making a congklak mobile game applications using bluetooth network

advertisement
GUNADARMA UNIVERSITY LIBRARY : http://library.gunadarma.ac.id
1
MAKING A CONGKLAK MOBILE GAME
APPLICATIONS USING BLUETOOTH
NETWORK
Kartiko Yudo Hananto (50407488)
Abstract—MAKING A CONGKLAK MOBILE GAME
APPLICATIONS USING BLUETOOTH NETWORK Kartiko Yudo Hananto Undergraduate Program, 2011 Gunadarma University http://www.gunadarma.ac.id Key
Words: J2ME games; congklak and Bluetooth network ABSTRACT : Congklak is one of the interesting games. On
some phones, this game is played against the computer with
a pre-programmed and not dynamic, it will quickly lead to
boredom, compared with a game that is done by fighting
men. Based on the things mentioned above, this will be
made with a mobile game application congklak using Bluetooth networks make it possible to make this game played
by two players using two phones that connect with a Bluetooth connection so that it becomes more interesting and
exciting. Programs used in designing this application was
built using Java 2 Micro Edition platform from Sun Microsystems. Penamaan File: 50407488
Jaringan Bluetooth. Dengan berbagai kelebihannya, 1
2 penerapan Bluetooth memungkinkan untuk menjadikan game ini dimainkan oleh 2 pemain dengan menggunkan 2 ponsel yang menggunakan jaringan Bluetooth
sehingga menjadi lebih menarik dan mengasyikkan. 1.2
Batasan Masalah Berdasarkan uraian di atas, maka
penulisan ini dibuat dengan menggunakan Java 2 Micro Edition (J2ME). Pembahasannya itu sendiri dibatasi,
hanya mencakup langkah-langkah dalam pembuatan aplikasi, mulai dari tahap perancangan, implementasi program hingga uji coba aplikasi. Aplikasi game ini dapat
dimainkan oleh user usia minimal 6 tahun........
For further detail, please visit UG Library
(http://library.gunadarma.ac.id)
I. Chapter 1
II. Chapter 2
BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Saat
sekarang ini penggunaan teknologi mobile terus berkembang dengan sangat pesatnya. Dengan hadirnya berbagai macam teknologi komunikasi seperti Infared, USB,
dan Bluetooth, peralatan-peralatan ini semakin terintegrasi dengan sistem komputer dan Internet. Kemampuannya juga semakin diperluas, salah satunya sebagai media hiburan dengan berbagai macam fitur seperti game,
MP3 dan kamera. Java sebagai bahasa pemrograman dan
platform pengembangan telah menjadi salah satu standarisasi terkini di lingkungan Teknologi Informasi. Salah
satu keunggulannya Java yaitu memberi kemudahan untuk mengembangkan berbagai jenis perangkat lunak yang
portabel, tanpa perlu memperhatikan detail perangkat
kerasnya (hardware). Melalui edisi Java 2 Micro Edition
(J2ME), Java turut menunjang penerapan teknologi komunikasi dalam berbagai aplikasi untuk teknologi mobile.
Dengan semakin majunya teknologi pengembangan bagi
teknologi mobile aplication, implementasinya pun semakin
beragam. Salah satu aplikasiya yaitu game jaringan dengan memanfaatkan Bluetooth. Aplikasi ini memungkinkan
pengguna secara praktis bermain bersama-sama menggunakan peralatannya masing-masing dalam berbagai kesempatan. Congklak merupakan salah satu game yang
cukup menarik dan familiar oleh para pengguna ponsel.
Game yang dimainkan melawan komputer ini, memiliki
tata cara permainan yang sederhana sehingga mudah dipahami dalam waktu singkat. Namun permainan melawan
komputer yang telah diprogram dan tidak dinamis, akan
lebih cepat mendatangkan kebosanan, dibandingkan permainan melawan pemain manusia. Untuk itu pada kesempatan ini, penulis membuat sebuah penulisan dengan judul
Membuat Aplikasi Game Mobile Congklak Menggunakan
BAB II LANDASAN TEORI 2.1 Pengenalan J2ME
Java adalah bahasa pemrograman berorientasi objek yang
dikembangkan oleh Sun Microsystems sejak tahun 1990.
Aplikasi Java merupakan kode sumber program yang
dikompilasi menjadi kode byte, kemudian dieksekusi dalam
suatu lingkungan perangkat lunak khusus, yang disebut
virtual machine. Bahasa Java memiliki kemiripan dengan C/C++ namun lebih mudah digunakan, portabel
serta aman, karena Java tidak mengizinkan akses langsung ke perangkat keras, dan menangani sendiri manajemen memori untuk programnya. Dalam perjalanannya,
Java terus mengalami peningkatan, baik dari segi tata
bahasa, teknologi maupun portabilitasnya. Saat ini Sun
Microsystems telah mengembangkannya hingga versi ke-2.
Untuk platform yang terbaru ini terdapat tiga edisi yang
dibuat, yaitu Java 2 Standard Edition (J2SE), Java 2 Enterprise Edition (J2EE), dan Java 2 Micro Edition (J2ME).
Masing-masing edisi Java memiliki target pengguna dan
penerapan yang berbeda. J2SE lebih banyak digunakan
pada sistem desktop atau PC, sedangkan J2EE diperuntukkan bagi pengembangan aplikasi-aplikasi server tingkat
enterprise. J2ME sendiri merupakan versi skala bawah
dari Java, yang implementasinya ditujukan bagi peralatan yang tidak memiliki kapasitas memadai untuk menjalankan versi standarnya, yang umumnya berupa peralatan embedded system. J2ME merupakan subset dari J2SE
yang terdiri dari kumpulan Application Programming Interface (API). Dengan beragamnya spesifikasi kebutuhan
serta keterbatasan untuk setiap jenis peralatan, kumpulan API ini dikelompokkan ke dalam konfigurasi dan profil
yang sesuai dengan karakteristik implementasinya. Konfigurasi 5
6 adalah spesifikasi yang menjelaskan detail virtual ma-
2
GUNADARMA UNIVERSITY LIBRARY : http://library.gunadarma.ac.id
chine dan kumpulan API dasar yang dapat digunakan
pada sebuah peralatan, sedangkan profildibangun dari suatu konfigurasi dengan menambahkan API khusus, sehingga menghasilkan sebuah lingkungan yang lengkap untuk membangun aplikasi. Gambar 2.1 Platform Java
2 2.2 MIDP Mobile Information Device Profile (MIDP)
adalah sebuah profil yang dibangun dari Connected, Limited Device Configuration (CLDC), yaitu konfigurasi dasar
J2ME untuk peralatan nirkabel dengan kapasitas memori
yang kecil dan koneksi jaringan yang tidak tetap/terputusputus. MIDP.......
For further detail, please visit UG Library
(http://library.gunadarma.ac.id)
III. Chapter 3
BAB III ANALISA DAN PEMBAHASAN 3.1 Gambaran Umum Aplikasi Permainan Congklak adalah salah
satu permainan populer yang dikenal masyarakat. Di
negara-negara Eropa dan Amerika lebih banyak mengenal permainan ini dengan Bantumi. Permainan congklak
dimainkan oleh dua orang secara bergilir, menggunakan
biji-bijian yang tersebar merata dalam enam buah wadah
yang tersusun berjajar, dan sebuah wadah utama. Tata
cara bermainnya kurang-lebih mengumpulkan biji-bijian
ke dalam wadah utama, dengan mengambil dari salah satu
wadah yang dimiliki, kemudian menjatuhkannya satu per
satu hingga habis ke setiap wadah yang dilalui, kecuali
wadah utama lawan. Permainan berakhir setelah seluruh
biji-bijan telah dipindahkan ke wadah utama. Kemudian
pemenangnya ditentukan dari banyaknya biji-bijian yang
terkumpul dalam wadah utama. Permainan ini kemudian
diaplikasikan menjadi game jaringan berupa permainan
angka-angka, dengan menggunakan dua buah perangkat
yang saling bertukar pesan. Masing-masing aplikasi harus
terhubung melalui koneksi Bluetooth yang dibangun secara
client/server. Aplikasi server menyediakan layanan koneksi
Bluetooth, dan aplikasi client mencari koneksi yang terbuka dalam lingkungan jaringan Bluetooth. 25
26 3.2 Flowchart Mulai Tampilkan Gambar Pembuka
Host Y Menunggu user lain Join T Join Y Menunggu
user Host T Memulai Permainan Menampilkan hasil user
menang/kalah Selesai Gambar 3.1 Gambar Flowchart
27 Aplikasi mula-mula akan menampilkan halaman pembuka atau splash screen, dan dilanjutkan ke halaman
menu utama yang menampilkan pilihan permainan, sebagai server atau client. Dari halaman menu, pengguna memulai permainan atau keluar dari aplikasi. Jika
permainan dimulai, tampilan beralih ke halaman proses
koneksi yang menampilkan pesan bahwa koneksi sedang
dibuat. Pada halaman ini pengguna dapat membatalkan
koneksi dan kembali ke halaman menu. Setelah koneksi
terbentuk, tampilan selanjutnya beralih ke halaman permainan. Halaman akhir permainan berisi pesan menangkalah atau dihentikannya permainan, yang ditampilkan
ketika permainan berakhir, atau ketika pengguna keluar
dari halaman permainan. Tampilan selanjutnya.......
For further detail, please visit UG Library
(http://library.gunadarma.ac.id)
IV. Chapter 4
BAB IV PENUTUP 4.1 Kesimpulan Berdasarkan pembahasan mengenai perancangan membuat aplikasi game
mobile Congklak menggunakan jaringan Bluetooth pada
bab sebelumnya, maka penulis mengambil kesimpulan
bahwa aplikasi game yang di bahas pada penulisan ini
hanya dapat dimainkan pada handphone yang mendukung
teknologi Bluetooth. Pada aplikasi game ini juga user
dapat memilih untuk menjadi host atau menjadi client.
Dalam mengembangkan aplikasi game ini perlu dipertimbangkan aspek-aspek yang akan mempengaruhi kinerja
aplikasi juga kenikmatan dalam bermain. Diantaranya
yaitu penggunaan memori yang efisien, dan tidak membebani perangkat kerasnya. Hal ini dapat diatasi antara lain dengan teknik pemrograman berorientasi objek
yang efektif serta tepat guna dalam pengkodean program.
Penanganan antarmuka pengguna juga perlu diperhatikan
seperti portabilitasnya, terutama untuk antarmuka berbasis grafis mengingat keragaman karakteristik tampilan dari
berbagai macam perangkat ponsel saat ini. Secara umum
kumpulan API antarmuka pengguna dari J2ME telah dapat mencakupi masalah ini, sehingga pengembang hanya
perlu menangani masalah proporsi tata-letak, ukuran dan
estetika dari objek-objek grafis. 4.2 Saran Dalam mengembangkan aplikasi game mobile menggunakan jaringan perlu
dipertimbangkan aspek-aspek yang akan mempengaruhi
kinerja aplikasi juga kenikmatan bermain. Penanganan
antarmuka pengguna juga perlu diperhatikan, terutama
untuk antarmuka berbasis grafis mengingat keragaman
karakteristik tampilan dari teknologi mobile. Dengan
adanya penulisan ini diharapkan akan lebih banyak orang
yang mengembangkan aplikasi game ini dari segi masalah
proporsi 57
58 tata-letak, ukuran dan estetika dari objek-objek grafis
sehingga menjadi sebuah aplikasi game yang lebih menarik
dan beramanfaat untuk pengembangan kecerdasan dalam
bentuk sebuah permainan.
.......
For further detail, please visit UG Library
(http://library.gunadarma.ac.id)
V. Chapter 5
.......
For further detail, please
(http://library.gunadarma.ac.id)
visit
UG
Library
Download