BERITA TERKINI Aliskiren sebagai Terapi Tambahan Hipertensi Meningkatkan Risiko Efek Samping Tanpa Peningkatan Efektivitas Terapi DSMB memeriksa penelitian-penelitian lainnya yang menggunakan aliskiren, baik sebagai terapi tunggal, maupun sebagai terapi kombinasi dengan anti-hipertensi lainnya. Pasien-pasien yang terlibat dalam penelitian ALTITUDE direkomendasikan untuk menemui dokter sesegera mungkin untuk membahas terapi dan kelanjutannya. Hasil penelitian ini menjadi perhatian, karena penelitian-penelitian yang menggunakan aliskiren sebelumnya memperlihatkan hasil yang baik. Penelitian ACCELERATE (Aliskiren and the calcium channel blocker amlodipine combination as an initial treatment strategy for hypertension control), yang meneliti efek kombinasi aliskiren dengan amlodipine, memperlihatkan bahwa pemberian kombinasi aliskiren dengan amlodipine menurunkan tekanan darah dengan baik. Selain itu, tahun lalu, FDA (Food and Drug Administration) telah menyetujui pemasaran 2 sediaan yang me-ngandung aliskiren namun kombinasinya memang tidak menggunakan penghambat ACE atau ARB. A LTITUDE (Aliskiren Trial in Type 2 Diabetes Using Cardiovascular and Renal Disease Endpoints) meneliti efek terapi aliskiren sebagai terapi kombinasi tambahan pada pasien-pasien yang telah diterapi dengan obat anti-hipertensi golongan penghambat ACE (angiotensin converting enzyme) dan ARB (angiotensin receptor blocker); penelitian ini memperlihatkan bahwa terapi aliskiren tidak memberi manfaat tambahan bagi pasien diabetes tipe-2 dengan gangguan ginjal, bila dibandingkan dengan plasebo. Bahkan pemberiannya sebagai terapi tambahan disertai dengan peningkatan efek samping terapi. Sehubungan dengan hal ini, DSMB (data safety and monitoring board) penelitian ini merekomendasikan penghentian penelitian ALTITUDE tersebut, dan bersama dengan farmasi terkait meneliti semua penelitian yang menggunakan aliskiren, baik sebagai monoterapi, maupun sebagai terapi kombinasi. DSMB penelitian ALTITUDE ini menekankan bahwa pada kelompok terapi aliskiren, terjadi peningkatan kejadian stroke, komplikasi ginjal, hiperkalemi dan hipotensi setelah masa followup selama 18 hingga 24 bulan. Komite tersebut menyimpulkan bahwa terapi tambahan aliskiren pada terapi anti-hipertensi standar tampaknya tidak memberi manfaat tambahan. Perusahaan farmasi yang memproduksi aliskiren mengatakan bahwa pihaknya telah berkoordinasi dan berdiskusi dengan badanbadan penanggung jawab kesehatan tiap negara mengenai implikasi temuan penelitian ALTITUDE ini. Perusahaan tersebut juga akan mengubah promosi produk yang mengandung aliskiren dalam untuk diberikan bersamaan dengan ACEi atau ARB, serta bersama Kini, DSMB dan farmasi yang memproduksi aliskiren tersebut sedang menganalisis penelitian-penelitian yang menggunakan aliskiren, baik sebagai monoterapi, maupun sebagai terapi kombinasi, untuk melihat efektifitas dan keamanan aliskiren lebih lanjut. SIMPULAN • Dalam penelitian ALTITUDE, pemberian aliskiren meningkatkan risiko efek samping dan pemberiannya sebagai terapi tambahan di samping terapi yang sudah ada tidak meningkatkan efektifitas terapi. • Penelitian ALTITUDE dihentikan lebih awal dan dilakukan perubahan strategi pemasaran aliskiren, yang menghilangkan promosi mengenai rekomendasi kombinasi terapi aliskiren dengan obat-obat golongan ARB/ ACEi. • DSMB dan farmasi yang memproduksi aliskiren sedang melakukan analisis terhadap penelitian-penelitian yang menggunakan aliskiren, baik sebagai monoterapi, maupun sebagai terapi tambahan/ kombinasi. (YYA) REFERENSI: 1. Brown MJ, McInnes GT, Papst CC, Zhang J, MacDonald TM. Aliskiren and the calcium channel blocker amlodipine combination as an initial treatment strategy for hypertension control (ACCELERATE): a randomised, parallel-group trial. Lancet 2011;377(9762):312–20. 2. Brunetti ND, De Gennaro L, Pellegrino PL, Cuculo A, Ziccardi L, Gaglione A, et al. Direct renin inhibition: update on clinical investigations with aliskiren. Eur J Cardiovasc Prev Rehabil 2011; 18: 424 – 37. 3. Heartwire. ALTITUDE halted: Adverse events when aliskiren added to ACE, ARB therapy. http://www.theheart.org/article/1331173.do 448 CDK-194_vol39_no6_th2012 ok.indd 448 CDK-194/ vol. 39 no. 6, th. 2012 6/8/2012 2:34:12 PM