BACAAN SISWA KE 1 Ciri-Ciri Makhluk Hidup (Memerlukan Makan/Nutrisi) A. Tujuan Pembelajaran Setelah mengikuti proses pembelajaran siswa diharapkan mampu: a. Menjelaskan perbedaan antara makhluk hidup dan benda tak hidup b. Menuliskan ciri-ciri makhluk hidup c. Menjelaskan cara tumbuhan bertahan hidup d. Menjelaskan cara memperoleh makanan pada hewan e. Menjelaskan proses fotosintesis pada tumbuhan Tuhan telah menciptakan dunia ini beserta segala isinya yang meliputi manusia, binatang, tumbuhan, batu-batuan, tanah, air, dan lain-lain. Manusia, binatang, dan tumbuhan termasuk makhluk hidup. Adapun batu-batuan, tanah, dan air termasuk benda tak hidup. Demikian juga dengan orang yang bersepeda dengan kereta api yang sedang melaju. Orang yang bersepeda sedang melakukan gerakan kaki untuk mengayuh, sedangkan kereta bergerak dari kota A ke kota B. masing-masing melakukan suatu perpindahan. Orang yang bersepeda adalah makhluk hidup dan kereta api adalah makhluk tak hidup. Sebagai makhluk ciptaan Tuhan, makhluk hidup memiliki ciri-ciri tertentu yang dapat dibedakan dari benda mati. 1|C i r i – C i r i M a k h l u k h i d u p : M e m e r l u k a n m a k a n Setiap makhluk hidup memerlukan makanan untuk menghasilkan tenaga/energi, pertumbuhan, mengganti sel-sel yang rusak, dan untuk kelangsungan hidupnya. Makanan yang dibutuhkan makhluk hidup berbeda-beda. Manusia dan binatang memerlukan makanan yang sudah jadi, baik yang berupa tumbuhan, binatang, atau kedua-duanya. Karbohidrat merupakan zat makanan yang dibutuhkan tumbuhan, manusia, dan binatang. Oksigen dibutuhkan manusia dan hewan untuk berespirasi. Karbohidrat sangat diperlukan tubuh untuk menghasilkan energi. Zat makanan ini terdapat dalam umbi-umbian seperti singkong, kentang, dan ketela. Selain itu, terdapat dalam biji-bijian, seperti jagung, beras, gandum, dan tepung terigu. Berdasarkan cara memperoleh makanan, makhluk hidup dikelompokkan menjadi dua yaitu heterotrof dan autotrof. Heterotrof merupakan makhluk hidup yang tidak dapat membuat makanan sendiri. Contohnya manusia dan binatang. Autotrof merupakan makhluk hidup yang dapat membuat makanan sendiri melalui proses fotosintesis. 1. Tumbuhan Fotosintesis adalah proses pembentukan karbohidrat dari karbon dioksida (CO2) dan air (H2O) dengan bantuan sinar matahari. Tumbuhan mampu melakukan fotosintesis karena mempunyai kloroplas yang mengandung klorofil (zat hijau daun). 2|C i r i – C i r i M a k h l u k h i d u p : M e m e r l u k a n m a k a n Gambar 1.1. Struktur Kloroplas pada Daun Dalam proses fotosintesis, energi cahaya matahari diserap oleh klorofil dan diubah menjadi energi kimia yang disimpan dalam bentuk karbohidrat atau senyawa organik lainnya. Di dalam tumbuhan karbohidrat diubah menjadi protein, lemak, vitamin, atau senyawa yang lain. Senyawa-senyawa organik ini selain dimanfaatkan oleh tumbuhan itu sendiri, juga dimanfaatkan oleh manusia dan hewan herbivora sebagai bahan makanan. Fotosintesis melibatkan banyak reaksi kimia yang kompleks. Secara sederhana, reaksi kimia yang terjadi pada proses fotosintesis dapat dituliskan sebagai berikut: Cahaya matahari 6 CO2 Karbondioksida + 6 H2 O air C6H12O6 Klorofil Amilum + 6 O2 oksigen Reaksi Fotosintesis pada Tumbuhan 3|C i r i – C i r i M a k h l u k h i d u p : M e m e r l u k a n m a k a n Sumber: image.google.co.id Gambar 1.2. Proses fotosintesis pada tumbuhan Dari reaksi di atas, dapat diketahui syarat-syarat agar berlangsung proses fotosintesis, yaitu sebagai berikut. 1. Karbon dioksida (CO2), diambil oleh tumbuhan dari udara bebas melalui stomata (mulut daun). 2. Air, diambil dari dalam tanah oleh akar dan diangkut ke daun melalui pembuluh kayu (xilem). 3. Cahaya matahari. 4. Klorofil (zat hijau daun), sebagai penerima energi dari cahaya matahari untuk melangsungkan proses fotosintesis. 2. Hewan Hewan dibedakan atas tiga jenis berdasarkan makanannya, yaitu: 1. Binatang pemakan tumbuhan disebut herbivore, contohnya sapi, kerbau, kelinci, dan kuda 2. Binatang pemakan daging disebut karnivora, contohnya cheetah, singa, harimau, ular, ikan paus, dan harimau 3. Binatang pemakan daging dan tumbuhan disebut omnivora. Contoh ayam dan manusia 4|C i r i – C i r i M a k h l u k h i d u p : M e m e r l u k a n m a k a n Gambar 1.3. Cara Hewan Mendapatkan Makanan Gambar di atas merupakan cara hewan mendapatkan makanan yaitu: A. Singa mendapatkan makanan dengan cara berburu B. Ayam mengais tanah untuk mencari makanan, misalnya cacing C. Burung elang mencerkam mangsanya D. Kucing makan ikan 5|C i r i – C i r i M a k h l u k h i d u p : M e m e r l u k a n m a k a n Latihan 1. Berikut ini yang bukan makhluk hidup adalah …. A. tumbuhan B. kadal C. manusia D. cincin 2. Perhatikan gambar berikut! Gambar di samping menunjukkan salah satu ciri makhluk hidup, yaitu …. A. bergerak B. tumbuh C. berkembangbiak D. peka terhadap rangsangan 3. Salahsatu bentuk gerak pada tumbuhan ialah … A. mekarnya mahkota bunga B. gugurnya daun yang telah menguning C. gerak ranting tumbuhan tertiup angi D. keluarnya karbondioksida melalui stomata 4. Makhluk hidup yang dapat membuat makanannya sendiri adalah …. A. manusia B. cacing tanah C. rumput D. lumba-lumba 5. Untuk meningkatkan hasil panennya, pak Danu melalukukan pemupukan. Hal ini menunjukkan bahwa tumbuhan …. A. memerlukan makanan B. berkembang biak C. iritabilitas D. bernapas 6. Perhatikan gambar berikut! Gambar di atas menunjukkan ciri makhluk hidup …. A. iritabilitas B. memerlukan makanan C. berkembang biak D. bernapas 7. Untuk berlangsungnya proses fotosintesis, maka tumbuhan memerlukan …. A. air, cahaya, garam mineral 6|C i r i – C i r i M a k h l u k h i d u p : M e m e r l u k a n m a k a n B. air, O2, cahaya C. CO2, O2, air D. cahaya, CO2, garam mineral Kunci Jawaban 1. D 2. C 3. A 4. C 5. A 6. B 7. A DAFTAR PUSTAKA Daroji dan Haryati. 2007. Konsep dan Penerapan Sains Biologi 1 Untuk Kelas VII SMP dan MTS. PT Tiga Serangkai. Solo Mikrajuddin, dkk. 2007. IPA TERPADU SMP dan MTS Untuk Kelas VII Semester 2. Erlangga. Jakarta. Nugroho, A. 2010. The Essentials Of Biology For Grade VII Of Junior High School and Islamic Junir High School. PT Tiga Serangkai Pustaka Mandiri. Solo Wahyu, A. 1999. Biologi Untuk SLTP Kelas 1. Lubuk Agung. Bandung 7|C i r i – C i r i M a k h l u k h i d u p : M e m e r l u k a n m a k a n