Uploaded by nandardsusanto9

BAB V SARAN DAN KESIMPULAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI

advertisement
BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN
Dari hasil penelitian yang saya lakukan dan juga pembahasan yang telah saya paparkan
diatas maka dapat disimpulkan bahwa semua variabel Independen yakni Kemudahan
Pengguna, Keandalan, Fungsionalitas, dan Fleksibilitas System Informasi Akuntansi tidak
berpengaruh signifikan terhadap Kepuasan Pengguna System Informasi Akuntansi. Dalam
penelitian ini memiliki keterbatasan yakni pada insstrumen yang digunakan didalam
pengumpulan data berupa koesioner tertutup, dan juga sifat dari koesioner yang subjektif, dan
hanya satu koesioner yang merupakan data koesioner asli sedangkan 39 lainnya merupakan
data karangan (karena adanya kendala pandemic covid-19) sehingga jawaban dari reSponden
hanya terbatas pada pertanyan-pertanyaan yang telah diberikan oleh peneliti, Hal tersebut akan
berakibat masalah apabila jawaban dari responden berbeda dengan kondisi sesungguhnya yang
berdampak pada biasnya hasil dari penelitian yang saya lakukan. Kondisi seperti ini adalah hal
yang tidak bisa dikendalikan oleh peneliti dikarenakan diluar kemampuannya. Berdasarkan
keterbatasan penelitian tersebut diatas maka penelitian berikutnya harus lebih megesplorasi
pemanfaatan sistem informasi akuntansi yang tersedia, penelitian berikutnya juga perlu
melakukan pengujian terhadap variabel lain yang dirasa juga mempengaruhi Kepuasan
Pengguna System Informasi Akuntansi seperti Kualitas Sistem dan Kualitas Informasi.
Download