Uploaded by aldaratika19

DIAN TRI VITA SARI

advertisement
ASUHAN KEPERAWATAN GANGGUAN PEMENUHAN
KEBUTUHAN DASAR PADA NY. S DENGAN CONGESTIVE
HEART FAILURE (CHF) DI PAVILIUN MARWAH ATAS
RUMAH SAKIT ISLAM JAKARTA CEMPAKA PUTIH
07 – 09 MEI 2018
Disusun Oleh :
Dian Tri Vita Sari
2015750012
PROGRAM STUDI D III KEPERAWATAN
FAKULTAS ILMU KEPERAWATAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH JAKARTA
TAHUN 2018
iii
KATA PENGANTAR
Assalammualaikum Wr. Wb
Puji dan syukur penulis panjatkan kehadiran Allah SWT atas rahmat dan karuniaNya sehingga penulis dapat menyelesaikan penyusunan Karya Tulis Ilmiah
dengan judul “Asuhan Keperawatan Gangguan Pemenuhan Kebutuhan Dasar
pada Ny. S dengan Congestive Heart Failure (CHF) di Paviliun Marwah Atas
Rumah Sakit Islam Jakarta Cempaka Putih“ dari tanggal 07 sampai 09 Mei 2018.
Karya Tulis Ilmiah ini di susun untuk memenuhi salah satu syarat dalam
menyelesaikan pendidikan Diploma III Keperawatan Fakultas Ilmu Keperawatan
Universitas Muhammadiyah Jakarta. Dalam penulisan Karya Tulis Ilmiah ini
penulis menemukan banyak kesulitan dan hambatan, tetapi berkat bantuan dan
pengarahan dari berbagai pihak, akhirnya Karya Tulis Ilmiah ini dapat
diselesaikan tepat pada waktunya.
Dengan selesainya Karya Tulis Ilmiah ini, penulis mengucapkan terima kasih
kepada berbagai pihak yang telah membantu dalam menyelesaikan Karya Tulis
Ilmiah ini, terutama kepada :
1.
Ns. Titin Sutini, M.Kep., Sp.Kep.An selaku Ka. Prodi. DIII Keperawatan
Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Muhammadiyah Jakarta.
2.
Ns. Fitrian Rayasari, M.Kep., Sp.KMB selaku dosen pembimbing dan
penguji dari Program Studi Diploma III Keperawatan Fakultas Ilmu
Keperawatan Universitas Muhammadiyah Jakarta.
3.
Ns. Nuraenah, M.Kep selaku wali akademi tingkat III Angkatan XXXIII
Program Studi Diploma III Keperawatan Fakultas Ilmu Keperawatan
Universitas Muhammadiyah Jakarta.
4.
Dr. Yani Sofiani, M.Kep., Sp.KMB selaku penguji dari Program Studi
Diploma
III
Keperawatan
Fakultas
Muhammadiyah Jakarta.
iii
Ilmu
Keperawatan
Universitas
5.
Orang tua dan Kakak-kakak saya tercinta yang selalu mendo’akan dan
memberikan dukungan baik moril maupun materil sehingga penulis dapat
menyelesaikan Karya Tulis Ilmiah ini.
6.
Rekan-rekan seperjuangan angkatan XXXIII Program Studi Diploma III
Keperawatan Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Muhammadiyah Jakarta
yang telah memberikan motivasi dan bantuan kepada penulis untuk dapat
menyelesaikan Karya Tulis Ilmiah ini.
7.
Perpustakaan Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Muhammadiyah
Jakarta yang sudah menyediakan fasilitas dan buku-buku yang dibutuhkan
penulis untuk menyelesaikan Karya Tulis Ilmiah ini.
Penulis menyadari bahwa Karya Tulis Ilmiah ini masih jauh dari kesempurnaan,
oleh karena itu penulis sangat mengharapkan adanya kritik dan saran yang
sifatnya membangun demi kesempurnaan Karya Tulis Ilmiah ini. Semoga Karya
Tulis Ilmiah ini dapat berguna dan bermanfaat bagi tenaga keperawatan pada
umumnya dan bagi penulis khususnya, sehingga dapat dipergunakan sebagai
bahan menambah ilmu pengetahuan di bidang keperawatan.
Wassalammualaikum Wr. Wb
Jakarta, 19 Mei 2018
Penulis
iv
DAFTAR ISI
LEMBAR PERSETUJUAN ................................................................................... i
LEMBAR PENGESAHAN .................................................................................. ii
KATA PENGANTAR ......................................................................................... iii
DAFTAR ISI .......................................................................................................... v
DAFTAR TABEL ............................................................................................... vii
BAB I PENDAHULUAN ...................................................................................... 1
A. Latar Belakang ................................................................................................ 1
B. Tujuan Penulisan ............................................................................................. 4
1. Tujuan Umum ........................................................................................... 4
2. Tujuan Khusus .......................................................................................... 5
C. Lingkup Masalah ............................................................................................ 5
D. Metode Penulisan ............................................................................................ 5
E. Sistematika Penulisan ..................................................................................... 6
BAB II TINJAUAN TEORI .................................................................................. 8
A. Konsep Dasar .................................................................................................. 8
1. Pengertian ................................................................................................. 8
2. Klasifikasi ................................................................................................. 9
3. Etiologi ...................................................................................................... 9
4. Gangguan Pemenuhan Kebutuhan Dasar ................................................ 12
5. Manifestasi Klinis ................................................................................... 15
6. Komplikasi .............................................................................................. 17
7. Penatalaksanaan dan Terapi .................................................................... 18
B. Konsep Asuhan Keperawatan pada Pasien dengan CHF .............................. 20
1. Pengkajian Keperawatan ......................................................................... 20
2. Diagnosa Keperawatan ........................................................................... 25
3. Perencanaan Keperawatan ...................................................................... 26
4. Pelaksanaan Keperawatan ....................................................................... 35
5. Evaluasi Keperawatan ............................................................................. 35
BAB III TINJAUAN KASUS .............................................................................. 37
A. Pengkajian Keperawatan ............................................................................... 37
B. Diagnosa Keperawatan ................................................................................. 52
C. Perencanaan Keperawatan ............................................................................ 56
D. Pelaksanaan Keperawatan ............................................................................. 59
E. Evaluasi Keperawatan ................................................................................... 64
BAB IV PEMBAHASAN .................................................................................... 72
A. Pengkajian Keperawatan ............................................................................... 72
B. Diagnosa Keperawatan ................................................................................. 75
C. Perencanaan Keperawatan ............................................................................ 78
D. Pelaksanaan Keperawatan ............................................................................. 80
E. Evaluasi Keperawatan ................................................................................... 81
v
vi
BAB V PENUTUP ............................................................................................... 84
A. Kesimpulan ................................................................................................... 84
B. Saran ............................................................................................................. 85
DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN
BIODATA PENULIS
DAFTAR TABEL
Tabel 2.1 Klasifikasi penyakit CHF sesuai dengan kelasnya ................................ 9
Tabel 2.2 Penyebab gagal jantung berdasarkan jenisnya ..................................... 10
Tabel 2.3 Penyebab gagal jantung berdasarkan kelainannya ............................... 11
Tabel 2.4 Rencana Asuhan Keperawatan ............................................................. 27
Tabel 3.1 Hasil pemeriksaan laboratorium pada tanggal 04 Mei 2018 ................ 38
Tabel 3.2 Hasil pemeriksaan laboratorium pada tanggal 06 Mei 2018 ................ 45
Tabel 3.3 Hasil pemeriksaan ECHO tanggal 06 Mei 2018 .................................. 46
Tabel 3.4 Data fokus ............................................................................................ 47
Tabel 3.5 Analisa data .......................................................................................... 49
Tabel 3.6 Perencanaan keperawatan .................................................................... 56
Tabel 3.7 Pelaksanaan keperawatan ..................................................................... 59
Tabel 3.8 Evaluasi keperawatan ........................................................................... 64
vii
BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Congestive Heart Failure (CHF) adalah keadaan ketika jantung tidak mampu
lagi memompakan darah secukupnya dalam memenuhi kebutuhan sirkulasi
tubuh untuk memenuhi kebutuhan metabolisme jaringan tubuh pada kondisi
tertentu, sedangkan tekanan pengisian ke dalam jantung masih cukup tinggi
(Aspiani, 2015). Menurut pendapat ahli yang lain, gagal jantung adalah suatu
sindrom klinis kompleks, yang didasari oleh ketidakmampuan jantung untuk
memompakan darah keseluruh jaringan tubuh secara adekuat, akibatnya
adanya gangguan struktural dan fungsional dari jantung (Sudoyo, 2011).
Penyebab CHF yaitu kondisi yang meningkatkan preload, afterload, atau yang
menurunkan kontraktilitas miokardium. Kondisi yang meningkatkan preload,
misalnya regurgitasi aorta dan cacat septum ventrikel. Afterload meningkat
pada kondisi dimana terjadi stenosis aorta atau dilatasi ventrikel. Pada infrak
miokard dan kardiomiopati, kontraktilitas miokardium dapat menurun
(Asikin, 2016).
Pada umumnya pasien dengan CHF muncul tanda dan gejala yang berbeda
disetiap letak gagal jantungnya seperti pada gagal jantung ventrikel kanan
mempunyai tanda dan gejala edema, anoreksia, mual, asites, dan sakit daerah
perut. Sedangkan pada gagal jantung ventrikel kiri mempunyai tanda dan
gejala badan lemah, cepat lelah, berdebar-debar, sesak nafas, batuk,
anoreksia, dan keringat dingin. Jika tanda dan gejala tersebut tidak dapat
diatasi dengan cepat dan tepat, maka akan terjadi komplikasi, seperti:
hepatomegali, edema paru, hidrotoraks, syok kardiogenik, dan tamponade
jantung (Kasron, 2012; LeMone, 2016).
1
2
CHF merupakan salah satu masalah kesehatan dalam sistem kardiovaskuler,
yang angka kematiannya terus meningkat. Menurut American Heart
Association (AHA) tahun 2016 dilaporkan bahwa ada 7,3 juta penduduk
Amerika Serikat yang menderita gagal jantung (AHA, 2016).
RISKESDAS 2013, melaporkan berdasarkan diagnosis dokter prevalensi
penyakit CHF atau yang biasa disebut gagal jantung kongestif di Indonesia,
diperkirakan sekitar 229.696 orang, sedangkan berdasarkan diagnosis dokter/
gejala diperkirakan sekitar 530.068 orang. Prevalensi CHF berdasarkan
terdiagnosa dokter tertinggi di Yogyakarta (0,25%), disusul Jawa Timur
(0,19%), dan Jawa Tengah (0,18%). Prevalensi CHF berdasarkan diagnosa
dan gejala tertinggi di Nusa Tenggara Timur (0,8%), diikuti Sulawesi Tengah
(0,7%), sementara Sulawesi Selatan dan Papua sebesar (0,5%). Prevalensi
CHF di DKI Jakarta berdasarkan terdiagnosa dokter menduduki peringkat 5
di Indonesia sebanyak (0,15%) atau 11.414 orang (RISKESDAS, 2013).
Pasien CHF yang dirawat di rumah sakit akan megalami gangguan
pemenuhan kebutuhan dasar, yaitu kebutuhan oksigenasi, kebutuhan cairan
dan elektrolit, dan kebutuhan aktivitas. Kebutuhan oksigen merupakan
kebutuhan dasar manusia yang digunakan untuk kelangsungan metabolisme
sel tubuh, mempertahankan hidup dan aktivitas berbagai organ atau sel. Pada
pasien CHF gangguan kebutuhan oksigenasi terjadi karena adanya kegagalan
pada fungsi ventrikel yang menyebabkan hambatan pengosongan ventrikel,
dan pompa jantung meningkat, hal ini akan menurunkan kemampuan jantung
memompa atau disebut dengan penurunan curah jantung. Kemampuan
jantung memompa mengakibatkan adanya bendungan pada paru-paru dan ini
mengakibatkan gangguan pertukaran gas.
Kebutuhan cairan dan elektrolit merupakan suatu proses dinamik karena
metabolisme tubuh membutuhkan perubahan yang tetap dalam berespon
terhadap stressor fisiologis dan lingkungan. Pada pasien CHF gagal pompa
ventrikel mengakibatkan forward failure sehingga curah jantung menurun
3
maka renal flow menurun sehingga pelepasan RAA (Renin Angiotensin dan
Aldosteron) maka terjadi retensi natrium dan air mengakibatkan edema
sehingga terjadi kelebihan volume cairan.
Kebutuhan aktivitas merupakan suatu kondisi dimana tubuh dapat melakukan
kegiatan dengan bebas. Pada pasien CHF gagal pompa ventrikel
mengakibatkan forward failure sehingga curah jantung menurun maka suplai
darah kejaringan menurun, nutrisi dan oksigen sel menurun, metabolisme sel
menurun maka terjadi lemah dan letih sehingga terjadi intoleransi aktifitas
(Kasron, 2012).
Upaya untuk mengatasi masalah gangguan pemenuhan kebutuhan pada
pasien CHF, maka diperlukan asuhan keperawatan secara komprehensif yang
meliputi bio, psiko, sosial, dan spiritual. Untuk meningkatkan kesembuhan
pasien CHF maka diperlukan 4 upaya yang meliputi upaya promotif,
preventif, kuratif, dan rehabilitatif. Upaya promotif adalah suatu kegiatan atau
serangkaian kegiatan pelayanan kesehatan yang lebih mengutamakan
kegiatan yang bersifat promosi kesehatan. Pada pasien CHF upaya promotif
dapat dilakukan melalui penyuluhan kesehatan seperti: pengertian CHF,
penyebab, tanda gejala, dan komplikasi yang bertujuan untuk mencegah
terulangnya serangan kegagalan jantung, faktor-faktor pencetus, modifikasi
diit, efek samping dari obat-obatan, program kegiatan/ istirahat, dan tandatanda yang perlu dilaporkan kepada dokter.
Upaya preventif adalah suatu kegiatan pencegahan terhadap suatu masalah
kesehatan. Pada pasien CHF upaya preventif dapat dilakukan dengan
mempertahankan keseimbangan cairan pasien serta membatasi asupan
natrium pasien, dan membiasakan pola hidup sehat. Upaya kuratif adalah
suatu kegiatan atau serangkaian kegiatan pengobatan yang ditujukan untuk
pemyembuhan penyakit. Pada pasien CHF upaya kuratif dapat dilakukan
dengan memberikan tindakan keperawatan sesuai dengan masalah dan respon
4
pasien, seperti memberikan istirahat fisik pada pasien CHF klasifikasi kelas
II, pemberian terapi glikosida jantung, diuretik, dan vasodilator.
Upaya rehabilitatif adalah kegiatan atau serangkaian kegiatan untuk
mengembalikan pasien CHF ke dalam masyarakat sehingga dapat berfungsi
lagi sebagai anggota masyarakat yang berguna untuk dirinya dan masyarakat
semaksimal mungkin sesuai dengan kemampuannya. Pada pasien CHF upaya
rehabilitatif dapat dilakukan dengan meningkatkan aktivitas pasien sehari-hari
secara bertahap untuk meningkatkan kerja jantung, meningkatkan tenaga
cadangan jantung, dan menurunkan tekanan darah. Perawatan yang dapat
dilakukan di rumah seperti: istirahat cukup, diet rendah kolesterol, konsumsi
protein, dan serat yang cukup (Nursalam, 2008; Asikin, 2016).
Masih banyaknya kasus CHF di Indonesia, gangguan pemenuhan kebutuhan
yang terjadi, sebagai calon perawat menyadari pentingnya memberikan
asuhan keperawatan yang dilakukan secara komprehensif untuk membantu
pasien mencapai kondisi tubuh yang sehat. Untuk mencapainya tujuan
tersebut perlu adanya peningkatan pengetahuan dan keterampilan untuk
tenaga kesehatan khususnya tenaga perawat. Agar dapat melaksanakan
pelayanan
keperawatan
yang
professional
yang
mencakup
asuhan
keperawatan secara komprehensif, upaya peningkatan kesehatan, pencegahan,
pengobatan, dan pemulihan. Dari penjelasan diatas, maka penulis mengangkat
Karya Tulis Ilmiah dengan judul “Asuhan Keperawatan Gangguan
Pemenuhan Kebutuhan Dasar pada pasien dengan Congestive Heart Failure
(CHF)”.
B. Tujuan Penulisan
Tujuan dari penulisan Karya Tulis Ilmiah ini adalah sebagai berikut:
1. Tujuan Umum
Tujuan umum dari penulisan Karya Tulis Ilmiah adalah untuk menambah
pengetahuan, dapat menerapkan teori, dan konsep yang telah dipelajari
5
sehingga dapat memberikan asuhan keperawatan gangguan pemenuhan
kebutuhan dasar pada pasien dengan Congestive Heart Failure (CHF).
2. Tujuan Khusus:
a. Mampu menguraikan hasil pengkajian kebutuhan dasar pada pasien
dengan CHF di Rumah Sakit Islam Jakarta.
b. Mampu menguraikan masalah keperawatan kebutuhan dasar pada
pasien dengan CHF di Rumah Sakit Islam Jakarta.
c. Mampu menguraikan rencana tindakan keperawatan kebutuhan dasar
pada pasien dengan CHF di Rumah Sakit Islam Jakarta.
d. Mampu menguraikan tindakan keperawatan kebutuhan dasar pada
pasien dengan CHF di Rumah Sakit Islam Jakarta.
e. Mampu menguraikan hasil evaluasi kebutuhan dasar pada pasien
dengan CHF di Rumah Sakit Islam Jakarta.
f. Mampu mengidentifikasi kesenjangan yang terdapat antara konsep
teori dan kasus.
g. Mampu mengidentifikasi faktor-faktor pendukung, penghambat serta
dapat mencari solusi.
C. Lingkup Masalah
Penulisan Karya Tulis Ilmiah merupakan pembahasan dalam memberikan
Asuhan Keperawatan Gangguan Pemenuhan Kebutuhan Dasar pada Ny. S
dengan Congestive Heart Failure (CHF) yang dilakukan selama 3X24 jam di
paviliun Marwah Atas Rumah Sakit Islam Jakarta Cempaka Putih dari
tanggal 07 – 09 Mei 2018.
D. Metode Penulisan
Metode dalam penulisan Karya Tulis Ilmiah yaitu dengan menggunakan
metode studi kepustakaan, dimana penulis mencari dan mempelajari beberapa
6
sumber data yang berkaitan dengan topik permasalahan yaitu Congestive
Heart Failure (CHF), metode deskriptif yaitu suatu metode yang dilakukan
dengan cara mengamati, menganalisa, menarik kesimpulan dari pengalaman
nyata. Dalam metode deskriptif pendekatan yang digunakan adalah: studi
kasus, dimana penulis mengelola satu kasus dengan menggunakan proses
keperawatan, dan hasil asuhan keperawatan di deskripsikan dengan
menggunakan kaidah penulisan ilmiah.
E. Sistematika Penulisan
Dalam penyusunan Karya Tulis Ilmiah penulis menyusunnya secara
sistematika yang terdiri dari lima bab dengan perincian sebagai berikut:
Bab I
: PENDAHULUAN
Meliputi latar belakang, tujuan penulisan, ruang lingkup, metode
penulisan, dan sistematika penulisan.
Bab II
: TINJAUAN TEORITIS
Meliputi pengertian, klasifikasi, etiologi, gangguan pemenuhan
kebutuhan dasar, manifestasi klinik, komplikasi, penatalaksanaan,
asuhan
keperawatan
keperawatan,
(pengkajian
perencanaan
keperawatan,
keperawatan,
diagnosa
pelaksanaan
keperawatan, dan evaluasi keperawatan).
Bab III
: TINJAUAN KASUS
Merupakan
laporan
hasil
asuhan
keperawatan
gangguan
pemenuhan kebutuhan dasar pada Ny. S dengan Congestive Heart
Failure (CHF) selama 3x24 jam yang terdiri dari pengkajian
keperawatan, diagnosa keperawatan, perencanaan keperawatan,
pelaksanaan keperawatan, dan evaluasi keperawatan.
Bab IV
: PEMBAHASAN
Dalam bab ini akan diuraikan tentang berbagai kesenjangan yang
timbul antara tinjauan teoritis, dan tinjauan kasus. Dalam
pembahasan bab ini juga akan diidentifikasikan berbagai faktor
penunjang, dan penghambat dari asuhan keperawatan serta
7
pemecahan masalah dalam memberikan asuhan keperawatan
ditiap-tiap tahapannya, yaitu : pengkajian keperawatan, diagnosa
keperawatan,
perencanaan
keperawatan,
pelaksanaan
keperawatan, dan evaluasi keperawatan.
Bab V
: KESIMPULAN dan SARAN
Bab ini merupakan kesimpulan tentang asuhan keperawatan
gangguan pemenuhan kebutuhan dasar pada pasien dengan
Congestive Heart Failure (CHF) serta permasalahan yang timbul.
Selain itu, diuraikan saran yaitu tentang harapan dan masukan
dari penulis yang berhubungan dengan asuhan keperawatan
gangguan pemenuhan kebutuhan dasar pada pasien dengan
Congestive
Heart
Failure
(CHF)
yang
bertujuan
untuk
meningkatkan kualitas pelayanan, dan perawatan yang diberikan
oleh perawat untuk pasien.
DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN
BIODATA PENULIS
8
BAB II
TINJAUAN TEORI
A. Konsep Dasar Congestive Heart Failure (CHF)
1. Pengertian
Berikut ini adalah pengertian tentang CHF menurut beberapa ahli dan
sumber diantaranya adalah :
a. Congestive Heart Failure (CHF) adalah keadaan ketika jantung tidak
mampu lagi memompakan darah secukupnya dalam memenuhi
kebutuhan
sirkulasi tubuh untuk keperluan metabolisme jaringan
tubuh pada kondisi tertentu, sedangkan tekanan pengisian ke dalam
jantung masih cukup tinggi (Aspiani, 2015).
b. Gagal jantung adalah suatu kondisi patofisiologi ketika jantung tidak
dapat memompa darah yang cukup untuk memenuhi kebutuhan
metabolik tubuh (Black, 2009).
c. Congestive Heart Failure (CHF) adalah ketidakmampuan jantung
untuk memompa darah dalam jumlah cukup untuk memenuhi
kebutuhan oksigen dan nutrisi jaringan (Smeltzer, 2017).
d. Gagal jantung adalah kondisi dimana jantung tidak mampu memompa
darah dalam memenuhi kebutuhan sirkulasi tubuh untuk keperluan
metabolisme dan oksigen (Nugroho, 2011).
e. Gagal jantung adalah suatu sindrom klinis kompleks, yang didasari
oleh ketidakmampuan jantung untuk memompakan darah keseluruh
jaringan tubuh secara adekuat, akibatnya adanya gangguan struktural
dan fungsional dari jantung (Sudoyo, 2011).
Berdasarkan beberapa pengertian diatas, maka dapat disimpulkan bahwa
CHF adalah ketidakmampuan jantung untuk memompa darah ke seluruh
tubuh, sehingga tidak memenuhi kebutuhan metabolisme tubuh atau
terjadinya defisit penyaluran oksigen ke organ tubuh.
8
9
2. Klasifikasi
Pada CHF terjadi manifestasi gabungan gagal jantung kiri dan kanan.
New York Heart Association (NYHA) membuat klasifikasi fungsional
dalam 4 kelas :
Tabel 2.1 Klasifikasi penyakit gagal jantung kongestif sesuai dengan
kelasnya
Klasifikasi
Kelas I
Kelas II
Kela III
Kelas IV











Karakteristik
Tidak ada batasan aktivitas fisik
Aktivitas fisik yang biasa tidak menyebabkan dispnea
napas, palpitasi, atau keletihan berlebihan
Gangguan aktivitas fisik ringan
Merasa nyaman ketika beristirahat
Aktivitas fisik biasa menimbulkan keletihan, dan palpitasi
Keterbatasan aktivitas fisik yang nyata
Merasa nyaman ketika beristirahat
Aktivitas fisik yang tidak biasanya menyebabkan dispnea
napas, palpitasi, atau keletihan berlebihan
Tidak dapat melakukan aktivitas fisik apapun tanpa merasa
tidak nyaman
Gejala gagal jantung kongestif ditemukan bahkan pada
saat istirahat
Ketidaknyaman semakin bertambah ketika melakukan
aktivitas fisik apapun
Sumber: Aspiani, 2015
3. Etiologi
Menurut Asikin (2016). Mekanisme fisiologis yang dapat menyebabkan
timbulnya gagal jatung yaitu kondisi yang meningkatkan preload,
afterload, atau yang menurunkan kontraktilitas miokardium. Kondisi yang
meningkatkan preload, misalnya regurgitasi aorta dan cacat septum
ventrikel. Afterload meningkat pada kondisi dimana terjadi stenosis aorta
atau dilatasi ventrikel. Pada infrak miokard dan kardiomiopati,
kontraktilitas miokardium dapat menurun. Terdapat faktor fisiologis lain
yang dapat menyebabkan jantung gagal sebagai pompa, anatara lain
adanya gangguan pengisian ventrikel (stenosis katup atrioventrikularis),
serta adanya gangguan pada pengisian dan ejeksi ventrikel (perikarditis
konstriktif dan tamponade jantung). Berdasarkan seluruh penyebab
10
tersebut, diduga yang paling mungkin terjadi yaitu pada setiap kondisi
tersebut
menyebabkan
gangguan
penghantaran
kalsium
didalam
sarkomer, atau didalam sintesis, atau fungsi protein kontraktil.
Gagal jantung dibagi menjadi 2 jenis, yaitu:
a. Gagal jantung kiri (gagal jantung kongestif) , dibagi menjadi 2 jenis
yang dapat terjadi sendiri atau bersamaan, diantaranya:
1) Gagal jantung sistolik yaitu ketidakmampuan jantung untuk
menghasilkan output jantung yang cukup untuk perfusi organ
vital.
2) Gagal jantung diastolik yaitu kongesti paru meskipun curah
jantung dan output jantung normal.
b. Gagal jantung kanan, merupakan ketidakmampuan ventrikel kanan
untuk memberikan aliran darah yang cukup sirkulasi paru pada
tekanan vena sentral normal.
Tabel 2.2 Penyebab gagal jantung berdasarkan jenisnya
Jenis gagal jantung
Gagal jantung kiri
Gagal jantung sistolik









Penyebab
Diabetes melitus
Hipertensi
Penyakit katup
jantung
Aritmia
Infeksi dan
inflamasi
(miokarditis)
Kardiomiopati
peripartum/
idiopatik
Penyakit jantung
koroner
Penyakit jantung
kongenital
Penyakit endokrin,
kondisi
neuromuskular,
dan penyakit
reumatologi
11
Jenis gagal jantung
Gagal jantung kiri
Gagal jantung diastolik






Gagal jantung kanan







Penyebab
Penyakit jantung
koroner
Diabetes melitus
Hipertensi
Penyakit katup
jantung (stenosis
aorta)
Kardiomiopati
restriktif/ hipertrofi
Perikarditis
kontstriktif
Gagal ventrikel kiri
Penyakit jantung
koroner
Hipertensi
pulmonal
Stenosis katup
pulmonalis
Emboli paru
Penyakit paru
kronis
Penyakit
neuromuskular
Sumber: Asikin, 2016
Tabel 2.3 Penyebab gagal jantung berdasarkan kalainannya
Penyebab gagal jantung
Kelainan mekanik
Kelainan miokardium
Deskripsi
Peningkatan beban tekanan
 Sentral (stenosis aorta, dan lainlain)
 Perifer (hipertensi sistemik, dan
lain-lain)
Peningkatan
beban
volume
(regurgitasi katup, pirau, peningkatan
beban awal, dan lain-lain)
Obstruksi
terhadap
pengisian
ventrikel (stenosis mitral atau
trikuspid)
Tamponade perikardium
Pembatasan
miokardium
atau
endokardium
Aneurisme ventrikel
Disinergi ventrikel
Primer
 Kardiomiopati
 Miokarditis
 Kelainan metabolik
 Toksisitas (alkohol dan kobalt)
 Presbikardia
12
Penyebab gagal jantung
Deskripsi
Kelainan
disdinamik
sekunder
(akibat kelainan mekanik)
 Deprivasi oksigen (penyakit
jantung koroner)
 Kelainan metabolik
 Peradangan
 Penyakit sistemik
 Penyakit paru obstruktif kronis
(PPOK)
Perubahan irama jantung atau urutan  Terjadi fibrilasi
hantaran
 Takikardia atau bradikardia
ekstrem
 Arus listrik yang tidak sinkron
(gangguan konduksi)
Sumber: Asikin, 2016
4. Gangguan Pemenuhan Kebutuhan Dasar
a. Kebutuhan dasar manusia
Menurut Potter dan Perry (2012). Handerson melihat manusia sebagai
individu yang membutuhkan bantuan untuk meraih kesehatan,
kebebasan atau kematian yang damai, serta bantuan untuk meraih
kemandirian. Menurut Handerson, kebutuhan dasar manusia terdiri
atas 14 komponen yang merupakan komponen penanganan perawatan.
Ke-14 kebutuhan tersebut adalah sebagai berikut :
1) Bernafas secara normal (kebutuhan oksigenasi).
2) Makan dan minum dengan cukup (kebutuhan nutrisi dan cairan).
3) Membuang kotoran tubuh (kebutuhan eliminasi).
4) Bergerak dan menjaga posisi yang diinginkan (kebutuhan
aktivitas).
5) Tidur dan istirahat (kebutuhan aktivitas).
6) Memilih pakaian yang sesuai (kebutuhan personal hygiene).
7) Menjaga suhu tubuh tetap dalam batas normal dengan
menyesuaikan pakaian dan mengubah lingkungan (kebutuhan
cairan).
8) Menjaga tubuh tetap bersih dan terawat serta melindungi
integumen (kebutuhan personal hygiene).
13
9) Menghindari bahaya lingkungan yang bisa melukai (kebutuhan
aman nyaman).
10) Berkomunikasi dengan orang lain dalam mengungkapkan emosi,
kebutuhan, rasa takut atau pendapat (kebutuhan psikososial).
11) Beribadah sesuai dengan keyakinan (kebutuhan spiritual).
12) Bekerja dengan tata cara yang mengandug unsur prestasi
(kebutuhan belajar).
13) Bermain
atau
terlibat
dalam
berbagai
kegiatan
rekreasi
(kebutuhan bermain).
14) Belajar mengetahui atau memuaskan rasa penasaran yang
menuntun pada perkembangan normal dan kesehatan serta
menggunakan fasilitas kesehatan yang tersedia (kebutuhan
belajar).
Keempat
belas
kebutuhan
dasar
manusia
di
atas
dapat
diklasifikasikan menjadi empat kategori, yaitu komponen kebutuhan
biologis, psikologis, sosiologis, dan spiritual. Kebutuhan dasar poin
1-9 termasuk komponen kebutuhan biologis. Poin 10 dan 14 termasuk
komponen kebutuhan psikologis. Poin 11 termasuk kebutuhan
spiritual. Sedangkan poin 12 dan 13 termasuk komponen kebutuhan
sosiologis. Handerson juga menyatakan bahwa pikiran dan tubuh
manusia tidak dapat dipisahkan satu sama lain (inseparable). Sama
hal dengan pasien dan keluarga, mereka merupakan satu kesatuan
(unit).
b. Berikut ini akan diuraikan gangguan pemenuhan kebutuhan dasar
yang terjadi pada CHF menurut Kasron (2012), yaitu :
1) Kebutuhan oksigen
Kebutuhan oksigen merupakan kebutuhan dasar manusia yang
digunakan
untuk
kelangsungan
metabolisme
sel
tubuh,
mempertahankan hidup dan aktivitas berbagai organ atau sel.
Pada pasien CHF gangguan kebutuhan oksigenasi terjadi karena
adanya kegagalan pada fungsi ventrikel yang menyebabkan
hambatan pengosongan ventrikel, dan pompa jantung meningkat,
14
hal ini akan menurunkan kemampuan jantung memompa atau
disebut dengan penurunan curah jantung. Kemampuan jantung
memompa mengakibatkan adanya bendungan pada paru-paru dan
ini mengakibatkan gangguan pertukaran gas.
Apabila suplai darah tidak lancar di paru-paru (darah tidak masuk
ke jantung), menyebabkan penimbunan cairan di paru-paru yang
dapat menurunkan pertukaran O2 dan CO2 antara udara dan darah
di paru-paru. Sehingga oksigenasi arteri berkurang dan terjadi
peningkatan CO2, yang akan membentuk asam didalam tubuh.
Situasi ini akan memberikan suatu gejala sesak napas (dyspnea),
ortopnea (dyspnea saat berbaring) terjadi apabila aliran darah dari
ekstrimitas meningkatkan aliran balik vena ke jantung dan paruparu.
2) Kebutuhan cairan dan elektrolit
Kebutuhan cairan dan elektrolit merupakan suatu proses dinamik
karena metabolisme tubuh membutuhkan perubahan yang tetap
dalam berespon terhadap stressor fisiologis dan lingkungan. Pada
pasien CHF menurunnya kemampuan kontraktilitas jantung,
sehingga darah yang dipompa pada setiap kontriksi menurun dan
menyebabkan penurunan darah keseluruh tubuh. Apabila suplai
darah kurang ke ginjal akan mempengaruhi mekanisme pelepasan
renin-angiotensin
mengakibatkan
dan
akhirnya
terangsangnya
terbentuk
sekresi
angiotensi
aldosteron
II
dan
menyebabkan retensi natrium dan air, perubahan tersebut
meningkatkan cairan ektraintravaskuler sehingga terjadi kelebihan
volume cairan dan tekanan selanjutnya terjadi edema. Edema
perifer terjadi akibat penimbunan cairan dalam ruang interstial.
3) Kebutuhan aktivitas
Kebutuhan aktivitas merupakan suatu kondisi dimana tubuh dapat
melakukan kegiatan dengan bebas. Pada pasien CHF gagal pompa
ventrikel mengakibatkan forward failure sehingga curah jantung
menurun maka suplai darah kejaringan menurun, nutrisi dan
15
oksigen sel menurun, metabolisme sel menurun maka terjadi
lemah dan letih sehingga terjadi intoleransi aktifitas.
Kebutuhan aktivitas ini berdampak pada pemenuhan kebutuhan
sehari-hari, yaitu: pemenuhan kebutuhan personal hygiene karena
kelelahan, kelemahan dalam melakukan aktivitas, pemenuhan
kebutuhan eliminasi karena penurunan frekuensi berkemih di
siang hari dan peningkatan frekuensi berkemih pada malam hari
(nokturia), pemenuhan kebutuhan psikososial karena tidak
mampu berinteraksi.
4) Kebutuhan istirahat dan tidur
Istirahat adalah suatu keadaan tenang, rileks, tanpa tekanan
emosional, dan bebas dari perasaan gelisah. Tidur adalah status
perubahan kesadaran ketika persepsi dan reaksi individu terhadap
lingkungan menurun. Pada pasien CHF terjadi gagal pompa
ventrikel kiri sehingga suplai O2 dalam tubuh akan berkurang
maka peningkatan RR (Respiratory Rate) mengakibatkan sesak
terjadi peningkatan pada malam hari, ortopnea (sesak saat
berbaring) sehingga pasien sering terbangun maka terjadi
gangguan istirahat tidur. Kebutuhan istirahat dan tidur ini
berdampak pada pemenuhan kebutuhan sehari-hari, yaitu:
bekerja, belajar, dan bermain karena menurunnya sumber energi.
5. Manifestasi Klinik
Menurut Kasron (2012) manifestasi klinik dari CHF tergantung ventrikel
mana yang terjadi.
a. Gagal jantung kiri
Manifestasi kliniknya antara lain:
1) Dispneu
Terjadi akibat penimbunan cairan dalam alveoli dan menganggu
pertukaran gas dan dapat mengakibatkan ortopnea (kesulitan
16
bernafas saat berbaring) yang dinamakan paroksimal nokturnal
dispnea (PND).
2) Mudah lelah
Terjadi karena curah jantung kurang yang menghambat jaringan
dari sirkulasi normal dan oksigen serta menurunnya pembuangan
sisa hasil katabolisme.
3) Sianosis
Terjadi karena kegagalan arus darah ke depan (forwad failure)
pada ventrikel kiri menimbulkan tanda-tanda berkurangnya
perfusi ke organ-organ seperti : kulit, dan otot-otot rangka
4) Batuk
Batuk bisa kering dan tidak produktif, tetapi yang tersering adalah
batuk basah yaitu batuk yang menghasilkan sputum berbusa
dalam jumlah banyak yang kadang disertai bercak darah. Batuk
ini disebabkan oleh kongesti cairan yang mengadakan rangsangan
pada bronki.
5) Denyut jantung cepat (Takikardi)
Terjadi karena jantung memompa lebih cepat untuk menutupi
fungsi pompa yang hilang, irama gallop umum dihasilkan sebagai
aliran darah ke dalam serambi yang distensi.
b. Gagal jantung kanan
Manifestasi kliniknya antara lain :
1) Edema ekstremitas bawah atau edema dependen
2) Hepatomegali, dan nyeri tekan pada kuadran kanan batas
abdomen
3) Anoreksia, dan mual yang terjadi akibat pembesaran vena dan
status vena di dalam rongga abdomen
4) Rasa ingin kencing pada malam hari yang terjadi karena perfusi
renal
5) Badan lemah yang diakibatkan oleh menurunnya curah jantung,
gangguan sirkulasi, dan pembuangan produk sampah katabolisme
yang tidak adekuat dari jaringan.
17
6) Tekanan perfusi ginjal menurun mengakibatkan terjadinya
pelepasan renin dari ginjal yang menyebabkan sekresi aldosteron,
retensi
natrium,
dan
cairan,
serta
peningkatan
volume
intravaskuler
7) Edema paru akibat peningkatan tekanan vena pulmonalis,
sehingga cairan mengalir dari kapiler paru ke alveoli
6. Komplikasi
Menurut LeMone (2016). Mekanisme kompensasi yang dimulai pada
gagal jantung dapat menyebabkan komplikasi pada sistem tubuh lain.
Hepatomegali kongestif dan splenomegali kongestif yang disebabkan oleh
pembengkakkan sistem vena porta menimbulkan peningkatan tekanan
abdomen, asites, dan masalah pencernaan. Pada gagal jantung sebelah
kanan yang lama, fungsi hati dapat terganggu. Distensi miokardium dapat
memicu disritmia, mengganggu curah jantung lebih lanjut. Efusi pleura
dan masalah paru lain dapat terjadi. Komplikasi mayor gagal jantung
berat adalah syok kardiogenik dan edema paru. Gagal jantung kongestif
dapat menyebabkan komplikasi pada sistem tubuh lain, yaitu:
a. Sistem kardiovaskuler:
Angina, disritmia, kematian jantung mendadak, dan syok kardiogenik.
b. Sistem pernapasan:
Edema paru, pneumonia, asma kardiak, efusi pleura, pernapasan
Cheyne-Stokes, dan asidosis respiratorik.
c. Sistem pencernaan:
Malnutrisi, asites, disfungsi hati.
7. Penatalaksanaan dan Terapi
Penatalaksanaan CHF bertujuan untuk menurunkan kerja jantung,
meningkatkan curah jantung dan kontraktilitas miokard, dan menurunkan
18
retensi garam dan air (Aspiani, 2015). Penatalaksanaan CHF dibagi 2,
yaitu:
a. Penatalaksanaan keperawatan
1) Memperbaiki kontraksi miokard/ perfusi sistemik:
a) Istirahat total/ tirah baring dalam posisi semi fowler.
b) Memberikan terapi oksigen sesuai dengan kebutuhan.
c) Memberikan terapi medis: digitalis untuk memperkuat
kontraksi otot jantung.
2) Menurunkan volume cairan yang berlebihan:
a) Memberikan terapi medik: diuretik untuk mengurangi cairan
di jaringan.
b) Mencatat asupan dan haluaran.
c) Menimbang berat badan.
d) Restriksi garam/ diet rendah garam.
3) Mencegah terjadinya komplikasi pascaoperasi:
a) Mengatur jadwal mobilisasi secara bertahap sesuai keadaan
pasien.
b) Mencegah terjadinya imobilisasi akibat tirah baring.
c) Mengubah posisi tidur.
d) Memperbaiki efek samping pemberian medika mentosa;
keracunan digitalis.
e) Memeriksa atau mengobservasi EKG.
4) Pendidikan kesehatan yang menyangkut penyakit, prognosis,
obat-obatan serta pencegahan kekambuhan:
a) Menjelaskan tentang perjalanan penyakit dan prognosis,
kegunaan obat-obatan yang digunakan, serta memberikan
jadwal pemberian obat.
b) Mengubah gaya hidup/ kebiasaan yang salah, seperti:
merokok, stress, kerja berta, minuman alkohol, makanan
tinggi lemak dan kolesterol.
c) Menjelaskan tentang tanda dan gejala yang menyokong
terjadinya gagal jantung, terutama yang berhubungan dengan
19
kelelahan, berdebar-debar, sesak napas, anoreksia, dan
keringat dingin.
d) Menganjurkan untuk kontrol semua secara teratur walaupun
tanpa gejala.
e) Memberikan dukungan mental; klien dapat menerima
keadaan dirinya secara nyata/ realitas akan dirinya baik.
b. Penatalaksanaan kolaboratif
1) Pemberian diuretik akan menurunkan preload dan kerja jantung
2) Pemberian morfin untuk mengatasi edema pulmonal akut,
vasodilatasi perifer, menurunkan aliran balik vena dan kerja
jantung, menghilangkan ansietas karena dispnea berat.
3) Reduksi volume darah sirkulasi
Dengan metode plebotomi, yaitu suatu prosedur yang bermanfaat
pada pasien dengan edema pulmonal akut karena tindakan ini
dengan segera memindahkan volume darah dari sirkulasi sentral,
menurunkan aliran balik vena dan tekanan pengisian serta
sebaliknya menciptakan masalah hemodinamik segera.
4) Terapi nitrit untuk vasodilatasi perifer guna menurunkan
afterload.
5) Terapi digitalis obat utama untuk meningkatkan kontraktilitas
(inotropik), memperlambat frekuensi ventrikel, peningkatan
efisiensi jantung.
6) Inotropik positif
a) Dopamin
Pada dosis kecil 2,5-5 mg/kg akan merangsang alfaadrenergik
beta-adrenergik.
Reseptor
dopamin
ini
mengakibatkan keluarnya katekolamin dari sisi penyimpanan
saraf. Memperbaiki kontraktilitas curah jantung isi sekuncup.
Dilatasi ginjal-serebral dan pembuluh koroner. Pada dosis
maksimal
10-20
mg/kg
BB
akan
menyebabkan
vasokonstriksi dan meningkatkan beban kerja jantung.
b) Dobutamin
20
Merangsang hanya beta-adrenergik. Dosis mirip dopamin
memperbaiki isi sekuncup, curah jantung dengan sedikit
vasokonstriksi dan takikardia.
B. Konsep Asuhan Keperawatan pada Pasien dengan Congestive Heart
Failure (CHF)
1. Pengkajian
Pengkajian adalah tahap awal dari proses keperawatan dan merupakan
suatu proses pengumpulan data yang sistematis dari berbagai sumber
untuk mengevaluasi dan mengidentifikasi status kesehatan pasien. Tahap
pengkajian
merupakan
dasar
utama
dalam
memberikan
asuhan
keperawatan sesuai dengan kebutuhan individu (pasien) (Nursalam,
2008).
Pengkajian keperawatan pada pasien dengan Congestive Heart Failure
(CHF) menurut Aspiani, 2015; Asikin, 2016 sebagai berikut:
a. Identitas pasien
Nama, alamat, jenis kelamin, tempat tanggal lahir, diagnosa medis,
tanggal masuk rumah sakit, dan nomor medical record.
b. Pengkajian Bio-Psiko-Sosial-Spiritual
1) Aktivitas dan istirahat
a) Gejala:
Cepat lelah, kelelahan sepanjang hari, ketidakmampuan untuk
melakukan aktivitas sehari-hari misalnya: membersikan tempat
tidur dan menaiki tangga, intoleransi aktivitas, dispnea saat
istirahat atau beraktivitas, insomnia, tidak mampu untuk tidur
telentang.
b) Tanda:
Toleransi aktivitas terbatas, kelelahan, gelisah, perubahan
status mental misalnya: ansietas dan latergi, perubahan tandatanda vital saat beraktivitas.
2) Sirkulasi
21
a) Gejala:
Riwayat hipertensi, infark miokard baru atau akut, episode
gagal jantung sebelumnya, penyakit katup jantung, bedah
jantung, endokarditis, lupus eritematosus sistemik, anemia,
syok sepsis, pembengkakan pada tungkai, dan distensi
abdomen.
b) Tanda:
Tekanan darah rendah akibat kegagalan pompa jantung,
denyut nadi teraba lemah, denyut dan irama jantung takikardia;
disritmia, nadi apikal titik PMI menyebar dan bergerak ke arah
kiri, bunyi jantung S1 dan S2 terdengar lemah; S3 gallop
terdiagnosis GJK; S4 dengan hipertensi dan murmur sistolik
diastolik
dapat
menandakan
adanya
stenosis
yang
menyebabkan GJK, denyut nadi perifer berkurang; nadi sentral
teraba kuat, kulit pucat; berwarna abu-abu; sianosis, kuku
pucat dengan pengisian kapiler yang lambat, pembesaran hati
teraba, edema dependen, dan terdapat distensi vena jugularis.
3) Integritas ego
a) Gejala:
Ansietas, stres yang berhubungan dengan penyakit atau
kondisi finansial
b) Tanda:
Berbagai macam menifestasi misalnya: ansietas, marah, takut,
dan iritabilitas (mudah tersinggung).
4) Eliminasi
a) Gejala:
Penurunan
frekuensi
berkemih,
urine
berwarna
gelap,
berkemih di malam hari.
b) Tanda:
Penurunan frekuensi berkemih di siang hari dan peningkatan
frekuensi berkemih pada malam hari (nokturia).
5) Makanan/ cairan
22
a) Gejala:
Riwayat diet tinggi garam; lemak; gula; serta kafein,
penurunan nafsu makan, anoreksia, mual, muntah.
b) Tanda:
Edema di ekstremitas bawah, edema dependen, edema pitting,
distensi
abdomen
menandakan
adanya
asites
atau
pembengkakan hati.
6) Hygiene
a) Gejala:
Kelelahan, kelemahan selama melakukan aktivitas.
b) Tanda:
Penampilan
mengindikasikan
adanya
kelalaian
dalam
perawatan diri.
7) Neurosensori
a) Gejala:
Kelelahan, pusing, pingsan.
b) Tanda:
Latergi,
kebingungan,
disorientasi,
perubahan
perilaku,
iritabilitas (mudah tersinggung).
8) Nyeri/ ketidaknyamanan
a) Gejala:
Nyeri dada, angina akut atau angina kronis, nyeri abdomen
bagian kanan atas (gagal jantung kanan), nyeri otot.
b) Tanda:
Gelisah, fokus berkurang dan menarik diri, menjaga perilaku.
9) Pernapasan
a) Gejala:
Dispnea saat beraktivitas atau istirahat, dispnea pada malam
hari sehingga mengganggu tidur, tidur dengan posisi duduk
atau dengan sejumlah bantal, batuk dengan atau tanpa produksi
23
sputum terutama saat posisi rekumben, penggunaan alat bantu
nafas misalnya oksigen atau obat-obatan.
b) Tanda:
Takipnea, nafas dangkal, penggunaan otot bantu nafas,
pernafasan cuping hidung, batuk moist pada gagal jantung kiri,
pada sputum terdapat darah berwatna merah muda dan berbuih
(edema pulmonal), bunyi nafas terdengar lemah dengan
adanya krakels dan mengi, penurunan proses berpikir; letargi;
kegelisahan, pucat atau sianosis.
10) Keamanan
a) Tanda:
Perubahan proses berpikir dan kebingungan, penurunan
kekuatan dan tonus otot, peningkatan resiko jatuh, kulit lecet,
ruam.
c. Pemeriksaan fisik
1) Inspeksi:
a) Respirasi meningkat, dispnea.
b) Batuk kering, sputum pekat, bercampur darah.
c) Vena leher dengan JVP meningkat.
d) Kulit bersisik, pucat.
e) Edema kaki, skrotum.
f) Asites abdomen.
2) Palpasi:
a) Jantung, PMI bergeser ke kiri, inferior karena dilatasi atau
hipertrofi ventrikel.
b) Pulsasi perifer menurun.
c) Hati teraba di bawah arkus kosta kanan.
d) Denyut jantung meningkat indikasi tekanan vena porta
sistemik meningkat.
e) Edema menyebabkan piting.
3) Auskultasi:
24
a) Suara paru menurun, basilar rates mengakibatkan cairan pada
jaringan paru.
b) Suara jantung dengan S1, S2 menurun. Kontraksi miokard
menurun. S3 meningkat, volume sisa meningkat, murmur
terkadang juga terjadi.
d. Pemeriksaan penunjang
Pemeriksaan penunjang pada klien dengan Congestive Heart Failure
(CHF) adalah:
1) Pemeriksaan laboratorium :
a) Enzym hepar: meningkat dalam gagal jantung kongestif.
b) Elektrolit: berubah karena perpindahan cairan, penurunan
fungsi ginjal.
c) AGD (Analisa Gas Darah): gagal ventrikel kiri ditandai
dengan alkalosis respiratorik ringan atau hipoksemia dengan
peningkatan p
(partial pressure of carbon dioxide).
d) Albumin: menurun sebagai akibat penurunan masukan protein.
2) Radiologi, yaitu Rongent Thorax :
a) Bayangan hulu paru yang tebal dan melebar, kepadatan makin
ke pinggir berkurang.
b) Lapang paru bercak-bercak karena edema paru.
c) Distensi vena paru.
d) Hidrotoraks.
e) Pembesaran jantung, rasio kardio-toraks meningkat.
3) EKG
Dapat ditemukan kelainan primer jantung (iskemik, hipertrofi
ventrikel, gangguan irama) dan tanda-tanda faktor pencetus akut
(infark miokard, emboli paru).
4) Ekokardiografi
Untuk deteksi gangguan fungsional serta anatomis yang menjadi
penyebab gagal jantung.
5) Kateterisasi jantung
25
Pada gagal jantung kiri didapatkan (VEDP) 10 mmHg atau
pulmonary arterial wedge pressure > 12 mmHg dalam keadaan
istirahat. Curah jantung lebih rendah dari 2,71/menit/
luas
permukaan tubuh.
2. Diagnosa Keperawatan
Diagnosa keperawatan adalah keputusan pasien mengenai respon individu
(pasien dan masyarakat) tentang masalah kesehatan aktual atau potensial
sebagai dasar seleksi intervensi keperawatan untuk mencapai tujuan
asuhan keperawatan sesuai dengan kewenangan perawat (Nursalam,
2008).
Diagnosa keperawatan pada pasien CHF menurut Asikin (2016), yaitu:
a. Penurunan curah jantung berhubungan dengan ketidakmampuan
jantung memompakan sejumlah darah untuk mencukupi kebutuhan
jaringan tubuh.
b. Gangguan pertukaran gas berhubungan dengan perubahan membran
kapiler alveolus.
c. Volume cairan berlebihan berhubungan dengan menurunnya curah
jantung/ meningkatnya produksi ADH dan retensi natrium dan air.
d. Intoleransi aktivitas berhubungan dengan ketidakseimbangan suplai
dan kebutuhan oksigen.
e. Resiko gangguan integritas kulit berhubungan dengan bed rest dalam
jangka waktu lama, edema, dan penurunan perfusi jaringan.
f. Kurang pengetahuan tentang proses penyakitnya berhubungan dengan
kurangnya pemahaman terkait fungsi jantung, dan gagal jantung.
3. Rencana Asuhan Keperawatan
Rencana asuhan keperawatan adalah suatu dokumentasi tulisan tangan
dalam menyelesaikan masalah, tujuan, dan intervensi keperawatan.
Rencana asuhan keperawatan yang akan disusun harus mempunyai
26
beberapa komponen, yaitu: prioritas masalah, kriteria hasil, rencana
intervensi, dan pendokumentasian (Nursalam, 2008).
Rencana asuhan keperawatan pada pasien CHF menurut Asikin (2016).
27
Tabel 2.4 Rencana Asuhan Keperawatan
No.
1.
Diagnosa
Penurunan
curah
jantung berhubungan
dengan
ketidakmampuan
jantung
memompa
sejumlah darah untuk
mencukupi kebutuhan
jaringan tubuh
Tujuan dan Kriteria hasil
Setelah dilakukan asuhan
keperawatan kepada pasien
selama 3x24 jam diharapkan
curah jantung adekuat dengan
kriteria hasil:
a. Efektivitas pompa jantung
yang ditandai dengan:
- Tanda-tanda
vital
dalam batas wajar,
tidak
ada
atau
terkontrolnya disritmia,
tidak ada gejala gagal
jantung,
misalnya
parameter
hemodinamik
dalam
batas
wajar
dan
pengeluaran
urine
adekuat.
- Menunjukkan
penurunan
episode
dispnea dan angina.
b. Manajemen
penyakit
jantung secara mandiri
yang ditandai dengan:
- Berpartisipasi dalam
kegiatan
yang
mengurangi
beban
kerja jantung.
2.
Intervensi
Auskultasi nadi apikal, catat
penilaian denyut jantung,
irama, dan dokumentasikan
disritmia
jika
tersedia
telemetri.
Catat bunyi jantung .
3.
Palpasi denyut nadi perifer.
4.
Pantau tekanan darah.
5.
Kaji kulit terhadap pucat dan
sianosis.
1.
Rasional
1. Takikardi
biasanya
muncul
meskipun saat pasien dalam kondisi
istirahat, untuk mengompensasi
penurunan kontraktilitas ventrikular.
2. S1 dan S2 mungkin terdengar lemah
akibat
penurunan
kemampuan
jantung untuk memompa irama
gallop yang umum (S3 dan S4) juga
mungkin
terdengar.
Murmur
mungkin nenunjukkan kelainan
katup dan stenosis.
3. Penurunan curah jantung dapat
terlihat pada penurunan denyut nadi
radialis, nadi popliteal, nadi dorsalis
pedis, dan nadi posttibialis.
4. Pada gagal jantung awal atau kronis
tekanan darah meningkat karena
peningkatan tekanan pembuluh
darah sistemik. Pada gagal jantung
yang lebih lanjut tubuh tidak
mampu lagi untuk mengompensasi
dan mungkin terjadi hipotensi yang
parah serta ireversibel.
5. Pucat
merupakan
indikasi
berkurangnya
perfusi
perfifer
sekunder akibat dari curah jantung
yang tidak adekuat, vasokonstriksi,
dan anemia. Sianosis dapat terjadi
pada gagal jantung refraktori karena
28
No.
Diagnosa
Tujuan dan Kriteria hasil
Intervensi
6.
Pantau
asupan
dan
pengeluaran
urine,
catat
penurunan, jumlah warna, dan
konsentrasi urine.
6.
7.
Anjurkan
pasien
untuk
istirahat
dengan
posisi
semirekumben di tempat tidur
atau kursi.
7.
8.
Rasional
peningkatan kongesti vena.
Ginjal merespon penurunan curah
jantung dengan mempertahankan air
dan natrium. Pengeluaran urine
menurun sepanjang hari karena
perpindahan cairan ke dalam
jaringan, tetapi dapat meningkat
pada malam hari karena cairan
kembali ke sirkulasi saat pasien
berbaring.
Istirahat fisik harus dipertahankan
pada pasien dengan gagal jantung
untuk
meningkatkan
efisiensi
kontraksi jantung dan menurunkan
konsumsi oksigen miokard, serta
beban jantung.
Istirahat fisik dan psikologis
membantu untuk mengurangi stres
yang
dapat
menyebabkan
vasokonstriksi, peningkatan tekanan
darah, denyut nadi, dan beban kerja
jantung.
Menurunkan statis vena dan insiden
trombus,
serta
pembentukkan
emboli.
Ciptakan lingkungan yang 8.
tenang, bantu pasien untuk
menghindari situasi stres, serta
dengarkan dan motivasi pasien
untuk
mengekspresikan
perasaannya.
9. Posisikan pasien dengan kaki 9.
lebih tinggi dari tubuh, hindari
tekanan
dibawah
lutut.
Motivasi pasien untuk latihan
ROM. Tingkatkan ambulasi
dan
aktivitas
sesuai
kemampuan klien.
10. Kolaborasi dengan tenaga 10. Tambahan oksigen meningkatkan
kesehatan
lainnya
dalam
sediaan oksigen untuk kebutuhan
pemberian:
miokard, serta menghindari hipoksia
29
No.
Diagnosa
Tujuan dan Kriteria hasil
2.
gangguan pertukaran
gas
berhubungan
dengan
perubahan
membran
kapiler
alveolus.
Setelah dilakukan asuhan
keperawatan kepada pasien
selama 3x24 jam diharapkan
pertukaran gas adekuat dengan
kriteria hasil:
a. Menunjukkan hasil nilai
gas darah arteri (AGD) dan
oksimetri dalam rentang
normal, serta pasien bebas
dari
gejala
gangguan
pernapasan.
1.
2.
3.
4.
5.
6.
Intervensi
Oksigen tambahan.
Loop diuretik, misalnya
furosemid (lasix).
ACE inhibitor, mialnya
benazepril (lotensin).
Vasodilator,
misalnya
nitrat (nitro-dur, isordil).
Auskultasi suara napas, catat
adanya krakels dan mengi.
Anjurkan pasien untuk batuk
efektif dan tarik napas dalam.
Pertahankan posisi semifowler
dengan kepala tempat tidur
ditinggikan sebesar
.
Sokong tangan dengan bantal.
Kolaborasi dengan tenaga
kesehatan
lainnya
dalam
pemantauan grafik nilai arteri
gas darah dan oksimetri.
Kolaborasi dengan tenaga
kesehatan
lainnya
dalam
pemberian oksigen tambahan
sesuai indikasi.
Kolaborasi dengan tenaga
kesehatan
lainnya
dalam
pemberian:
Diuretik,
misalnya
furosemide (lasix).
Bronkodilator, misalnya
aminophyline.
Rasional
dan iskemia. Loop diuretik untuk
mencegah
reabsorpsi
klorida,
sehingga menghambat reabsorpsi
garam dan air. ACE inhibirot untuk
mengontrol gagal jantung sehingga
curah jantung meningkat.
1. Mengetahui adanya kongesti paru
atau adanya penumpukkan sekret.
2. Membersihkan jalan napas dan
memfasilitasi kebutuhan oksigen.
3. Mengurangi
konsumsi
dan
kebutuhan
oksigen,
serta
meningkatkan
infllasi
paru
maksimal.
4. Hipoksemia dapat menjadi parah
selama edema paru.
5. Meningkatkan konsentrasi oksigen
alveolar yang dapat memperbaiki
atau mengurangi hipoksia jaringan.
6. Diuretik
digunakan
untuk
mengurangi kongesti alveolar dan
meningkatkan
pertukaran
gas.
Bronkodilator digunakan untuk
meningkatkan pengiriman oksigen
dengan mendilatasi jalan napas kecil
dan mengeluarkan efek diuretik
ringan untuk membantu dalam
mengurangi kongestri paru.
30
No.
3.
Diagnosa
Kelebihan
volume
cairan
berhubungan
dengan menurunnya
curah
jantung/
meningkatnya
produksi ADH dan
retensi natrium dan air.
Tujuan dan Kriteria hasil
Setelah dilakukan asuhan
keperawatan kepada pasien
selama 3x24 jam diharapkan
dapat
mempertahankan
keseimbangan cairan dalam
tubuh dengan kriteria hasil:
a. Pasien
menunjukkan
volume cairan yang stabil
dengan
asupan
dan
keluaran yang seimbang,
bunyi napas dan tandatanda vital dalam rentang
normal, berat badan stabil,
dan tidak ada edema.
1.
2.
3.
Intervensi
Pantau pengeluaran urine,
catat jumlah dan warna, serta
waktu saat diuresis terjadi.
Kaji adanya distensi pada
leher dan pembuluh perifer.
Inspeksi adanya edema pitting
edema umum (anasarka) pada
area tubuh.
Auskultasi suara napas, catat
adanya perubahan misalnya
krakels dan mengi. Catat
adanya dispnea, batuk, dan
ortopnea.
4.
Ukur lingkar abdomen sesuai
prosedur.
5.
Catat peningkatan letargi,
hipotensi, dan kram otot.
6.
Kolaborasi dengan tenaga
kesehatan
lainnya
dalam
pemberian:
Diuretik,
misalnya
Furosemid (Lasix).
Thiazides dengan agen
anti kalium, misalnya
Rasional
1. Pengeluaran urine menurun dan
pekat sepanjang hari karena perfusi
ginjal berkurang, tetapi dapat
meningkat pada malam hari karena
cairan kembali ke sirkulasi saat
klien berbaring.
2. Retensi cairan yang berlebihan
dapat dimanifestasikan sebagai
pembengkakan
vena
dan
pembentukkan edema.
3. Kelebihan
volume
cairan
menyebabkan kongesti paru. Gejala
edema paru menunjukkan gagal
jantung kiri. Pada gagal jantung
kanan gejala pernapasan yang
muncul misalnya dispnea, batuk,
dan ortopnea.
4. Pada gagal jantung kanan progresif
cairan dapat berpindah ke arah
peritoneal, sehingga menyebabkan
perubahan lingkar abdomen (asites).
5. Tanda dari defisit kalium dan
natrium karena perpindahan cairan
dan terapi diuretik.
6. Diuretik meningkatkan aliran urin
serta
menghambat
reabsorpsi
natrium dan klorida pada tubulus
ginjal. Thiazides meningkatkan
diuresis tanpa kehilangan kalium
yang berlebihan. Suplemen kalium
menggantikan kalium yang hilang
31
No.
Diagnosa
Tujuan dan Kriteria hasil
4.
Intoleransi
aktivitas
berhubungan dengan
ketidakseimbangan
suplai dan kebutuhan
oksigen.
Setelah dilakukan asuhan
keperawatan kepada pasien
selama 3x24 jam diharapkan
dapat menunjukkan toleransi
terhadap aktivitas dengan
kriteria hasil:
a. Berpartisipasi
dalam
kegiatan yang diinginkan
sesuai dengan kemampuan,
dapat memenuhi perawatan
diri secara mandiri.
b. Peningkatan
toleransi
aktivitas yang dibuktikan
dengan
berkurangnya
kelelahan dan kelemahan,
serta tanda-tanda vital
dalam batas wajar selama
kegiatan.
1.
Setelah dilakukan asuhan
keperawatan kepada pasien
selama 3x24 jam diharapkan
gangguan integritas kulit tidak
terjadi dengan kriteria hasil:
a. Menjaga integritas kulit
dan
menunjukkan
perilaku
atau
teknik
1.
5.
Resiko
gangguan
integritas
kulit
berhubungan dengan
bed rest dalam jangka
waktu lama, edema,
dan penurunan perfusi
jaringan.
2.
3.
4.
2.
3.
Intervensi
spironolactone
(Aldactone).
Suplemen
kalium,
misalnya K-Dur
Monitor tanda-tanda vital
sebelum dan setelah aktivitas
selama episode akut atau
perburukan gagal jantung.
Khususnya
jika
pasien
menggunakan
vasodilator,
diuretik, atau beta bloker.
Kaji
tingkat
kelelahan,
evaluasi
penyebab
lain
kelelahan misalnya nyeri,
perawatan gagal jantung,
anemia, dan depresi.
Dukung
pasien
untuk
meningkatkan
aktivitas/
toleransi perawatan diri.
Kolaborasi dengan tenaga
kesehatan
lainnya
dalam
pemberian program rehabilitas
jantung secara bertahap.
Inspeksi kulit, catat adanya
tonjolan
tulang,
adanya
edema, dan area dengan
sirkulasi yang terganggu.
Berikan pijatan lembut di
sekitar area yang pucat dan
kemerahan.
Motivasi
pasien
untuk
Rasional
akibat dari efek samping terapi
diuretik.
1. Hipotensi ortostatik dapat terjadi
saat beraktivitas akibat dari obat
vasodilator dan diuretik, atau
pengaruh fungsi jantung.
2. Kelelahan karena gagal jantung
kronik dapat berhubungan dengan
hemodinamik, pernapasan, dan
kelainan otot perifer.
3. Memenuhi kebutuhan perawatan
diri pasien tanpa mempengaruhi
kebutuhan oksigen yang berlebihan.
4. Untuk
memperkuat
dan
memperbaiki fungsi jantung yang
berada di bawah tekanan, jika
disfungsi jantung tidak dapat
diperbaiki ke kondisi semula.
1. Kulit beresiko karena gangguan
sirkulasi perifer, obesitas atau kurus,
edema, imobilitas fisik, dan
perubahan status gizi.
2. Meningkatkan aliran darah dan
meminimalkan hipoksia jaringan.
3. Mengurangi tekanan pada jaringan,
32
No.
Diagnosa
Tujuan dan Kriteria hasil
untuk
mencegah
kerusakan kulit.
4.
6.
Kurang pengetahuan
tentang
proses
penyakitnya
berhubungan dengan
kurangnya pemahaman
terkait fungsi jantung,
dan gagal jantung
Setelah dilakukan asuhan
keperawatan kepada pasien
selama 3x24 jam diharapkan
memahami
pengetahuan
tentang proses penyakitnya
dengan kriteria hasil:
a. Mengidentifikasi
hubungan
terapi
berkelanjutan
untuk
pengurangan
episode
berulang dan pencegahan
komplikasi.
b. Mengetahui tanda dan
gejala yang memerlukan
intervensi.
Intervensi
melakukan perubahan posisi
secara berkala di tempat tidur
atau kursi roda.
Berikan perawatan kulit secara
berkala.
5.
Hindari
pemberian
melalui intramuskular.
6.
Kolaborasi dengan tenaga
kesehatan
lainnya
dalam
pemberian tekanan alternatif
atau matras angina (kasur
antidekubitus),
sheepskin
elbow, dan protektor tumit.
Diskusikan dengan pasien
tentang fungsi jantung yang
normal, informasi mengenai
hal yang berbeda pada pasien
dari fungsi normalnya.
Diskusikan
pentingnya
pembatasan natrium. Berikan
informasi makanan apa saja
yang harus dihindari.
1.
2.
3.
obat
Tinjau obat, tujuan, dan efek
samping. Berikan instruksi
secara lisan dan tertulis pada
pasien.
Rasional
meningkatkan
sirkulasi,
dan
mengurangi waktu pada satu area
yang tidak terkena aliran darah.
4. Kekeringan atau kelembapan yang
berlebihan dapat menyebabkan
kerusakan kulit.
5. Edema interstisial dan gangguan
sirkulasi
dapat
menghambat
penyerapan obat dan predisposisi
kerusakan
jaringan,
serta
pengembangan infeksi.
6. Menurunkan tekanan pada kulit dan
dapat memperbaiki sirkulasi.
1. Pengetahuan
tentang
proses
penyakitnya dan harapan pasien
dapat memfasilitasi partisipasi klien
dalam pengelolaan gagal jantung.
2. Asupan makanan natrium lebih dari
3 gram/ hari dapat mengimbangi
efek diuretik. Sumber natrium yang
paling umum yaitu garam, dan
makanan asin termasuk sup serta
sayuran dalam kemasan kaleng.
3. Memahami kebutuhan terapeutik
dan pentingnya melaporkan jika
terjadi efek samping dari obat dapat
mencegah komplikasi akibat reaksi
33
No.
Diagnosa
Tujuan dan Kriteria hasil
c. Mengidentifikasi
stres,
faktor
risiko
yang
menjadi penyebab, dan
teknik untuk menangani
stres.
d. Melakukan
perubahan
gaya
hidup
sesuai
kebutuhan.
Intervensi
4.
Rekomendasikan
untuk
mengonsumsi obat diuretik di
pagi hari.
5.
Diskusikan dengan pasien
mengenai
faktor
risiko,
misalnya:
merokok,
penyalahgunaan alkohol, dan
faktor pemicu seperti diet
tinggi garam, tidak aktif atau
kelelahan, dan terpapar suhu
ekstrem.
6.
Diskusikan tanda dan gejala
yang membutuhkan perhatian
medis
segera,
misalnya:
kenaikan berat badan yang
cepat dan signifikan, edema,
sesak napas, peningkatan
kelelahan, batuk, hemoptisis,
dan demam.
7.
Berikan kesempatan pada
pasien dan keluarga untuk
Rasional
obat.
4. Memberikan waktu yang cukup
terhadap efek obat, sehingga tidak
terjadi gangguan tidur pada malam
hari.
5. Menambah pengetahuan pasien
sehingga memungkinkan pasien
untuk membuat keputusan terkait
pencegahan kekambuan. Merokok
dapat menyebabkan vasokonstriksi,
asupan
natrium
berlebih
menyebabkan retensi air dan
pembentukan
edema.
Keseimbangan yang tidak tepat
antara aktivitas, istirahat, dan
paparan suhu ekstrem dapat
menyebabkan
kelelahan.
Meningkatkan beban kerja miokard,
meningkatkan
risiko
infeksi
pernapasan.
Alkohol
dapat
menurunkan kontraktilitas jantung.
6. Meningkatkan tanggung jawab
pasien
dalam
pemeliharaan
kesehatan dan membantu dalam
pencegahan komplikasi, misalnya
edema paru dan pneumonia.
Kenaikan
berat
badan yang
mencapai 1,5 kg dalam seminggu
membutuhkan evaluasi medis atau
perubahan dalam terapi diuretik.
7. Tingkat keparahan dan seringnya
terjadi
serangan
menyebabkan
34
No.
Diagnosa
Tujuan dan Kriteria hasil
Intervensi
mengajukan
pertanyaan,
mendiskusikan masalah, dan
membuat perubahan gaya
hidup yang diperlukan.
Rasional
kondisi yang terus menurun pada
pasien gagal jantung yang membuat
kemampuan koping serta kapasitas
pendukung pasien dan keluarga
menurun sehingga mengakibatkan
depresi pada pasien gagal jantung.
35
4. Pelaksanaan Keperawatan
Pelaksanaan keperawatan adalah pelaksanaan dari rencana intervensi
untuk mencapai tujuan yang spesifik. Tahap pelaksanaan dimulai setelah
rencana intervensi disusun dan ditujukan pada nursing orders untuk
membantu pasien mencapai tujuan yang diharapkan. Oleh karena itu
rencana intervensi yang spesifik dilaksanakan untuk memodifikasi faktorfaktor yang mempengaruhi masalah kesehatan klien. Tujuan dari
pelaksanaan adalah membantu pasien dalam mencapai tujuan yang telah
ditetapkan yang mencakup peningkatan kesehatan, pencegahan penyakit,
pemulihan
kesehatan,
dan
memfasilitasi
koping.
Selama
tahap
pelaksanaan, perawat terus melakukan pengumpulan data dan memilih
asuhan keperawatan yang paling sesuai dengan kebutuhan pasien
(Nursalam, 2008).
5. Evaluasi Keperawatan
Evaluasi keperawatan adalah tindakan intelektual untuk melengkapi
proses keperawatan yang menandakan keberhasilan dari diagnosa
keperawatan, rencana asuhan keperawatan, dan pelaksanaan keperawatan.
Evaluasi
keperawatan
sebagai
sesuatu
yang
direncanakan
dan
perbandingan yang sistematik pada status kesehatan pasien. Dengan
mengukur perkembangan pasien dalam mencapai suatu tujuan maka
perawat dapat menentukan efektivitas asuhan keperawatan. Meskipun
tahap evaluasi keperawatan diletakkan pada akhir proses keperawatan
tetapi tahap ini merupakan bagian integral pada setiap tahap proses
keperawatan. Diagnosa keperawatan perlu dievaluasi dalam hal
keakuratan dan kelengkapannya. Evaluasi diperlukan pada tahap rencana
asuhan keperawatan untuk menentukan apakah tujuan rencana asuhan
keperawatan tersebut dapat dicapai secara efektif. Tujuan evaluasi adalah
untuk melihat kemampuan pasien dalam mencapai tujuan. Hal ini dapat
dilakukan dengan melihat respon pasien terhadap asuhan keperawatan
yang diberikan sehingga perawat dapat mengambil keputusan. Tahap
36
evaluasi pada proses keperawatan meliputi kegiatan mengukur pencapaian
tujuan pasien dan menentukan keputusan dengan cara membandingkan
data yang terkumpul dengan tujuan dan pencapaian tujuan (Nursalam,
2008).
Menurut Smeltzer, (2017). Evaluasi keperawatan pada pasien dengan
CHF, yaitu:
a. Menunjukkan peningkatan curah jantung.
b. Menunjukkan perbaikan pertukaran gas.
c. Mempertahankan keseimbangan cairan.
d. Menunjukkan toleransi terhadap peningkatan aktivitas.
e. Menunjukkan tidak adanya tanda-tanda integritas kulit.
f. Menunjukkan pemahaman pengetahuan tentang proses penyakit.
37
BAB III
TINJAUAN KASUS
Dalam bab ini penulis akan menyelesaikan laporan kasus pemenuhan kebutuhan
dasar pada pasien dengan Congestive Heart Failure (CHF) di pavilium Marwah
Atas Rumah Sakit Islam Jakarta Cempaka Putih. Proses pelaksanaan pemenuhan
kebutuhan dasar selama tiga hari dari tanggal 07-09 Mei 2018. Dalam melengkapi
data ini penulis melakukan wawancara dengan pasien, keluarga, dan tim perawat
di ruangan, selain itu memperoleh data-data dari catatan medis dan catatan
keperawatan serta didapatkan hasil observasi langsung, dan pemeriksaan fisik.
A. Pengkajian Keperawatan
Pengkajian pada pasien dilakukan pada tanggal 07 Mei 2018 di pavilium
Marwah Atas Rumah Sakit Islam Jakarta Cempaka Putih.
1. Identitas
Pasien berinisial Ny. S, jenis kelamin perempuan, usia 82 tahun, status
perkawinan janda, agama Islam, suku bangsa Sunda, pendidikan terakhir
SD. Bahasa yang digunakan Indonesia, pekerjaan ibu rumah tangga,
alamat Jl. Kenunig Dalam RT 6/4 No. 32, Kel. Utan Kayu Utara, Kec.
Matraman, Kota Jakarta Timur, Provinsi DKI Jakarta. Sumber biaya
BPJS, sumber informasi diperoleh dari pasien, keluarga, tim perawat di
ruangan, dan status pasien.
2. Resume Kasus
Pasien masuk dari UGD pada hari Jum’at, 04 Mei 2018, jam 10:00 WIB.
Sebelum diantar oleh keluarga ke UGD pasien dengan keluhan sesak
sejak 12 jam sebelum masuk rumah sakit. Sesak karena sering beraktivitas
dirumah, karakteristik seperti tertimpan beban berat, sesak di area lapang
dada, skala sesak 4, lamanya 10 menit. Saat datang ke UGD, kondisi
pasien sesak masih dirasakan, nyeri dada sisi kiri, badan lemas seluruh
tubuh, hasil TTV TD: 110/60 mmHg, N: 87 x/menit, RR: 30 x/menit, S:
37
38
36,5
, pasien mempunyai riwayat hipertensi. Pasien dilakukan
pemeriksaan penunjang, seperti: EKG dengan hasil Atrial Fibrilasi, HR:
87 x/menit, irama tidak teratur, pemeriksaan rongent thorax dengan hasil
COR: agak membesar, elongasi aorta, Pulmo: Corakan bronchovasculer
kasar, sinus, diafragma, tulang: normal, Kesan: Cardiomegali, dan
bronchitis kronis, pemeriksaan lab dengan hasil:
Tabel 3.1 Hasil pemeriksaan laboratorium pada tanggal 04 Mei 2018
Pemeriksaan
Hematologi Rutin
Hemoglobin
Jumlah Leukosit
Hematokrit
Jumlah Trombosit
Eritrosit
MCV/ VER
MCH/ KHER
Kimia Klinik
Jantung
Troponim T
Faal Ginjal
Kreatinin Darah
Elektrolit
Natrium (Na) Darah
Kalium (K) Darah
Klorida (Cl) Darah
Diabetes
Glukosa Darah Sewaktu
Hasil
Satuan
Nilai Rujukan
L 10,4
H 11.82
L 29
225
L 3.59
81
29
36
g/dl
fL
pg
g/dl
11.7- 15.5
3.60-11.00
35-47
150-440
3.80-5.20
80-100
26-34
32-36
Negatif
ng/ml
< 0.03 (-) Negatif
H 2.4
mg/dl
< 1.4
L 129
L 2.7
99
mEq/L
mEq/L
mEq/L
135-147
3.5-5.0
94-111
126
mg/dl
70-200
Pasien di diagnosa medis Dyspneu e.c CHF dengan masalah keperawatan
gangguan pernafasan. Tindakan yang sudah dilakukan di UGD adalah
observasi TTV, pemasangan infus dengan cairan Asering 500cc/24 jam,
pemberian
nasal kanul 3 liter, pemasangan kateter. Pasien di UGD
diberikan obat CPG 75mg, ondansentron 1g, ISDN 5mg, Rantin 1g,
aspilet 80mg, lasix 2ml. Evaluasi keperawatan pasien di UGD, yaitu
pasien masih merasakan sesak, dan nyeri dada sisi kiri, terpasang
nasal
kanul 3 liter.
Pasien di pindahkan ke pavilium Marwah Atas dikamar 02 pada hari
Jum’at, 04 Mei 2018, jam 23:45 WIB diantar oleh petugas dan keluarga
dengan keluhan pasien sesak dan nyeri dada sisi kiri yang dirasakan
39
seperti di UGD. Kondisi pasien di ruangan kesadaran composmentis,
GCS: E: 4, M: 6, V: 5, TTV TD: 110/ 70 mmHg, N: 83 x/menit, RR: 30
x/menit, S: 36,5
, badan lemas. Sesak karena aktivitas, karakteristik
seperti tertimpan beban berat, sesak di area lapang dada, skala sesak 4,
lamanya 10 menit, nyeri dada sisi kiri, frekuensi kadang kala, nyeri
seperti ditusuk-tusuk, skala nyeri 7, lamanya nyeri 10 menit. Pasien di
diagnosa medis CHF dan masalah keperawatan nyeri akut berhubungan
dengan penurunan kontraktilitas jantung. Tindakan yang sudah dilakukan
oleh perawat ruangan, yaitu: monitor TTV, monitor CRT, monitor nyeri,
ajarkan teknik relaksasi nafas dalam, kolaborasi dengan dokter dalam
pemberian obat, yaitu NaCl kapsul 500mg 3x1 kapsul, bisoprolol 5mg
1x2,5mg, folid acid 5mg 1x1 tablet, nitrockaf 5mg 2x1 kapsul, KSR
600mg 3x1 tablet, lasix 2ml 1x1 ampul. Evaluasi keperawatan tanggal 07
Mei 2018, yaitu: sesak berkurang, sudah tidak memakai
nasal kanul,
nyeri dada sisi kiri berkurang.
3. Riwayat Keperawatan
a. Riwayat kesehatan sekarang
Keluhan saat ini pasien mengatakan badan lemas, sesak nafas saat
beraktivitas seperti tertimpan beban berat, sesak di area lapang dada,
skala sesak 3, lamanya 5 menit. Nyeri dada sisi kiri seperti ditusuktusuk, skala nyeri 4, frekuensi hilang timbul, lamanya 5 menit. Batuk
sudah 3 hari yang lalu dengan produktif sputum warna putih,
konsistensi encer. Masalah ini dirasakan secara bertahap ketika
aktivitas, dan untuk upaya mengatasinya dengan beristirahat, dan
minum obat.
b. Riwayat kesehatan masa lalu
Menurut keluarga pasien memiliki riwayat hipertensi sejak 2 tahun
yang lalu tetapi sudah sembuh 3 bulan yang lalu. Pasien tidak
memiliki riwayat alergi obat, makanan, binatang, dan lingkungan.
Pasien tidak ada riwayat kecelakaan, dan tidak ada riwayat di rawat di
40
rumah sakit. Riwayat pemakaian obat yaitu Amlodipine 5mg dan
sudah berhenti minum obat 3 bulan yang lalu karena riwayat
hipertensi pasien sudah sembuh, dan pasien mengikuti intruksi dokter
untuk kontrol hipertensi.
c. Riwayat kesehatan keluarga
Pasien anak kedua dari empat bersaudara. Orang tua pasien sudah
meninggal. Suami pasien yaitu Tn. S meninggal karena penyakit
prostad. Adik pertama pasien yaitu Ny. M sudah meninggal karena
penyakit hipertensi. Anak kedua pasien yaitu Ny.M memiliki katarak
dan sudah dioperasi. Pasien saat ini memiliki penyakit CHF. Pasien
memiliki empat orang anak dan empat orang anaknya sudah tidak
tinggal serumah. Pasien tinggal dirumah sendiri.
Genogram Ny. S
Bapak
Ibu
Ny.
S
Tn.A
Tn. S
Prostad
Ny.
90 tahun
sehat
Ny.K
Tn.H
Tn.E
84 tahun
Tn.A
Ny.S
82 tahun
sehat
CHF
Tn.U
Ny.
Ny.
Ny.T
65 tahun
63 tahun
59 tahun
48 tahun
sehat
katarak
sehat
Keterangan:
: Laki-laki
: Perempuan
: Laki-laki meninggal
: Perempuan meninggal
: Tinggal serumah
: Pasien
: Anak
sehat
Ny.
HT
Ny.
41
d. Riwayat psikososial dan spiritual
Saat ini orang terdekat dengan pasien adalah anak pertamanya karena
rumahnya berdekatan. Pola komunikasi pasien dengan keluarga dan
orang lain baik, setiap ada permasalahan selalu di diskusikan dengan
keluarga
dan
selalu
diputuskan
bersama
keluarga.
Kegiatan
masyarakat yang di ikuti pasien adalah pengajian ibu-ibu di rumah.
Hal yang dipikirkan saat ini adalah penyakitnya sekarang yang belum
kunjung sembuh. Harapan pasien terhadap penyakitnya ingin lekas
sembuh walaupun tidak maksimal dan ingin cepat kembali ke rumah.
Aktivitas agama pasien beribadah 5 waktu tidak di tinggalkan karena
sebagai kewajiban yang harus di laksanakan dan berzikir. Kondisi
lingkungan rumah pasien ramai dan bising karena berdekatan dengan
kost-kostan. Sisi keamanan kondisi rumah pasien antara tempat tidur
dan kamar mandi dalam 1 kamar dan lantai kamar mandi tidak licin,
jika pasien membutuhkan bantuan keluarganya maka pasien menelpon
anak-anaknya terutama anak pertamanya karena rumahnya berdekatan
dengan pasien.
e. Pola kebiasaan sehari-hari
1) Pola Nutrisi
a) Sebelum dirawat
Sebelum sakit pola kebiasaan makan pasien adalah 3x/hari
dengan menghabiskan 1 porsi makanan dengan komposisi
makanan nasi, lauk, dan sayur. Pasien sebelum sakit nafsu
makan baik, tidak ada hambatan dalam hal mengkonsumsi
makanan.
b) Saat dirawat
Pola makan pasien saat dirawat 3x/hari. Nafsu makan pasien
1/2 porsi karena pasien tidak suka makanan di rumah sakit.
Saat ini pasien mendapatkan diit lunak dengan diit jantung 3
(DD3).
42
2) Pola Eliminasi
a) Sebelum dirawat
Sebelum sakit pasien biasa buang air kecil 6x/hari dengan
volume tidak terukur, warna kuning jernih. Buang air besar
pasien 1x/hari dengan warna kuning, konsistensinya lembek.
b) Saat dirawat
Saat dirawat pasien buang air kecil 800ml/hari, warna kuning
jernih, dan pasien terpasang kateter hari ketiga dengan kondisi
kateter bersih. Buang air besar pasien 1x/hari, warna kuning
jernih, dan konsistensinya lembek.
3) Pola Personal Hygiene
a) Sebelum dirawat
Pasien biasa mandi 2x/hari menggunakan sabun, dan
menggosok gigi 2x/hari menggunakan odol dan sikat gigi,
setiap mandi pagi dan sore. Pasien 2x/minggu membersihkan
rambutnya dengan menggunakan shampo.
b) Saat dirawat
Selama dirawat pasien mandi dibantu sebagian oleh keluarga
2x/hari, menggosok gigi 2x/hari, setiap pagi dan sore. Pasien
mandi hanya dilap dengan air hangat karena pasien hanya
beraktivitas di tempat tidur saja.
4) Pola Istirahat Tidur
a) Sebelum dirawat
Pasien tidur selama 6 jam/hari di malam hari, dan tidur 3
jam/hari di siang hari. Dan tidak mempunyai kebiasaan
sebelum tidur dan sesudah tidur.
b) Saat dirawat
Pasien tidur selama 6 jam/hari dengan sering terbangun di
malam hari, dan tidur 2 jam/hari di siang hari. Karena sudah
bosan dengan suasana rumah sakit, dan terkadang banyaknya
pengunjung. Dan tidak mempunyai kebiasaan sebelum tidur
dan sesudah tidur.
43
5) Pola Aktivitas dan Latihan
a) Sebelum dirawat
Aktivitas sehari-hari pasien yaitu hanya membersihkan
rumahnya dan jika sering melakukan aktivitas terlalu lama
pasien mudah lelah. Pasien tidak pernah melakukan olahraga
karena faktor usia.
b) Saat dirawat
Selama dirawat aktivitas pasien terganggu karena kurang
terbiasa dengan suasana rumah sakit dan pasien ingin segera
pulang. Aktivitas pasien hanya di tempat tidur, dan duduk
untuk mengobrol dengan keluarga atau orang yang membesuk.
4. Pengkajian Fisik
Keadaan umum pasien sakit sedang, kesadaran pasien compos metis,
tidak ada pembesaran kelenjar getah bening, berat badan pasien 55 kg
(BB ideal: 54-66 kg), tinggi badan pasien 160 cm (IMT: 21,48/ normal).
Tekanan darah pasien 120/80 mmHg, nadi 86 x/menit, pernafasan 21
x/menit, suhu 36,5
a. Sistem penglihatan
Fungsi penglihatan pasien normal, tidak terdapat tanda-tanda radang,
tidak ada kelainan otot-otot mata, pupil bereaksi terhadap rangsang
cahaya, posisi mata simetris, kelopak mata normal, pergerakan bola
mata normal. Konjungtiva an anemis, kornea normal, sklera anikterik,
pupil isokor, pasien tidak menggunakan kacamata, dan tidak
menggunakan lensa kontak.
b. Sistem pendengaran dan wicara
Fungsi pendengaran pasien normal, daun telinga normal, karakteristik
serumen warna kuning, kosistensi kental, bau khas, kondisi telinga
normal. Tidak ada cairan dari telinga pasien, tidak ada perasaan penuh
di telinga, tidak tinitus, tidak mempunyai gangguan kesimbangan, dan
44
tidak memakai alat bantu dengar. Sistem wicara pasien normal, dan
menanggapi pembicaraan sesuai.
c. Sistem pernafasan
Jalan nafas pasien ada sumbatan sekret, pernafasan sesak, tidak
menggunakan otot bantu pernafasan, frekuensi nafas 21x/menit, irama
teratur, jenis pernafasan spontan, kedalaman dangkal. Pasien batuk
dengan produktif sputum warna putih, konsistensi encer, tidak
terdapat darah, suara nafas ronchi, tidak ada nyeri saat bernafas, dan
tidak menggunakan oksigen tambahan.
d. Sistem kardiovaskuler
Nadi pasien 86 x/menit, irama teratur, denyut nadi kuat, tekanan darah
120/80 mmHg, tidak ada distensi vena jugularis, temperatur kulit
hangat, warna kulit pucat, pengisian kapiler <2 detik, terdapat edema
pada tungkai bawah grade +1. Kecepatan denyut apical 90 x/menit,
irama tidak teratur, S1 dan S2 terdengar lemah, nyeri dada sisi kiri
saat aktivita, karakteristik seperti ditusuk-tusuk, skala nyeri 4,
frekuensi hilang timbul, lamanya nyeri 5 menit, pasien tampak
meringis saat nyeri muncul.
e. Sistem hematologi
Tidak ada perdarahan, warna kulit pucat, Hb 11.3 g/dl.
f. Sistem saraf pusat
Pasien tidak ada keluhan sakit kepala, tigkat kesadaran compos
mentis, GCS E: 4, M: 6, V: 5, tidak ada tanda-tanda peningkatan TIK,
tidak ada gangguan sistem persyarafan, pemeriksaan refleks fisiologis
normal, dan refleks patologis tidak.
g. Sistem pencernaan
Gigi pasien tidak caries, tidak menggunakan gigi palsu, tidak ada
stomatitis, lidah tidak kotor, salifa normal, tidak ada muntah, tidak ada
mual. Tidak ada nyeri daerah perut, bising usus 10 x/menit, tidak ada
diare, tidak konstipasi, hepar tak teraba, dan abdomen lembek.
45
h. Sistem endokrin
Pasien tidak ada pembesaran kelenjar tiroid, nafas tidak berbau keton,
tidak ada luka gangren.
i. Sistem urogenital
Balance cairan selama 24 jam. Intake: 2000 ml (infus: 600 ml, minum:
1400 ml) - Output: 1300 ml ( BAK: 800 ml, IWL: 500 ml). Jadi
balance cairan +700 ml. Perubahan pola kemih pasien nocturia, warna
kuning jernih, tidak ada distensi kandung kemih, tidak keluhan sakit
pinggang, dan tidak ada nyeri.
j. Sistem integumen
Turgor kulit pasien baik, temperatur kulit hangat, warna kulit pucat,
keadaan kulit baik, tidak ada kelainan kulit, tidak ada tanda-tanda
peradangan pada kondisi pemasangan infus.
k. Sistem muskuloskletal
Pasien terdapat kesulitan dalam pergerakan, sakit pada sendi kaki,
tidak ada fraktur, tidak ada kelainan bentuk tulang sendi, tidak ada
kelainan struktur tulang belakang, keadaan tonus otot baik,
ekstremitas bawah tampak bengkak grade +1, kekuatan otot:
5555 5555
3333 3333
5. Pemeriksaan Penunjang
Tabel 3.2 Hasil pemeriksaan laboratorium pada tanggal 06 Mei 2018
Pemeriksaan
Hematologi Rutin
Hemoglobin
Jumlah Leukosit
Hematokrit
Jumlah Trombosit
Eritrosit
MCV/ VER
MCH/ HER
MCHC/ KHER
Hasil
Satuan
Nilai Rujukan
L 11.3
H 12.65
L 33
357
3.93
85
29
34
g/dl
11.7-15.5
3.60-11.00
35-47
150-440
3.80-5.20
80-100
26-34
32-36
%
fL
pg
g/dl
46
Pemeriksaan
Kimia Klinik
Faal Ginjal
Kreatinin Darah
Diabetes
Gula Darah Sewaktu
Hasil
Satuan
Nilai Rujukan
1.2
mg/dl
< 1.4
96
mg/dl
70-200
Tabel 3.3 Hasil Pemeriksaan ECHO tanggal 06 Mei 2018
Data
Aorta
Left Atrium
Left Ventricle
Comments
Final
Conclusion
Hasil
Root Diameter 29
Dimension 36
Dimension (ED) 45
(ES) 35
(EF) 43
LVPW Thickness (ED) 12/14
IVS Thickness (ED) 12/15
EPSS 8
TAPSE 20
Global pergerakan menurun
Dimensian ruang jantung: LV menebal,
thrombus (-), PE (-)
LV kontraktilitas global menurun
LV fgs diastolik gangguan relaksasi
RV kontraktilitas normal, TAPSE 2.0 cm
Hipokinetik basal-mid posterior wall
Katup: Mitral: morfologi kesan normal
Aorta: 3 kuspis
Doppler: E/A <1, MR (-), AR (-), TR (-)
LVH konsentrik dengan LV kontraktiltas
menurun
Disfungsi diastolic grade 1
RWMA (+) saat resting
Satuan Values
21-37 mm
15-40 mm
56 mm
Variable
>50%
6-12 mm
6-12 mm
< 10 mm
>15 mm
6. Pelaksanaan Terapi
a. Terapi oral:
1) Nac 200mg
3x1 kapsul
jam 06:00, 12:00, 18:00 WIB
2) Bisoprolol 5mg
1x2,5mg
jam 06:00 WIB
3) Folid acid 5mg
1x1 tablet
jam 06:00 WIB
4) Nitrockaf 5mg
2x1 kapsul
jam 06:00, 18:00 WIB
5) NaCl kapsul 500mg 3x1 kapsul
jam 06:00, 12:00, 18:00 WIB
6) KSR 600mg
3x1 tablet
jam 06:00, 12:00, 18:00 WIB
1x1 ampul
jam 06:00 WIB
b. Terapi injeksi:
1) Lasix 2ml
47
c. Terapi inhalasi
1) Ventolin 2,5mg
2x1 ampul
jam 06:00, 18:00 WIB
d. Infus
1) Asering 500ml/8 jam 20 tetes/menit
e. Diit
1) Lunak dengan diit jantung 3 (DD3)
7. Data Fokus
Tabel 3.4 Data fokus
No.
1.
Data obyektif
 Kesadaran: Compos 
mentis
 Keadaan umum: sakit
sedang
 TTV
TD: 120/80 mmHg, N: 
86 x/menit, RR: 21
x/menit, S: 36,5
 Pasien tampak pucat
 Ekstremitas bawah 
tampak
grade +1
bengkak
 Nadi apical 90 x/menit
 Irama jantung tidak
teratur
 S1,
S2
terdengar
lemah
 Skala nyeri 4
 Kharakteristik seperti
di tusuk-tusuk
 Lamanya nyeri 5
menit
 Frekuensi nyeri hilang
timbul
 Pasien
tampak
meringis saat nyeri
muncul
 Hasil lab: Hb 11,3 g/dl
 Hasil ECHO: EF 43%,
global
pergerakan
menurun, dimensian
Data subyektif
Pasien
mengatakan
“cepat
lelah,
badan
terasa
lemas”
Pasien
mengatakan “nyeri
pada dada sebelah
kiri“
Pasien
mengatakan “nyeri
saat beraktivitas”
Masalah
Keperawatan
Penurunan curah
jantung
48
No.
2.
Data obyektif
ruang jantung: LV
menebal, thrombus (-),
PE
(-),
LV
kontraktilitas global
menurun
 Hasil EKG: Atrial
fibrilasi
 Rongent
Thorax:
Cardiomegali
 Tampak ada sumbatan 
pada jalan nafas
 Pasien tampak sesak
saat
melakukan
aktivitas
 Karakteristik seperti 

3.
tertimpah
beban
berat
Sesak di area lapang
dada
Skala sesak 5 menit

 TTV
TD: 120/80 mmHg, N:
86 x/menit, RR: 21
x/menit, S: 36,5
 Kedalaman
nafas
dangkal
 Pasien tampak batuk
 Batuk produktif
 Sputum warna putih
 Konsistensi
sputum
encer
 Suara nafas ronchi
 Rongent
Thorax:
Bronchitis kronis
 Ekstremitas
bawah 
tampak bengkak grade
+1
 TTV
TD: 120/80 mmHg, N: 
86 x/menit, RR: 21
x/menit, S: 36,5
 Balance cairan: intake
2000 ml (infus: 600
ml, minum: 1400 ml) Output: 1300 ml (
BAK: 800 ml, IWL:
500 ml) = +700
ml/hari
 Hasil lab: Cr 1,2
Data subyektif
Masalah
Keperawatan
Bersihan
jalan
Pasien
nafas tidak efektif
mengatakan
“nafasnya sesak
saat
melakukan
aktivitas”
Pasien
mengatakan
“cepat lelah”
Kelebihan volume
Pasien
cairan
mengatakan
“sesak
saat
aktivitas”
Pasien
mengatakan
“bengkak di kaki”
49
No.
4.
Data obyektif






mg/dl, Na 129 mEq/L,
K 2,7 mEq/L, Cl 99
mEq/L
Pasien tampak cepat 
lelah saat aktivitas
Pasien
tampak
membatasi
aktivitasnya
Pasien tampak sulit

dalam pergerakan
Pasien tampak sakit
pada sendi kaki
Ekstremitas
bawah
bengkak grade +1
Kekuatan otot:
Data subyektif
Masalah
Keperawatan
Intoleransi
Pasien
aktivitas
mengatakan
“nafasnya sesak
dan nyeri dada
saat
melakukan
aktivitas”
Pasien
mengatakan
“badannya terasa
lemas, dan lemah
apabila melakukan
aktivitas”
5555 5555
3333 3333
 TTV
TD: 120/80 mmHg, N:
86 x/menit, RR: 21
x/menit, S: 36,5
8. Analisa Data
Tabel 3.5 Analisa data
No.
1.
Data
Masalah
DS:
Penurunan
curah
jantung
 Pasien
mengatakan
“cepat lelah, badan
terasa lemas”
 Pasien
mengatakan
“nyeri pada dada
sebelah kiri“
 Pasien
mengatakan
“nyeri
saat
beraktivitas”
DO:
 Kesadaran: Compos
mentis
 Keadaan umum: sakit
Etiologi
Ketidakmampuan
jantung memompa
sejumlah darah untuk
mencukupi
kebutuhan jaringan
tubuh
50
No.
2.
Data
Masalah
Etiologi
sedang
 TTV
TD: 120/80 mmHg, N: 86
x/menit,
RR:
21
x/menit, S: 36,5
 Pasien tampak pucat
 Ekstremitas
bawah
tampak bengkak grade
+1
 Nadi apical 90 x/menit
 Irama jantung tidak
teratur
 S1,
S2
terdengar
lemah
 Skala nyeri 4
 Kharakteristik seperti
di tusuk-tusuk
 Lamanya nyeri 5
menit
 Frekuensi nyeri hilang
timbul
 Pasien
tampak
meringis saat nyeri
muncul
 Hasil lab: Hb 11,3 g/dl
 Hasil ECHO: EF 43%,
global
pergerakan
menurun, dimensian
ruang jantung: LV
menebal, thrombus (-),
PE
(-),
LV
kontraktilitas global
menurun
 Hasil EKG: Atrial
fibrilasi
 Rongent
Thorax:
Cardiomegali
DS:
Bersihan
jalan Proses infeksi
 Pasien
mengatakan nafas tidak efektif
“nafasnya sesak saat
melakukan aktivitas”
 Pasien
mengatakan
“cepat lelah”
DO:
 Tampak ada sumbatan
pada jalan nafas
 Pasien tampak sesak
saat
melakukan
aktivitas
 Karakteristik seperti
51
No.
3.
4.
Data
Masalah
tertimpah beban berat
 Sesak di area lapang
dada
 Skala sesak 5 menit
 TTV
TD: 120/80 mmHg, N:
86 x/menit, RR: 21
x/menit, S: 36,5
 Kedalaman
nafas
dangkal
 Pasien tampak batuk
 Batuk produktif
 Sputum warna putih
 Konsistensi
sputum
encer
 Suara nafas ronchi
 Rongent
Thorax:
Bronchitis kronis
DS:
Kelebihan volume
 Pasien
mengatakan cairan
“sesak saat aktivitas”
 Pasien
mengatakan
“bengkak di kaki”
DO:
 Ekstremitas
bawah
bengkak grade +1
 TTV
TD: 120/80 mmHg, N:
86 x/menit, RR: 21
x/menit, S: 36,5
 Balance cairan: intake
2000 ml (infus: 600
ml, minum: 1400 ml) Output: 1300 ml (
BAK: 800 ml, IWL:
500 ml) = +700
ml/hari
 Hasil lab: Cr 1,2
mg/dl, Na 129 mEq/L,
K 2,7 mEq/L, Cl 99
mEq/L
DS:
Intoleransi aktivitas
 Pasien
mengatakan
“nafasnya sesak dan
nyeri
dada
saat
melakukan aktivitas”
 Pasien
mengatakan
“badannya
terasa
lemas, dan lemah
apabila
melakukan
Etiologi
Menurunnya
jantung
curah
Ketidakseimbangan
suplai dan kebutuhan
oksigen
52
No.
Data
aktivitas”
DO:
 Pasien tampak cepat
lelah saat aktivitas
 Pasien
tampak
membatasi
aktivitasnya
 Pasien tampak sulit
dalam pergerakan
 Pasien tampak sakit
pada sendi kaki
 Ekstremitas
bawah
bengkak grade +1
 Kekuatan otot:
Masalah
Etiologi
5555 5555
3333 3333
 TTV
TD: 120/80 mmHg, N:
86 x/menit, RR: 21
x/menit, S: 36,5
B. Diagnosa Keperawatan
1.
Penurunan curah jantung berhubungan dengan ketidakmampuan jantung
memompa sejumlah darah untuk mencukupi kebutuhan jaringan tubuh di
tandai dengan:
DS:

Pasien mengatakan “cepat lelah, badan terasa lemas”

Pasien mengatakan “nyeri pada dada sebelah kiri“

Pasien mengatakan “nyeri saat beraktivitas”
DO:

Kesadaran: Compos mentis

Keadaan umum: sakit sedang

TTV
TD: 120/80 mmHg, N: 86 x/menit, RR: 21 x/menit, S: 36,5

Pasien tampak pucat
53

Ekstremitas bawah tampak bengkak grade +1

Nadi apical 90 x/menit

Irama jantung tidak teratur

S1, S2 terdengar lemah

Skala nyeri 4

Kharakteristik seperti di tusuk-tusuk

Lamanya nyeri 5 menit

Frekuensi nyeri hilang timbul

Pasien tampak meringis saat nyeri muncul

Hasil lab: Hb 11,3 g/dl

Hasil ECHO: EF 43%, global pergerakan menurun, dimensian ruang
jantung: LV menebal, thrombus (-), PE (-), LV kontraktilitas global
menurun
2.

Hasil EKG: Atrial fibrilasi

Rongent Thorax: Cardiomegali
Bersihan jalan nafas tidak efektif berhubungan dengan proses infeksi di
tandai dengan:
DS:

Pasien mengatakan “nafasnya sesak saat melakukan aktivitas”

Pasien mengatakan “cepat lelah”
DO:

Tampak ada sumbatan pada jalan nafas

Pasien tampak sesak saat melakukan aktivitas

Karakteristik seperti tertimpah beban berat

Sesak di area lapang dada

Skala sesak 5 menit

TTV
TD: 120/80 mmHg, N: 86 x/menit, RR: 21 x/menit, S: 36,5

Kedalaman nafas dangkal

Pasien tampak batuk

Batuk produktif
54
3.

Sputum warna putih

Konsistensi sputum encer

Suara nafas ronchi

Rongent Thorax: Bronchitis kronis
Kelebihan volume cairan berhubungan dengan menurunnya curah
jantung di tandai dengan:
DS:

Pasien mengatakan “sesak saat aktivitas”

Pasien mengatakan “bengkak di kaki”
DO:

Ekstremitas bawah bengkak grade +1

TTV
TD: 120/80 mmHg, N: 86 x/menit, RR: 21 x/menit, S: 36,5

Balance cairan: intake 2000 ml (infus: 600 ml, minum: 1400 ml) Output: 1300 ml ( BAK: 800 ml, IWL: 500 ml) = +700 ml/hari

4.
Hasil lab: Cr 1,2 mg/dl, Na 129 mEq/L, K 2,7 mEq/L, Cl 99 mEq/L
Intoleransi aktivitas berhubungan dengan ketidakseimbangan suplai dan
kebutuhan oksigen di tandai dengan:
DS:

Pasien mengatakan “nafasnya sesak dan nyeri dada saat melakukan
aktivitas”

Pasien mengatakan “badannya terasa lemas, dan lemah apabila
melakukan aktivitas”
DO:

Pasien tampak cepat lelah saat aktivitas

Pasien tampak membatasi aktivitasnya

Pasien tampak sulit dalam pergerakan

Pasien tampak sakit pada sendi kaki

Ekstremitas bawah bengkak grade +1
55

Kekuatan otot:
5555 5555
3333 3333

TTV
TD: 120/80 mmHg, N: 86 x/menit, RR: 21 x/menit, S: 36,5
56
C. Perencanaan Keperawatan
Tabel 3.6 Perencanaan keperawatan
No. Dx
1.
Tujuan dan Kriteria Hasil
Rencana Tindakan
Setelah
dilakukan
asuhan 1. Auskultasi nadi apical, irama
keperawaran kepada Ny. S selama
3x24 jam diharapkan curah jantung
adekuat dengan kriteria hasil:
2. Auskultasi bunyi jantung
 TTV dalam batas normal
 Denyut jantung dalam batas
3. Palpasi denyut nadi perifer
normal
 Irama jantung teratur
4. Monitor TTV
Rasional
1. Takikardi biasanya muncul saat pasien dalam
kondisi istirahat, untuk mengompensasi,
penurunan kontraktilitas ventrikular.
2. S1 dan S2 lemah akibat penurunan
kemampuan jantung untuk memompa irama
gallop.
3. Penurunan curah jantung dapat terlihat pada
penurunan denyut nadi radialis.
4. CHF tekanan darah meningkat karena
peningkatan tekanan pembuluh darah sistemik.
5. Kaji kulit terhadap pucat dan 5. Pucat indikasi berkurangnya perfusi perfifer
sianosis
sekunder akibat dari curah jantung tidak
adekuat, sianosis dapat terjadi pada CHF.
6. Kaji skala nyeri
6. Untuk mengetahui perkembangan nyeri yang
dirasakan pasien.
7. Anjurkan pasien untuk istirahat 7. Istirahat fisik harus dipertahankan untuk
dengan posisi semifowler
meningkatkan efisiensi kontraksi jantung dan
menurunkan beban jantung.
8. Ciptakan lingkungan yang tenang 8. Untuk mengurangi stress.
dan batasi pengunjung
9. Berikan pendidikan kesehatan 9. Untuk menambah pengetahuan pasien dan
tentang CHF
keluarga tentang CHF.
10. Berikan obat sesuai program:
10. Untuk meningkatkan curah jantung.
 Bisoprolol 5mg 1x2,5mg jam
06:00 WIB (oral)
 Folid acid 5mg 1x1 tablet jam
57
No. Dx
2.
3.
Tujuan dan Kriteria Hasil
Rencana Tindakan
Rasional
06:00 WIB (oral)
 Nitrockaf 5mg 2x1 kapsul jam
06:00, 18:00 WIB (oral)
Setelah
dilakukan
asuhan 1. Monitor TTV
1. Untuk mengetahui perkembangan pasien.
keperawatan kepada Ny. S selama 2. Auskultasi suara nafas
2. Mengetahui adanya kongesti paru/ adanya
3x24 jam diharapkan bersihan jalan
penumpukkan sekret.
nafas efektif dengan kriteria hasil:
3. Ajarkan pasien untuk batuk efektif 3. Memberikan jalan nafas dan memfasilitasi
dan tarik nafas dalam
kebutuhan oksigen.
 Pasien bebas dari gejala
4. Pertahankan posisi semi fowler
4. Mengurangi konsumsi dan kebutuhan oksigen,
gangguan pernafasan
meningkatkan inflasi paru.
 TTV dalam batas normal
5. Berikan obat sesuai program:
5. Untuk meningkatkan pengiriman oksigen
 Pasien tidak batuk
dengan mendilatasi nafas kecil dan

Nac
200mg
3x1
kapsul
jam
 Suara nafas vesikuler
mengeluarkan efek diuretik ringan untuk
06:00, 12:00, 18:00 WIB
membantu dalam mengurangi kongesti paru.
(oral)
 Ventolin 2,5mg 2x1 ampul
jam 06:00, 18:00 WIB
(inhalasi)
Setelah
dilakukan
asuhan 1. Monitor intake dan output per 24 1. Untuk mengetahui keseimbangan cairan.
keperawatan kepada Ny. S selama
jam
3x24
jam
diharapkan
dapat 2. Kaji edema pitting
2. Retensi cairan yang berlebihan sebagai
mempertahankan
keseimbangan
pembentukkan edema.
cairan dengan kriteria hasil:
3. Auskultasi suara nafas
3. Kelebihan volume cairan menyebabkan
kongesti paru.
 Pasien menunjukkan volume
4. Diuretik meningkatkan aliran urine serta
cairan stabil dengan asupan dan 4. Berikan obat sesuai program:
menghambat Na dan Cl pada tubulus ginjal,
 Diuretik lasix 2ml 1x1 ampul
keluaran seimbang
suplemen kalium dan natrium untuk
jam 06:00 WIB (injeksi IV)
 TTV dalam batas normal
menggantikan kalium dan natrium yang
 KSR 600mg 3x1 tablet jam
 Tidak ada edema
hilang.
06:00, 12:00, 18:00 WIB
(oral)
 NaCl kapsul 500mg 3x1
kapsul jam 06:00, 12:00,
18:00 WIB (oral)
58
No. Dx
4.
Tujuan dan Kriteria Hasil
Setelah
dilakukan
asuhan
keperawatan kepada Ny. S selama
3x24 jam diharapkan toleransi
terhadap aktivitas dengan kriteria
hasil:
 Berpartisipasi dalam kegiatan
yang
diinginkan
sesuai
kemampuan
 Peningkatan toleransi aktivitas
dengan berkurangnya kelelahan
dan kelemahan
Rencana Tindakan
Rasional
1. Monitor TTV, khususnya pasien 1. Hipotensi ortostatik dapat terjadi saat
menggunakan diuretik, vasodilator
beraktivitas akibat dari obat diuretik dan
vasodilator atau pengaruh fungsi jantung.
2. Kaji tingkat kelelahan, evaluasi 2. Kelelahan karena gagal jantung kronik dapat
penyebab lain kelelahan misalnya:
berhubungan
dengan
hemodinamik,
nyeri, perawatan gagal jantung
pernafasan, dan kelainan otot perifer.
3. Kaji kekuatan otot pasien
3. Untuk mengetahui kekuatan otot sehingga
dapat mengetahui toleransi aktivitas.
4. Dukung
pasien
untuk 4. Memenuhi
kebutuhan
pasien
tanpa
meningkatkan aktivitas secara
mempengaruhi kebutuhan oksigen yang
bertahap
berlebih.
5. Bantu untuk pemenuhan kebutuhan 5. Agar kebutuhan pasien yang dibutuhkan
pasien sehari-hari
terpenuhi.
D. Pelaksanaan Keperawatan
Tabel 3.7 Pelaksanaan keperawatan
Hari/
Tanggal
Senin/
07 Mei
2018
Jam
10:00
sampai
10:15
WIB
No.
Diagnosa
1
Senin/
07 Mei
2018
11: 00
WIB
1, 2, 4
Senin/
07 Mei
2018
11: 20
WIB
1,2
Senin/
07 Mei
2018
11: 35
WIB
2,3
Senin/
07 Mei
2018
11: 45
WIB
2
Senin/
11:55
1
Tindakan Keperawatan dan
Paraf
Hasil
Mengauskultasi nadi apikal, Dian Tri Vita
irama, bunyi jantung, palpasi
Sari
denyut nadi perifer, mengkaji
kulit terhadap pucat dan sianosis
DS:
Pasien
mengatakan
“jantungnya terasa berdebardebar, tidak banyak aktivitas
daritadi hanya tiduran, duduk,
mengobrol dengan keluarga,
badannya lemas”
DO: Nadi apikal: 90 x/menit,
irama jantung tidak teratur, S1
dan S2 terdengar lemah,
frekuensi: 86 x/menit, irama
teratur, nadi teraba kuat, warna
kulit pasien tampak pucat
Memonitor TTV
Dian Tri Vita
DS:
Pasien
mengatakan
Sari
”nafasnya masih sesak, dan
cepat lelah jika duduk dan
mengobrol lama-lama”
DO: TD: 120/80 mmHg, N: 86
x/menit, RR: 21 x/menit, S: 36,5
Menganjurkan pasien untuk
istirahat dengan posisi semi
fowler
DS:
Pasien
mengatakan
“nyaman dengan posisis semi
fowler”
DO: Pasien tampak lebih rileks
Mengauskultasi suara nafas
DS:
Pasien
mengatakan
“nafasnya sesak jika sering
melakukan aktivitas”
DO: Suara nafas pasien ronchi
Mengajarkan pasien untuk batuk
efektif dan tarik nafas dalam
DS: Pasien mengatakan “jika
batuk mengeluarkan dahak nafas
lebih lega”
DO: Batuk produktif, warna
sputum
putih,
konsistensi
sputum encer
Mengkaji skala nyeri
Dian Tri Vita
Sari
Dian Tri Vita
Sari
Dian Tri Vita
Sari
Dian Tri Vita
60
Hari/
Tanggal
07 Mei
2018
Jam
No.
Diagnosa
WIB
Senin/
07 Mei
2018
12:00
WIB
2,3
Senin/
07 Mei
2018
12:10
WIB
1
Senin/
07 Mei
2018
13:05
WIB
3
Senin/
07 Mei
2018
13:10
WIB
4
Senin/
07 Mei
2018
13:25
WIB
4
Tindakan Keperawatan dan
Hasil
DS: Pasien mengatakan “nyeri
dada sisi kiri berkurang”
DO: Nyeri dada dengan skala 4,
karakteristik seperti ditusuktusuk, frekuensi hilang timbul,
lamanya 5 menit
Memberikan obat oral Nac
200mg 1 kapsul, KSR 600mg 1
tablet, NaCl kapsul 500mg 1
kapsul
DS: Pasien mengatakan “jika
habis
minum
obat
ini
mengantuk, perut tidak nyaman”
DO: Obat sudah di minum, dan
tidak dimuntahkan
Menciptakan lingkungan yang
tenang dan batasi pengunjung
DS: Pasien mengatakan “lebih
tenang kalau yang datang
membesuk sedikit”
DO: Pasien tampak lebih tenang
Mengkaji edema pitting
DS: Pasien mengatakan “kaki
masih bengkak”
DO: Kaki pasien tampak
bengkak grade +1
Mengkaji tingkat kelelahan,
evaluasi penyebab lain kelelahan
misalnya nyeri, perawatan gagal
jantung
DS: Pasien mengatakan “jika
melakukan aktivitas terlalu lama
nafasnya sesak dan nyeri dada”
DO: Pasien tampak cepat lelah
saat aktivitas terlalu lama
Mengkaji kekuatan otot pasien
DS:
Pasien
mengatakan
“kakinya bisa diangkat tetapi
tidak bisa melawan tahanan”
DO: Kaki pasien tampak masih
bengkak grade +1, Kekuatan
otot:
Paraf
Sari
Dian Tri Vita
Sari
Dian Tri Vita
Sari
Dian Tri Vita
Sari
Dian Tri Vita
Sari
Dian Tri Vita
Sari
5555 5555
3333 3333
Senin/
07 Mei
2018
13:40
WIB
4
Mendukung
pasien
untuk Dian Tri Vita
meningkatkan aktivitas secara
Sari
bertahap
DS:
Pasien
mengatakan
61
Hari/
Tanggal
Jam
No.
Diagnosa
Senin/
07 Mei
2018
13:50
WIB
3
Selasa/
08 Mei
2018
08:30
sampai
08:45
WIB
1
Selasa/
08 Mei
2018
09:00
WIB
1, 2, 4
Selasa/
08 Mei
2018
09:25
WIB
2, 3
Selasa/
08 Mei
2018
09:50
WIB
1
Selasa/
09:55
1
Tindakan Keperawatan dan
Hasil
“badannya terasa lemas dan
lelah
apabila
melakukan
aktivitas terlalu lama”
DO: Pasien tampak cepat lelah
jika aktivitas terlalu lama, pasien
tanpak membatasi aktivitasnya
Memonitor intake dan output per
24 jam
DS: Pasien mengatakan “sejak
kemarin siang sudah minum 7
gelas”
DO: Intake: 2000 cc (minum:
1400 cc, infus: 600 cc)
Output : 1300 cc (urine: 800 cc,
IWL: 500 cc)
Balance cairan per 24 jam: +
700 cc
Mengauskultasi nadi apikal,
irama, bunyi jantung, mengkaji
kulit terhadap pucat dan sianosis
DS:
Pasien
mengatakan
“jantungnya
sudah
tidak
berdebar-debar, badannya sudah
tidak lemas seperti kemarin”
DO: Nadi apikal: 87 x/menit,
irama jantung, teratur, S1 dan S2
terdengar kuat, warna kulit
pasien tampak tidak pucat, dan
tidak sianosis
Memonitor TTV
DS: Pasien mengatakan “sesak
dan lelah berkurang jika
aktivitas lama-lama”
DO: TD: 120/70 mmHg, N: 82
x/menit, RR: 20 x/menit,
S: 36,5
Mengauskultasi suara nafas
DS: Pasien mengatakan “sesak
nafas berkurang jika sering
melakukan aktivitas”
DO:
Suara
nafas
pasien
vesikuler
Mengkaji skala nyeri
DS: Pasien mengatakan “nyeri
dada sisi kiri berkurang”
DO: Nyeri dada dengan skala 2,
karakteristik seperti ditusuktusuk, frekuensi hilang timbul,
lamanya 3 menit
Memberikan
pendidikan
Paraf
Dian Tri Vita
Sari
Dian Tri Vita
Sari
Dian Tri Vita
Sari
Dian Tri Vita
Sari
Dian Tri Vita
Sari
Dian Tri Vita
62
Hari/
Tanggal
08 Mei
2018
Jam
No.
Diagnosa
WIB
Selasa/
08 Mei
2018
10:20
WIB
3
Selasa/
08 Mei
2018
10:50
WIB
4
Tindakan Keperawatan dan
Paraf
Hasil
kesehatan tentang CHF
Sari
DS: pasien mengatakan “CHF
adalah penyakit jantung atau
disebut
gagal
jantung,
penyebabnya karena hipertensi,
tanda dan gejalanya sesak nafas
saat beraktivitas, nyeri dada,
batuk, bengkak pada kaki,
mudah lelah”
DO: Pasien tampak sedikit
mengetahui tentang CHF
Mengkaji edema pitting
Dian Tri Vita
DS:
Pasien
mengatakan
Sari
“bengkak
di
kaki
sudah
berkurang”
DO: Kaki pasien tampak masih
bengkak grade +1
Mengkaji kekuatan otot
Dian Tri Vita
DS:
Pasien
mengatakan
Sari
“kakinya bisa diangkat tetapi
melawan tahanan tidak terlalu
kuat”
DO: Kaki pasien tampak masih
bengkak grade +1, kekuatan
otot:
5555 5555
4444 4444
Selasa/
08 Mei
2018
11:30
WIB
4
Selasa/
08 Mei
2018
12:00
WIB
2,3
Selasa/
12:30
3
Membantuk untuk pemenuhan Dian Tri Vita
kebutuhan pasien sehari-hari
Sari
DS: Pasien mengatakan “badan
masih lemas jika makan sendiri,
makanan dari rumah sakit tidak
enak”
DO: Pasien makan dengan
bantuan di suapin, makan hanya
1/2 porsi, jenis makanan diit
jantung 3 (DD3)
Memberikan obat oral Nac Dian Tri Vita
200mg 1 kapsul, KSR 600mg 1
Sari
tablet, NaCl kapsul 500mg 1
kapsul
DS: Pasien mengatakan “jika
habis minum obat ini masih
mengantuk, perut tidak nyaman”
DO: Obat sudah di minum, dan
tidak dimuntahkan
Memonitor intake dan output per Dian Tri Vita
63
Hari/
Tanggal
08 Mei
2018
Jam
No.
Diagnosa
WIB
Rabu/
09 Mei
2018
09:00
WIB
1, 2, 4
Rabu/
09 Mei
2018
09:15
WIB
1
Rabu/
09 Mei
2018
09:50
WIB
3
Rabu/
09 Mei
2018
10:20
WIB
4
Tindakan Keperawatan dan
Hasil
24 jam
DS: Pasien mengatakan “sejak
kemarin siang sudah minum 5
gelas”
DO: Intake: 2400 cc (minum:
1000 cc, infus: 1400 cc)
Output: 1700 cc (urine: 1200 cc,
IWL: 500 cc)
Paraf
Sari
Balance cairan per 24 jam:
+ 700 cc
Memonitor TTV
Dian Tri Vita
DS: Pasien mengatakan “sudah
Sari
tidak sesak jika melakukan
aktivitas”
DO: TD: 110/70 mmHg, N: 79
x/menit, RR: 19 x/menit, S: 36,5
Mengkaji skala nyeri
Dian Tri Vita
DS: Pasien mengatakan “sudah
Sari
tidak nyeri dada sisi kiri”
DO: Skala nyeri 0
Mengkaji edema pitting
Dian Tri Vita
DS: Pasien mengatakan “kaki
Sari
sudah tidak bengkak”
DO: Kaki pasien tampak sudah
tidak bengkak
Mengkaji kekuatan otot
Dian Tri Vita
DS:
Pasien
mengatakan
Sari
“kakinya bisa diangkat, dan kuat
melawan tahanan
DO: Kaki pasien tampak sudah
tidak bengak, kekuatan otot:
5555 5555
5555 5555
Rabu/
09 Mei
2018
12:00
WIB
2,3
Rabu/
09 Mei
2018
12:30
WIB
3
Memberikan obat oral Nac Dian Tri Vita
200mg 1 kapsul, KSR 600mg 1
Sari
tablet, NaCl kapsul 500mg 1
kapsul
DS: Pasien mengatakan “jika
habis minum obat sudah tidak
mengantuk, dan perut nyaman”
DO: Obat sudah di minum, dan
tidak dimuntahkan
Memonitor intake dan output per Dian Tri Vita
24 jam
Sari
DS: Pasien mengatakan “sejak
64
Hari/
Tanggal
Jam
No.
Diagnosa
Tindakan Keperawatan dan
Hasil
kemarin siang sudah minum 8
gelas”
DO: Intake: 2200 cc (minum:
1600 cc, infus: 600 cc)
Output: 2200 cc (urine 1700 cc,
IWL: 500 cc)
Balance cairan per 24 jam: 0
(seimbang)
Paraf
E. Evaluasi Keperawatan
Tabel 3.8 Evaluasi keperawatan
No.
Dx
1.
Hari/
Tanggal
Senin/ 07
Mei 2018
Jam
14:30
WIB
Perkembangan
Paraf
S:
Dian Tri Vita
Sari
 Pasien mengatakan “jantungnya
terasa berdebar-debar
 Pasien
menagatakan
“tidak
banyak aktivitas daritadi hanya
tiduran, duduk, dan mengobrol
dengan keluarga”
 Pasien mengatakan “nafasnya
masih sesak, dan cepat lelah jika
duduk dan mengobrol lamalama”
 Pasien mengatakan “badannya
lemas”
 Pasien mengatakan “nyaman
dengan posisi semi fowler”
 Pasien mengatakan “nyeri dada
sisi kiri berkurang”
 Pasien mengatakan “lebih tenang
kalau yang datang membesuk
sedikit”
O:
 Nadi apikal: 90 x/menit, irama
jantung tidak teratur
 S1 dan S2 lemah
 Frekuensi: 86 x/menit, irama
teratur, nadi perifer teraba kuat
 TD: 120/80 mmHg, N: 86
x/menit, RR: 21 x/menit, S: 36,5
 Warna kulit pasien tampak masih
65
No.
Dx
2.
Hari/
Tanggal
Senin/ 07
Mei 2018
Jam
15:00
WIB
Perkembangan
Paraf
pucat
 Pasien tampak lebih rileks
 Pasien tampak lebih tenang
 Nyeri dada dengan skala 4,
karakteristik seperti ditusuktusuk, frekuensi hilang timbul,
lamanya 5 menit
A: Masalah belum teratasi
P:
 Auskultasi nadi apikal, irama
 Auskultasi bunyi jantung
 Monitor TTV
 Kaji kulit terhadap pucat dan
sianosis
 Kaji skala nyeri
 Berikan obat sesuai program
Bisoprolol 5mg 1x2,5mg jam 06:
00 WIB via oral
Folid acid 5mg 1x1 tablet jam 06:
00 WIB via oral
Nitrockaf 5mg 2x1 kapsul jam
06: 00, 18: 00 WIB via oral
S:
Dian Tri Vita
Sari
 Pasien mengatakan “nafasnya
masih sesak, dan cepat lelah jika
duduk dan mengobrol lamalama”
 Pasien mengatakan “nyaman
dengan posisi seperti sekarang
ini”
 Pasien mengatakan “jika batuk
mengeluarkan dahak nafas lebih
lega”
 Pasien mengatakan “jika habis
minum obat mengantuk”
O:
 TD: 120/80 mmHg, N: 86
x/menit, RR: 21 x/menit, S: 36,5
 Pasien tampak lebih rileks
 Suara nafas pasien ronchi
 Batuk produktif, warna sputum
putih, konsistensi sputum encer
 A: Masalah belum teratasi
P:
 Monitor TTV
 Auskultasi suara nafas
 Berikan obat sesuai program
Nac 200mg 3x1 kapsul jam 06:
66
No.
Dx
Hari/
Tanggal
Jam
Perkembangan
Paraf
00, 12: 00, 18: 00 WIB via oral
Ventolin 2,5mg 2x1 ampul jam
06: 00, 18: 00 WIB via inhalasi
3.
Senin/ 07
Mei 2018
15:30
WIB
4.
Senin/ 07
Mei 2018
15:45
WIB
S:
Dian Tri Vita
Sari
 Pasien mengatakan “nafasnya
sesak jika sering melakukan
aktivitas”
 Pasien mengatakan “kakinya
masih bengkak”
 Pasien mengatakan “jika habis
minum obat perut tidak nyaman”
 Pasien mengatakan “sejak
kemarin siang sudah minum 7
gelas”
O:
 Suara nafas pasien ronchi
 Kaki pasien tampak masih
bengkak grade +1
 Intake: 2000 cc (minum: 1400 cc,
infus: 600 cc)
Output: 1300 cc (urine: 800 cc,
IWL: 500 cc)
Balance cairan per 24 jam: + 700
cc
A: Masalah belum teratasi
P:
 Monitor intake dan output per 24
jam
 Kaji edema pitting
 Auskultasi suara nafas
 Berikan obat sesuai program:
Diuretik lasix 2ml 1x1 ampul jam
06: 00 WIB via injeksi IV
KSR 600mg 3x1 tablet jam 06:
00, 12: 00, 18: 00 WIB via oral
NaCl kapsul 500mg 3x1 kapsul
jam 06: 00, 12: 00, 18: 00 WIB
via oral
S:
Dian Tri Vita
Sari
 Pasien mengatakan “nafasnya
masik sesak, dan cepat lelah jika
duduk dan mengobrol lamalama”
 Pasien
mengatakan
“jika
melakukan aktivitas terlalu lama
nafasnya sesak, dan nyeri dada”
 Pasien mengatakan “kakinya bisa
diangkat tetapi tidak bisa
melawan tahanan”
67
No.
Dx
Hari/
Tanggal
Jam
Perkembangan
Paraf
 Pasien mengatakan “badannya
terasa lemas”
O:
 TD: 120/80 mmHg, N: 86
x/menit, RR: 21 x/menit, S: 36,5
 Pasien tampak cepat lelah saat
aktivitas terlalu lama
 Kaki pasien tampak masih
bengkak grade +1
 Pasien
tampak
membatasi
aktivitasnya
 Kekuatan otot:
5555 5555
3333 3333
1.
Selasa/ 08
Mei 2018
13: 00
WIB
A: Masalah belum teratasi
P:
 Monitor TTV, khususnya pasien
menggunakan
diuretik,
vasodilator
 Bantu
untuk
pemenuhan
kebutuhan pasien sehari-hari
 Kaji kekuatan otot pasien
S:
Dian Tri Vita
Sari
 Pasien mengatakan “jantungnya
sudah tidak berdebar-debar
 Pasien mengatakan “sesak, dan
lelah berkurang jika aktivitas
lama-lama
 Pasien mengatakan “badannya
sudah tidak lemas seperti
kemarin”
 Pasien mengatakan “nyeri dada
sisi kiri berkurang”
 Pasien mengatakan “CHF adalah
penyakit jantung atau disebut
gagal jantung, penyebabnya
karena hipertensi, tanda dan
gejalanya sesak nafas saat
beraktivitas, nyeri dada, batuk,
bengkak pada kaki, mudah lelah”
O:
 Nadi apikal: 87 x/menit, irama
jantung teratur
68
No.
Dx
Hari/
Tanggal
Jam
Perkembangan
Paraf
 S1 dan S2 terdengar kuat
 TD: 120/70 mmHg, N: 82
x/menit, RR: 20 x/menit, S: 36,5
2.
3.
Selasa/ 08
Mei 2018
Selasa/ 08
Mei 2018
13: 15
WIB
13: 30
WIB
 Warna kulit pasien tampak tidak
pucat, dan tidak sianosis
 Nyeri dada dengan skala 2,
karakteristik seperti ditusuktusuk, frekuensi hilang timbul,
lamanya 3 menit
 Pasien tampak sedikit mengetahui
tentang CHF
A: Masalah teratasi sebagian
P:
 Monitor TTV
 Kaji skala nyeri
 Berikan obat sesuai program
Bisoprolol 5mg 1x2,5mg jam 06:
00 WIB via oral
Folid acid 5mg 1x1 tablet jam 06:
00 WIB via oral
Nitrockaf 5mg 2x1 kapsul jam
06: 00, 18: 00 WIB via oral
S:
Dian Tri Vita
Sari
 Pasien mengatakan “Sesak, dan
lelah berkurang jika aktivitas
lama-lama”
 Pasien mengatakan “jika habis
minum obat masih mengantuk”
O:
 TD: 120/70 mmHg, N: 82
x/menit, RR: 20 x/menit, S: 36,5
 Suara nafas pasien vesikuler
 Obat sudah di minum, dan tidak
di muntahkan
A: Masalah teratasi sebagian
P:
 Monitor TTV
 Berikan obat sesuai program
Nac 200mg 3x1 kapsul jam 06:
00, 12: 00, 18: 00 WIB via oral
Ventolin 2,5mg 2x1 ampul jam
06: 00, 18: 00 WIB via inhalasi
S:
Dian Tri Vita
Sari
 Pasien mengatakan “sesak nafas
berkurang jika sering melakukan
aktivitas”
 Pasien mengatakan “bengkak di
69
No.
Dx
4.
Hari/
Tanggal
Selasa/ 08
Mei 2018
Jam
13: 45
WIB
Perkembangan
Paraf
kaki sudah berkurang”
 Pasien mengatakan “jika habis
minum obat perut tidak nyaman”
 Pasien mengatakan “sejak
kemarin siang sudah minum 5
gelas”
O:
 Suara nafas pasien vesikuler
 Kaki pasien tampak masih
bengkak grade +1
 Obat sudah di minum, dan tidak
di muntahkan
 Intake: 2400 cc (minum: 1000 cc,
infus: 1400 cc)
Output: 1700 cc (urine: 1200 cc,
IWL: 500 cc)
Balance cairan per 24 jam: + 700
cc
A: Masalah teratasi sebagian
P:
 Monitor intake dan output per 24
jam
 Kaji edema pitting
 Berikan obat sesuai program
Diuretik lasix 2ml 1x1 ampul jam
06: 00 WIB via injeksi IV
KSR 600mg 3x1 tablet jam 06:
00, 12: 00, 18: 00 WIB via oral
NaCl kapsul 500mg 3x1 kapsul
jam 06: 00, 12: 00, 18: 00 WIB
via oral
S:
Dian Tri Vita
Sari
 Pasien mengatakan “sesak, dan
lelah berkurang jika aktivitas
lama-lama”
 Pasien mengatakan “kakinya bisa
diangkat tetapi melawan tahanan
tidak terlalu kuat”
 Pasien mengatakan “badan masih
lemas jika makan sendiri,
makanan dari rumah sakit tidak
enak”
O:
 TD: 120/70 mmHg, N: 82
x/menit, RR: 20 x/menit, S: 36,5
 Kaki pasien tampak
bengkak grade +1
 Kekuatan otot:
masih
70
No.
Dx
Hari/
Tanggal
Jam
Perkembangan
Paraf
5555 5555
4444 4444
1.
2.
3.
Rabu/ 09
Mei 2018
Rabu/ 09
Mei 2018
Rabu/ 09
Mei 2018
13:00
WIB
13:15
WIB
13:30
WIB
 Pasien makan dengan bantuan di
suapin, makan hanya 1/2 porsi,
jenis makanan diit jantung 3
(DD3)
A: Masalah teratasi sebagian
P:
 Monitor TTV, khususnya pasien
menggunakan
diuretik,
vasodilator
 Kaji kekuatan otot pasien
S:
Dian Tri Vita
Sari
 Pasien mengatakan “sudah tidak
sesak jika melakukan aktivitas”
 Pasien mengatakan “sudah tidak
nyeri dada sisi kiri”
O:
 TD: 110/70 mmHg, N: 79
x/menit, RR: 19 x/menit, S: 36,5
 Skala nyeri 0
A: Masalah teratasi
P: Pertahankan intervensi
S:
Dian Tri Vita
Sari
 Pasien mengatakan “sudah tidak
sesak jika melakukan aktivitas”
 Pasien mengatakan “sudah tidak
batuk”
 Pasien mengatakan “habis minum
obat sudah tidak mengantuk”
O:
 TD: 110/70 mmHg, N: 79
x/menit, RR: 19 x/menit, S: 36,5
 Pasien tampak tidak batuk
 Obat sudah di minum, dan tidak
di muntahkan
A: Masalah teratasi
P: Pertahankan intervensi
S:
 Pasien mengatakan “kaki sudah
tidak bengkak”
 Pasien mengatakan “jika habis
minum obat perut nyaman”
 Pasien mengatakan “sejak
Dian Tri Vita
Sari
71
No.
Dx
Hari/
Tanggal
Jam
Perkembangan
Paraf
kemarin siang sudah minum 8
gelas”
4.
Rabu/ 09
Mei 2018
13: 30
WIB
O:
 Kaki pasien tampak sudah tidak
bengkak
 Obat sudah di minum, dan tidak
di muntahkan
 Intake: 2200 cc (minum: 1600 cc,
infus: 600 cc)
Output: 2200 cc (urine: 1700 cc,
IWL: 500 cc)
Balance cairan per 24 jam: 0
(seimbang)
A: Masalah teratasi
P: Pertahankan intervensi
S:
Dian Tri Vita
Sari
 Pasien mengatakan “sudah tidak
sesak jika melakukan aktivitas”
 Pasien mengatakan “kakinya bisa
diangkat dan kuat melawan
tahanan”
O:
 TD: 110/70 mmHg, N: 79
x/menit, RR: 19 x/menit, S: 36,5
 Kaki pasien tampak sudah tidak
bengkak
 Kekuatan otot:
5555 5555
5555 5555
A: Masalah teratasi
P: Pertahankan intervensi
BAB IV
PEMBAHASAN
Pada bab ini penulis akan menguraikan atau membahas perbandingan antara teori
dan praktek serta analisa faktor-faktor penghambat atau mendukung yang disertai
dengan alternative pemecahan masalah pada pasien Ny. S dengan Congestive
Heart Failure (CHF) di pavilium Marwah Atas Rumah Sakit Islam Jakarta
Cempaka Putih. Asuhan keperawatan yang dilakukan penulis selama tiga hari dari
tanggal 07 Mei 2018 sampai 08 Mei 2018 yang pembahasannya dibagi ke dalam
beberapa tahap yaitu :
A. Pengkajian Keperawatan
Tahap pengkajian penulis mengacu pada format yang telah disediakan, tetapi
tidak jauh berbeda dengan format yang ada pada tinjauan teoritis. Dalam
pengumpulan data, penulis melakukan pengkajian secara komprehensif yang
mengacu pada tinjauan teoritis yang meliputi aspek bio, psiko, sosio, dan
spiritual yang dilakukan dengan memperhatikan kondisi pasien. Data hasil
pengkajian penulis didapatkan dari hasil wawancara dengan pasien dan
keluarga, pemeriksaan fisik, hasil pemeriksaan diagnostik, catatan medis,
catatan keperawatan, serta bekerja sama dengan perawat ruangan, dan tim
kesehatan lainnya yang mendukung pengkajian.
Pasien masuk ke rumah sakit dengan diagnosa Congestive Heart Failure
(CHF). Hal ini dibuktikan dengan hasil pengkajian pada tanggal 07 Mei 2018,
dari adanya keluhan pasien sesak nafas saat beraktivitas ringan seperti
tertimpah beban berat, sesak di area lapang dada, skala sesak 3, lamanya 5
menit. Hal ini diperkuat dengan hasil ECHO dimana EF yang menunjukan
kontraktilitas otot jantung menurun 43%. Nyeri dada sisi kiri seperti ditusuktusuk, skala nyeri 4, frekuensi hilang timbul, lamanya 5 menit. Batuk sudah 3
hari yang lalu dengan produktif sputum warna putih, konsistensi encer. Jika
dilihat dari keluhan yang dirasakan pasien mudah lelah maka pasien masuk ke
dalam klasifikasi CHF kelas II. Dimana klasifikasi CHF kelas II, yaitu adanya
72
73
gangguan aktivitas fisik ringan, merasa nyaman ketika beristirahat, aktivitas
fisik biasa menimbulkan keletihan, dan palpitasi. Faktor resiko secara teori
pada pasien CHF, yaitu usia, riwayat kesehatan dalam keluarga, hipertensi,
diabetes militus, penyakit jantung, kegemukan, merokok dan minum alkoho.
Faktor resiko yang ditemukan pada pasien Ny. S adalah usia, dan riwayat
hipertensi. Usia Ny. S 82 tahun, pada lansia adanya perubahan-perubahan
pada anatomi organ jantung dan fungsi organ jantung menurun. Pasien Ny. S
mempunyai riwayat hipertensi sejak 2 tahun yang lalu. Hipertensi akan
menyebabkan
ventrikel
kiri
mengalami
hipertrofi
dan
melemah,
menyebabkan darah kembali ke atrium, lalu ke sirkulasi paru, ventrikel
kanan, dan atrium kanan, maka akan menyebabkan CHF. CHF karena
tekanan darah merupakan kekuatan yang dibutuhkan untuk memompa darah
ke seluruh tubuh tiap kalinya. Jika tekanan darah tinggi, maka hal ini dapat
menyebabkan jantung bekerja lebih keras untuk mengedarkan darah ke
seluruh tubuh dan akan mengakibatkan otot jantung akan menebal untuk
mengimbangi kinerja yang meningkat tersebut. Jika ini terus berlangsung,
maka pada akhirnya jantung terlalu terbebani dan tidak lagi kuat untuk
memompa darah secara efektif. Otot-otot menjadi lemah atau menjadi kaku.
Dan akan berdampak pada pembesaran otot jantung/ cardiomegali, ini sesuai
dengan yang terjadi pada Ny. S dimana hasil Rongen Thorax didapatkan
cardiomegali.
Pemenuhan kebutuhan dasar yang terganggu pada Ny. S yaitu :
1. Kebutuhan oksigenasi, hal ini terjadi karena adanya penurunan suplai O2
yang terjadi akibat penurunan kerja otot jantung. Penurunan kerja otot
jantung dapat dilihat dari adanya hasil lab Hb: 11,3 g/dl, ECHO: EF 43%,
global pergerakan menurun, dimensian ruang jantung: LV menebal, thrombus (), PE (-), LV kontraktilitas global menurun , EKG: atrial fibrilasi, rongent
thorax: cardiomegali. Kekurangan oksigen pada otot jantung ditandai
dengan adanya nyeri dada sisi kiri, sesak nafas saat beraktivitas, dan
batuk.
74
2. Kebutuhan cairan dan elektrolit, pada pasien CHF terjadi karena gagal
pompa ventrikel mengakibatkan forward failure sehingga curah jantung
menurun maka renal flow menurun sehingga pelepasan RAA (Renin
Angiotensin dan Aldosteron) maka terjadi retensi natrium dan air
mengakibatkan edema sehingga terjadi kelebihan volume cairan. Hal ini
dapat dilihat dari hasil Cr: 1,2 mg/dl, Na: 129 mEq/L, K: 2,7 mEq/L, Cl:
99 mEq/L. Pada pasien Ny. S kelebihan volume cairan didapatkan dari
hasil balance cairan + 700 ml/ 24 jam, dan ekstremitas bawah bengkak
grade +1.
3. Kebutuhan aktivitas, Pada pasien CHF gagal pompa ventrikel
mengakibatkan forward failure sehingga curah jantung menurun maka
suplai darah kejaringan menurun, nutrisi dan oksigen sel menurun,
metabolisme sel menurun maka terjadi lemah dan letih sehingga terjadi
intoleransi aktifitas. Pada pasien Ny. S intoleransi aktivitas ditandai
dengan adanya nafas sesak dan nyeri dada saat melakukan aktivitas,
pasien membatasi aktivitasnya, aktivitas sebagian dibantu, sakit sendi di
kaki, ekstremitas bawah bengkak grade +1, dan kekuatan otot pasien:
5555 5555
3333 3333
Berdasarkan hasil pengkajian, terdapat beberapa kesenjangan yang penulis
temukan pada manifestasi klinis antara teori dengan kasus Ny. S. Manifestasi
klinis kasus Ny. S tidak ditemukan hepatomegali karena saat dilakukan
pemeriksaan fisik dengan cara palpasi pada kuadran kanan atas abdomen
pasien tidak mengeluh adanya nyeri tekan, tidak terjadi anoreksia, dan mual
akibat pembesaran vena dan status vena di dalam rongga abdomen, tidak
terjadi sianosis karena kegagalan arus darah ke depan (forwad failure) pada
ventrikel kiri menimbulkan tanda-tanda berkurangnya perfusi ke organ-organ
seperti : kulit, dan otot-otot rangka.
Pemeriksaan diagnostik Kasus Ny. S yang tidak dilakukan diruangan seperti
pemeriksaan AGD (Analisa Gas Darah): pH darah, bikarbonat (HCO3),
75
tekanan parsial oksigen (pO2), tekanan parsial karbon dioksida (pCO2). Untuk
mengetahui kadar oksigen dalam tubuh pemeriksaan yang di rekomendasikan
secara teori adalah pemeriksaan AGD, namun pada pasien pemeriksaan ini
tidak dilakukan karena secara klinis tidak terlihat adanya pasien sesak berat.
Dalam melakukan pengkajian, adapun faktor pendukung yang penulis
temukan dalam melakukan pengkajain yaitu perawat ruangan yang sangat
membantu dan adanya status pasien sehingga memudahkan penulis dalam
mengumpulkan data dan kerjasama yang baik antara tim kesehatan lain
seperti, dokter petugas gizi, pasien yang kooperatif. Adapun faktor
penghambat yang ditemui saat melakukan pengkajian seperti data yang
penulis kaji kurang maksmal.
B. Diangnosa Keperawatan
Setelah proses pengumpulan data, dan analisa sesuai dengan masalah yang
ditentukan, maka penulis merumuskan diagnosa keperawatan berdasarkan
data-data tersebut.
Dari hasil analisa data maka didapatkan tiga diagnosa yang terdapat pada
pasien Ny. S dengan teori:
1. Penurunan curah jantung berhubungan dengan ketidakmampuan jantung
memompakan sejumlah darah untuk mencukupi kebutuhan jaringan
tubuh. Keadaan ini dapat terjadi karena adanya kegagalan pada fungsi
ventrikel yang menyebabkan hambatan pengosongan ventrikel, dan
pompa jantung meningkat, hal ini akan menurunkan kemampuan jantung
memompa atau disebut dengan penurunan curah jantung. Diagnosa
keperawatan ini muncul karena saat pengkajian didapat pasien
mengatakan nyeri pada dada sisi kiri saat beraktivitas sehingga cepat
lelah, dan badan terasa lemas. Hasil pemeriksaan fisik didapatkan pasien
tampak pucat, nadi apikal 90 x/menit, irama jantung tidak teratur,
pemeriksaan TTV TD: 120/80 mmHg, N: 86 x/menit, RR: 21 x/menit, S:
36,5
. Hasil ECHO: EF 43%, global pergerakan menurun, dimensian ruang
76
jantung: LV menebal, thrombus (-), LV kontraktilitas global menurun, EKG:
atrial fibrilasi, rongent thorax: cardiomegali.
2. Kelebihan volume cairan berhubungan dengan menurunnya curah
jantung/ meningkatnya produksi ADH dan retensi natrium dan air.
Keadaan ini dapat terjadi karena gagal pompa ventrikel mengakibatkan
forward failure sehingga curah jantung menurun maka renal flow
menurun sehingga pelepasan RAA (Renin Angiotensin dan Aldosteron)
maka terjadi retensi natrium dan air mengakibatkan edema sehingga
terjadi kelebihan volume cairan. Diagnosa keperawatan ini muncul karena
saat pengkajian didapatkan data pasien Ny. S mengatakan nafasnya sesak
saat melakukan aktivitas, bengkak di kedua kaki. Hasi pemeriksaan fisik
didapatkan ekstremitas bawah pasien tampak masih bengkak grade +1,
pemeriksaan TTV TD: 120/80 mmHg, N: 86 x/menit, RR: 21 x/menit, S:
36,5
, balance cairan +700 ml/hari. Hasil lab: Na 129 mEq/L, K 2,7
mEq/L, Cl 99 mEq/L.
3. Intoleransi aktivitas berhubungan dengan ketidakseimbangan suplai dan
kebutuhan oksigen. Keadaan ini terjadi karena gagal pompa ventrikel
mengakibatkan forward failure sehingga curah jantung menurun maka
suplai darah kejaringan menurun, nutrisi dan oksigen sel menurun,
metabolisme sel menurun maka terjadi lemah dan letih sehingga terjadi
intoleransi aktifitas. Diangnosa keperawatan ini muncul karena pada saat
pengkajian didapatkan data pasien Ny. S mengeluh nafasnya sesak, dan
nyeri dada saat melakukan aktivitas. Hasil pemeriksaan fisik didapatkan
pasien tampak cepat lelah saat aktivitas, pasien membatasi aktivitasnya,
pasien tampak sakit pada sendi kaki, ekstremitas bawah pasien tampak
masih bengkak grade +1, pemeriksaan TTV TD: 120/80 mmHg, N: 86
x/menit, RR: 21 x/menit, S: 36,5
, kekuatan otot:
5555 5555
3333 3333
Diagnosa keperawatan yang terdapat dalam tinjauan teoritis tetapi tidak
tercantum pada kasus pasien Ny. S ada tiga diagnosa keperawatan, yaitu :
77
1.
Gangguan pertukaran gas berhubungan dengan perubahan membran
kapiler alveolus. Gangguan pertukaran gas tidak didapatkan pasien tidak
menggunakan otot bantu pernafasan, tidak ada tanda sianosis, dan tidak
adanya data penunjang hasil AGD.
2.
Resiko gangguan integritas kulit berhubungan dengan bed rest dalam
jangka waktu lama, edema, dan penurunan perfusi jaringan. Resiko
gangguan integritas kulit tidak didapatkan pasien warna kulit kemerahan,
luka di kulit, dan gatal-gatal pada kulit.
3.
Kurang pengetahuan tentang proses penyakitnya berhubungan dengan
kurangnya pemahaman terkait fungsi jantung, dan gagal jantung.
Kurangnya pengetahuan tentang proses penyakitnya tidak didapatkan
pasien dan keluarga tidak tahu penyakit CHF, tanda dan gejala,
penyebab, komplikasi, dan cara perawatannya.
Diagnosa keperawatan yang terdapat dalam kasus Ny. S tetapi tidak
tercantum pada tinjauan teoritis ada satu diagnosa keperawatan, yaitu:
1.
Bersihan jalan nafas tidak efektif berhubungan dengan proses infeksi.
Diagnosa keperawatan ini tidak dicantumkan di tinjauan teoritis karena
timbulnya
serangan
meningkatkan
sekresi
disebabkan
pada
oleh
saluran
bronkopneumonia
pernafasan
yang
sehingga
bronkopneumonia bisa mengakibatkan bersihan jalan nafas tidak efektif.
Faktor pendukung yang penulis temukan pada saat merumuskan diagnosa
keperawatan adalah data yang relevan sehingga memudahkan data
merumuskan diagnosa keperawatan dan adanya bimbingan yang mendukung
terkumpulnya data yang memudahkan penulis mengangkat diagnosa. Faktor
penghambat yang penulis temukan adalah perbedaan merumuskan diagnosa
keperawatan diruangan hanya satu sehingga ada keterbatasan pengetahuan
dalam merumuskan diagnosa keperawatan bagi pasien dengan CHF
sedangkan di teori diagnosa keperawatan lebih relevan dan lebih terperinci.
78
C. Perencanaan Keperawatan
Dalam menyusun rencana tindakan menurut Asikin (2016), penulis terlebih
dahulu menemukan tujuan, kriteria hasil, dan rencana tindakan yang sesuai
dengan prioritas masalah yang berdasarkan pada masalah yang mengancam
kehidupan atau keselamatan berdasarkan kebutuhan Handerson.
Priorotas rencana tindakan yang sesuai dengan doagnosa keperawatan pada
pasien Ny. S adalah :
1. Diagnosa penurunan curah jantung berhubungan dengan ketidakmampuan
jantung memompakan sejumlah darah untuk mencukupi kebutuhan
jaringan tubuh. Prioritas rencana tindakan, yaitu :
a. Monitor TTV karena peningkatan tekanan pembuluh darah sistemik
sehingga tekanan darah meningkat.
b. Kaji kulit terhadap pucat dan sianosis karena pucat indikasi berkurangnya
perfusi perfifer sekunder akibat dari curah jantung tidak adekuat,
sianosis dapat terjadi pada CHF.
c. Berikan pendidikan kesehatan tentang CHF karena untuk menambah
pengetahuan pasien tentang CHF.
d. Berikan obat sesuai program: Bisoprolol 5mg 1x2,5mg berfungsi
untuk hipertensi dan gagal jantung, Folid acid 5mg 1x1 tablet
berfungsi untuk memenuhi kebutuhan asam folat, Nitrockaf 5mg 2x1
kapsul berfungsi untuk nyeri dada dan gagal jantung.
2. Bersihan jalan nafas tidak efektif berhubungan dengan proses infeksi.
Prioritas rencana tindakan, yaitu:
a. Auskultasi suara nafas karena mengetahui adanya kongesti paru/
adanya penumpukkan sekret.
b. Ajarkan pasien untuk batuk efektif dan tarik nafas dalam karena
memberikan jalan nafas dan memfasilitasi kebutuhan oksigen.
c. Berikan obat sesuia program: Nac 200mg 3x1 kapsul berfungsi untuk
mengencerkan dahak, Ventolin 2,5mg 2x1 ampul berfungsi untuk
mengobati penyakit pada saluran pernafasan.
79
3. Kelebihan volume cairan berhubungan dengan menurunnya curah
jantung/ meningkatnya produksi ADH dan retensi natrium dan air.
Prioritas rencana tindakan, yaitu:
a. Monitor intake dan output per 24 jam karena untuk mengetahui
keseimbangan cairan.
b. Kaji edema pitting karena retensi cairan yang berlebihan sebagai
pembentukkan edema.
c. Berikan obat sesuai program: Diuretik lasix 2ml 1x1 ampul berfungsi
untuk mengurangi cairan di dalam tubuh dan membuangnya melalui
saluran kemih, KSR 600mg 3x1 tablet berfungsi untuk kekurangan
kalium, NaCl kapsul 500mg 3x1 kapsul berfungsi untuk mengatasi
atau mencegah kehilangan natrium.
4. Intoleransi aktivitas berhubungan dengan ketidakseimbangan suplai dan
kebutuhan oksigen. Prioritas rencana tindakan, yaitu:
a. Monitor TTV, khususnya pasien menggunakan diuretik, vasodilator
karena hipotensi ortostatik dapat terjadi saat beraktivitas akibat dari
obat diuretik dan vasodilator atau pengaruh fungsi jantung.
b. Kaji kekuatan otot pasien karena untuk mengetahui kekuatan otot
sehingga dapat mengetahui toleransi aktivitas.
c. Bantu untuk pemenuhan kebutuhan pasien sehari-hari agar kebutuhan
pasien yang dibutuhkan terpenuhi.
Penetapan waktu dan tujuan disesuaikan berdasarkan kondisi pasien di
ruangan. Penetapan kriteria hasil (SMART) berdasarkan tujuan teoritis,
intervensi yang penulis buat dari diagnosa pertama sampai ke empat
berdasarkan tinjauan kasus. Kesenjangan dalam intervensi tinjauan teoritis
dan tinjauan kasus adalah penulis tidak menuliskan semua intervensi yang
dilakukan penulis, yang ada pada tinjauan teoritis. Hal ini karena intervensi
yang dilakukan penulis, berdasarkan kebutuhan serta kondisi pasien saat ini.
Dalam penyusunan perencanaan ini, penulis tidak mengalami kesulitan
karena telah bekerja sama dengan pasien, keluarga, dan perawat ruangan,
sehingga tidak ditemukan hambatan dalam perencanaan keperawatan.
80
D. Pelaksanaan Keperawatan
Implementasi merupakan tahap keempat setelah perencanaan keperawatan.
Dalam tahap ini, penulis melaksanakan tindakan sesuai dengan rencana
tindakan yang telah ditetapkan. Pelaksanaan keperawatan disesuaikan dengan
memperhatikan keadaan dan kondisi pasien saat itu. Pada tahap pelaksanaan
keperawatan, penulis bekerja sama dengan pasien, keluarga, perawat, dan tim
kesehatan yang sesuai dengan rencana tindakan di pavilium Marwah Atas
Rumah Sakit Islam Jakarta Cempaka Putih serta didukung dengan adanya
pembimbing yang telah ditunjuk oleh institusi.
Diagnosa
pertama
penurunan
curah
jantung
berhubungan
dengan
ketidakmampuan jantung memompakan sejumlah darah untuk mencukupi
kebutuhan jaringan tubuh. Implementasi prioritas yang dilakukan adalah
auskultasi nadi apikal, irama, bunyi jantung, palpasi denyut nadi perifer,
monitor TTV, kaji kulit terhadap pucat dan sianosis, kaji skala nyeri, anjurkan
pasien untuk istirahat dengan posisi semi fowler, ciptakan lingkungan yang
tenang dan batasi pengunjung, dan berikan pendidikan kesehatan tentang
CHF.
Diagnosa kedua bersihan jalan nafas tidak efektif berhubungan dengan proses
infeksi. Implementasi prioritas yang dilakukan adalah monitor TTV,
auskultasi suara nafas, ajarkan pasien untuk batuk efektif dan tarik nafas
dalam, berikan obat oral Nac 200mg 1 kapsul jam 12:00 WIB.
Diagnosa ketiga kelebihan volume cairan berhubungan dengan menurunnya
curah jantung/ meningkatnya produksi ADH dan retensi natrium dan air.
Implementasi prioritas yang dilakukan adalah monitor intake dan output per
24 jam, kaji edema pitting, auskultasi suara nafas, berikan obat oral KSR
600mg 1 tablet jam 12:00 WIB, NaCl kapsul 500mg 1 kapsul jam 12:00
WIB.
81
Diagnosa
keempat
intoleransi
aktivitas
berhubungan
dengan
ketidakseimbangan suplai dan kebutuhan oksigen. Implementasi prioritas
yang dilakukan adalah monitor TTV, kaji tingkat kelelahan, kaji kekuatan
otot pasien, dukung pasien untuk meningkatkan aktivitas secara bertahap,
bantu untuk pemenuhan kebutuhan pasien sehari-hari.
Kesenjangan yang penulis temukan pada tindakan keperawatan di ruangan,
yaitu pemasangan infus pada Ny. S. Pemasangan infus bertujuan untuk
memenuhi kebutuhan cairan dan elektroli serta sebagai tindakan pengobatan
dan pemberian makanan. Ny. S mengalami kelebihan volume cairan jika
ditambah dengan infus maka cairan akan berlebih didalam tubuh sehingga
terjadi bengkak pada ekstremitas bawah. Tindakan infus bisa di gantikan
dengan istoper untuk tindakan pengobatan. Oleh karena itu, penulis
berdiskusi tindakan pemasangan infus kepada perawat ruangan, jika tidak
diperlukan kepada pasien CHF sebaiknya pemasangan infus tidak perlu
dilakukan
Faktor pendukung dalam melakukan rencana keperawatan ini adalah keluarga
pasien dan pasien yang kooperatif, serta adanya kerjasama dengan perawat
ruangan dan tim dalam memberikan asuhan keperawatan, sehingga tidak
ditemukan hambatan dalam melakukan implementasi. Faktor penghambat
yang penulis temukan yaitu tindakan keperawatan di ruangan tidak dilihat
dari keluhan pasien saat itu.
E. Evaluasi Keperawatan
Evaluasi dinilai berdasarkan perkembangan yang terjadi pada pasien setelah
dilakukan tindakan keperawatan, mengacu pada tujuan dan kriteria hasil yang
telah ditentukan. Dalam mengevaluasi perkembangan pasien, penulis
menggunakan SOAP (Subyektif, Obyektif, Analisa, dan Planning), sehingga
dapat diketahui masalah yang teratasi, masalah teratasi sebagian, masalah
yang belum teratasi. Keberhasilan dari asuhan keperawatan bukan hanya
82
tergantung pada perawat dan tenaga kesehatan lainnya, melainkan dari
partisipasi pasien juga dukungan keluarga.
Berdasarkan hasil evaluasi pada pasien Ny. S yang dilakukan pada tanggal 07
Mei 2018 sampai 09 Mei 2018, diperoleh hasil evaluasi berikut:
Diagnosa
pertama
penurunan
curah
jantung
berhubungan
dengan
ketidakmampuan jantung memompakan sejumlah darah untuk mencukupi
kebutuhan jaringan tubuh. Masalah teratasi dibuktikan dengan pasien
mengatakan “sudah tidak sesak dan nyeri dada sisi kiri jika melakukan
aktivitas”. TD: 110/70 mmHg, N: 79 x/menit, RR: 19 x/menit, S: 36,5
,
skala nyeri 0.
Diagnosa kedua bersihan jalan nafas tidak efektif berhubungan dengan proses
infeksi. Masalah teratasi dibuktikan dengan pasien mengatakan “sudah tidak
sesak jika melakukan aktivitas, dan tidak batuk”. TD: 110/70 mmHg, N: 79
x/menit, RR: 19 x/menit, S: 36,5
, pasien tampak tidak batuk, obat sudah di
minum, dan tidak di muntahkan.
Diagnosa ketiga kelebihan volume cairan berhubungan dengan menurunnya
curah jantung/ meningkatnya produksi ADH dan retensi natrium dan air.
Masalah teratasi dibuktikan dengan pasien mengatakan “kaki sudah tidak
bengkak, dan sejak kemarin siang sudah minum 8 gelas”. Kaki pasien tampak
sudah tidak bengkak, obat sudah di minum, dan tidak di muntahkan, balance
cairan per 24 jam: 0 (seimbang) yang terdiri dari intake 2200 cc dan output
2200 cc.
Diagnosa
keempat
intoleransi
aktivitas
berhubungan
dengan
ketidakseimbangan suplai dan kebutuhan oksigen. Masalah teratasi
dibuktikan dengan pasien mengatakan “sudah tidak sesak jika melakukan
aktivitas, dan kakinya bisa diangkat dan kuat melawan tahanan”. TD: 110/70
mmHg, N: 79 x/menit, RR: 19 x/menit, S: 36,5
tidak bengkak, dan kekuatan otot:
, kaki pasien tampak sudah
83
5555 5555
5555
5555
Diagnosa yang sudah teratasi di beritahukan kepada perawat atau CI ruangan
untuk mempertahankan intervensi. Faktor pendukung dalam melakukan
evaluasi, yaitu pasien yang kooperatif, dan keluarga pasien yang selalu
memberikan motivasi agar pasien cepat sembuh, sedangkan faktor
penghambat yang penulis temukan adalah pendokumentasian didalam
ruangan yang kurang lengkap sehingga sulit bagi penulis untuk melakukan
evaluasi akhir yang sesuai untuk pasien. Solusi yang penulis lakukan untuk
masalah ini adalah dengan berbicara kepada CI agar lebih lengkap lagi dalam
melakukan pendokumentasian.
BAB V
PENUTUP
Setelah pembahasan pada BAB IV yang menerangkan tinjauan teoritis, tinjauan
kasus, serta membandingkan kesenjangan antara teori, dan kasus penulis akan
memberikan kesimpulan dan saran dalam pelaksanaan pemenuhan kebutuhan
dasar pada Ny. S dengan Congestive Heart Failure (CHF) di pavilium Marwah
Atas Rumah Sakit Islam Jakarta Cempaka Putih yang dilaksanakan pada tanggal
07 – 09 Mei 2018.
A. Kesimpulan
Congestive Heart Failure (CHF) adalah ketidakmampuan jantung untuk
memompa darah ke seluruh tubuh, sehingga tidak memenuhi kebutuhan
metabolisme tubuh atau terjadinya defisit penyaluran oksigen ke organ tubuh.
Hasil pengkajian didapatkan Ny. S mengalami CHF pada kelas II dimana
pasien mengalami gejala sesak nafas terutama jika aktvitas, dan nyeri dada
sisi kiri. Manifestasi yang penulis temukan pada Ny. S yaitu sesak nafas,
nyeri dada sisi kiri, mudah lelah, batuk, ekstremitas bawah bengkak grade +1.
Setelah data-data didapatkan, penulis menemukan 4 diagnosa keperawatan
yang sesuai dengan kondisi pasien saat ini, yaitu:
1.
Penurunan curah jantung berhubungan dengan ketidakmampuan jantung
memompakan sejumlah darah untuk mencukupi kebutuhan jaringan
tubuh.
2.
Bersihan jalan nafas tidak efektif berhubungan dengan proses infeksi.
3.
Kelebihan volume cairan berhubungan dengan menurunnya curah
jantung/ meningkatnya produksi ADH dan retensi natrium dan air.
4.
Intoleransi aktivitas berhubungan dengan ketidakseimbangan suplai dan
kebutuhan oksigen.
Rencana keperawatan sebagian besar penulis pencantumkan intervensi
berdasarkan hasil landasan teoritis, dan kemudian disesuaikan dengan kondisi
pasien karena ada beberapa intervensi yang tidak dapat dilakukan. Penulis
84
85
melakukan implementasi semua dilaksanakan sesuai dengan intervensi yang
sudah dibuat. Keluarga pasien dan pasien yang kooperatif, serta adanya
kerjasama dengan perawat ruangan dan tim dalam memberikan asuhan
keperawatan, sehingga tidak ditemukan hambatan dalam melakukan
implementasi.
Tahap akhir dari pemenuhan kebutuhan dasar, yaitu evaluasi keperawatan.
Diagnosa yang penulis temukan pada pasien, semua diagnosa tersebut sudah
teratasi. Diagnosa yang sudah teratasi di beritahukan kepada perawat atau CI
ruangan untuk mempertahankan intervensi. Tetapi penulis menemukan
hambatan, yaitu pendokumentasian didalam ruangan yang kurang lengkap
sehingga sulit bagi penulis untuk melakukan evaluasi akhir yang sesuai untuk
pasien. Solusi yang penulis lakukan untuk masalah ini adalah dengan
berbicara
kepada
CI
agar
lebih
lengkap
lagi
dalam
melakukan
pendokumentasian.
B. Saran
Kesimpulan yang telah didapat penulis perlu adanya peningkatan mutu
pelayanan pemenuhan kebutuhan dasar yang diharapkan dapat membantu
pasien dalam mempertahankan, dan meningkatkan derajat kesehatan menjadi
lebih optimal. Penulis memberikan beberapa saran kepada beberapa pihak
yang diharapkan dapat membantu dalam memberikan asuhan keperawatan
kepada pasien dengan penyakit Congestive Heart Failure (CHF), dan saran
tersebut diantaranya:
1. Penulisan KTI Selanjutnya
Menerapkan pemenuhan kebutuhan dasar diharapkan penulis KTI
selanjutnya dapat melakukan pengkajian yang lebih lengkap untuk
mendapatkan hasil yang optimal, dan mampu memberikan asuhan
keperawatan yang optimal bagi pasien. Karya Tulis Ilmiah ini disusun
dengan kosep pemenuhan kebutuhan dasar manusia. Referensi untuk
86
pemenuhan kebutuhan dasar manusia pada gangguan sistem perlu
diperbanyak.
2. Perawat Ruangan
Perawat ruangan hendaknya melakukan pendokumentasian dengan lebih
terperinci kembali setelah melakukan tindakan keperawatan terutama
untuk resiko penurunan curah jantung pada kasus CHF sehingga akan
didapatkan curah jantung yang adekuat. Asuhan keperawatan yang
diberikan dapat terlaksana secara optimal, dan perkembangan pasien
dapat dimonitor, sehingga perawat atau tenaga kesehatan lainnya dapat
mengetahui perkembangan pasien selama menjalani perawatan di Rumah
Sakit.
3. Penulis
Berusaha untuk meningkatkan pengetahuan, dan keterampilan dalam
melakukan
asuhan
keperawatan
kepada
pasien
agar
dapat
di
implementasikan ketika melakukan asuhan keperawatan di lapangan
pekerjaan.
DAFTAR PUSTAKA
Asikin M, dkk. (2016). Keperawatan Medikal Bedah Sistem Kardiovaskuler.
Jakarta: Erlangga
Aspiani, Reny Yuli. (2015). Buku Ajar Asuhan Keperawatan Klien Gangguan
Kardiovaskuler Aplikasi NIC & NOC. Jakarta: EGC
Black J.M & Hawks J.H. (2009). Keperawatan Medikal Bedah: Manajemen
Klinis untuk Hasil yang Diharapkan. Edisi 8 Buku 3. Diterjemahkan oleh:
Joko Mulyanto, dkk. Jakarta: Saunders Elsevier
Kasron. (2012). Buku Ajar Gangguan Sistem Kardiovaskuler. Yogyakarta: Nuha
Medika
LeMone, Priscilla, dkk. (2016). Buku Ajar Keperawatan Medikal Bedah:
Gangguan Kardiovaskuler. Edisi 5. Diterjemahkan oleh: Nike Budhi
Subekti. Jakarta: EGC
Nursalam. (2008). Proses dan Dokumentasi Keperawatan Konsep dan Praktik.
Jakarta: Salemba Medika
Smeltzer, Susan C. (2017). Keperawatan Medikal-Bedah Brunner & Suddarth.
Edisi 12. Diterjemahkan oleh: Dewi Yulianti, Amelia Kimin. Jakarta: EGC
Sudoyo, dkk. (2009). Buku Ajar Ilmu Penyakit Dalam. Edisi 5 Jilid 3. Jakarta:
Interna Publishing
Padila. (2018). Buku Ajar: Keperawatan Medikal Bedah Dilengkapi Asuhan
Keperawatan Pada Sistem Cardio. Yogyakarta: Nuha Medika
Potter, P. A & Perry, A. G. (2012). Buku Ajar Fundamental Keperawatan:
Konsep, Proses, dan Praktik. Diterjemahkan oleh: Renata Komalasari.
Jakarta: EGC
AHA (American Heart Association). (2016). A Report of the American College of
Cardiologi/ American Heart Association Task Force on Clinical Practice
Guidelines.
Amerika
Serikat:
(hhtp://circ.ahajournals.org/content/early/2016/11/11/CIR.00000000000004
70) diperoleh pada tanggal 4 Mei 2018, jam 08:30 WIB
Kemenkes
RI.
(2013).
Riset
Kesehatan
Dasar.
Jakarta:
(http://www.depkes.go.id/resources/download/general/Hasil%2520Riskesda
s%25202013.pdf&rct) diperoleh pada tanggal 17 Februari 2018, jam 10:00
WIB
SATUAN ACARA PENYULUHAN (SAP)
CONGESTIVE HEART FAILURE (CHF)
CHF adalah ketidakmampuan jantung untuk memompa darah ke seluruh tubuh,
sehingga tidak memenuhi kebutuhan metabolisme tubuh atau terjadinya defisit
penyaluran oksigen ke organ tubuh.
Pokok Bahasan
: Congestive Heart Failure (CHF)
Sub Pokok Bahasan
: Penyuluhan CHF mengenai:
1. Pengertian CHF
2. Penyebab
3. Tanda dan gejala
4. Komplikasi
5. Penatalaksanaan
Penyaji
: Dian Tri Vita Sari
Sasaran
: Pasien dan Keluarga Ny. S
Hari dan Tanggal Pelaksanaan
: Selasa, 08 Mei 2018
Tempat
: Paviliun Marwah Atas Ruang 02 Rumah
Rumah Sakit Islam Jakarta Cempaka Putih
A. TUJUAN
1.
Tujuan instruksional umum
Setelah dilakukan penyuluhan kesehatan tentang CHF kepada Pasien dan
Keluarga Ny. S selama 1x40 menit diharapkan Pasien dan Keluarga Ny.
S dapat memahami tentang penyakit CHF.
2.
Tujuan instruksional khusus
Setelah mengikuti penyuluhan selama 1x40 menit Pasien dan Keluarga
Ny. S dapat :
a.
Menjelaskan pengertian CHF.
b.
Menyebutkan 3 dari 5 penyebab CHF.
c.
Mengetahui tanda dan gejala CHF.
d.
Mengetahui komplikasi dari CHF
e.
Mengetahui penatalaksanaan CHF
.
B. MATERI
: Terlampir
C. Topik
:
1. Pengertian CHF
2. Penyebab
3. Tanda dan gejala
4. Komplikasi
5. Penatalaksanaan
D. Metode
: Ceramah, tanya jawab, diskusi
E. Media dan alat peraga : Leaflet
F. Kegiatan penyuluhan
No
Tahap
Waktu
1.
Pembukaan
5 menit
Kegiatan Penyuluhan
Kegiatan Peserta
1. Mengucapkan salam 1. Menjawab
2. Memperkenalkan
diri
salam
2. Mendengarkan
3. Menjelaskan
kontrak dan tujuan
pertemuan
dan
memperhatikan
3. Mendengarkan
dan
memperhatikan
2.
Inti
20 menit 1. Menanya
(review) 1. Menjawab
kepada Pasien dan 2. Mendengkarkan
Keluarga Ny. S
2. Menjelaskan
tentang:
dan
memperhatikan
3. Bertanya
a. Pengertian CHF 4. Dapat
b. Penyebab CHF
menyimpulkan
No
Tahap
Waktu
Kegiatan Penyuluhan
c. Tanda
dan
gejala CHF
Kegiatan Peserta
materi yang di
jelaskan
d. Komplikasi
yang
terjadi
akibat CHF
e. Penatalaksanaan
CHF
3. Memberi
kesempatan bertanya
4. Menyimpulkan
materi
3.
Evaluasi
10 menit 1. Mengajukan
1. Menjawab
pertanyaan
pertanyaan
2. Menarik kesimpulan 2. Mendengarkan
kesimpulan
4.
Penutup
5 menit
Mengucapkan
salam Memperhatikan
penutup
dan menjawab
G. EVALUASI
1. Evaluasi Struktur:
a. Pasien dan Keluarga Ny. S bersedia dalam acara penyuluhan.
b. Kesiapan materi penyaji.
c. Tempat yang digunakan nyaman dan mendukung.
2. Evaluasi Proses:
a. Pasien dan Keluarga Ny. S bersedia sesuai dengan kontrak waktu yang
ditentukan.
b. Pasien dan Keluarga Ny. S antusias untuk bertanya tentang hal-hal
yang tidak diketahuinya.
c. Pasien dan Keluarga Ny. S menjawab semua pertanyaan yang telah
diberikan.
3. Mahasiswa:
a.
Dapat memfasilitasi jalannya penyuluhan.
b.
Dapat menjalankan peran sesuai dengan tugas dan tanggung
jawabnya.
4. Evaluasi Hasil:
a.
Kegiatan penyuluhan berjalan sesuai dengan waktu yang telah
ditentukan.
b.
Adanya
kesepakatan
Pasien
Ny.
S
dengan
perawat
dalam
melaksanakan implementasi keperawatan selanjutnya.
c.
Adanya tambahan pengetahuan tentang CHF yang diterima oleh
Pasien Ny. S dengan melakukan evaluasi melalui tes lisan di akhir
ceramah.
H. DAFTAR PERTANYAAN
1. Apa pengertian CHF ?
2. Apa penyebab CHF ?
3. Apa tanda dan gejala CHF ?
4. Apa komplikasi CHF ?
5. Bagaimana penatalaksaan CHF ?
LAMPIRAN
MATERI
A. Pengertian
Congestive Heart Failure (CHF) adalah keadaan ketika jantung tidak mampu
lagi memompakan darah secukupnya dalam memenuhi kebutuhan sirkulasi
tubuh untuk keperluan metabolisme jaringan tubuh pada kondisi tertentu,
sedangkan tekanan pengisian ke dalam jantung masih cukup tinggi (Aspiani,
2015).
B. Penyebab
Menurut Asikin (2016) penyebab CHF, yaitu :
1.
Kelainan otot jantung
2.
Penyumbatan di pembuluh darah jantung
3.
Hipertensi
4.
Peradangan
5.
Penyakit jantung lain
C. Tanda Dan Gejala
Menurut Kasron (2012) tanda dan gejala CHF, yaitu :
1.
2.
Gagal jantung kiri :
a.
Dispneu
b.
Ortopnea
c.
Mudah lelah
d.
Sianosis
e.
Batuk
f.
Denyut jantung cepat (Takikardi)
Gagal jantung kanan :
a.
Edema ekstremitas bawah atau edema dependen
b.
Hepatomegali, dan nyeri tekan pada kuadran kanan batas abdomen
c.
Anoreksia, dan mual
d.
Rasa ingin kencing pada malam hari
e.
Badan lemah
f.
Tekanan perfusi ginjal menurun
g.
Edema paru
D. Komplikasi
Menurut LeMone (2016) komplikasi CHF, yaitu :
1.
Sistem kardiovaskuler : Angina, disritmia, kematian jantung mendadak,
dan syok kardiogenik.
2.
Sistem pernapasan : Edema paru, pneumonia, asma kardiak, efusi pleura,
pernapasan Cheyne-Stokes, dan asidosis respiratorik.
3.
Sistem pencernaan : Malnutrisi, asites, disfungsi hati.
E. Penatalaksanaan
Menurut Aspiani (2015), penatalaksanaan CHF, yaitu :
1.
Istirahat total/ tirah baring dalam posisi semi fowler
2.
Olahraga sesuai kemampuan (misal: jalan pagi)
3.
Pembatasan aktivitas sesuai kemampuan
4.
Diet rendah kolesterol
5.
Konsumsi protein cukup (misal: kacang-kacangan, tahu, tempe, ikan,
telur, daging sapi atau ayam dengan lemak rendah)
6.
Pembatasan konsumsi garam
7.
Serat cukup untuk menghindari konstipasi (sayuran, dan buah-buahan)
8.
Terapi medis/ obat-obatan sesuai dengan anjuran dokter
9.
Pembatasan asupan cairan, dan kontrol ke pelayanan kesehatan minimal
2 minggu sekali
DAFTAR PUSTAKA
Asikin M, dkk. (2016). Keperawatan Medikal Bedah Sistem Kardiovaskuler.
Jakarta: Erlangga
Aspiani, Reny Yuli. (2015). Buku Ajar Asuhan Keperawatan Klien Gangguan
Kardiovaskuler Aplikasi NIC & NOC. Jakarta: EGC
Kasron. (2012). Buku Ajar Gangguan Sistem Kardiovaskuler. Yogyakarta: Nuha
Medika
LeMone, Priscilla, dkk. (2016). Buku Ajar Keperawatan Medikal Bedah:
Gangguan Kardiovaskuler. Edisi 5. Diterjemahkan oleh: Nike Budhi
Subekti. Jakarta: EGC
BIODATA PENULIS
Nama
: Dian Tri Vita Sari
Tempat/ tanggal lahir
: Lamongan, 01 Juli 1997
Agama
: Islam
Jenis Kelamin
: Perempuan
Status
: Belum Menikah
Alamat Rumah
: Jl. Gading Griya Lestari Blok C1 No. 20 RT 012/
005 Kode Pos 14140, Kelurahan Sukapura,
Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara, Provinsi DKI
Jakarta, Indonesia.
No. Telp
: 089604258182
Email
: [email protected]
Riwayat Pendidikan
:
1.
Tahun 2003-2009
: SDI Mamba’ul Hikmah
2.
Tahun 2009-2012
: SMP Negeri 121 Jakarta
3.
Tahun 2012-2015
: SMA Negeri 75 Jakarta
4.
Tahun 2015-2018
: DIII Keperawatan FIK-UMJ
Download