Material Tahan Api 1. Serat Asbes Asbes adalah nama kelompok mineral berserabut yang terdiri dari mineral-mineral krisotil, krokidolit dan aktinolit. Jenis asbes yang tersusun oleh mineral krisolit yang terbanyak diproduksi (94% produksi dunia), sedangkan untuk yang disusun oleh tremolite dan aktinolit hampir tidak memiliki nilai ekonomis. Sifatsifat asbes Asbes memiliki beberapa sifat khusus antaranya : - Mikroskopi, dibawah mikroskop, serat asbes nampak bergelombang-lurus. - Permukaan seart kasar hingga mudah selip jika dipintal Sifat Fisika: - Kekuatan serat asbes tergantung jenisnya, cara penambangan dan pengolahannya. - Asbes tahan panas dan api. Pada huhu 200-1000 derajat celsius asbes kehilangan berat karena menguapnya air kristal dan karbon dioksida. Titik leleh asbes sekitar 1180 – 1500 derajat celsius. Sifat kimia: - asbes tersusun dari komposisi kikia antara lain SiO2, MgO, OksidaØ Fe, Al2O3, CaO, Na2O dan H2O. Karena sifatnya yang tahan api, maka serat asbes dapat menjadi bahan baju pemadam kebakanran. Selain menjadi bahan baju pemadam, serat asbes yang dipintal dapat juga digunakan untuk sarung tangan, pelapis dinding, pelapis rem, bahan tekstil asebes dan alat pemadam api. 2. Aramid Aramid adalah serat sintetik tahan panas dan kuat, karena itu serat aramid digunakan sebagai bahan baju pemadam kebakaran. Selain menjadi bahan baju pemadam kebakaran, bahan aramid banyak di gunakan sebagai bahan baju pembalap mobil dan motor. Aramid termasuk jenis nylon seperti Nomex, Kevlar dan Tawron yang merupakan bahan yang sangat tahan api, tahan suhu tinggi, terbakar pada suhu 53°C. Aramids umumnya disusun oleh reaksi antara gugus amina dan sekelompok halida asam karboksilat. Wikipedia AB Homopolimer mungkin terlihat seperti: nNH2-Ar-COCl → – (Ar-NH-CO)-n + nHCl 3. Nomex Nomex merupakan bahan fiber yang tahan api dan bahan nomex jika dalam temperatur tinggi tidak dapat meleleh, menetes atau menyebabkan pembakaran di udara. Nomex sendiri adalah serat yang terdiri dari beberapa kombinasi serat lainnya untuk menyempurnakan bahan-bahan baju.Itulah jenis-jenis bahan baju pemadam kebakaran, seiring perkembangan jaman jenis bahan baju pemadam kebakaran pun terus di tingkatkan keamanan dan perlindungannya agar pemadam kebakaran tetap dapat terlindung saat melakukan aksi penyelamatan. 4. Rockwool Rockwool diproduksi dengan menggunakan campuran bebatuan, biasanya menggunakan basalt, batu kapur dan jenis batu lainnya. Semua bahan material batu tersebut di bakar dengan suhu tinggi 1600 derajat celsius sampai memuai menjadi seperti lava, kemudian lava tersebut melalui proses pendinginan dan membentuk dimensi sentrifugal seperti serat serat wool. Karena berbentuk serat padat yang terbuat dari bebatuan yang sudah di cairkan, Rockwool selain bersifat heat insulation juga memiliki sifat sound insulation atau kedap suara. Keunggulan Rockwool lainnya adalah mudah untuk di aplikasikan ke berbagai bidang bangunan yang di inginkan, karena material Rockwool bersifat lunak dan flexible. Rockwool Jakarta sebagai distributor Rockwool import berkualitas sangat merekomendasikan material ini untuk kebutuhan insulasi suara dan heat insulation keamanan bangunan industri seperti pabrik, laboratorium, apartemen atau berbagai bangunan lainnya. Sebagai material sound insulation, insulasi / difuser suara atau peredam suara, Rockwool banyak digunakan pada pembuatan studio musik, studio rekaman, ruangan karaoke, home theater atau bioskop. Seluruh sudut dinding dan plafon dapat dengan mudah di lapisi Rockwool dengan ketebalan standar. Selain Jual Rockwool kami juga menyediakan jasa pembuatan studio, studio rekaman, pembuatan ruang karaoke, atau jasa pemasangan rockwool bangunan lainnya. Karena memiliki sifat utama non compustible, heat dan firesafe insulation, Rockwool juga di gunakan untuk pembuatan apartemen, ruangan rumah sakit, ruangan bank, pesawat terbang dan lain sebagainya. Rockwool juga bersifat basa dan mengandung mineral sehingga bisa digunakan sebagai media tanam hidroponik untuk industri perkebunan modern. MATERIAL TAHAN AIR 1. Kain Taslan Kain yang satu ini memang diproduksi dengan menggunakan teknologi canggih masa kini dan berkaitan dengan nanoteknologi. Dengan menggunakan teknologi yang satu ini, memang memungkinkan manusia untuk memanipulasi struktur permukaan dari semua material. Kemudian hal tersebut juga dapat diaplikasikan pada kain Taslan. Maka dari itu, kain ini memiliki sifat antiair pada permukaannnya. Jadi penggunanya tidak akan basah, meskipun diguyur dengan air satu ember apalagi hanya satu gelas. Selain dari anti-air, kain yang satu ini juga memiliki kecanggihan lainnya yaitu anti-jamur. Jadi bila rumah Anda memiliki kadar kelembapan yang tinggi, atau mungkin lemari Anda yang bersifat demikian, maka menyimpan pakaian dengan bahan dasar Taslan akan menghindarkan Anda dari kecemasan akan jamur. Keuntungan lainnya yang juga ditawarkan oleh kain Taslan adalah sifat anti-minyak. Hal itu memudahkan penggunanya pada saat mencuci pakaian. Jadi Anda tidak perlu repot-repot menggunakan penghilang noda akibat minyak bila menggunakan pakaian dengan bahan dasar yang satu ini. Kain Taslan ini lebih mudah kering dibandingkan dengan kain katun. Jadi kain yang satu ini sangat cocok digunakan oleh para atlet dan juga seragam untuk berolahraga. Beberapa kain Taslan dengan harga premium akan memiliki sifat sangat nyaman bila tersentuh oleh kulit. Tekstur dari kain dengan kualitas ini biasanya lembut dan juga tampak sangat natural atau mirip dengan katun, sehingga berbeda dari kain sintetis lainnya. Selain dari teksturnya, kain yang satu ini memiliki elastisitas yang tinggi, sehingga dapat sangat nyaman dipakai oleh siapapun dan dari kalangan usia apapun. Bahan yang satu ini sangat aman digunakan di badan, karena bersifat menjaga kelembapan yang berlebihan pada badan. Kain ini juga mampu membuat kulit bernapas dengan baik, sehingga membuat badan menjadi lebih bugar selepas berolahraga. Proses pembuatan benang yang satu ini sangat mudah dan sederhana yang mana memasukkan untaian benang filament yang panjang ke dalam nozzle jet kecil dengan berbagai macam jumlah slack. Tekanan udara yang digunakan adalah di atas 100 psi.Tekanan setinggi itu dapat diciptakan dengan menggunakan sebuah penyedot dan juga aliran udara turbulen yang membuat benang filament menjadi benang. Metode ini mampu menciptakan benang dengan karakteristik benang pintal dengan menggunakan teknologi manual yang ada di zaman dahulu. Metode pembuatan benang itu disebut dengan metode Taslanising. Jadi metode produksi yang ada saat ini hanya tinggal memperbaiki atau memodifikasi dari benang yang sudah dibuat pada tahun 1954 itu. Jika Anda sangat tertarik mengenai cara produksi dari kain yang satu ini, Anda bisa saja mencoba membaca salah satu jurnal karangan FC Bagnall tahun 1956. 2. Kain Parasut Balon Kain parasut atau dalam bahasa pabrik dikenal dengan istilah Tafetta merupakan salah satu jenis bahan kain yang tipis dan ringan. Kain ini sangat cocok jika dipakai untuk membuat cover (lapisan pelindung), furing, jaket maupun produk konveksi lainnya. Bahan baku yang digunakan pada pembuatan kain parasut adalah sejenis poliester. Jenis bahan ini berasal dari serat sintetis atau buatan dari hasil pengolahan minyak bumi yang kemudian diproses menjadi serat fiber poly. Dilihat dari bahan baku pembuatnya hampir dapat dipastikan jika bahan kain parasut ini pada umumnya tidak dapat menyerap keringat sehingga kurang cocok jika dikenakan pada udara panas. Tetapi bahan parasut ini sangat mudah dibersihkan, cepat kering dan tidak menimbulkan bau. Dinamakan bahan kain parasut, karena pada awalnya jenis kain ini digunakan untuk parasut yang dipakai oleh penerjun payung di udara. Namun jenis parasut untuk sandang tentu saja kualitas kain dan tingkat ketebalan bahannya berbeda dengan parasut yang dipakai untuk terjun payung. Kain parasut yang dipakai dalam pembuatan produk konveksi biasanya memiliki tingkat ketebalan dan kekuatan kain yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan pemakainya.