UK 1- MELAKUKAN IBADAH WAJIB

advertisement
BAHAN AJAR
PELATIHAN JURU SEMBELIH HALAL
KODE UNIT KOMPETENSI : A. 016200.001.01
MELAKUKAN IBADAH WAJIB
BADAN PENYULUHAN DAN PENGEMBANGAN SDM PERTANIAN
PUSAT PELATIHAN PERTANIAN
2015
1
DAFTAR ISI
Halaman
I
JUDUL
3
II
KOMPETENSI DASAR
3
III
INDIKATOR KOMPETENSI
3
IV
LANGKAH KEGIATAN
4
V
GAMBAR
5
VI
TEORI FUNGSIONAL
7
A. DUA KALIMAT SYAHADAT
7
B. WHUDU
7
C. SHALAT
8-9
D. PUASA
10 – 11
E. ZAKAT FITRAH
11 - 12
F. HAJI
13
VII
ALAT DAN BAHAN
14
VIII
ASPEK YANG DINILAI
14
IX
KEAMANAN KERJA
14
X
DAFTAR PUSTAKA
14
XI
LEMBAR EVALUASI
15
XII
KUNCI JAWABAN
16
XIII
TIM PENYUSUN
19
2
I.
JUDUL
II. KOMPETENSI DASAR
: MELAKUKAN IBADAH WAJIB
: Setelah selesai mengikuti proses berlatih, peserta
diharapkan mampu memahami dan melakukan ibadah wajib dengan benar.
III. INDIKATOR KOMPETENSI
Setelah selesai mengikuti proses berlatih, peserta mampu :
1. Menjelaskan dan mengucapkan dua kalimat syahadat dengan tepat dan benar sesuai dengan
syariat Islam.
2. Menjelaskan makna dua kalimat syahadat dengan tepat dan benar sesuai syariat Islam
3. Menjelaskan cara-cara wudhu dan melakukan wudhu dengan tepat dan benar sesuai syarat
dan rukun wudhu.
4. Menjelaskan syarat wajib, syarat sah, rukun sholat dan jumlah rakaat sholat dengan tepat dan
benar sesuai dengan ketentuan sholat.
5. Menjelaskan tata cara sholat wajib dan melakukan sholat wajib dengan tepat dan benar
sesuai dengan syarat dan rukun sholat.
6. Menjelaskan syarat sah dan wajibnya puasa, zakat dan haji dengan tepat dan benar sesuai
dengan syariat Islam.
7. Menjelaskan, melakukan dan melafadzkan niat puasa dan berbuka dengan tepat dan benar
sesuai dengan syariat Islam.
8. Menjelaskan dan melafadzkan niat zakat fitra dengan tepat dan benar sesuai syariat Islam.
3
IV. LANGKAH KEGIATAN
No
URUTAN
URAIAN
1.
Menyiapkan Seperangkat alat wudhu Menyiapkan seperangkat
alat
dan sholat
wudhu dan sholat sebagai berikut :
1. Alat: Tempat Wudhu, Tempat
Shalat, Sajadah, Sarung dan
Mukena.
2. Bahan :
Air Suci dan Menyucikan
2.
3
Menyiapkan materi kalimat syahadat, Pelajari :
syarat sah, wajib dan rukun sholat, 1. Definisi, pengertian dan
syarat dan rukun wudhu, syarat sah,
pengucapan Syahadat. Shalat,
wajib dan rukun puasa, zakat dan haji.
Wudhu, Puasa, Zakat dan Haji.
2. Definisi, pengertian shalat, tata
cara, syarat sah, wajib dan
rukun shalat.
3. Definisi, pengertian wudhu, tata
cara wudhu, syarat wajib, sah
dan Rukun Shalat.
4. Definisi, pengertian puasa,
syarat sah, wajib dan ruku
puasa.
5. Definisi, pengertian zakat,wajib
dan tata cara zakat.
6. Definisi, pengertian haji, syarat
wajib, sah dan rukun haji.
Praktek pengucapan dua kalimat Praktekkan :
syahadat,
melakukan
wudhu, 1. Pengucapan dua kalimat
melaksanakan sholat, dan melafadzkan
syahadat.
niat puasa, zakat dan haji
2. Shalat wajib, wudhu,
melafadzkan niat puasa, zakat
dan haji.
4
V. GAMBAR
Tata Cara Berwudhu.
5
Tata Cara Sholat.
6
1. DUA KALIMAT SYAHADAT.
Definisi dan Pengertian Dua Kalimat Syahadat.
Syahadat berasal dari kata bahasa Arab yaitu syahida (‫) د‬, yang artinya "ia telah menyaksikan".
Kalimat itu dalam syariat Islam adalah sebuah pernyataan kepercayaan sekaligus pengakuan akan
keesaan Tuhan (Allah) dan Muhammad sebagai rasulNya.
Kedua kalimat syahadat itu adalah:
MAKNA SYAHADAT
•
Pengakuan ketauhidan
Seorang muslim hanya mempercayai Allah sebagai satu-satunya Allah dan tiada tuhan yang lain
selain Allah. Allah adalah Tuhan dalam arti sesuatu yang menjadi motivasi atau menjadi tujuan
seseorang. Dengan mengikrarkan kalimat pertama, seorang muslim memantapkan diri untuk
menjadikan hanya Allah sebagai tujuan, motivasi, dan jalan hidup.
•
Pengakuan kerasulan.
Dengan mengikrarkan kalimat ini seorang muslim memantapkan diri untuk meyakini ajaran
Allah seperti yang disampaikan melalui Muhammad, sebagai contoh meyakini hadist-hadist
Muhammad.
2. IBADAH SHALAT WAJIB.
A. WUDHU
Pengertian Wudhu
Dari segi bahasa, wudhu berarti bersih dan indah. Sedangkan menurut syara’, wudhu artinya
membersihkan beberapa anggota badan dari hadats kecil sesuai dengan ketentuan yang telah
ditetapkan dalam syara’.
Setiap orang yang hendak mengerjakan shalat, terlebih dahulu diwajibkan berwudhu, karena wudhu
merupakan salah satu syarat sahnya shalat.
A. Syarat Wajib Wudhu ada 5
1. Islam.
2. Mumayyiz (belum baligh tapi sudah bisa membedakan antara yang hak dan batil).
3. Tidak sedang berhadats besar.
4. Memakai air yang suci dan menyucikan.
5. Tidak ada yang menghalangi sampainya air ke kulit, seperti cat, getah, kuteks, tip ex dan
semacamnya.
7
B. Rukun Wudhu ada 6
1. Niat, (yakni secara sadar menyengaja untuk berwudhu).
Bacaan Niat Wudhu.
Membaca Niat Berwudhu merupakan Fardhu (Wajib) Wudhu sehingga sangat penting jika anda
harus menghafalkan Bacaan Niat Wudlu ini.
ٰ َ َ ِ ّ ٰ ِ ً ْ‫ث ا ْ َ ْ َ ر َر‬
ُ ‫َ َو‬
ِ َ‫ْت ا ْوُ ُْو َء َِر ْ ِ ا ْ َ د‬
ِ
Artinya: ” Aku Niat Berwudhu untuk menghilangkan hadats kecil karena Allah.”
2. Membasuh muka, (yaitu meratakan air dari tempat tumbuhnya rambut di bagian atas sampai ke
dagu, dan dari daun telinga sebelah kanan hingga daun telinga sebelah kiri).
3. Membasuh kedua tangan sampai siku.
4. Mengusap kepala.
5. Membasuh kedua kaki sampai mata kaki.
6. tertib.
B. Shalat
“Pengertian Shalat Asal makna shalat menurut bahasa arab adalah “doa”, secara istilah shalat adalah
ibadat yang tersusun dari beberapa perkataan dan perbuatan yang dimulai dengan takbir, disudahi
dengan salam, dan memenuhi beberapa syarat yang ditentukan.”
Firman Allah,
Artinya: Bacalah apa yang telah diwahyukan kepadamu, yaitu AL Kitab (Al Quran) dan dirikanlah
Sholat. Sesungguhnya Shalat itu mencegah dari (perbuatan – perbuatan) keji dan mungkar. Dan
sesungguhnya mengingat Allah (shalat) adalah lebih besar (keutamannya dari ibadat – ibadat yang
lain). Dan Allah mengetahui apa yang kamu kerjakan. Al-'Ankabut 29:45
‫َ ﱡ ا َ َ َرأَ ْ ُ ُ ِ أُ َ ﱢ‬
“Shalatlah sebagaimana kalian melihat aku shalat. ( HR.Bukhari ).”
A. Syarat Wajib Shalat.
1. Beragama Islam
2. Sudah baligh
3. Memiliki akal yang waras alias tidak gila
4. Bersih dan suci dari najis, haid, nifas dan lain sebagainya
5. Telah sampai dakwah Islam tentang shalat kepadanya
6. Sadar atau tidak sedang tidur
8
B. Syarat Sah Shalat.
1. Masuk waktu yang telah di tentukan untuk masing masing shalat
2. Suci dari najis baik hadats kecil maupun besar
3. Suci pakaian, anggota badan dan tempat shalat dari najis
4. Menutup aurat. Batas aurat bagi laki-laki dari pusar hingga lutut, bagi wanita seluruh anggota
badannya kecuali muka dan dua belah telapak tangan.
5. Menghadap kiblat
C. Rukun Shalat
1. Niat, artinya menyengaja di dalam hati untuk melakukan shalat.
2. Berdiri, bagi orang yang kuasa.
3. Takbiratul Ihram.
4. Membaca Surat Fatihah.
5. Ruku’.
6. I’tidal.
7. Sujud dua kali.
8. Duduk antara dua sujud.
9. Duduk untuk tasyahud pertama.
10. Membaca tasyahud akhir.
11. Membaca shalawat atas Nabi.
12. Mengucap salam yang pertama.
13. Tertib melakukan rukun secara berurutan.
D. Jumlah Raka’at dan Waktu Shalat Wajib
Shalat Wajib atau fardhu adalah lima kali sehari semalam, yaitu Subuh, Dzuhur, Ashar, Maghrib, dan
Isya’. Mula-mula turunnya perintah wajib shalat ini yaitu pada malam Isra’, setahun sebelum tahun
Hijriyah. Waktu-waktu shalat wajib adalah:
a. Shalat subuh dua raka’at, waktunya mulai dari terbit fajar sampai terbenam matahari.
b. Shalat dzuhur empat raka’at, awal waktunya adalah setelah tergelincir matahari dari pertengahan
langit sampai bayang-bayang sesuatu telah sama dengan panjangnya, selain dari bayang-bayang
ketika matahari menonggak (tepat di atas ubun-ubun)
c. Shalat ashar empat raka’at, waktunya dari habisnya waktu dzuhur; bayang-bayang sesuatu telah
sama dengan panjangnya, selain dari bayang-bayang ketika matahari menonggak, sampai terbenam
matahari.
d. Shalat maghrib tiga raka’at, waktunya dari terbenam matahari sampai terbenam syafaq (teja)
merah.
e. Shalat isya empat raka’at, waktunya mulai dari terbenamnya syafaq merah (sehabis waktu
maghrib) sampai terbit fajar.
9
3. IBADAH PUASA WAJIB.
Definisi dan Pengertian Puasa.
Saum (bahasa Arab: ‫ وم‬, transliterasi: Shuwam) adalah menahan diri dari makan dan minum serta
segala perbuatan yang bisa membatalkan puasa, mulai dari terbit fajar hingga terbenam matahari,
dengan syarat tertentu, untuk meningkatkan ketakwaan seorang muslim. Berpuasa (saum)
merupakan salah satu dari lima Rukun Islam. Saum secara bahasa artinya menahan atau mencegah.
Firman Allah,
Artinya: “Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kalian berpuasa sebagaimana diwajibkan
atas orang-orang sebelum kalian agar kalian bertakwa” (Al Baqarah: 183)
Syarat Sah Puasa:
1. Islam
2. Berakal
3. Bersih dari haid/ nifas
4. Mengetahui waktu diperbolehkan untuk berpuasa.
Syarat Wajib Puasa:
1. Islam: Puasa tidak wajib bagi orang kafir dalam hukum dunia, namun di akhirat mereka tetap akan
diadzab karena kekafirannya. Adapun orang murtad, maka wajib baginya mengqodho’ apabila ia
kembali masuk Islam.
2. Mukallaf (baligh dan berakal): Anak yang belum baligh tidak wajib puasa, namun orang tua wajib
memerintahkan putra-putrinya berpuasa sejak kecil (7 tahun) dan memukul (sewajarnya) jika
meninggalkan puasa saat berumur 10 tahun.
3. Mampu mengerjakan puasa (bukan orang lansia atau orang sakit): Lansia yang tidak mampu
berpuasa atau orang sakit yang tidak ada harapan untuk sembuh menurut medis wajib mengganti
puasanya dengan membayar fidyah yaitu satu mud (sekitar 6,25 ons) makanan pokok (beras)
untuk setiap harinya.
4. Mukim: Tidak wajib bagi Musafir selama ia bepergian sejauh lebih dari 82 km, keluar dari batas
kotanya sebelum fajar dan menetap di kota tujuan tidak lebih dari 4 hari.
Rukun-rukun Puasa:
1. Niat (talaffud) puasa Ramadhan:
0َ- 1َ َ2 ِ.◌ِ )ِ َ*,‫ ﱠ‬-‫ نَ ھَ ِ' ِه ا‬$
َ %َ ‫ض َ" ْ! ِ َر‬
ِ ْ َ ‫َ ْ َم َ ٍ َ ْ اَدَا ِء‬
ُ ََْ
Artinya: “Saya Niat Mengerjakan Kewajiban Puasa Bulan Ramadhan Esok Hari Pada Tahun Ini Karena
Allah Ta’ala”.
10
2. Niat (talaffud) berbuka puasa Ramadhan:
َ ْ َ‫ أ‬6
َ 3ْ ِ 4‫ﱠ‬
َ ِ َ ْ4 َ ِ7 ‫ ْ ت‬9
َ ِ:‫ ِر ْز‬0َ َ ‫ ْ* ُ َو‬%َ ‫ آ‬6
َ ِ7‫ُ ْ ُ َو‬
ِ -‫ ا‬5َ 4َ ْ‫ َ اَر‬6
6
َ َ- 5‫ ّ!ُ ﱠ‬-‫ا‬
Artinya : Ya Allah, untuk-Mu aku berpuasa dan dengan rizki-Mu aku berbuka, Maha besar Allah yang
maha pemurah lagi maha penyayang.
3. Menghindari perkara yang membatalkan puasa, kecuali jika lupa atau dipaksa atau karena
kebodohan yang ditolerir oleh syari’at.
4. ZAKAT FITRAH.
A. Pengertian Zakat Fitrah.
Zakat Fitrah merupakan salah satu bagian dari zakat, dimana kewajibannya dibebankan kepada
semua orang yang beragama Islam, baik yang baru lahir sampai yang sakaratul maut.
B. Syarat sah zakat
a. Niat
b. Memberikan hak kepemilikan
C. Syarat Wajib Zakat Fitrah
a. Islam
b. Merdeka, bukan budak atau hamba sahaya
c. Mampu menafkahi dirinya dan keluarganya
d. Menemui waktu wajib mengeluarkan zakat fitrah. Artinya menemui sebagian dari bulan
Ramadhan dan sebagian dari awalnya bulan Syawwal (malam hari raya).
Untuk lebih jelasnya mari kita perhatikan hadis dari Rasulullah Saw :
ُ َ‫ِم و‬5 # 2ِ ‫ط ْ رَ ًة‬
ُ ‫ ِْطر‬6ْ ‫ َة ا‬+َ ‫ َم َز‬#21َ ‫ َو‬7ِ ْ 2َ 8َ ُ 9 #2 َ ِ9 ‫ ُْو ُل‬1 َ‫َرَ ضَ ر‬
‫ا َھ َ! ْ َد‬#‫نْ اَد‬%َ ‫◌ٌ َو‬,(َ ‫ ْ)! ُْو‬%َ ٌ‫ ة‬+َ ‫َ َز‬- ِ َ ‫ ِة‬.
ِ # ‫ ْ! َل ا‬0َ ‫ا َھ‬#‫نْ اَد‬%َ َ ,‫ْن‬
ِ +ِ 1َ %َ 2ْ ِ (ًَ % ْ ‫ط‬
ِ
ِ
ٌ
7; % ‫ت )رواه أ!وداودوا!ن‬
ِ 0َ ‫ َد‬# ‫ِنَ ا‬% (0َ ‫َ َ َد‬- ِ َ ‫َ ِة‬. # ‫)ا‬
Artinya :
Rasulullah saw. mewajibkan zakat fitrah untuk membersihkan orang yang berpuasa dari hal-hal
yang tidak bermanfaat, kata-kata kotor, dan memberi makan orang-orang miskin. Barang siapa
mengeluarkannya sebelum shalat Idul Fitri , zakatnya diterima , dan barang siapa yang
mengeluarkannya setelah shalat idul fitri, hal itu merupakan salah satu dari sedekah (Hadits Riwayat
Abu Dawud dari Ibnu Abbas )
Zakat fitrah dapat diberikan dalam bentuk apa ?
Rasulullah Saw bersabda :
ْ ِA-‫ض زَ َ ةَ ْا‬
ْ %ِ ً َ ‫س‬
َ %َ ‫ ْ َر‬%ِ ِ 9
َ َ َ 5َ ‫ ﱠ‬Cَ ‫ َو‬Dِ 3ْ َ َ ُ‫ ﷲ‬0‫ ْ ُل ﷲِ َ ﱠ‬Cُ ‫ ِ ُ َ َ اَ ﱠن َر‬7ْ ‫َ ِ ا‬
ِ ‫*ﱠ‬-‫ ا‬0َ َ َ‫ ن‬$
5 ,%‫ رى و‬HI-‫ َ )رواه ا‬3ْ ِ ِ ,ْ ُ -‫ َ ْا‬%ِ 0َKْ ُ‫ ٍ َذ ِ ٍاَوْ ا‬Iْ َ ْ‫ ﱢ اَو‬4ُ ‫ﱢ‬M ُ 0َ َ ٍ 3ْ 1ِ "َ ْ %ِ ً َ ْ‫َ َ ٍاَو‬2)
11
Artinya :
Dari Ibnu Umar bahwasannya, Rasulullah saw. mewajibkan zakat fitrah pada bulan Ramadlan
kepada semua orang Islam, orang yang merdeka, atau hamba sahaya laki-laki atau perempuan,
sebanyak 1 sha’ kurma atau gandum.(HR.Muslim:1635)
Hadits tersebut menjelaskan bahwa zakat fitrah itu berjenis makanan pokok yaitu; kurma, gandum
atau makanan pokok pada suatu daerah tertentu seperti beras di Indonesia pada umumnya, jagung
di Madura, sagu di Papua dan lain sebagainya, dengan ukuran takaran/timbangan yaitu; 1 sha, setara
dngan 3.1 liter atau 2.5 kg.
Pendapat yang membolehkan pembayaran zakat fitri dengan uang
Diriwayatkan dari Abu Ishaq; beliau mengatakan, “Aku menjumpai mereka (Al-Hasan dan Umar bin
Abdul Aziz) sementara mereka sedang menunaikan zakat Ramadan (zakat fitri) dengan beberapa
dirham yang senilai bahan makanan.”
D. Tata Cara Berzakat
a. Kita memilih makanan pokok (seperti beras, sagu, jagung dll) yang terbaik, minimal sama dengan
yang biasa kita makan setiap harinya
b. Kita takar sesuai dengan ketentuan yang ada yaitu bila menggunakan takaran literan maka
gunakan usuran yang estándar, tidak terlalu kecil, kita ambil 3.1 liter atau lebih. Bila menggunakan
timbangan pastikan timbangannya tepat tidak berkurang, kita ambil 2,5 kg beras.
c. Bagi yang mengeluarkan zakat boleh berdoa dengan niat :
ْ ِA-‫ ِ َج َز َ ةَ ْا‬Qْ ُ‫ ُ اَ ْن ا‬7ْ َ َ
‫ ل‬1َ 2َ ِ.ِ N
ً َْ O
ٍ Aْ َ ْ َ ِ 9
Artinya : saya niat mengeluarkan zakat fitrah untuk diri sendiri wajib karena Allah.
d. Makanan Pokok ( beras ) kita berikan langsung kepada yang berhak atau diserahkan keoada
panitia baik di Masjid atau lainnya.
e. Kita serahkan tepat waktu sesui dengan permintaan panitia, atau kita bagikan sendiri kepada yang
berhak pada malam idul fitri atau pagi harinya sebelum shalat Idul Fitri.
f. Panitia menerima zakat dengan berdoa :
َ 6
َ َ‫ َ ا‬3ْ ِ ُ‫ك ﷲ‬
‫ط!ُ ْ ًرا‬
َ َ- َ*َ 1َ Sَ ‫ َ َو‬3ْ َT7ْ َ‫ َ ا‬3ْ ِ ُ‫ك ﷲ‬
َ ‫َ َر‬7‫ َ َو‬3ْ 9
َ َ Sَ ‫ا‬.
Artinya: Semoga Allah memberikan pahala kepadamu dengan apa yang telah engkau berikan dan
mudah-mudahan Allah memberkahi apa yang masih ada padamu dan mudah-mudahan Allah
menjadikan kesucian bagi kami dan kamu
12
5. IBADAH HAJI.
A. Pengertian Haji
Haji secara harfiah berarti sengaja melakukan sesuatu (Al Qasdu). Sedangkan menurut istilah, haji
berarti sengaja datang ke Mekkah, menunjungi Ka'bah dan tempat - tempat lainnya untuk
melakukan serangkaian ibadah tertentu seperti wukuf, tawaf, sa'i dan amalan - amalan lainnya pada
masa tertentu dengan syarat syarat yang telah ditetapkan.
B. Hukum Ibadah Haji
Ibadah haji hukumnya wajib bagi orang islam yang telah memenuhi syarat - syaratnya. kewajiban ini
hanya berlaku satu kali seumur hidup. Selanjutnya, baik yang kedua atau yang seterusnya hukumnya
sunnah, terkecuali bagi yang bernadzar. Jika ini terjadi, maka wajib hukumnya untuk
melaksanakannya.
C. Syarat Sah Haji
1. Islam.
2. Baligh (dewasa).
3. Aqil (berakal sehat).
4. Merdeka (bukan hamba sahaya).
5. Isthitha’ah (mampu).
D. Syarat Wajib Haji
1. Ihram, yakni niat berhaji dari miqat
2. Mabit di Muzdalifah
3. Mabit di Mina
4. Melontar Jumrah Ula, Wustha dan Aqabah
5. Tawaf Wada (bagi yang meninggalkan Mekkah).
E. Rukun Haji
1. Ihram (niat) adalah pernyataan mulai mengerjakan ibadah haji atau umrah dengan
memakai pakaian ihram disertai niat haji atau umrah di Miqat.
2. Wukuf di Arafah adalah berdiam diri dan berdo'a di arafah pada tanggal 9 Dzulhijah.
3. Tawaf Ifadah adalah mengelilingi Ka'bah sebanyak 7 kali dilakukan setelah melontar
Jumrah Iqabah pada tanggal 10 Dzulhijah.
4. Sa'i adalah berjalan atau berlari - lari antara bukit Shafa dan Marwah sebanyak 7 kali
dilakukan setelah Thawaf Ifadah.
5. Cukur atau tahalul, yakni bercukur atau menggunting rambut setelah melakukan Sa'i
6. Tertib, artinya mengerjakan kegiatan sesuai dengan urutan dan tidak ada yang tertinggal.
VII. ALAT DAN BAHAN
Peralatan :
1. Perangkat alat sholat
2. Sarana berwudhu
3. Takaran/timbangan untuk mengukur
13
Perlengkapan:
1. Al-Qur’an
2. Al-Hadit
VIII. ASPEK YANG DINILAI
Kebenaran dan ketepatan melafadzkan bacaan dua kalimat syahadat, membaca niat dan tata cara
melakukan ibadah wajib sesuai dengan syari’at Islam.
IX. ASPEK KEAMANAN KERJA
Tidak ada
X. DAFTAR PUSTAKA
1. Al-Qur’an al-Karim.
2. Al-Qur’an dan terjemahnya, Kementerian Agama RI, Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarat
Islam, Direktorat Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syari’ah. Tahun 2012
3. Fadhailul A’mal, Kumpulan Hadits Keutamaan. Sami Muhammad, jilid 1 Tahun 2014, Penerjemah:
Mustofa, Ibnu Abdillah, Kamaluddin Irsyad, Editor; Endang Suryana.
4. Bulughul Maraam. Ibnu Hajr Al’Asqalani Tahun 1991, Penerjemah: A. Hassan
5. Shalatu al-Mu’min,-Ensiklopedi Shalat, Menurut al-Qur’an dan as-Sunnah. Dr. Sa’id bin ‘Ali bin
Wahf al-Qathhani. jilid 1 Tahun 2013, Penerjemah: M. Abdul Ghoffar E.M, Editor; Tim Pustak
Imam asy-Syafii.
6. Pedoman Shalat. Teungku Muhammad Hasbi Ash-Shiddiedy, edisi lengkap, Editor: H.Z. Fuad Hasbi
Ash-Shiddieqy. Pustaka Rizki Putra, Tahun 2001
7. Hadyul Islam Fatawi Mu’ashirah/Fatwa-Fatwa Kontemporer. DR. Yusuf Qardhawi, jilid 1 Tahun
1995, Penerjemah: As’ad Yasin. Drs, Editor; M. Solihat, Subhan.
8. Al-Qaul Al-Mubin Fi Ma’rifati Maa Yahummu al-Mushalliin/Kumpulan Tanya Jawab Seputar Shalat.
Syaikh Abdul Azin bin Nashir al-Musainid Tahun 2009, Penerjemah: Saefuddin Zuhri,
Editor; Muhammad Abdul Ghoffar EM, Penerbit Almahira.
9. Menjawab 1001 Soal KeIslaman Yang Patut Anda Ketahui. M. Quraish Shihab. Tahun 2009,
Penerbit: Lentera Hati.
10. Masalah-masalah Teologi dan Fiqh. Abdul Munir Mulkhan. Tahun 1994, Penerbit: Sipress.
11. As-Shalatu ‘alal Mazahibi Arba’ah/Shalat Empat Mazhab. Abdul Qadir ar-Rahbawi. Tahun 1994.
Penterjemah: Zeid Husein Al-Hamid dan Drs. M. Hasanudin, Diterbitkan: P.T. Pustaka Litera Antar
Nusa.
XIII. TIM PENYUSUN
1. Drs. H. Asnawi
2.M. Mujiburraohman
3. Hj. Siti Aminah, S.Ag
4. Ir. Hendra Utama
5. drh. Supratikno, M.Si, PAVET
14
Download