(Ednoor Mutaqien, NIM. 054775) Abstrak Bahasa Jepang m

advertisement
Analisis Deskriptif Kanyooku Bahasa Jepang
yang Terbentuk dari Kata Hana
(Ednoor Mutaqien, NIM. 054775)
Abstrak
Bahasa Jepang merupakan salah satu bahasa asing yang banyak
dipelajari oleh masyarakat Indonesia. Salah satu cara untuk meningkatkan
kemampuan bahasa Jepang adalah dengan melalui penelitian. Dari hasil
sebuah penelitian akan ada masukan penting, baik bagi peneliti itu sendiri
maupun bagi pihak lain yang berhubungan langsung atau tidak langsung
dengan apa yang diteliti.
Penelitian ini mengambil judul Analisis Deskriptif Kanyooku Bahasa
Jepang yang Terbentuk dari Kata Hana. Kanyooku adalah ungkapan dalam
bahasa Jepang yang sejajar dengan istilah idiom dalam bahasa Indonesia.
Yang menjadi rumusan masalah dalam penelitian ini adalah
bagaimana makna, pemakaian dalam kalimat, dan pemakaian kanyooku yang
terbentuk dari kata hana pada saat ini. Objek dalam penelitian ini adalah
kanyooku yang terbentuk dari kata hana yang terdapat dalam Kooji Kotowaza
Kanyooku Jiten karangan Kuramochi Yasou (1999) dan Reikai Kanyooku Jiten
karangan Inoue Muneo (1992).
Kanyooku sulit dipahami karena maknanya tidak sesuai dengan
kaidah bahasa secara umum. Contohnya frase hone ga katai (tulang keras) dan
me ga katai (mata keras). Untuk frase hone ga katai, dengan mengetahui arti
kata hone, ga, katai, dan struktur kalimatnya kita bisa memahami makna dari
frase tersebut. Tetapi untuk frase me ga katai, meskipun kita mengetahui arti
kata me, ga, katai, dan struktur kalimatnya, kita tidak bisa memahami makna
leksikal (mojidoori no imi) dari frase tersebut, melainkan harus memahami
makna idiomatiknya (kanyookutekina imi).
Adapun tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui
makna kanyooku yang terbentuk dari kata hana, untuk mengetahui pemakaian
kanyooku tersebut dalam kalimat serta mengklasifikasikan kanyooku tersebut
berdasarkan jenis dan fungsinya
x
Download