BAB V PENUTUP 5.1. Kesimpulan Kesimpulan yang dapat diambil berdasarkan data yang telah dianalisis di atas adalah sebagai berikut : 1. Perbandingan tingkat ROA antara BNI dan Bank Mandiri dari tahun 2006 – 2010, menunjukan bahwa Bank Mandiri lebih baik dalam menjaga atau meningkatkan efektivitas usahanya. Hal ini dapat dilihat dari tingkat ROA Bank Mandiri yang selalu lebih tinggi dari pada BNI dalam tiga tahun yaitu pada tahun 2007, 2008, dan 2009 pada setiap kwartalnya. 2. Perbandingan tingkat Operating Efficiency antara BNI dan Bank Mandiri dari tahun 2006 – 2010, menunjukan bahwa Bank Mandiri lebih baik dalam menjaga atau meningkatkan efisiensi usahanya. Hal ini dapat dilihat dari tingkat Operating Efficiency Bank Mandiri yang tidak pernah melewati batas maksimal yang di tetapkan oleh BI. 3. Perbandingan tingkat CAR antara BNI dan Bank Mandiri dari tahun 2006 – 2010, menunjukan bahwa pemenuhan kewajiban modal minimum Bank Mandiri lebih baik dari pada BNI. Hal ini dapat terlihat dari tingkat CAR Bank Mandiri yang selalu lebih tinggi dari BNI hampir pada setiap kwartalnya. 75 4. ROA dan CAR mempunyai pengaruh yang positif dan signifikan terhadap laba bersih sedangkan Operating Efficiency mempunyai pengaruh negatif dan sinifikan terhadap laba bersih. 5.2. Saran Beberapa saran yang menurut penulis mungkin dapat membantu bank dalam usahanya untuk memperbaiki kekurangan yang ada pada saat ini adalah sebagai berikut : 1. Untuk menjaga dan meningkatkan ROA pada BNI dan Bank Mandiri sebaiknya memperhatikan laba yang akan diperoleh dari jumlah aktiva yang dimiliki. Karena keuntungan utama dari usaha bank adalah berasal dari selisih bunga simpanan yang diberikan kepada penyimpan dengan bunga simpanan atau kredit yang diberikan, maka BNI dan Bank Mandiri harus lebih memperhatikan hal tersebut. 2. Untuk menjaga tingkat Operating Efficiency agar selalu rendah, maka BNI dan Bank Mandiri harus menekan beban operasionalnya dan meningkatkan pendapatan operasionalnya. 3. Untuk meningkatkan CAR paba BNI dan Bank Mandiri sebaiknya lebih memperhatikan jumlah modal sendiri karena jumlah modal sendiri mampu menunjang aktiva yang mengandung resiko. 76 4. BNI dan Bank Mandiri juga harus memperhatikan keadaan ekonomi Indonesia secara umum, karena secara langsung maupun tidak langsung hal ini akan berdampak pada setiap sektor usaha termasuk perbankan. 77