hal 9 minggu (27 mei - On Media

advertisement
RADAR SURABAYA MINGGU, 27 MEI 2012
HALAMAN 9
Akupunktur untuk Stroke harus
Dilakukan Sedini Mungkin
Dr Yudhi
Perdana, LAc
Spesialis
Akupunktur
RS Adi
Husada
Undaan Wetan
UMI HANY AKASAH/RADAR SURABAYA.
Di era modern seperti saat ini,
pengobatan penyakit stroke bukan
hanya ditangani oleh ahli medis
saja. Tapi, akupuntur juga
menjadi salah satu pilihan terapi
untuk mempercepat sembuhnya
penyakit stroke.
UMI HANY AKASAH
Wartawan Radar Surabaya
ERKEMBANGAN akupunktur di dunia ini luar
biasa. Padahal, akupunktur
merupakan pengobatan tradisional yang berkembang di China sejak
700 tahun sebelum Masehi. Dari sejarah,
ilmu akupunktur berkembang dari
waktu ke waktu. Jarum akupunktur semula menggunakan batu. Selanjutnya
jarum akupunktur berkembang merubah
menjadi bambu, tulang dan perunggu.
Dikembangkan dari dinasti kerajaan
China, hingga akhirnya pada tahun
1950 dikembangkan indikasi klinis dan
akupunktur digunakan secara metode
modern. Sejak tahun 1955 akupunktur
P
NET.
HARUS PAS: Pasien harus didiagnosis ulang yakni terkait dengan stroke jenis apakah
yang dialami pasien. Misalnya saja, ia termasuk stroke jenis pendarahan atau penyumbatan.
dimasukkan dalam kurikulum di
Sekolah Kedokteran Barat.
Tahun 1960 akupunktur dikembangkan akupunktur untuk anestesi. Selain
itu juga dilakukan penelitian efek
akupunktur terhadap fungsi pada sistem tubuh dan pada organ.
Sejak tahun 1970an penelitan telah
dilakukan atas mekanisme akupunktur-anestesi dan akupunktur-analgesik
(berhubungan dengan nyeri) dari sudut
pandang bedah, ilmu anestesi, neuroanatomi, kimia-sel, ilmu fisiologi,
biokimia, psikologi dan elektro-medis.
Bahkan, kini di beberapa rumah sakit
modern, ada ahli akupunktur yang
dijadikan pilihan pengobatan untuk
menangani penyakit stroke.
Dr Yudhi Perdana, LAc, ahli akupunktur RS Adi Husada Undaan Wetan
mengakui, meski akupunktur merupakan pengobatan tradisional, banyak
pasien yang memilih menjalani terapi
akupunktur. “Selain menjalani pengobatan dengan ditangani ahli medis seperti
ahli saraf atau neoro anatomo, pasien
stroke juga menjalani terapi akupunktur
untuk mempercepat penyembuhannya,”
ungkap Yudha di Klinik Akupunktur RS
Adi Husada Undaan Wetan, kemarin.
Alumnus kedokteran Unair itu memaparkan stroke adalah suatu kondisi yang
terjadi ketika pasokan darah ke suatu
bagian otak tiba-tiba terganggu. Dalam
jaringan otak, kurangnya aliran darah
menyebabkan serangkaian reaksi biokimia, yang dapat merusakkan atau
mematikan sel-sel otak. Kematian jaringan
otak dapat menyebabkan hilangnya fungsi yang dikendalikan oleh jaringan itu. Menurut ia, bila dapat diselamatkan,
kadang-kadang si penderita mengalami
kelumpuhan pada anggota badannya,
hilangnya sebagian ingatan atau
kemampuan bicaranya. Menurut ia ada
beberapa penyakit yang menyebabkan
stroke secara tiba-tiba.
Misalnya saja, kadar gula terlalu
tinggi, Bahkan, yang paling menyedihkan di era modern sperti saat ini, penderita stroke makin meningkat. “Selain
karena gaya hidup seperti makanan,
karena tuntutan pekerjaan banyak
orang sering mengalami stress, istirahat
mereka juga kurang,” ucapnya. Dipaparkannya, ada beberapa penyakit yang menyebabkan stroke. Di antaranya, hipertensi (tekanan darah tinggi)
merupakan faktor risiko utama yang menyebabkan pengerasan dan penyumbatan arteri. Penderita hipertensi memiliki faktor risiko stroke empat hingga
enam kali lipat dibandingkan orang yang
tanpa hipertensi dan sekitar 40 hingga
90 persen pasien stroke ternyata menderita hipertensi sebelum terkena stroke.
Penderita diabetes memiliki risiko
tiga kali lipat terkena stroke dan mencapai tingkat tertinggi pada usia 50-60
tahun. “Penelitian menunjukkan bahwa makanan kaya lemak jenuh dan kolesterol seperti daging, telur, dan produk susu dapat meningkatkan kadar
kolesterol dalam tubuh dan berpengaruh pada risiko aterosklerosis dan penebalan pembuluh,” jelasnya.
“Orang yang suka merokok juga memilki risiko stroke. Konsumsi alkohol,
cedera pada kepala atau cedera otak
traumatik dapat menyebabkan pendarahan di dalam otak dan menyebabkan kerusakan yang sama seperti pada
stroke hemoragik,” lajutnya. Ada juga stoke yang disebabkan oleh
kekebalan darah, kekentalan darah dan
gangguan darah. Oleh karena itu,
penanganan akupunktur dibagi menjadi akupunktur yang dilakukan karena adanya pendarahan dan penyumbatan pada pembuluh darah.
“Biasanya jika stroke diakibatkan
oleh pendarahan pembuluh darah
maka terapi harus dilakukan seminggu
sesudah gejala. Tapi jika pembuluh
darah menyumbat maka terapi dilakukan sedini mungkin,” jelasnya.
Proses akunpunktur dari terapi
jarum yang memakan waktu 1,5-2 jam
setiap pasien. Menurut ia, dalam akupunktur ada fungsi menstabilitaskan
titik akupoint. “Stabilitas terhadap titik
akunpoint berfungsi untuk merangsang
darah dan memperlancar pembuluh
darah kembali,” jelasnya.
Ada 12 merediem utama yang dijadikan
titik akupoint di antaranya, paru-paru,
usus besar, kandung kemih, lambung,
limpa, jantung, usus kecil, ginjal, selaput
jantung, kandung empedu, liver dan Three
Heater. “Keseimbangan fungsi tubuh ini
akan kita lakukan lewat penusukan jarum
di akupoint ini,” jelasnya.
Alumnus akupunktur di Chinese
Medizine University Beijing itu memaparkan sebelum mengikuti terapi akupunktur secara bertahap, ada syarat
yang harus dilakukan oleh pasien
stroke. Di antaranya, mereka harus diwawancarai terkait dengan kondisi strokenya. Kemudian, ia harus didiagnosis
ulang yakni terkait dengan stroke jenis
apakah yang dialami pasien. Misalnya
saja, ia termasuk stroke jenis pendarahan atau penyumbatan. (*/het)
Pengusaha Menolak Perjanjian Kerja Bersama
DIASUH OLEH:
Choirul Shodiq SH.MH
Redaktur Radar
Surabaya/ Ombudsman
Jawa Pos Group
Tutiek Retnowati SH. MH
Dekan Falkutas
Hukum Universitas
Narotama
ANGGOTA TIM: Dr Maarten Leendert Souhoka SH MS, Moh. Saleh SH
MH, Rusdianto SH MH, Evi Retno Wulan SH MHum
Yth: Pengasuh rubrik
konsultasi hukum
Saya dimintai bantuan
teman saya yang bekerja
di sebuah perusahaan
transportasi, untuk menulis pertanyaan kepada pengasuh rubrik konsultasi
hukum di Radar Surabaya. Semula saya sarankan agar dia sendiri yang
bertanya, namun jawabnya selain malu ia khawatir akan keselamatan
karirnya di tempat pekerjaannya sekarang.
Pertanyaanya sebagai
berikut: Bahwa di perusahaan tempatnya bekerja, katanya terdapat 32 pekerja. Ia
menyebut mempunyai 2
organisasi pekerja. Sebelum
ada organisasi pekerja,
pengusaha sudah membuat
Peraturan Perusahaan.
Pada saat ini ia mengusulkan pada pengusaha untuk membuat Perjanjian
Kerja Bersama, tetapi ditolak oleh pengusaha dengan alasan sudah ada peraturan perusahaan.
Yang jadi pertanyaannya
adalah: Apakah pengusaha
boleh menolak permohonannya, untuk merundingkan pembuatan Perjanjian
Kerja Bersama? Atas ja-
wabannya saya ucapkan
terima kasih.
Halim
Di Surabaya
JAWABAN:
Sdr Halim. Sebelumnya
saya ucapkan salut kepada
Saudara yang bersedia mewakili teman Anda untuk
bertanya kepada kami. Ya
mestinya Saudara bisa
menjelaskan kepadnya agar
tidak perlu terlalu takut dengan bayang-bayang akan
keselamatan karirnya, ter-
kait dengan masalah hubungan ketenagakerjaan,
karena itu semua telah di
atur dalam undang-undang.
Tapi jika alasannya tidak
mau bertanya karena malu,
itu haknya yang tidak bisa
dipaksa oleh siapapun.
Baiklah, untuk menjawab
pertanyaan teman Saudara,
perlu saya jelaskan terlebih
dahulu mengenai Peraturan Perusahaan (PP) dan
Perjanjian Kerja Bersama
(PKB). Suatu peraturan
perusahaan, adalah suatu
peraturan yang dibuat oleh
pengusaha itu sendiri, yang
memuat antara lain: syarat-
syarat kerja dan tata tertib
perusahaan. Sedang yang
dimaksud Perjanjian Kerja
Bersama (PKB) adalah
suatu perjanjian antara Serikat Pekerja dan Pengusaha yang berisi di antaranya: syarat-syarat kerja dan
tata tertib perusahaan.
Jika Anda perhatikan
kedua pengertian tadi,
terlihat perbedaannya pada
pihak yang membuat, dan
persamaannya terletak
pada isinya. Oleh karena isinya yang sama, maka dalam
suatu perusahaan tidak
dapat berlaku pada saat
yang bersamaan, suatu
Peraturan Perusahaan dan
Perjanjian Kerja Bersama.
Pasal 111 ayat 4, UU Nomor 13 tahun 2003 dinyatakan: Selama masa berlakunya peraturan perusahaan, apabila serikat
pekerja/serikat buruh di
perusahaan menghendaki
perundingan pembuatan
perjanjian kerja bersama,
maka pengusaha wajib
melayani. Maka berdasarkan
pasal tersebut, pengusaha
wajib memenuhi permintaan
serikat pekerja/serikat buruh
untuk merundingkan pembuatan PKB. Hal berikut
yang perlu diperhatikan adalah bahwa serikat pekerja/serikat buruh yang hendak
menjadi pihak dalam perundingan tersebut, harus tercatat pada Disnaker.
Lebih lanjut dalam pasalpasal 119 dan 120, UU
Nomor 13 tahun 2003, tentang syarat hak serikat
pekerja untuk mewakili
para pekerja. Oleh Mahkamah Konstitusi dalam putusannya Nomor: 115/PUUVIII/2010 menyatakan bahwa pasal 120 bertentangan
dengan UUD. Oleh karena
itu untuk mewakili para pekerja dalam perundingan
PKB, maka para serikat pekerja dibentuk team perunding yang terdiri dari wakilwakil serikat pekerja secara
proporsional.
Dengan demikian dapat
disimpulkan, bahwa pengusaha tidak dapat menolak permohonan serikat
pekerja untuk berunding
dengan pengusaha guna
membuat PKB. Jika PKB
telah terbentuk maka Peraturan Perusahaan dinyatakan tidak berlaku lagi.
Semoga penjelasan ini
memenuhi harapan teman
Saudara. Terima kasih.
Kepada pembaca yang berminat bertanya masalah seputar hukum dan aplikasinya, dapat berkirim surat ke alamat
Redaksi Radar Surabaya di Gedung Graha Pena lt 4, Jl A Yani 88 Surabaya. Bisa juga melalui email [email protected],
atau [email protected]. Penanya tidak akan dikenakan biaya.
Perang Dingin
Dear Mbak Upi,
Aku nggak akur dengan
kakak ipar. Kami nggak
pernah bertengkar, tapi
terlibat perang dingin
tiada akhir. Aku jengkel
karena dia anggap semua
barang miliknya. Suka
asal pakai punya orang
tanpa bilang. Kalau
ditegur, salah terima.
Enaknya bagaimana, ya?
Jenny Ahmad,
[email protected]
UPI SAYS
Dear Jen,
Berarti Anda tinggal
serumah ya sama kakak
ipar? Naaah, satu kejadian yang biasanya dialami bila tinggal dengan
‘orang lain’ yang bukan
satu kekuarga adalah
terjadinya konflik terpendam, hehehe. Kenapa
bisa begitu? Karena
‘orang lainnya’ itulah
yang akhirnya menjadikan sikap sungkan dan
grundel di belakang
menjadi budaya. Jadi,
apa solusinya?
Pertama, pahami dulu
tentang hadirnya ‘orang
lain’ di rumah. Berarti
harus ikhlas berbagi dan
sabar. Kedua, coba koreksi diri dulu, kenapa
kakak ipar berperilaku
seperti itu? Apa mungkin
tanpa Anda sadari, sebelumnya Anda pernah
melakukan hal-hal yang
membuat dia tidak nyaman? Mungkin cara
Anda menegur, membuat dia tersinggung.
Ketiga, coba bicarakan
dengan suaminya, yang
juga kakak Anda. Jangan lupa, berusaha dengan cara bijaksana pada saat curhat. Mungkin
juga ipar Anda pernah
juga curhat ke kakak
soal sikap Anda yang tidak menyenangkan dia.
Mengenai perang dingin, itu adalah hal
yang sangat tidak menyenangkan, yang terus
menerus akan membangkitkan kekesalan,
kemarahan dan bisa
jadi dendam. Yang pasti, kedamaian akan semakin jauh. Jangan
pertahankan permasalahan hanya karena ego
masing-masing.
Dengan berani terbuka
berbicara dengannya
dari hati ke hati, yakinilah solusi terbaik akan
didapat. Ingat, tidak semua orang bisa luwes
berkomunikasi dan bisa
mengungkapkan isi hatinya. Begitu juga dengan
Anda, bukan? Jadi, dengan mencoba memahami , hati ini akan lebih
bisa diajak berdamai. (*)
Bawahan
Pintar
Dear Mbak Upi,
Saya kurang nyaman
dengan lingkungan kerja.
Bawahan saya jauh lebih
baik dan menonjol dari
saya sendiri. Saya akui,
dia memang lebih cerdas.
Bagaimana harus
UPI THAIB SE
Owner Sekolah
Kepribadian Natasa
Jl Ketampon I Kav
103-105, Bintoro, Surabaya
(031) 5682881, 5612555.
Website :
www.natasagroup.com
bersikap?
Mashita W,
[email protected]
UPI SAYS
Dear Mashita,
Mengakui kelebihan
seseorang adalah ciri
manusia berjiwa besar
dan bijaksana. Itulah
salah satu kriteria seorang pemimpin. Jadi,
jangan bersikap kurang
nyaman. Justru hal ini
Anda jadikan bahan koreksi diri dan motivasi
untuk menjadi lebih
baik. Dear, jangan pernah malu mengakui kekurangan diri. Segera
tingkatkan kualitas! Pemimpin adalah panutan.
Belajar dari bawahan
bukan hal yang akan merendahkan kita. Jadi,
bersyukurlah punya bawahan yang cerdas. (*)
Bermasalah dengan orang yang sulit? Relationship dengan lingkungan buruk?
Yuk, curhat sama Upi Thaib untuk dapat solusinya. Kirim pertanyaan melalui
e-mail ke [email protected]!
layouter: hadi
Download