Pemrograman Web 2015 BAB I Pendahuluan 1.1 Internet dan Web Internet sebenarnya merupakan contoh sebuah jaringan computer. Jaringan ini menghubungkan jutaan computer yang tersebar di seluruh dunia. Yang menarik, siapapun dapat terhubung ke dalam jaringan ini. Internet banyak memberikan keuntungan pada pemakai. Namun dibalik manfaat yang bisa diperoleh, Internet juga membawa dampak negative. Keuntungan pertam ayang doperoleh melalui Internet adalah kemudahan dalam memperoleh informasi. Internet memungkinkan siapapun mengakses berita-beria terkini melalui Koran-koran elektronis seperti Republika Online (www.republika.co.id) dan Kompas Cyber Media (www.kompas.com) ataupun sumber lain seperti CNN news (www.cnn.com) . hasil riset dalam bentuk abstraksi atau terkadang dala bentuk makalah lengkap, majalah, catalog atau bahkan buku juga dapat diperoleh secara online. Kedua, Internet mendukung transaksi dan operasi bisnis atau yang dikenal dengan sebutan ebussiness. Melalui internet dimungkinkan untuk melakukan pembelian barang secara online. Ketiga, berbagai aktivitas baru dapat ditangani oleh internet : Misal Sistem pembelajaran jarak jauh (distance learning atau e-learning) yang memungkinkan kuliah secara online atau melakukan diskusi dalam kelas jarak jauh Sistem telepon dengan biaya murah Pencarian lowongan kerja dan Transfer uang Adapun dampak negative yang diakibatkan oleh internet antara lain kemudahan orang untuk menjiplak karya orang lain, kejahatan penggunaan kartu kredit, perusakan sistem melalui virus, penayangan pornografi, dan bahkan kemudahan dalam melakukan agitasi Web menggunakan protocol yang disebut HTTP (hypertext transfer protocol) yang berjalan pada TCP/IP. Adapun dokumen web ditulis dalam format HTML (Hypertext Markup Language). Dokumen ini diletakkan dalam web server (Server yang melayani permintaan halaman web) dan diakses oleh klien (pengakses informasi) melalui perangkat lunak yang disebut web browser atau Halaman 1 Pemrograman Web 2015 sering disebut browser saja. Hypertext adalah metode yang mengaitkan suatu hubungan (link) pada suatu dokumen yang memungkinkan untuk melompat dari suatu dokumen ke dokumen lain melalui suatu teks. Link menyatakan suatu bagian dalam suatu dokumen yang apabila diklik oleh pemakai maka dokumen atau berkas yang terkait dengan link tersebut akan segera ditampilkan oleh browser. Penggunaan hypertext pada web juga telah dikembangkan lebih jauh menuju ke hypermedia. Dengan menggunakan pendekatan hypermedia, tak hanya teks yang dapat dikaitkan, melainkan juga gambar , suara dan bahkan video. Istilah web site (situs web) menyatakan lokasi dari nama domain web. Contoh toko buu online Amazon memiliki situs web www.amazon.com sedangkan web republika online adalah www.republika.co.id Informasi yang terdapat pada web disebut halaman web (web page). Untuk mengakses sebuah halaman web dari browser, pemakai perlu menyebutkan URL (Uniform Resource Locator). URL tersusun atas tiga bagian : 1 Format transfer 2 Nama host, dan 3 Path berkas dokumen Sebagai contoh, URL dapat berupa www.jagoancoding.com/member/index.php Format transfer protocol Direktori http://www.jagoancoding.com/member/index.php Nama Domain Dokumen Halaman 2 Pemrograman Web 2015 1.2 Dasar HTML Aplikasi yang berbasis web sangat mendominasi pada lingkungan internet. Yang menjadi landasan aplikasi seperti ini adalah HTML. HTML (Hypertext MarkUp Language) umumnya dibuat dengan menggunakan suatu perangkat lunak pembangkit kode-kode HTML. Pada prakteknya, aplikasi berbasis web tidak hanya ditulis dengan kode HTML, melainkan juga melibatkan kode-kode lain seperti PHP atau Perl. Tujuannya adalah untuk membentuk halaman yang bersifat dinamis. Perlu diketahui, aplikasi web itu sendiri dapat dibagi menjadi : Web statis Web dinamis Web statis dibentuk dengan menggunakan HTML saja. Kekurangan aplikasi seperti ini terletak pada keharusan untuk memelihara program secara terus-menerus untuk mengikuti setiap perubahan yang terjadi kelemahan ini diatasi dengan model aplikasi web dinamis Dengan memperluas kemampuan HTML, yakni dengan menggunakan perangkat lunak tambahan, perubahan informasi dalam halama-halaman web dapat ditangani melalui perubahan data , bukan melalui perubahan program. Sebagai implementasinya aplikasi web dapat dikoneksikan ke basis data. Dengan demikian, perubahan informasi dapat dilakukan oleh operator atau yang bertanggung jawab yang bertanggung jawan terhadap pemuktahiran data, dan tidak menjadi tanggung jawab pemrogram atau web master. HTML (hypertext Markup Language) adalah suatu baha sa yang digunakan untuk menulis halaman web. HTML dirancang untuk digunakan tanpa tergantung pada suatu platform tertentu (Platform Independent). Dokumen HTML adalah suatu dokumen teks biasa, dan disebut sebagai markup language karena mengandung tanda-tanda (tag) tertentu yang digunakan untuk menentukan tampilan suatu teks dan tingkat kepentingan dari teks tersebut dalam suatu dokumen. Pada dokumen HTML yang termasuk sistem hypertext, kita tidak harus membaca dokumen HTML yang termasuk sistem hypertext, kita tidak harus membaca dokumen tersebut secara urut dari atas ke bawah atau sebaliknya, tetapi kita dapat menuju pada topic tertentu secara langsung dengan menggunakan teks penghubung yang akan membawa anda ke suatu topic atau dokumen lain secara langsung. Halaman 3 Pemrograman Web 2015 HTML adalah suatu bahasa yang digunakan untuk menulis halaman web. Ciri utama dokumen HTML adalah adanya tag dan elemen. Elemen dalam dokumen HTML di kategorikan menjadi dua yaitu elemen <HEAD> yang berfungsi memberikan informasi tentang dokumen tersebut dan elemen <BODY> yang menentukan bagaimana isi suatu dokumen ditampilkan oleh browser, seperti paragraph, list (daftar), table dan lain-lain. Sedangkan tag dinyatakan dengan tanda lebih kecil “<” (tag awal) dan tanda lebih besar “ >” (tag akhir). Dalam penggunaannya sebagian besar kode HTML tersebut harus terletak di antara tag container. Yaitu diawalai dengan <nametag> dan diakhiriri dengan </nametag> (terdapat tanda “/”). Dokumen HTML mempunyai tiga buah tag utama yang membentuk struktur dari dokumen HTML yaitu HTML, HEAD dan BODY. Tag HTML berfungsi untuk menyatakan suatu dokumen HTML, tag HEAD berfungsi untuk memberikan informasi tentang dokumen HTML dan tag BODY berfungsi untuk menyimpan informasi atau data yang akan ditampilkan dalam dokumen HTML Struktur dokumen HTML dapat terlihat seperti berikut : <HTML> ‐‐‐‐‐ Sebagai tanda awal dokumen <HEAD> ‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐Bagian HEAD‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐ Sebagai informasi page header. Didalam tag ini kita bisa meletakkan tag‐tag TITLE, BASE </HEAD> <BODY> ‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐Bagian Body‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐‐ Didalam tag ini bisa diletakkan berbagai page attribute seperti warna latar belakang, warna teks, warna link warna visited link, warna active link dan lain‐lain </BODY> </HTML> Contoh File HTML Halaman 4 Pemrograman Web 2015 CONTOH HTML SEDERHANA <HTML> <HEAD> <TITLE>Program HTML Sederhana</TITLE> </HEAD> <BODY> Selamat datang di pemrograman HTML </BODY> </HTML> Hasil Halaman 5 Pemrograman Web 2015 1.3 Instalasi Xampp Langkah 1, Klik 2 kali pada xampp‐win32‐1‐8.3.5‐VC11‐Installer Langkah 2, klik ok pada peringatan Halaman 6 Pemrograman Web 2015 Langkah 3, klik next Langkah 4, klik next pada komponen diatas Halaman 7 Pemrograman Web 2015 Langkah 5, pilih folder tempat instalasi xampp Langkah 6, klik next pada pilihan bitnami Halaman 8 Pemrograman Web 2015 Langkah 7, proses instalasi telah dimulai, silahkan tunggu sampai proses instalasi selesai Terakhir jika telah selesai, maka silahkan start di xampp control panel Halaman 9 Pemrograman Web 2015 Selanjutnya instalasi composer, sebagai software pengunduh paket terbaru Langkah 1, klik next pada tampilan instalasi composer Langkah 2, pilih tempat dimana php.exe diinstal Halaman 10 Pemrograman Web 2015 Langkah 3, klik install pada composer setup Halaman 11 Pemrograman Web 2015 Langkah 4, kllik next, selanjutnya proses instalasi akan dimulai Halaman 12 Pemrograman Web 2015 Instalasi editor sublime text Langkah 1 klik dua kali pada software sublime text Langkah 2 , pilih tempat instalasi sublime text, lalu klik next Halaman 13 Pemrograman Web 2015 Langkah 3, klik next Langkah 4, proses instalasi telah selesai Halaman 14 Pemrograman Web 2015 Tampilan Sublime Text 2 Praktikum 1. Membuat Aplikasi Hello World di PHP 1. Langkah 1 buka editor Sublime Text selanjutnya buat sebuah file php baru Halaman 15 Pemrograman Web 2015 2. Selanjutnya save as file baru tadi dengan cari mengklik menu file save-as atau langsung menggunakan tombol CTRL+SHIFT+s, masukkan nama file helloworld.php 3. Selanjutnya Masukkan kode seperti gambar dibawah ini Halaman 16 Pemrograman Web 2015 4. Hasil Akhir, pastikan anda telah menjalankan apache dan mysql database melalui xampp control panel 5. Jalankan browser, pada buku ini kami menggunakan Mozilla firefox, masukkan halaman localhost/helloworld.php Halaman 17