DIVIDEN BANK MANDIRI MENINGKAT 397,35%

advertisement
SIARAN PERS
No. CSC/PR.47/2007
DIVIDEN BANK MANDIRI MENINGKAT 397,35%
Bank Mandiri bagikan Special Deviden sebagai apresiasi kepada
pemegang saham
Jakarta, 28 Mei 2007; Pada hari ini Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan
(RUPST) PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. (BEJ:BMRI), telah menghasilkan
keputusan untuk 6 (enam) Agenda.
Salah satu keputusan RUPST tersebut adalah penetapan penggunaan laba tahun
buku 2006. Pemegang saham menyetujui Bank Mandiri membagikan dividen 60%
dari perolehan laba bersih tahun buku 2006 sebesar Rp2,42 triliun atau sebesar
Rp1,45 triliun senilai Rp70,28 per saham. Dividen ini mengalami peningkatan
sebesar 397,35% dari pembagian dividen tahun buku 2005 yaitu sebesar Rp301,6
miliar.
Direktur Utama Bank Mandiri Agus Martowardojo menjelaskan bahwa adanya
pembayaran one-time special dividend tersebut merupakan apresiasi Perseroan
kepada shareholders yang telah menunjukkan komitmennya dalam mendukung
perbaikan kinerja Perseroan di tahun 2006 serta merupakan kompensasi atas
rendahnya pembayaran dividen final atas laba tahun buku 2005. “Pembagian
dividen sebesar 60% dari laba bersih 2006 tersebut terdiri dari 50% pay out ratio
laba bersih yang merupakan dividen tahunan dan 10% dari laba bersih atau senilai
Rp. 242,1 milyar merupakan one time special dividend ,” ujar Agus Martowardojo.
Ini adalah pertama kalinya Bank Mandiri membagikan special dividend.
Di tahun–tahun mendatang Perseroan akan terus mengambil langkah-langkah
fundamental untuk dapat meningkatkan shareholder value, baik dalam bentuk
penajaman strategi pengelolaan permodalan maupun pengembangan
pertumbuhan bisnis secara non-organik dengan lebih cepat.
Selain dividen, disetujui pula alokasi sebesar 4% dari laba tahun 2006 atau
sebesar Rp96,8 miliar untuk Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL),
masing-masing 2% atau Rp48,4 miliar untuk Program Kemitraan dan Program
Bina Lingkungan. Hal ini untuk mendukung peningkatan Usaha Kecil Menengah
dan Mikro agar menjadi tangguh dan mandiri, khususnya yang belum bankable.
“Sebagaimana diketahui bersama, kemajuan sektor Usaha Kecil Menengah dan
Mikro merupakan salah satu kunci untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat
Indonesia karena mampu menyerap tenaga kerja sekitar 80% – 90% dari total
jumlah tenaga kerja di Indonesia,” jelas Agus Martowardojo.
1
Selain agenda penetapan penggunaan laba tahun buku 2006, Pemegang Saham
juga telah menghasilkan keputusan dan menyetujui 5 agenda lainnya (terlampir)
antara lain yaitu:
1. Menyetujui Laporan Tahunan Perseroan untuk tahun buku yang berakhir pada
tanggal 31 Desember 2006 dan mengesahkan Laporan Keuangan
Konsolidasian Perseroan untuk tahun buku yang berakhir pada tanggal 31
Desember 2006 yang telah diaudit oleh Kantor Akuntan Publik Purwantono,
Sarwoko & Sandjaja – anggota Ernst & Young Global, dengan pendapat “wajar
tanpa pengecualian” sebagaimana dinyatakan dalam laporannya No.RPC6569 tanggal 2 Maret 2007. Selain itu juga menyetujui Laporan Tahunan
Program Kemitraan dan Bina Lingkungan untuk tahun buku 2006 yang telah
diaudit oleh Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Provinsi
DKI Jakarta II.
2. Menunjuk Kantor Akuntan Publik Purwantono, Sarwoko & Sandjaja (anggota
Ernst & Young Global) untuk mengaudit Laporan Keuangan Konsolidasian
tahun 2007 dan Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP)
Propinsi DKI Jakarta II untuk mengaudit Laporan Tahunan Program Kemitraan
dan Bina Lingkungan tahun 2007.
3. Menetapkan perubahan status Bapak Soedarjono menjadi Komisaris
Independen, sehingga dalam komposisi komisaris perseroan terdapat 5
Komisaris Independen dari 7 anggota komisaris dengan susunan komisaris
sebagai berikut:
• Komisaris Utama merangkap Komisaris Independen : Edwin Gerungan
: Muchayat
• Wakil Komisaris Utama
: Richard Claproth
• Komisaris
: Soedarjono
• Komisaris Independen
: Pradjoto
• Komisaris Independen
: Gunarni Soeworo
• Komisaris Independen
: Yap Tjay Soen
• Komisaris Independen
Keterangan lebih lanjut:
Mansyur S. Nasution
Corporate Secretary
PT Bank Mandiri (Persero) Tbk
Jln. Gatot Subroto Kav 36-38, Jakarta
Telp 021-5245299; 5245848
Fax 021-5268246
[email protected]
Christiana M. Damanik
Head of Corporate Communications
PT Bank Mandiri (Persero) Tbk
Jln. Gatot Subroto Kav 36-38, Jakarta
Telp 021-52913112; 5245740
Fax 021-5268246
[email protected]
2
Download