Abstrak - Repository UI

advertisement
Abstrak
Peranan p38 MAPK dalam Induksi apopsis
oleh mercury chloride pada P19 stem cell
Oleh: Bambang Wispriyono
Penelitian dengan menggunakan P19 Stem Cell untuk mengetahui proses mekanisme
diferensiasi pada sel terus dilakukan. Diantara hasil-hasil penelitian menunjukan adanya proses
induksi famili Mitogen Activated-Protein Kinases (MAPKs) pada proses diferensiasi. Namun
sejauh ini masih sedikit penelitian yang menggali informasi pengaruh eksternal atau lingkungan
yang mempengaruhi atau menghambat diferensiasi dan meningkatkan terjadinya apoptosis pada
stem cell. Penelitian ini pada tahap awal (tahun 2004) dilakukan untuk mengetahui efek stresor
dari luar dengan menggunakan senyawaan toksik logam berat mercury chloride terhadap
perkembangan sel dan peranan salah satu sub famili MAPK, p38 MAPK terhadap terjadinya
apoptosis/ kematian sel. Penelitian lanjutan dilakukan dengan melihat peranan downstrean dan
upstream dari p38 MAPK dengan melihat peranan terjadinya perubahan ekspresi gen Bcl2, gen
anti apoptosis dan Bax, gen proapotosis, perana caspase, reaktif oxygen spesies (ROS) dan
pengaruh ceramide dan sphingolipids lainnya. Dari penelitian ini diharapkan didapatkan suatu
informasi baru mekanisme proses terjadinya apoptosis atau penghambatan diferensiasi sel pada
P19 stem cell oleh factor eksternal, mercury chloride dan dapat digunakan dalam penelitianpenelitian lanjutan untuk mendapatkan obat-obat baru yang bekerja spesifik pada step tertentu
dalam menghambat terjadinya kerusakan sel atau apoptosis pada sel embrio
Download