FAKULTAS TEKNIK UMY JURUSAN TEKNIK ELEKTRO No. Kursi : ............................................. Ujian Tengah Semester Gasal tahun 2014/2015 No. mhs. : ............................................. Tanda tangan: Nama mhs. : ............................................. ..................................... Mata ujian Penguji Hari/tanggal Ujian Sifat Waktu : Pengantar Teknik Elektro : Slamet Suripto, Ir : Rabu, 12 Nopember 2014 : Individual & Buku tertutup : 80 menit Perhatian: Sebaiknya anda berdo’a sebelum mulai mengerjakan Ujian ini bersifat individual, sebaiknya anda tidak bekerja sama Pekerjaan dilakukan pada kerta ini juga, tidak diperlukan kertas lain, bila perlu corat-coret gunakan tempat yang luang Petunjuk: Beri tanda silang pada satu huruf di depan jawaban yang sesuai Soal A, bobot 60 % 1. Inti atom terdiri atas …. a. neutron dan elektron b. proton dan neutron c. proton dan elektron 2. Sebuah bahan dikategorikan sebagai konduktor artinya dapat menghantarkan arus listrik dengan baik jika: a. Jumlah elektronnya sedikit b. Jumlah protonnya banyak c. Jumlah elektron pada kulit terluar kurang dari 4 d. Jumlah elektron pada kulit terluar lebih dari 4 3. Pernyataan di bawah ini yang benar adalah … a. Arah arus listrik dari potensial rendah ke potensial tinggi b. Gerakan elektron dari potensial tinggi ke potensial rendah c. Gerakan elektron berlawanan dengan arah arus listrik d. Gerakan elektron searah dengan arah arus listrik 4. Banyaknya muatan listrik yang mengalir melalui penghantar setiap satuan waktu disebut a. kuat arus listrik b. hambatan c. beda potensial d. energi listrik 5. Apabila dalam suatu rangkaian listrik, nilai hambatannya tetap, kemudian arusnya dijadikan 3 kalinya, maka besarnya daya yang diserap menjadi … a. 9 kali semula b. 1/3 kali semula c. 3 kali semula d. 6 kali semula 6. Suatu pemanas listrik yang berdaya 400 watt selama dipakai telah menyerap energi listrik 0,2 kWh, berarti lama pemakaian alat tersebut adalah … a. ¼ jam b. 2 jam c. 1 jam d. ½ jam 7. Hambatan sebuah alat listrik adalah 80 Ω, jika dipasang pada tegangan 160 volt, maka daya yang diserap adalah… a. 6400 watt b. 320 watt c. 80 watt d. 160 watt halaman 1/4 # 8. Sebuah resistor karbon mempunyai kode warna dengan urutan: coklat, hijau, jingga dan perak. Nilai resistansinya adalah: a. 150 k Ω ± 5 % b. 25 k Ω ± 10 % c. 15 k Ω ± 5 % d. 15 k Ω ± 10 % 9. Perhitungan pembayaran rekening listrik tiap bulan bervariasi sesuai dengan: a. lamanya beban dinyalakan b. jumlah energi yang digunakan c. kuat arus yang mengalir ke beban d. besarnya daya beban yang digunakan 10. Jika kita melakukan pengukuran dengan multimeter pada posisi saklar DCV 500 dan posisi jarum sebagaimana tampak pada gambar, maka hasil ukurnya adalah: a. 165 volt b. 315 volt c. 325 volt d. 170 volt Soal B, bobot 40 % 1. Listrik merupakan sesuatu yang sangat penting dan begitu dekat dengan kehidupan manusia modern. Namun dalam memanfaatkan kita perlu cermat dan berhati-hati. Berikan penjelasan mengapa demikian? Jawaban: halaman 2/4 # 2. Sebuah lampu pijar 220 volt 60 watt menyala terang ketika dipasang pada tegangan sumber 220 volt karena menyerap daya penuh 60 watt. Namun jika tegangan sumber turun nyala lampu menjadi redup karena daya yang diserap lampu kurang dari 60 watt. Hitung daya yang diserap lampu pada saat tegangan sumber menjadi 200 volt. Tempat mengerjakan: Jawaban: Daya yang yang diserap lampu = 3. watt Pemakaian beban rata-rata suatu rumah tangga selama bulan September dimisalkan sebagai berikut: Sebuah setrika 350 watt, tiap hari dipakai selama 2 jam Tiga buah lampu masing-masing 40 watt, tiap hari menyala selama 5 jam Empat buah lampu masing-masing 5 watt, tiap hari menyala selama 12 jam Sebuah komputer 120 watt, tiap hari digunakan selama 5 jam Sebuah televisi 150 watt tiap hari menyala selama 4 jam Sebuah pompa air 200 watt, bekerja 6 kali sehari masing-masing ½ jam Bila tarif listrik Rp. 900,-/kWh, hitunglah pemakaian energi dan biaya pemakaian pada bulan itu. Tempat mengerjakan: Jawaban: Pemakaian energi = kWh. Biaya pemakaian = Rp. halaman 3/4 # 4. Dari beban rumah tangga pada soal no. 3 jika semua beban menyala bersama-sama dan tegangan sumber 220 volt, hitunglah arus total yang mengalir pada instalasi rumah itu. Bila rumah tersebut berlangganan 900 VA, apa yang terjadi dan jelaskan mengapa demikian. Tempat mengerjakan: Jawaban: Arus total = …………….. ampere Penjelasan: ……………… ketekunan dan kejujuran adalah akhlaq terpuji ……………. halaman 4/4