Tugas Ergonomi Sistem Manusia Mesin Nama : Reny Yulianti Kelas : 3 PA 05 NPM : 10505179 Sistem manusia mesin adalah kombinasi antara satu atau beberapa manusia dengan beberapa atau satu mesin dimana salah satu dengan yang lainnya akan saling berinteraksi untuk menghasilkan output berdasarkan input yang diperoleh. Yang dimaksud dengan mesin dalam hal ini akan memiliki arti yang luas yaitu mencakup semua objek fisik seperti peralatan, perlengkapan fasilitas dan bendabenda. Penyesuaian kerja pada manusia berarti penyesuaian mesin dan lingkungan kerja terhadap manusia. Dalam banyak hal, teknologi baru telah menyiapkan mesin-mesin secara sempurna untuk menggantikan pekerjaan manusia. Akan tetapi teknologi baru tersebut juga membawa suatu integrasi yang lebih baik antara manusia dan mesin, misalnya display digital dan grafik yang mudah dipahami serta kontrol-kontrol yang membutuhkan lebih sedikit usaha daripada sebelumnya. Dalam sistem manusia mesin terdapat dua interface penting, dimana ergonomilah yang memegang peranan penting didalam hubungan tersebut. Interface pertama adalah display yang dapat menghubungkan kondisi mesin pada manusia, kemudian interface kedua adalah control, yang mana manusia dapat menyesuaikan respon dengan feedback yang diperoleh dari display tadi. Jadi antara display dan kontrol harus terdapat interaksi yang saling menyesuaikan. Untuk mendesain interfaceinterface tersebut mula-mula kita harus memahami beberapa karakteristik penting dari panca indera manusia yaitu penglihatan dan pendengaran yang mempengaruhi pemahaman tentang display dan symbol-simbol(sinyal-sinyal) yang dapat didengar. Efek dari umur pada visual performance Akomodasi adalah suatu proses pemfokusan dengan penyesuaian lengkungan lensa mata dengan menggunakan otot getar yang mengelilingi lensa. Hal ini membutuhkan waktu dan kecepatan serta jangkauan akomodasi menurun sejalan dengan usia. The near point, jarak yang terdekat dari mata dimana salah satu dapat memfokus, oleh karena itu dapat meningkat sejalan dengan usia, dari kira- kira 11cm pada usia 20 tahun dan sampai 50 cm pada usia 50 tahun. Oleh sebab itu seseorang akan membaca buku lebih jauh lagi usianya semakin bertambah, tetapi ketajaman penglihatan berkurang sehingga ukuran display perlu ditingkatkan. Pendengaran dan suara Ketidakmampuan mendengar dan berbicara dapat menyebabkan komunikasi yang salah. Perlu juga diperhatikan perbedaan adapt dan bahasa yang ada. Persepsi suara-suara yang pasti akan menyenangkan untuk beberapa orang dan dapat menjengkelkan lainnya. Komunikasi dalam berbicara sering dapat diinterpretasikan dalam cara-cara yang berbeda tergantung pada pendapat sebelumnya, harapan dan pengalaman. Biomekanika adalah ilmu yang menggunakan hukum-hukum fisika dan konsep-konsep mekanika untuk mendeskripsikan gerakan dan gaya pada berbagai macam bagian tubuh ketika melakukan aktivitas. Faktor ini sangat berhubungan dengan pekerjaan yang bersifat material handling, seperti pengangkatan dan pemindahan secara manual, atau pekerjaan lain yang dominan menggunakan otot tubuh. Meskipun kemajuan teknologi telah banyak membantu aktivitas manusia, namun tetap saja ada beberapa pekerjaan manual yang tidak dapat dihilangkan dengan pertimbangan biaya maupun kemudahan. Pekerjaan ini membutuhkan usaha fisik sedang hingga besar dalam durasi waktu kerja tertentu, misalnya penanganan atau pemindahan material secara manual. Usaha fisik ini banyak mengakibatkan kecelakaan kerja ataupun low back pain, yang menjadi isu besar di negara-negara industri belakangan ini. Biomekanika merupakan studi tentang karakteristik – karakteristik tubuh manusia dalam istilah mekanik. Biomekanika dioperasikan pada tubuh manusia baik saat tubuh dalam keadaan statis ataupun dalam keadaan dinamis. Contoh dari penerapan ilmu biomekanika adalah untuk menjelaskan efek getaran dan dampak yang timbul akibat kerja, menyelidiki karakteristik kolom tulang belakang, menguji penggunaan alat prosthetik, dll.