INTISARI LatarBelakang :Stroke adalah penyakit yang

advertisement
INTISARI
LatarBelakang :Stroke adalah penyakit yang disebabkan oleh penyakit lain atau keadaan
tertentu yang disebut sebagai faktor risiko. Pencegahan terhadap stroke merupakan langkah
utama dalam mengurangi angka morbiditas dan mortalitas. Faktor-faktor risiko tersebut tidaklah
berdiri sendiri sebagai faktor risiko tunggal, namun seringkali merupakan kombinasi beberapa
faktor risiko pada seorang penderita.
Tujuan:Penelitian ini bertujuan mengetahui faktor-faktor risiko vaskuler apa saja baik
kombinasi ataupun tunggal yang memiliki hubungan dan berpengaruh terhadap kejadian stroke.
Metode : Penelitian ini merupakan penelitian dengan metode Case Controldengan sampel
mengambil dari data sekunder berupa data rekam medis pasien stroke di RSUP dr.Soeradji
Tirtonegoro Klaten. Faktor risiko vaskular yang dimaksud adalah hipertensi, diabetes tipe 2,
dislipidemia dan penyakit jantung koroner yang ditandai dengan hasil EKG yang abnormal.
Variabel bebas dalam penelitian adalah kombinasi dari keempat faktor risiko yang bisa saja ada
pada pasien. Analisis data bivariat menggunakan uji chi-square, sedang analisis multivariat
menggunakan regresi logistik.
Hasil dan Pembahasan :dari 116 sampel yang diperoleh, dibagi dalam 2 kelompok yaitu stroke
iskemik dan stroke hemoragik. Setelah dilakukan analisis bivariat dan multivariat, variabel faktor
risiko vaskular yang memiliki hubungan dan pengaruh pada kejadian stroke adalah hipertensi
dan diabetes melitus tipe 2. Pada analisis dengan uji chi-square,diperoleh nilai signifikan pada
faktor risiko hipertensi dengan nilai p=0,004 (p<0,05), nilai 95%KI=1,467-96,122 dan nilai
OR=11,875. Sedang pada faktor risiko diabetes melitus tipe 2 didapatkan nilai p=0,000 (p<0,05)
dengan nilai 95%KI=2,825-14,188 dan OR=6,331. Dari hasil analisis multivariat diatas dapat
disimpulkan bahwa hipertensi bersama-sama dengan diabetes secara bermakna (p<0,05)
memiliki pengaruh terhadap kejadian stroke. kombinasi hipertensi dengan diabetes; hipertensi
dengan dislipidemia; hipertensi dengan penyakit jantung; hipertensi dengan diabetes dan
dislipidemia; hipertensi dengan diabetes, dislipidemia dan penyakit jantung; hipertensi dengan
diabetes dan penyakit jantung; hipertensi dengan dislipidemia dan penyakit jantung; diabetes dan
didlipidemia; diabetes dengan dislipidemia dan penyakit jantung; serta diabetes dan penyakit
jantung memiliki pengaruh signifikan terhadap kejadian stroke, dengan pengaruh paling kuat
adalah pada kombinasi hipertensi dengan diabetes, dislipidemia dan penyakit jantung. Sedangkan
kombinasi dislipidemia dan penyakit jantung tidak signifikan memiliki pengaruh pada kejadian
stroke.
Kesimpulan : Hipertensi dan diabetes merupakan faktor risiko vaskular yang memiliki
hubungan dan pengaruh yang signifikan terhadap kejadian stroke.
Kata kunci : Stroke, hipertensi, diabetes tipe 2, dislipidemia, penyakit jantung, hubungan
x
ABSTRACT
Background:Stroke is a disease caused by illness or other circumstances called a risk
factor.Prevention of stroke is a major step in reducing morbidity and mortality.These risk factors
are not stand alone as a single risk factor, but it is often a combination of several risk factors in a
patient.
Objective: This study aims to determine vascular risk factors any single or combination of both
that has a relationship and effect on the incidence of stroke.
Methods: This study was a case control method by taking a sample of secondary data from
medical records of stroke patients in the Hospital of dr.Soeradji Tirtonegoro Klaten. The vascular
risk factors are hypertension, type 2 diabetes, dyslipidemia and coronary heart disease
characterized by an abnormal ECG results.The independent variable is the combination of these
four risk factors that may exist in patients.Analysis of bivariate data using chi-square test, while
multivariate analysis using logistic regression.
Results and Discussion:from the 116 samples that have been obtained, divided into 2 groups:
ischemic stroke and hemorrhagic stroke.Having performed bivariate and multivariate analysis,
risk factors for vascular variables that have a relationship and influence on the incidence of
stroke is hypertension and diabetes mellitus type 2.In the analysis with the chi-s quare, obtained
significant value on hypertension risk factors with p = 0.004 (p <0.05), the value of 95% KI =
1.467 to 96.122 and the value of OR = 11.875.Being on the risk factors of type 2 diabetes
mellitus obtained p value = 0.000 (p <0.05) with a value of 95% KI = 2.825 to 14.188, and OR =
6.331.From the results of multivariate analysis can be concluded that hypertension along with
diabetes were significantly (p <0.05) had an influence on the incidence of stroke. Combination of
hypertention and diabetes; hypertention and dyslipidemia; hypertention and heart disease;
hypertention with diabetes and dyslipidemia; hypertention with diabetes, dyslipidemia and heart
disease; hypertention with diabetes and heart disease; hypertention with dyslipidemia and heart
disease; diabetes with dyslipidemia; diabetes with dyslipidemia and heart disease; diabetes with
heart disease have an influency on the incident of stroke, the most powerful influence was the
combination of hypertention with diabetes, dyslipidemia and heart disease. While the
combination of dyslipidemia and heart disease does not have a significant effect on the incidence
of stroke.
Conclusions:Hypertension and diabetes have a relationships and significantly influence on the
incidence of stroke.
Keywords: stroke, hypertension, type 2 diabetes, dyslipidemia, cardiovascular disease, the
relationship
xi
Download