PENGARUH PROMOSI TERHADAP VOLUME PENJUALANPT. TAMBANG BATUBARA BUKIT ASAM (PERSERO) Tbk.PENGUSAHAAN BRIKET UNIT GRESIK Oleh: Herry Kurniawan (01610256) management Dibuat: 2007-01-09 , dengan 3 file(s). Keywords: Promosi, volume penjualan Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan studi kasus yang tujuannya adalah untuk mendiskripsikan atau memberikan gambaran secara sistematis mengenai fakta-fakta serta hubungan antar fenomena yang diselidiki. Penulis mengambil judul ; Pengaruh Promosi Terhadap Volume Penjualan PT. Tambang Batubara Bukit Asam (Persero) Tbk. Pengusahaan Briket Unit Gresik. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh promosi terhadap volume penjualan PT. Tambang Batubara Bukit Asam (Persero) Tbk. Pengusahaan Briket Unit Gresik. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah jumlah volume penjualan (Y) sebagai variabel terikat atau yang dipengaruhi, sedangkan variabel bebasnya atau yang mempengaruhi adalah promosi (X). Sedangkan pengukuran variabel bebas (X) adalah seluruh biaya promosi yang dikeluarkan perusahaan setiap semester selama tahun 2001 sampai 2005, dan untuk pengukuran variabel terikat (Y) adalah jumlah volume penjualan setiap semester selama tahun 2001 sampai 2005 dalam bentuk kilogram atau unit. Alat analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier sederhana, uji F dan uji T. Berdasarkan pada penghitungan regresi linier sederhana, dapat diketahui besarnya kontribusi variabel bebas yaitu promosi terhadap volume penjualan sebesar 81.5%. Dan juga diperoleh nilai statistik F variabel promosi sebesar 35.237 sedangkan Ftabel pada taraf signifikan 5% menunjukan nilai sebesar 5.317, serta diperoleh nilai statistik t variabel promosi sebesar 5.936 sedangkan ttabel pada taraf signifikan 5% menunjukan nilai sebesar 2.306, sehingga dapat dikatakan bahwa variabel promosi mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap volume penjualan. Berdasarkan uraian di atas, maka penulis menyarankan agar PT. Tambang Batubara Bukit Asam (Persero) Tbk. Pengusahaan Briket Unit Gresik terus meningkatkan promosi yang sudah dilakukan, serta mengembangkan program promosi melalui periklanan (media cetak dan elektronik), dengan asumsi biaya perusahaan masih mencukupi.