Apakah Infeksi Saluran Kencing Berbahaya Dan Bisa Menyebabkan Kematian? - Pertanyaan seputar bahaya suatu penyakit pasti selalu ada dalam pemikiran setiap orang. Apalagi jika orang itu memang mengidap suatu penyakit tertentu. Jika penyakit kanker dan HIV/AIDS semua orang sudah mengetahui jika itu adalah penyakit yang berbahaya. Tetapi, apakah diantara kalian tau jika penyakit Infeksi Saluran Kencing (ISK) itu berbahaya? Jika berbahaya apakah bisa menimbulkan kematian? Apakah Infeksi Saluran Kencing Berbahaya Dan Bisa Menyebabkan Kematian? Data dari Departemen Kesehatan RI tahun 2014 menunjukkan bahwa jumlah pengidap Infeksi Saluran Kencing (ISK) sudah mencapai 90-100 kasus per 100.000 penduduk pertahun. Meskipun umumnya tidak berbahaya, jika diabaikan, kondisi ini bisa menyebabkan komplikasi yang membahayakan tubuh. Pengertian Infeksi Saluran Kemih ISK atau infeksi saluran kemih/kencing adalah kondisi ketika organ yang termasuk ke dalam sistem kemih, yaitu ginjal, ureter, kandung kemih, dan uretra mengalami infeksi. Umumnya, infeksi ini menyerang wanita dibandingkan laki-laki. Alasannya karena ukuran uretra wanita cenderung lebih pendek, sehingga akses perpindahan bakteri ke kandung kemih menjadi lebih cepat. Penyebab Infeksi Saluran Kemih Lazimnya, ISK disebabkan oleh bakteri E. Coli yang berpindah dari anus ke Miss V. Perpindahan bakteri ini disebabkan oleh banyak faktor, diantaranya adalah cara membersihkan Miss V yang salah (dari belakang ke arah depan), tidak membersihkan kelamin dengan benar, dan tidak buang air kecil setelah berhubungan seksual. Kondisi inilah yang membuat kamu rentan mengalami ISK. Jenis dan Gejala Infeksi Saluran Kemih ISK bagian bawah, yaitu infeksi yang terjadi pada uretra dan kandung kemih (sistitis). Pada infeksi ini, gejala yang ditimbulkan berupa “anyang-anyangan” yang ditandai dengan: Sering merasa ingin buang air kecil (kencing). Jika sudah kencing, air seni yang dikeluarkan tidak akan keluar banyak dan disertai rasa nyeri. Air seni berbau tidak sedap dan berwarna keruh (terkadang bercampur darah). Badan terasa tidak enak, lelah, dan nyeri. Perut bawah di sekitar kemaluan akan terasa kram dan tidak nyaman. Munculnya perasaan bahwa urine tidak sepenuhnya keluar setelah selesai kencing. Apakah Infeksi Saluran Kencing Berbahaya Dan Bisa Menyebabkan Kematian? ISK bagian atas, yaitu infeksi yang terjadi pada ureter dan ginjal. Pada infeksi ini, gejala yang ditimbulkan berupa: Terjadi diare mendadak tanpa ada sebab yang jelas. Munculnya perasaan mual dan muntah. Tubuh terasa dingin dan kadang mengigil. Sakit dan nyeri pada bagian tulang selangkangan, punggung, dan juga pinggang. Infeksi saluran kemih bisa sangat berisiko untuk sebagian orang yang masuk dalam kelompok: Orang yang lahir dengan kelainan strZuktur kemih - memiliki kelainan struktur saluran kemih sehingga membuat sistem pembuangan urine terganggu atau menyebabkan urine menumpuk di uretra. Pengidap yang mengalami kondisi ini sangat berisiko mengidap infeksi saluran kemih. Orang yang baru melakukan operasi pada saluran kemihnya. Orang yang memiliki sistem kekebalan tubuh lemah. Pemakai kateter atau alat bantu buang air kecil. Pengidap batu ginjal dan pria yang mengalami pembengkakan kelenjar prostat. Pengidap diabetes. Wanita – dikarenakan panjang uretra wanita lebih pendek dibandingkan uretra pria, sehingga bakteri yang masuk bisa lebih mudah mencapai kandung kemih. Selain itu, wanita yang aktif secara seksual juga rentan mengidap infeksi saluran kemih. Wanita yang menggunakan alat kontrasepsi diafragma – jenis kontrasepsi ini dapat menekan uretra dan mengganggu kinerja pengosongan urine. Wanita yang pasangannya menggunakan kondom berlapis spermisida sehingga bisa membunuh bakteri baik dan membuat bakteri jahat berkembang biak dengan mudah dan menyebabkan infeksi. Wanita yang sedang hamil. Wanita yang telah menopause. Hal ini disebabkan kurangnya kadar estrogen setelah menopause menyebabkan perubahan lingkungan pada saluran kemih, sehingga membuat bakteri lebih mudah berkembang biak di dalam alat kelamin wanita atau uretra. Apakah Infeksi Saluran Kencing Berbahaya Dan Bisa Menyebabkan Kematian? Bahaya Infeksi Saluran Kemih Jika ISK dibiarkan berlarut-larut tanpa diobati, maka bisa menimbulkan komplikasi seperti: Gangguan pada ginjal. Saat seseorang terkena ISK, bakteri bisa naik dan masuk ke ginjal. Alhasil, kondisi ini membuat seseorang rentan terkena infeksi ginjal (pyelonephritis) yang ditandai dengan nyeri punggung, mual, demam, hingga menggigil. Jika tidak juga ditangani, infeksi ginjal bisa menyebabkan kerusakan permanen pada ginjal. Sepsis. Komplikasi ini terjadi ketika infeksi bakteri penyebab ISK menyebar ke dalam aliran darah. Penyempitan uretra (pada pria). Melahirkan prematur dan berat bayi lahir rendah (BBLR). Pencegahan dan Pengobatan Infeksi Saluran Kemih Untuk mencegah ISK, ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan. Diantaranya adalah dengan tidak menahan keinginan untuk kencing, membersihkan Miss V dengan benar (dari arah depan ke belakang), dan memperbanyak minum air. Dan untuk pengobatannya kamu bisa menggunakan antibiotik maupun obat alami. Ada cara lain yang bisa kamu gunakan sebagai obat infeksi saluran kemih selain menggunakan antibiotik. Salah satu caranya yaitu menggunakan cara alami. Cara alami diyakini bisa digunakan sebagai langkah pengobatan yang tepat dan juga aman. Cara alami bisa dilakukan dengan membuat ramuan sendiri maupun dengan obat alami atau obat herbal. Jika ingin memilih menggunakan obat herbal maka pastikan jika obat tersebut memang sudah teruji klinis dan mempunyai izin edar dan resmi BPOM. Selain itu pastikan juga kehalalan produk tersebut dengan memiliki label HALAL MUI. Alangkah lebih baiknya juga jika produk sudah memiliki sertifikat ISO (9001:2015). Obat Infeksi Saluran Kemih (ISK) - Anyang Anyangan - Kencing Nanah/Gonore - Sipilis/Raja Singa - Klamidia - Penyakit Kelamin Herbal Alami Penelusuran yang terkait dengan Apakah Infeksi Saluran Kencing Berbahaya Dan Bisa Menyebabkan Kematian? : apakah infeksi saluran kemih bisa sembuh total, obat infeksi saluran kencing, makanan yang dilarang penderita infeksi saluran kencing, obat infeksi saluran kemih di apotik, berapa lama sembuh dari infeksi saluran kemih?, infeksi saluran kemih pada pria, cara cek infeksi saluran kemih, infeksi saluran kemih halodoc, kenapa sering terkena infeksi saluran kencing, infeksi saluran kencing pada anak