RINGKASAN DEFRIZAL. C34060519. KARAKTERISASI GEN hdc

advertisement
RINGKASAN
DEFRIZAL. C34060519. KARAKTERISASI GEN hdc PENGKODE ENZIM
HISTIDIN DEKARBOKSILASE PADA ISOLAT BAKTERI IKAN TUNA
(Thunnus sp) DAN CAKALANG (Katsuwonus pelamis). Dibimbing oleh PIPIH
SUPTIJAH dan ASADATUN ABDULLAH
Indonesia merupakan salah satu produsen ikan tuna di dunia. Laporan
Rapid Alert System for Food and Feed (RASFF) Uni Eropa pada tahun 2007
mencatat terdapat 22 kasus impor tuna Indonesia yang mengandung histamin
melebihi batas keamanan pangan. Food and Drugs Adminsitration Amerika
serikat (US-FDA) melaporkan terdapat 7 kasus pada tahun 2007 dan 13 kasus
pada tahun 2008 tentang penolakan tuna Indonesia akibat kadar histamin yang
melebihi ambang batas keamanan pangan. Ikan-ikan golongan scombridae seperti
tuna dan cakalang secara alami memiliki kandungan histidin dalam jumlah yang
tinggi yang dapat diubah menjadi histamin oleh bakteri pembentuk histamin yang
memiliki enzim histidin dekarboksilase.
Untuk dapat mengembangkan metode yang dapat mendeteksi adanya
histamin secara dini dan akurat, maka perlu dilakukan isolasi gen pengkode enzim
histidin dekarboksilase dengan metode berbasis PCR-sequencing. Adapun tujuan
dari penelitian ini adalah mendapatkan isolat bakteri dari ikan tuna dan cakalang;
mendapatkan gen pengkode enzim histidin dakarboksilase dari isolat bakteri ikan
tuna dan cakalang dan karakterisasi gen pengkode enzim histidin dekarboksilase
dari isolat bakteri ikan tuna dan cakalang.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah isolasi bakteri dari
ikan tuna dan cakalang, ekstraksi DNA dengan menggunakan metode CTAB dan
PCR-sequencing. Prosedur kerja pada penelitian ini meliputi; isolasi dan
karakterisasi isolat bakteri; esktraksi dan purifikasi DNA; amplifikasi DNA target;
karakterisasi DNA dengan elektroforesis gel agarosa serta PCR- sequencing. Total
isolat dari kedua jenis sampel berjumlah 22 isolat dengan karakteristik isolat
secara umum: bentuk permukaan cembung dan datar; bentuk tepian licin; bentuk
koloni tidak beraturan dan bulat dengan warna merah, kuning, putih dan oranye.
Karakterisasi gram menunjukkan bahwa terdapat 18 isolat gram negatif dan 4
isolat gram positif. Gen pengkode enzim histidin dekarboksilase (hdc) berhasil
diisolasi dari isolat bakteri ikan Be 3 dengan panjang basa yang telah sesuai
dengan literatur yaitu 534 bp. Hasil Basic Local Asignment Search Tool (BLAST)
terhadap DNA bakteri target menunjukkan gen hdc dari bakteri Morganella
morganii FJ4965.1 berdasarkan data yang diperoleh dari National Center for
Biotechnology Information (NCBI).
Download