barengi konsumsi obat diabetes dengan macam

advertisement
BARENGI
KONSUMSI
OBAT
DIABETES DENGAN MACAM-MACAM
OLAHRAGA RUTIN
Olahraga untuk diabetes
Mengidap diabetes tak berarti harus memperbanyak obat diabetes
setiap hari, tetapi menginvestasikan cukup waktu untuk
berolahraga. Olahraga adalah aktifitas yang penting untuk
dilakukan siapapun terutama bagi diabetesi yang ingin cepat
mendapatkan kesehatan. Penelitian telah membuktikan bahwa
olahraga adalah kunci dari kadar gula darah yang selalu
terkontrol. Di samping itu, olahraga dapat secara efektif
menurunkan berat badan hingga mengurangi resiko sakit jantung
dibandingkan hanya mengonsumsi obat diabetes setiap hari.
Sebelum olahraga
Beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum mulai berolahraga
adalah kondisi tubuh pada saat itu. Diabetesi tidak boleh
memiliki luka terbuka sebelum melakukan olahraga. Periksa
kondisi kaki, apakah terdapat bercak merah atau luka yang
terbuka meskipun itu kecil. Tutupi luka tersebut agar tidak
menimbulkan luka melebar dan infeksi.
Setelah itu periksa kondisi gula darah sebelum berolahraga
karena tidak disarankan berolahraga saat gula darah terlalu
rendah atau terlalu tinggi. Jika gula darah sedang rendah bisa
disiasati dengan memakan buah atau minum segelas susu.
Beberapa saat kemudian, cek kembali gula darah dan jika sudah
normal dapat mulai berolahraga.
Pada saat olahraga
Para ahli merekomendasikan olahraga aerobik, latihan beban dan
fleksibilitas sebagai olahraga untuk pengidap diabetes.
Buatlah target berapa jam waktu yang harus dihabiskan untuk
olahraga perminggu, misalnya 150 menit per minggu. Target ini
terlihat cukup realistis karena hanya akan memakan waktu 30
menit per hari. olahraga dilakukan sangat baik sekitar 1 jam
setelah makan ketika gula darah sedikit lebih tinggi.
Latihan beban ternyata boleh dilakukan oleh diabetesi selama
tidak memiliki riwayat sakit darah tinggi atau neuropati
diabetic. Rajin melakukan angkat beban ternyata menurunkan
kadar gula darah lebih banyak daripada hanya melakukannya
melalui konsumsi obat diabetes dan diet makanan sehat saja.
Pastikan juga untuk selalu membawa minuman agar kebutuhan
cairan tubuh selalu terpenuhi dari awal olahraga, selama
olahraga, hingga setelah selesai. Selain membawa air minum,
dianjurkan pula untuk membawa permen atau gula-gula. Permen
dan gula-gula penting untuk menghindari kondisi gula darah
yang terlalu rendah.
Setelah olahraga
Setelah selesai melakukan aktifitas fisik, sisakan waktu 5-10
menit untuk mendinginkan badan dan melemaskan otot. Ukur
kembali gula darah selesai olahraga. Kadang pengidap diabetes
akan mengalami hipoglikemi. Jika mulai merasakan tanda-tanda
hipoglikemi, segera konsumsi karbohidrat ringan yang dapat
menaikkan gula darah, permen, teh manis atau jus buah. Jika
kondisi berlanjut, segera hubungi dokter. Olahraga ini
membantu kerja obat diabetes agar lebih cepat memberi
kesembuhan.
Sumber: tropicanaslim.com
Baca juga: http://yakon.co.id/6267-2/
Download