Uploaded by hilmahazim0602

Hilma Hazim Aziz Berita Bisnis (Apple laku keras akhir tahun) 2010523014 2m2

advertisement
Rekor penjualan di tengah Covid-19: Pandemi mendorong Apple
catat data triwulanan tertinggi Rp1.546 triliun pada akhir 2020
Perusahaan teknologi Apple mencatat rekor penjualan tertinggi, yang menyebabkan mereka
meraup pendapatan lebih dari US$110 miliar atau sekitar Rp1.546 triliun hanya selama tiga
bulan terakhir tahun 2020, naik 21% dibandingkan tahun sebelumnya.
Pendapatan ini naik tajam karena banyak konsumen berada di dalam rumah selama pandemi
Covid-19, dan melakukan aktivitas, mulai dari bekerja, belanja, dan hal-hal lain dilakukan secara
online.
Peluncuran telepon genggam iPhone 12 yang dilengkapi koneksi 5G dan peningkatan permintaan
dari China juga mendorong penjualan.Penjualan di China, Hong Kong dan Taiwan melonjak
57%, sementara di Eropa naik 17% dan di Amerika 11%.
Pihaknya juga optimistik dengan penjualan yang akan dicatat Apple dalam triwulan pertama
2021.Dan Ives, analis dari Wedbush Securities mengatakan Apple mengalami apa yang ia sebut
sebagai "siklus perangkat keras" di mana para pengguna fanatik Apple meng-upgrade telepon
lama dengan telepon baru, bertepatan dengan makin meluasnya jaringan generasi kelima, 5G.
Simpulan :
Tidak dipungkiri produk dari perusahaan Apple menjadi produk yang aling banyak diincar. Hal
ini dikarenakan produk – produk yang dihasilkan selalu memuaskan kebutuhan pelanggan.
Dalam pengembangan produknya perusahaan Apple mengeluarkan biaya riset dan
pengembangan. Riset ini penting untuk menghasilkan produk iPhone dengan teknologi dan fiturfitur terkini. Nama perusahaan Apple tak diragukan lagi kualitasnya. Inilah kenapa selalu bnyak
peminat Iphone setiap tahunnya, tak terkecuali saat pandemi covid berlangsung. Banyak
konsumen berada di dalam rumah selama pandemi Covid-19, dan melakukan aktivitas, mulai
dari bekerja, belanja, dan hal-hal lain dilakukan secara online.Dalam salah satu berita yang saya
dengar di MIT, universitas memberikan Ipad untuk seluruh mahasiswa secara gratis. Hal ini
untuk menunjang kebutuhan belajar. Karena banyak sekali fitur – fitur Ipad yang memudahkan
mahasiswa dalam memberikan kemudahaan bagi mahasiswa dalam mengerjakan berbagai tugas
dan aktivitas lainnya. Fitur produk Apple dirancang untuk memberikan kemudahan dalam
beraktivitas dan fitur tersebut juga berbeda dengan perusahaan lainnya. Hal inilah yang
menjadikan Perusahaan Apple sebagai pusat acuan bagi perusahaan gadget lain dalam
mengebangkan produknya
Download