1 BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Sistem pembelajaran

advertisement
BAB 1
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Sistem pembelajaran pada sekolah ataupun universitas pada umumnya datang ke
ruangan kelas dan mencatat apa yang diberikan oleh guru atau dosen untuk
kemudian dipelajari. Perkembangan teknologi informasi yang sangat cepat
menyebabkan sistem komunikasi yang ada semakin mudah sehingga mengubah pola
belajar yang ada pada saat ini. Universitas Bina Nusantara sebagai contoh
menggunakan sistem pembelajaran yang dinamakan MCL (Multi Channel Learning),
dengan sistem ini mahasiswa dapat membahas masalah yang ada melalui forum
diskusi dan mencari pemecahannya bersama-sama. Dosen berperan memberikan
masalah untuk dibahas dan mengatur jalannya diskusi agar hasil yang diinginkan
tercapai. MCL diharapkan dapat memberikan alternatif baru dalam pembelajaran,
dimana mahasiswa dan dosen tidak perlu hadir pada ruangan kelas. Penggunaan
forum diskusi akan menciptakan suasana belajar yang lebih interaktif, dimana setiap
saat bila sedang belajar bukan pada sekolah atau kampus dapat bertanya dan bertukar
pendapat lewat forum diskusi tersebut walaupun masih bersifat offline.
Video conferencing diharapkan dapat menjawab masalah yang ada pada
penggunaan forum diskusi. Video conferencing merupakan suatu metode
pembelajaran dengan menggunakan video sebagai media komunikasi. Metode
pembelajaran dengan video lebih menarik dibandingkan dengan sistem sebelumnya,
dimana tidak hanya perlu membaca teks, tetapi dapat berinteraksi secara langsung
untuk mendapatkan jawaban dari pertanyaan yang ajukan melalui video dan suara.
1
2
Metode ini juga dapat digunakan untuk melakukan kelas paralel dimana jika kelas
yang ada kurang besar dan hanya terdapat satu dosen pengajar, sehingga dapat
menggunakan video conference untuk belajar dan berdiskusi antar kelas.
Pengiriman data berupa video pada jaringan dapat menggunakan tiga metode.
Metode pertama adalah broadcast, dimana metode broadcast mengirimkan data
video dan suara kepada semua komputer yang terhubung pada satu jaringan, metode
ini akan membuat semua komputer dalam satu jaringan mendapatkan data video dan
suara yang dikirimkan. Metode kedua adalah unicast, dimana metode unicast hanya
mengirimkan data video dan suara kepada komputer yang ingin menampilkan video
tersebut. Metode ketiga adalah mulicast, dimana metode multicast mengirimkan data
video dan suara kepada sebuah atau beberapa kelompok komputer.
Metode belajar video conferencing selain membutuhkan jalur data yang cukup
besar pada jaringan komputer, metode ini juga membutuhkan aplikasi yang dapat
mengirimkan video dan suara secara langsung dari kamera ke komputer untuk
kemudian diteruskan ke sisi penerima. Pengiriman video dan suara ini harus
dilakukan dengan cepat dan setiap waktu agar interaksi antara pengajar dan
mahasiswa dapat berjalan dengan baik, sehingga dibutuhkan suatu metode dan
aplikasi yang dapat menekan seminimum mungkin penggunaan jalur data yang ada
sehingga memungkinkan banyak pengguna dapat menggunakan metode video
conference ini, untuk itulah dibutuhkan suatu aplikasi yang dapat mengirimkan video
dan suara secara langsung serta tidak memerlukan banyak penggunaan bandwidth
data yang ada dalam jaringan komputer yang digunakan, dengan memanfaatkan
metode pengiriman video secara multicast dan unicast.
3
1.2 Ruang lingkup
Sistem yang ada dirancang dengan membatasi pada ruang lingkup penelitian
pada bagian-bagian sebagai berikut :
•
Perancangan sistem difokuskan untuk pembuatan model aplikasi video
conference untuk sistem pembelajaran
•
Aplikasi berjalan pada media komputer dengan sistem operasi Windows XP
Professional SP2
•
Menggunakan webcam untuk conference
•
Pengajar dan mahasiswa dapat menampilkan teks, suara dan video
•
Penelitian dilakukan pada jaringan komputer lokal dengan media kabel
•
Pengujian dilakukan dengan menggunakan satu server, satu pengajar dan
beberapa mahasiswa
•
Aplikasi pengajar dapat menerima video dan suara dari mahasiswa
maksimum satu mahasiswa dalam satu waktu
1.3 Tujuan dan Manfaat
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membuat aplikasi video conferencing
yang dapat digunakan untuk sistem pembelajaran sehingga dapat terjadi suasana
pembelajaran yang lebih interaktif. Aplikasi video conference yang menggunakan
jalur data yang ada seminimal mungkin dalam jaringan komputer lokal sehingga bisa
digunakan untuk aplikasi-aplikasi yang lainnya.
4
Manfaat dari penelitian ini adalah :
•
Alternatif dalam sistem pembelajaran, dimana pelajar atau mahasiswa
menggunakan metode pembelajaran yang lebih menarik.
•
Membuat pembelajaran di kelas secara paralel untuk satu jenis pembelajaran
yang sama.
•
Metode ini juga dapat digunakan untuk melakukan interaktif online seminar
sehingga dapat melakukan seminar tanpa terbatas oleh tempat.
•
Aplikasi yang dibuat ini dapat digunakan sebagai alternatif aplikasi pengganti
yang dapat melakukan chatting, voice call, dan video streaming dalam
jaringan internet.
1.4 Metodologi Penelitian
Penelitian ini akan dilakukan dengan metodologi sebagai berikut:
•
Melakukan studi kepustakaan antara lain :
o Mencari sumber referensi dari internet dan buku.
o Mencari contoh aplikasi video conference yang sudah ada untuk
dijadikan referensi dan mempelajari cara yang digunakan untuk
membuat aplikasi tersebut, sehingga dapat dimanfaatkan untuk
pembuatan aplikasi.
•
Melakukan analisis dan percobaan antara lain :
o Melakukan analisa dan uji coba koneksi webcam ke komputer.
o Melakukan analisa dan uji coba pengiriman video dan suara dari
pengajar ke mahasiswa dan sebaliknya dari mahasiswa ke pengajar.
5
o Melakukan perancangan sistem secara keseluruhan
o Analisa dan pengujian sistem, pengujian dilakukan terhadap aplikasi
yang telah dibuat.
1.5 Sistematika Penulisan
Secara umum sistematika penulisan skripsi ini terbagi dalam 5 Bab yang
mempunyai bagian-bagian sebagai berikut
Bab 1 Pendahuluan
Pada Bab Pendahuluan berisi tentang pembahasan mengenai latar belakang
masalah, ruang lingkup, tujuan, dan manfaat penelitian, metodologi penelitian serta
sistematika penulisan yang digunakan.
Bab 2 Landasan Teori
Pada Bab Landasan Teori berisikan tentang teori-teori yang digunakan untuk
mendukung pembuatan skripsi ini.
Bab 3 Perancangan Sistem
Pada Bab Perancangan Sistem akan membahas tentang perancangan sistem untuk
membangun metode sistem video conference pada jaringan LAN yang akan
diimplementasikan.
Bab 4 Implementasi dan Evaluasi
Pada Bab Implementasi dan Evaluasi berisi tentang pembuatan program aplikasi
dari metode sistem video conference yang akan diterapkan pada jaringan kabel lokal
LAN dengan menggunakan sarana webcam dan aplikasi yang dibuat, spesifikasi
yang dibutuhkan, dan evaluasi dari aplikasi serta implementasi sistem yang telah
dibuat dan diimplementasikan.
6
Bab 5 Kesimpulan dan Saran
Pada Bab Kesimpulan dan Saran berisi kesimpulan dari sistem yang telah dibuat
dan aplikasi yang dapat dikembangkan, dan saran yang digunakan untuk
pengembangan aplikasi ke arah yang lebih baik dari sistem yang telah dibuat.
Download