abstrak hubungan pengetahuan dengan perilaku pencegahan

advertisement
ADLN Perpustakaan Universitas Airlangga
ABSTRAK
HUBUNGAN PENGETAHUAN DENGAN PERILAKU PENCEGAHAN
PENYAKIT MENULAR SEKSUAL PADA WANITA PEMIJAT
DI PANTI PIJAT KELURAHAN CIPINANG JAKARTA
Pengetahuan wanita pemijat mengenai penyakit menular seksual (PMS)
masih kurang, hal ini berdampak pada perilaku pencegahan yang dilakukan oleh
mereka dimana wanita pemijat merupakan kelompok resiko tinggi terkena PMS.
Pengetahuan yang mereka miliki tentang PMS akan mempengaruhi bagaimana
perilaku pencegahan yang dilakukan oleh mereka. Tujuan dari penelitian ini
adalah untuk mengetahui hubungan antara pengetahuan dengan perilaku
pencegahan PMS pada wanita pemijat di Panti Pijat Kelurahan Cipinang Jakarta.
Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian analitik observasional
cross sectional. Populasinya wanita pemijat di Panti Pijat Kelurahan Cipinang
Jakarta pada bulan November 2010 sejumlah 40 orang. Pengambilan sampel
dengan total sampel. Instrumen yang digunakan kuesioner. Analisis data
menggunakan Uji Chi Square.
Hasil penelitian dari 40 responden wanita pemijat hampir seluruhnya
(77,5%) mempunyai pengetahuan PMS baik dan sebagian besar (67,5%) wanita
pemijat mempunyai perilaku pencegahan yang positif terhadap PMS. Hasil uji Chi
Square diperoleh nilai probabilitas 0,000 dimana p < 0,05 menunjukkan bahwa
ada hubungan antara pengetahuan dengan perilaku pencegahan PMS pada wanita
pemijat.
Kesimpulan penelitian ini, hampir seluruhnya (77,5%) responden
mempunyai pengetahuan PMS baik dan sebagian besar (67,5%) responden
mempunyai perilaku pencegahan yang positif terhadap PMS, dan ada hubungan
antara pengetahuan dengan perilaku pencegahan PMS yang dilakukan oleh wanita
pemijat.
Kata kunci: pengetahuan penyakit menular seksual, perilaku pencegahan
penyakit menular seksual
Skripsi
HUBUNGAN PENGETAHUAN...
NUNIK NUR AZIZAH LATIF
ADLN Perpustakaan Universitas Airlangga
ABSTRACT
CORRELATION OF KNOWLEDGE TO THE BEHAVIOR OF SEXUALLY
TRANSMITTED DISEASE PREVENTION IN FEMALE AT A MASSAGE
PARLOR MASSEURS CIPINANG VILLAGE OF JAKARTA CITY
Female masseurs knowledge about sexually transmitted diseases (STD) still
less, that it give impact to the behavior prevention by them because they are a
group at high risk of STD. Knowledge of them about STD give affect how
prevention behavior performed by female masseurs to prevent STD. The aim of
this research was to know correlation between knowledge and behavior of STD
prevention in female masseurs at massage parlor of Cipinang Village Jakarta
city.
This research was observational analytic with cross sectional approach.
The populations were female masseurs at a massage parlor of Cipinang Village
Jakarta city in November 2010 and were 40 respondents. Sample was taken with
total sample. Instrument in the research was questionaire. Statistical analysis use
Chi Square test.
Results of this research, from 40 respondent almost of all (77,5%) had
knowledge of STD in good category and most of female masseurs (67,5%) had
behavior of prevention STD classified in positive category. The results of Chi
Square test obtained probabilitas value 0,000 and p < 0,05 indicated that
correlation between knowledge and behavior of STD prevention in female
masseurs.
Conclusion, almost of all respondents (77,5%) had knowledge of STD in
good category and most of respondent (67,5%) had behavior of prevention STD
classified in positive categories, and there was a correlation between knowledge
and behavior of STD prevention by female masseurs.
Key words: knowledge of sexually transmitted diseases, the behavior of
sexually transmitted disease prevention
Skripsi
HUBUNGAN PENGETAHUAN...
NUNIK NUR AZIZAH LATIF
Download