Program Beasiswa Pemerintah Perancis 2013 Skema FISIP UI

advertisement
Program Beasiswa Pemerintah Perancis 2013
Skema FISIP UI
Kerjasama Kedutaan Besar Perancis di Indonesia dan
Fakultas Ilmu Sosial Ilmu Politik - Universitas Indonesia
Beasiswa Pemerintah Perancis
 Dikelola oleh Institut Français d'Indonésie - IFI
(http://www.ambafrance-id.org/L-Institut-Francais-dIndonesie),
• lembaga Pemerintah Perancis di bawah Atase Pendidikan
dan Kebudayaan Perancis di Indonesia
• menangani kerjasama di bidang pendidikan dan
kebudayaan, termasuk kerjasama perguruan tinggi.
 Tahun 2013 IFI menawarkan s/d 300 beasiswa:
• 200 untuk program Master
• 100 untuk Doktoral
Cakupan Beasiswa
• Biaya aplikasi visa
• Status beasiswa Pemerintah Perancis dan jaminan fasilitas
sebagai mahasiswa di Perancis
• Biaya kuliah di Perguruan Tinggi Negeri (tuition fee)
• Jaminan sosial / asuransi kesehatan untuk mahasiswa
• Biaya hidup (€ 800-1000 per bulan)
• Besaran total biaya hidup tergantung ada/tidaknya anggota
keluarga inti yang ikut.
• Satu kali return ticket Jakarta – kota lokasi sekolah – Jakarta
• Biaya buku (fakultatif)
• Biaya perjalanan dan akomodasi untuk penelitian lapangan dan
menghadiri konferensi (berdasarkan rekomendasi supervisor)
Degree Program
 Program Studi:
 Master (S2):
• Master tahun pertama di Indonesia, tahun kedua di Perancis
• Master tahun pertama dan kedua di Perancis
 Doktoral
• Skema belajar di Perancis dan/atau Indonesia, tergantung
pada tema Disertasi dan rekomendasi supervisor
 Area kajian
• Mencakup semua area kajian dalam lingkup ilmu Sosial dan Politik.
• Calon penerima beasiswa didorong untuk (namun tidak harus)
menulis tesis/disertasi terkait tema “Demokrasi dan Demokratisasi”
 Universitas tujuan:
• Semua universitas di Perancis.
Persyaratan Bahasa Perancis
 Peraturan Pemerintah Perancis dan Uni Eropa, mensyaratkan penerima
beasiswa untuk:
• lulus DELF B2 (Bahasa Perancis untuk spesialisasi Sosial, Politik
dan/atau Hukum) bagi yang mengambil degree program berbahasa
Perancis, atau
• lulus DELF B1 (Bahasa Perancis untuk kemampuan akademik) bagi
yang mengambil degree program berbahasa Inggris.
 Pendidikan bahasa Perancis intensif diselenggarakan oleh IFI untuk
seluruh calon penerima beasiswa:
• Diselenggarakan selama bulan April-September,
• Diselenggarakan di Jakarta, Bandung, Surabaya dan Medan
• Mungkin diselenggarakan di FISIP UI bila jumlah penerima beasiswa
skema FISIP UI lebih dari 30 orang.
Syarat Pendaftaran Beasiswa:
 Rekomendasi:
• Dari Ketua Departemen atau pimpinan Pusat Kajian di lingkungan FISIP UI
• Setelah lolos seleksi administrasi di tingkat FISIP, mendapat rekomendasi
dari Dekan FISIP UI untuk proses pencalonan final ke IFI.
 Catatan akademik (dibuktikan dengan fotocopy transkrip dan ijazah):
• Untuk pendaftar program master: IPk S1 minimal 3,0
• Untuk pendaftar program doktor: IPk S2 minimal 3,25
 Usia (dibuktikan dengan curriculum vitae terbaru):
• staf pengajar: maks. 38 tahun untuk program master, dan maks. 40 tahun
untuk program doktor
• non-staf pengajar: maks 26 tahun untuk program master, dan maks. 30 tahun
untuk program doktor
• Kriteria usia masih dapat didiskusikan
 Sudah diterima di Universitas di Perancis
• dibuktikan dengan pernyataan penerimaan dari calon supervisor di
universitas tujuan di Perancis
• Syarat penerimaan akademik dapat dilihat di website masing-masing
universitas tujuan.
Eligibility
Program Beasiswa Skema FISIP UI dapat diambil oleh:
 Melalui Rekomendasi Departemen:
• Staf pengajar tetap dan tidak tetap
• Asisten pengajar
• Mahasiswa tingkat akhir yang diproyeksikan menjadi staf
pengajar
 Melalui Rekomendasi Pusat Kajian:
• Para peneliti dan staf puska
• Research fellow, research partner, research associate yang
berafiliasi pada institusi akademik ataupun non-akademik,
di dalam ataupun di luar FISIP-UI, yang telah berkontribusi
positif bagi pengembangan penelitian puska.
Proses Pengajuan
1.
2.
3.
4.
Pra-Pendaftaran
•
Departemen dan Pusat Kajian menyerahkan daftar nama
peminat beasiswa yang direkomendasikan ke Manrispub,
dengan mengisi formulir terlampir.
•
batas akhir: Kamis 28 Februari 2013
Pendaftaran Administrasi
•
Para peminat beasiswa yang sudah direkomendasikan
menyerahkan kelengkapan administrasi (seperti pada slide
6) ke Manrispub
•
Batas akhir: Jum’at, 22 Maret 2013
Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi
•
Rabu, 27 Maret 2013
Persiapan Akademik dan Bahasa
•
April – September 2013
Informasi & Pengumpulan Dokumen:
Amalia Andri
Sekretariat Manajer Riset & Publikasi FISIP UI
Selo Soemardjan Research Center
Gedung H Lantai 6, FISIP UI
email: [email protected]
telp/fax: 021-78883758
Download