Judul Media : Sambut Turnamen Pramusim, PSM Kembali Berlatih - Sriwijaya Post : Sriwijaya Post Wartawan : Hendra Kusuma 16 Tanggal : May Nada Pemberitaan : Negatif 2015 Halaman : Lihat SRIPOKU.COM-Pelatih PSM Makassar, Hans Peter Schaller, mengungkapkan bahwa para pemainnya bakal kembali berlatih setelah sempat diliburkan karena adanya putusan PSSI menghentikan Indonesia Super League (ISL) 2015. PSSI menghentikan seluruh kompetisi di Indonesia setelah menggelar rapat Komite Eksekutif di Jakarta, Sabtu (2/5/2015). Putusan itu dibuat setelah PSSI dibekukan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora). Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Luar Biasa PT Liga Indonesia yang digelar pada Rabu (13/5/2015), kemudian menetapkan kompetisi musim baru bakal dimulai pada September mendatang. Guna mengisi kekosongan jadwal, 18 klub ISL bakal menjalani turnamen pramusim sebelum 27 Mei.Pertemuan dengan manajemen memutuskan untuk kembali berlatih sebagai persiapan mengarungi turnamen yang dibentuk PT Liga Indonesia. Intinya tim bisa kembali bermain dalam kompetisi. Saya sebagai pelatih tentu menyambut gembira keputusan tersebut, ujar Peter Schaller.Schaller menuturkan, manajemen PSM bakal mengajukan tawaran untuk format turnamen tersebut. PSM, kata dia, juga siap jika dipilih menjadi tuan rumah turnamen yang rencananya bakal dibagi ke dalam tiga grup itu. Kami akan ajukan digelar di Makassar. Akan tetapi, hal itu diajukan jika memang formatnya di pusatkan di satu tempat. Namun saat ini kami masih akan lebih dulu melihat perkembangan ke depan, tutur Kategori : Kementerian Pemuda dan Olah Raga , Menpora , olah Raga , Organisasi Olahraga