Uploaded by User63314

FLUIDA STATIS

advertisement
FLUIDA STATIS
Fisika XI Mia (semester Ganjil)
SMA Negeri 2 Subah
Kompetensi Dasar:
3.4
Menerapkan hukum-hukum fluida dalam kehidupan sehari- hari
4.3
Merancang dan melakukan percobaan yang memanfaatkan sifatsifat
fluida,
berikut
presentasi
hasil
percobaan
dan
pemanfaatannya
Indikator
• Mengidentifikasi penerapan fluida dalam kehidupan sehari-hari
• Menyimpulkan konsep tekanan hidrostatis, prinsip hukum Archimedes
serta hukum Pascal
• Menganalisis hukum tegangan permukaan, kapilaritas serta viskositas.
• Melakukan percobaan yang memanfaatkan sifat-sifat fluida statik,
berikut presentasi hasil percobaan dan pemanfaatannya
Fluida adalah zat yang dapat mengalir, misalnya zat cair dan gas.
Fluida statis : fluida dalam keadaan diam.
Massa Jenis
Apabila semakin tinggi massa jenis
Pada suatu benda maka akan semakin
besar juga massa pada setiap
volumenya.
Massa jenia air murni:
1000 kg/𝑚3
Contoh : Minyak dan Air
Kedua zat cair ini memiliki massa jenis yang
berbeda .
Massa jenis minyak lebih kecil jika
dibandingkan dengan massa jenis air.
1. Hukum Pascal
Mesin hidrolik pengangkat mobil ini memiliki
prinsip yang sama dengan dongkrak hidrolik.
Perbedaannya terletak pada perbandingan luas
penampang pengisap yang digunakan. Pada
mesin pengangkat mobil, perbandingan antara
luas penampang kedua pengisap sangat besar
sehingga gaya angkat yang dihasilkan pada
pipa berpenampang besar dan dapat
digunakan untuk mengangkat mobil. Pada alat
pengangkat mobil dengan gaya yang kecil
dapat menghasilkan gaya angkat yang besar
sehingga mampu mengangkat mobil
Dongkrak hidrolik digunakan untuk mempermudah
pekerjaan yang menerapkan hukum Pascal.
Dongkrak hidrolik terdiri dari dua tabung yang
berhubungan yang memiliki diameter yang berbeda
ukurannya. Masing-masing ditutup dan diisi air.
Dengan menaik turunkan piston, maka tekanan
pada tabung pertama akan dipindahkan ke tabung
kedua sehingga dapat mengangkat beban yang
berat.
Dongkrak ini merupakan sistem bejana berhubungan
(2 tabung) yang berbeda luas penampangnya.
Dengan menaik turunkan piston, maka tekanan
pada tabung pertama akan dipindahkan ke tabung
kedua sehingga dapat mengangkat beban yang
berat
Pompa hidrolik menggunakan kinetik energi dari
cairan yang dipompakan pada suatu kolom dan energi
tersebut diberikan pukulan yang tiba-tiba menjadi
energi yang berbentuk lain (energi tekan). Pompa ini
berfungsi untuk mentransfer energi mekanik menjadi
energi hidrolik. Pompa hidrolik bekerja dengan cara
menghisap oli dari tangki hidrolik dan mendorongnya
kedalam sistem hidrolik dalam bentuk aliran (flow).
Aliran ini yang dimanfaatkan dengan cara merubahnya
menjadi tekanan. Tekanan dihasilkan dengan cara
menghambat aliran oli dalam sistem hidrolik.
Pada rem hidrolik terdapat pipa-pipa hidrolik yang berisi cairan berupa
minyak rem. Pada ujung-ujung pipa ini terdapat piston penggerak yaitu piston
pedal dan piston cakram. Penyesuaian terhadap hukum pascal dengan
mendesain agar pipa pada pedal rem lebih kecil daripada pipa yang
terhubung dengan piston cakram.
Saat pedal rem diinjak pedal yang terhubung dengan rem akan mendorong
piston pedal dalam sehingga minyak rem yang berada pada pipa akan
mendapatkan tekanan. Tekanan yang didapat dari pedal akan diteruskan ke
segala arah di permukaan pipa termasuk ujung-ujung pipa yang terhubung
dengan piston cakram.
Karena luas permukaan piston cakram lebih besar daripada piston pedal maka
gaya yang tadinya digunakan untuk menginjak pedal rem akan diteruskan ke
piston cakram yang terhubung dengan kanvas rem dengan jauh lebih besar
sehingga gaya untuk mencengkram cakram akan lebih besar pula.
Cakram yang bersinggungan dengan kanvas rem
akan menghasilkan gaya gesek, dan gaya gesek
adalah gaya yang bernilai negative maka dari itu
cakram yang ikut berputar bersama roda semakin
lama perputarannya akan semakin pelan,
dan inilah yang disebut dengan proses pengereman
Kapal laut dibuat berongga sehingga
volume kapal menjadi besar, akibatnya
volume air yang dipindahkan juga
besar (gaya apung kapal besar
sehingga kapal tidak tenggelam)
Hidrometer atau disebut pula aerometer
merupakan alat massa jenis zat cair yang
menentukan hubungan antara massa jenis
benda dan massa jenis zat cair terhadap sifat
keterapungan benda (Jati, 2013).
Jembatan Ponton
Jembatan ponton merupakan kumpulan drumdrum kosong yang diletakkan berjajar dan
atasnya diberi papan penyeberangan
(Susilowati, 2018). Drum tertutup rapat
berisikan angin yang membuat massa jenis
drum lebih kecil dibandingkan massa jenis air
maka drum tersebut dapat terapung.
Sementara drum tidak tertutup rapat maka air
akan memenuhi drum tersebut sehingga massa
jenis drum lebih besar dibandingkan massa jenis
air yang mengakibatkan drum akan tenggelam
Download