balai benih ikan ciganjur

advertisement
BALAI BENIH IKAN CIGANJUR
Balai Benih Ikan (BBI) Ciganjur terletak di jalan RM Kahfi I Cipedak Jagakarsa,
Jakarta Selatan. BBI Ciganjur merupakan tempat pembudidayaan ikan air tawar baik
ikan konsumsi maupun ikan hias. BBI Ciganjur berada dibawah struktur organisasi
Pusat Produksi, Inspeksi dan Sertifikasi Hasil Perikanan Dinas Kelautan, Pertanian dan
Ketahanan Pangan Provinsi DKI Jakarta.
BBI Ciganjur menyediakan benih ikan hias dan ikan konsumsi untuk memenuhi
permintaan masyarakat serta untuk kegiatan restocking ke perairan umum di wilayah
DKI Jakarta dalam rangka melestarikan sumber daya ikan. Adapun jenis ikan yang
dibudidayakan antara lain : nila, lele, gurame, dan beberapa jenis ikan hias seperti : koi,
koki, oscar, manfish, discus, black molly dan guppy.
BBI Ciganjur memiliki luas keseluruhan 10 hektar, terdiri dari 33 kolam ikan
dengan luas antara 40 m² sampai 6.000 m², dan 2 gudang. Serta terdapat Gedung
Patih (Pameran dan Pelatihan) untuk mendukung palayanan terhadap masyarakat
seperti penyediaan sarana untuk pameran atau kontes ikan hias, pemasaran, bursa
ikan dan pelatihan budidaya perikanan.
Selain itu BBI Ciganjur memiliki kolam pemancingan hole and release untuk
memanfaatkan ikan-ikan yang sudah tidak produktif lagi dengan luas ± 200 m². BBI
Ciganjur juga memiliki TUP (Tempat Usaha Perikanan) yaitu lahan untuk masyarakat
yang telah melakukan usaha budidaya perikanan dengan komoditi ikan hias dan ikan
konsumsi. Saat ini telah terdapat 29 RTP (Rumah Tangga Perikanan).
BBI Ciganjur bersertifikat CPIB (Cara Pembenihan Ikan yang Baik) dengan
predikat “Sangat Baik” untuk produksi ikan lele sangkuriang, nila gesit dan gurame.
Serta sertifikat CBIB (Cara Budidaya Ikan yang Baik) untuk produksi ikan lele
sangkuriang dan nila gesit. Kapasitas produksi BBI Ciganjur dalam satu tahun yaitu
2.500.000 ekor benih.
Download