ABSTRAK

advertisement
ABSTRAK
Tesis yang berjudul “Kompetensi Paedagogik Guru PAI Dalam Meningkatkan
Prestasi Belajar siswa di SMP N 27 Padang” disusun oleh Yulda Dina Septiana, Nim
088111434 Jurusan Konsentrasi Pendidikan Islam.
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh karena belum terlaksana kompetensi
paedagogik guru PAI dalam meningkatkan prestasi belajar siswa. Masih adanya
guru yang belum menguasai materi yang akan diajarkan, kurangnya tanya jawab
guru dengan siswa, guru langsung memarahi siswa apabila meribut dalam kelas,
guru jarang memberikan kesempatan bertanya kepada siswa, dan diakhir kegiatan
pelajaran guru sering memberikan tugas kepada siswa, oleh karena siswa tidak
meningkatkan prestasi belajarnya di sekolah ini.
Adapun pokok permasalahan dalam tesis ini adalah kompetensi
paedagogik dalam meningkatkan prestasi belajar siswa di SMPN 27 Padang,
melalui perencanaan pembelajaran, kompetensi paedagogik dalam meningkatkan
prestasi belajar siswa di SMPN 27 Padang melalui pelaksanaan pembelajaran, dan
kompetensi paedagogik dalam meningkatkan prestasi belajar siswa di SMPN 27
Padang melalui evaluasi pembelajaran, dan kendala-kendala yang dihadapi guru
dalam meningkatkan prestasi belajar siswa.
Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan kompetensi paedagogik guru
pendidikan agama Islam dalam meningkatkan prestasi belajar siswa di SMP Negeri 27
Padang melalui perencanaan pembelajaran, kompetensi paedagogik guru pendidikan
agama Islam dalam meningkatkan prestasi belajar siswa di SMP Negeri 27 Padang
melalui pelaksanaan pembelajaran, kompetensi paedagogik guru pendidikan agama Islam
dalam meningkatkan prestasi belajar siswa di SMP Negeri 27 Padang melalui evaluasi
pembelajaran, dan kendala-kendala yang dihadapi guru dalam meningkatkan prestasi
belajar siswa.
Penelitian ini bersifat penelitian deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan
data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Alat pengolahan data yang penulis
gunakan adalah memeriksa data, mengelompokkan data, reduksi data, sajian data, dan
penarikan kesimpulan. dan sumber data sekundernya adalah guru PAI berjumlah 3 orang,
dan siswa kelas VIII berjumlah 20 orang, sedangkan data tambahan (sekunder)adalah
kepala sekolah dan wakil kepala sekolah bidang kurikulum SMP N 27 Padang.
Berdasarkan hasil penelitian penulis menggambarkan bahwa: guru PAI SMP N27
Padang telah melaksanakan perencanaan pembelajaran namun masih belum sempurna.
Hal ini telihat dari perencanaan pembelajaran yang mereka susun sudah berdasarkan
permendiknas No. 41 tahun 2007 namun masih perlu disempurnakan terutama dalam
penentuan metode pembelajaran dan penilaian proses pembelajaran. Sedangkan
pelaksanaan pembelajaran juga sudah berpedoman kepada Permendiknas No. 41 tahun
2007 akan tetapi masih perlu diperbaiki terutama dalam kegiatan inti yang belum
melibatkan peserta didik secara aktif dalam pembelajaran. Evaluasi pembelajarannya
peserta didik belum juga meningkatkan prestasi belajarnya di sekolah. Kendala-kendala
yang dihadapi guru dalam meningkatkan prestasi belajar siswa diantaranya: lingkungan
sekolah, menyebabkan prestasi siswa menjadi menurun. Keadaan guru: guru dalam
mengajar masih belum menguasai materi pelajaran yang akan disampaikan kepada siswa.
Keadaan siswa: prestasinya belum ditingkatkan. Sarana prasarana: kurang memadai,
buku-buku tentang pelajaran masih banyak yang kekurangan dan siswa tidak mau
mengerjakan tugas yang telah diberikan oleh guru di sekolah.
i
Download