LAPORAN PRAKTIKUM MANAJEMEN PROYEK PERTEMUAN KE – 6 “ OPTIMASI PROYEK BAGIAN II “ Disusun oleh BUJANG PUTRO WICAKSONO 135610046 PROGRAM STUDI SISTEM INFORMASI SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA & KOMPUTER KAKOM YOGYAKARTA A 2016 20 LAPORAN PRAKTIKUM MANAJEMEN PROYEK PERTEMUAN KE – 6 “ OPTIMASI PROYEK BAGIAN II “ A. DASAR TEORI Strategi optimasi proyek bisa dilakukan dengan melakukan optimasi jadwal, langkah untuk melakukan optimasi jadwal adalah melakukan evaluasi terhadap jadwal yang telah. Beberapa pertimbangan yang perlu dilakukan dalam mengevaluasi jadwal proyek, diantaranya adalah : Hubungan-hubungan antar tugas, terutama pada jalur kritis Tugas-tugas yang berada pada jalur kritis sangat besar peranannya dalam menentukan keberhasilan suatu proyek sesuai dengan waktu yang direncanakan. Pemastian tugas perlu ditinjau ulang, misalnya ada tugas yang bisa diselesaikan secara bersamaan (paralel) atau star to start, namun ternyata anda menjalankannya secara start to finish atau finish to start. Jumlah waktu undur ika ada waktu undur masing-masing tugas yang tidak kritis dikumpulkan, maka akan diperoleh jumlah persediaan waktu yang cukup besar yang dapat dimanfaatkan sebagai cadangan untuk tugas-tugas pada jalur kritis. Constraint atau pemastian pada tugas-tugas Seringkali penetapan constraint atau pemastian suatu tugas menyebabkan mundurnya penyelesaian tugas secara tidak disadari. Penggantian constraint agar lebih efisien dapat menghasilkan optimasi yang diinginkan, misalnya pekerjaan dapat dilakukan lebih awal Sumber daya beban lebih Kesalahan dalam hal pembebanan resource akan mengakibatkan suatu kerugian, baik kelebihan pembebanan maupun kekurangan pembebanan. Memperpendek Jadwal Setelah penyusunan jadwal selesai perlu diantisipasi dengan memperpendek jadwal proyek sehingga ada persediaan atau sisa waktu yang dapat dipakai sebagai waktu cadangan. B. PEMBAHASAN “ MELAKUKAN PEMBUATAN OPTIMASI KE – 4 “ Gambar 1 Tampilan Awal (dari Optimasi Ke - 3) Gambar tampilan diatas merupakan tampilan ketika membukan kembali file OPTIMASI Ke – 3 pada pertemuan yang lalu, pada tampilan diatas belum dilakukan perubahan apapun, yang dilakukan hanyalah menyimpan ulang dengan nama lain (Save as) menjadi OPTIMASI KE – 4. Gambar 2 View Toolbar Resource Management Gambar tampilan diatas merupakan tampilan ketika sudah dilakukan perintah untuk menampilkan Toolbar berupa “Resource Managemnet”. Maksud dari menampilkan Toolbar tersebut nantinya akan memunculkan beberapa icon, icon yang digunakan setelah ini adalah “Task Entry View” yang terlihat seperti pada tanda lingkaran (lihat gambar). Cara menampilkan Toolbar tersebut bisa dilakukan dengn cara View Toolbar Resource Management. Gambar 3 Klik Task Entry View (Work = 16 Jam, Duration 2 Days) Gambar tampilan diatas adalah ketika kita sudah melakukan klik pada icon “Task Entry View” maka hasilnya adalah muncul daftar resource name, beserta informasi – informasi tersaji dalam tabel diantaranya Nama Resource, Work (jam kerja), R / D, Leveling Delay, Delay, Start dan juga Finish. Selanjutnya hal yang dilakukan adalah memilih task yang akan ditangani, pada kasus ini menggunakan Sub task 1.1 yaitu Menganalisis Sistem Kepegawaian dengan wawancara, pada sub task tersebut diketahui Durasi nya adalah 2 days, dan juga Work (jam kerja) adalah 16 jam. Gambar 4 Sub-task 1.1 diubah, Work 14 Jam, Duration 1.75 Days Pada gambar tampilan diatas kita melakukan perubahan terhadap lamanya jam kerja (Work) pada Sub task 1.1 yaitu Menganalisis Sistem Kepegawaian dengan wawancara dari 16 jam maka dikurangi menjadi 14 jam saja, sehingga pengaruh yang didapat adalah Durasi hari pada sub task 1.1 berkurang menjadi 1.75 days. “ MELAKUKAN PEMBUATAN OPTIMASI KE – 5 “ Gambar 5 Melakukan Hide Form View Pada gambar tampilan diatas hal yang dilakukan adalah menutup atau menghilangkan tampilan “Task Entry View”, yang dilakukan dengan cara klik kanan pada tampilan windows bawah, lalu pilih menu Hide Form View. Tampilan tersebut sengaja ditutup dikarenakan sudah tidak digunakan lagi. Tampilan Windows Hilang (Kembali ke semula) Pada gambar tampilan diatas terlihat bahwa windows bagian bawah “Task Entry View” sudah tidak ada lagi. Gambar 6 Menaikkan resource pada task Sub task 2.1 Pada gambar tampilan diatas hal yang dilakukan adalah “Menaikkan Resorce”, pada kasus ini resource yang akan dinaikkan adalah pada Sub task 2.1 yaitu Membuat Desain Menu Aplikasi + Form Entri. Pada sub task tersebut awalnya memiliki jumlah resorce atau yang ditunjukkan pada jumlah prosentase Unit yaitu 100 % saja (sebelum dinaikkan). Jumlah prosentase Unit sebesar 100% tersebut dapat dilihat serta dapat dilakukan perubahan dengan membuka menu jendela Assign Resource, yang bisa dilakukan dengan cara pada menu Tools lalu pilih Assign Resource. “Menaikkan / Menambah Jumlah Resource pada Subtask 2.1” Pada gambar tampilan diatas hal yang dilakukan adalah “Menaikkan Resorce”, pada Sub task 2.1 , diketahui pada sub task tersebut Resource Namenya adalah “Designer” yang memiliki jumlah Unit 100% lalu di naik kan menjadi 200%. Sehingga dapat dikatakan Sumber Daya Manusia yang digunakan awalnya adalah 1 orang, ditambah menjadi 2 orang. Gambar 7 Bukti Durasi menjadi 1 Days, Durasi Main Task 6 Days Pada gambar tampilan diatas dapat diketahui bahwa ada perubahan yang terjadi yaitu pada Sub task 2.1 Membuat Desain Menu Aplikasi + Form Entri yang awalnya memiliki Duration 2 days sekarang berubah berkurang menjadi 1 Days saja. Berdasarkan perubahan Durasi tersebut maka juga mengakibatkan perubahan pada Durasi Main Task yaitu pada Task 2. Desain Aplikasi yang awalnya memiliki total 7 Days maka menjadi berkurang 6 Days. C. PEMBAHASAN LATIHAN Gambar tampilan diatas merupakan tampilan ketika membuka kembali file Latihan_5 pada pertemuan yang sebelumnya, pada tampilan diatas belum dilakukan pengubahan pemendekan jadwal apapun, terkait dengan Pengubahan beban kerja, maupun penambahan jumlah sumber daya. “ Pengurangan Beban Kerja ” Gambar Latihan 1 Tampilan sebelum dikurangi beban kerja pada Subtask 3.1 Pada gambar diatas hal yang dilakukan adalah memilih task yang akan ditangani, pada kasus ini memilih Sub task 5.1 yaitu Memasang Kabel Paralel, pada sub task tersebut diketahui Durasi nya adalah 4 days, Durasi Main Task 6 Days, dan juga Work (jam kerja) adalah 16 jam. Gambar Latihan 2 Tampilkan setelah dikurangi beban kerja pada Subtask 3.1. Pada gambar tampilan diatas kita melakukan perubahan terhadap lamanya jam kerja (Work) pada Sub task 5.1 yaitu Memasang Kabel Paralel dari 16 jam maka dikurangi menjadi 8 jam saja, sehingga pengaruh yang didapat adalah Durasi hari pada Sub task 5.1 berkurang menjadi 2 days, serta Durasi Main Task juga berubah menjadi 4 Days. “ Penambahan Jumlah Sumber Daya “ Gambar Latihan 1 Melakukan penambahan Sumber daya Pada gambar tampilan diatas hal yang dilakukan adalah “Menaikkan Resorce”, pada resource yang dinaikkan adalah Sub task 1.2 yaitu Perencanaan Hardware. Pada sub task tersebut awalnya memiliki jumlah resorce yang ditunjukkan pada jumlah prosentase Unit yaitu 100 % saja (sebelum dinaikkan) yang terlihat pada menu jendela Assign Resource seperti pada gambar setelah in. Gambar Latihan 2 Pada gambar tampilan diatas merupakan tampilan jendela Assign Resource pada Sub task 1.2 Perencanaan Hardware, diketahui sub task tersebut memiliki jumlah Unit 100%. Gambar Latihan 3 Pada gambar tampilan diatas hal yang dilakukan adalah “Menaikkan Resorce”, pada Sub task 1.2 Perencanaan Hardware, diketahui pada sub task tersebut Resource Namenya adalah “Spesialis Jaringan” yang memiliki jumlah Unit 100% lalu di naik kan menjadi 200%. Sehingga dapat dikatakan Sumber Daya Manusia yang digunakan awalnya adalah 1 orang, ditambah menjadi 2 orang. Gambar Latihan 4 Pada gambar tampilan diatas dapat diketahui bahwa ada perubahan yang terjadi yaitu pada Sub task Sub task 1.2 Perencanaan Hardware yang awalnya memiliki Duration 2 days sekarang berubah berkurang menjadi 1 Days saja. Berdasarkan perubahan Durasi tersebut maka juga mengakibatkan perubahan pada Durasi Main Task yaitu pada Task 1. Perencanaan yang awalnya memiliki total 8 Days maka menjadi berkurang 7 Days. Selain itu pada kolom Resource Name untuk Subtask 1.2 Resouce namenya adalah Spesialis Jaringan sudah ada tanda [200%]. D. LISTING Terlampir E. KESIMPULAN Pelaksanaan pratikum manajemen proyek pertemuan keenam yang membahas tentang “Optimasi Proyek Bagian II” maka dapat diambil simpulan bahwa mahasiswa dapat melakukan optimasi lanjutan terhadap jadwal yang telah dibuat, yaitu lebih tepatnya melanjutkan pembuatan optimasi 4 dan 5, serta melakukan langkah optimasi terhadap hal – hal yang kurang efisien.