Pentingnya Media Sosial untuk Membangun Citra

advertisement
Pentingnya Media Sosial untuk
Membangun Citra
UNAIR NEWS – Media sosial saat ini memiliki fungsi yang
penting untuk membangun citra sosial, baik untuk kepentingan
individu maupun kelompok. Di media sosial, kita memiliki
banyak kesempatan untuk menulis gagasan, opini, dan berbagai
hal untuk membangun citra diri. Dulu, persaingan untuk
membangun citra diri hanya terbatas pada media cetak. Namun
kini, media sosial menawarkan berbagai kemungkinan itu.
Pernyataan itu disampaikan oleh Redaktur Tempo Endri
Kurniawati dalam workshop “Menulis Opini dalam Media Sosial”
yang diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi,
Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas
Airlangga, Rabu (15/6). Selain Endri, hadir pula Nieke
Indrietta selaku Ketua Biro Tempo Jawa Timur. Keduanya
memberikan materi seputar penulisan opini.
Pada kesempatan tersebut, Endri mengungkapkan agar masyarakat
lebih berhati-hati dalam memposting atau menyebarluaskan
informasi, baik berita tertulis maupun foto. Hal tersebut
dikarenakan adanya Undang-undang Informasi dan Transaksi
Elektronik (UU ITE) nomor 11 tahun 2008. Selain itu, Endri
juga membagi tips seputar penulisan opini untuk dimuat di
media massa.
“Pilihlah tema yang disukai media massa, karena itu akan
sangat menentukan naskahmu dimuat atau tidak. Tema itu
berkaitan dengan kejadian yang sedang in saat ini. Media tidak
akan menerima tulisan yang topiknya tidak ada kaitannya dengan
kejadian. Atau, pilihlah tema yang berkaitan dengan hari
peringatan yang luput dari jangkauan masyarakat,” ujar Endri.
Endri juga berujar, orisinalitas itu perlu. “Jangan menulis
tema yang sudah banyak orang bahas,” ungkapnya.
Selepas kedua pembicara memaparkan materi, peserta diajak
untuk praktik menulis opini secara langsung. Tiap tim peserta
membentuk kelompok sebanyak tiga orang. Sebagai apresiasi
kepada para peserta, tiga naskah terpilih akan dipublikasikan
pada media blog resmi milik Tempo.
Dicky Murdian Putra selaku ketua panitia acara mengatakan,
penulisan opini penting untuk dipahami masyarakat luas.
Mengingat, saat ini banyak penulisan ide dan gagasan yang
marak di media sosial.
“Sekarang ini banyak orang yang suka berpendapat dan beropini
di media masaa, tapi mereka belum tau penulisan yang baik dan
benar bagaimana. Kita sering melihat di media sosial banyak
yang asal ngomong. Padahal dibalik itu semua ada undang-undang
yang mengatur,” ujar Dicky.
Dengan terselenggaranya acara, Dicky berharap para peserta
memiliki wawasan yang baru dan ilmu yang diperoleh bisa
dipraktikkan dalam kehidupan sehari-hari. Dicky juga
mengatakan, HIMA ILKOM memiliki media “Club Koma” yang
menghimpun mahasiswa Ilmu Komunikasi untuk mewadahi tulisan
mereka.
“Kami memiliki club bernama “Club Koma” yang menghimpun anakanak yang suka menulis, ingin jadi jurnalis, dan ingin
karyanya dimuat di media. Kami menerbitkan majalah setiap
bulannya, dengan tema berganti-ganti sesuai edisi,” pungkas
Dicky. (*)
Penulis: Binti Q. Masruroh
Editor: Nuri Hermawan
Download