KATA PENGANTAR Puji syukur kita panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena berkat Karunia-Nya Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (LAKIP) Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika Kabupaten Berau Tahun Anggaran 2013 ini dapat disusun. LAKIP Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika Kabupaten Berau disusun dalam rangka memenuhi Instruksi Presiden Nomor 7 Tahun 1999 tentang Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah yang merupakan wujud pertanggungjawaban atas pelaksanaan tugas sesuai visi dan misi yang dibebankan kepada Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika Kabupaten Berau. LAKIP Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika Kabupaten Berau Tahun 2013 disusun mengacu pada Pedoman Penyusunan Penetapan Kinerja dan Pelaporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah , sebagaimana diatur dalam Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara & Reformasi Birokrasi Nomor 29 Tahun 2010 dan Peraturan Bupati Berau Nomor 43 Tahun 2012 tentang Pedoman Penetapan Kinerja dan Pelaporan Akuntabilitas Kinerja di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Berau. Laporan ini memuat hal-hal pokok tentang pelaksanaan kegiatan dan hasilnya maupun masalah yang dihadapi serta upaya tindak lanjut yang telah ditempuh. Yang secara khusus berisi gambaran perkembangan pelaksanaan program dan kegiatan serta capaian sasaran strategik yang dilaksanakan pada Tahun 2013, yang merupakan capaian kinerja tahun ketiga pelaksanaan Rencana Starategis (Renstra Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika Tahun 2011-2015). Seiring berjalannya waktu, tujuan, sasaran dan kebijakan yang tertuang dalam Renstra mengalami revisi/beberapa perubahan kecil yang didasarkan pada beberapa faktor dan pertimbangan, antara lain adanya beberapa indikator kinerja utama yang perlu diselaraskan dengan substansi yang telah termuat dalam RPJMD Kabupaten Berau Tahun 2011 -2015. Dengan penyesuaian ini diharapkan mampu memberikan arah yang lebih jelas dan spesifik, dan terukur terhadap kinerja Pembangunan Perhubungan, Komunikasi Dan Informatika. LAKIP ini diharapkan menjadi sarana pengendalian dan penilaian kinerja atas pelaksanaan program dan kegiatan dalam rangka mewujudkan penyelenggaraan Pemerintahan yang baik dan besih (good governance and clean government) serta sebagai umpan balik dalam perencanaan dan pelaksanaan kegiatan pada tahun berikutnya. . Tanjung Redeb, 20 Januari 2014 KEPALA DINAS, Fahmi Rizani, SH Nip. 19580612 198203 1 018 RINGKASAN EKSEKUTIF Terselenggaranya good governance merupakan prasyarat bagi Satuan Perangkat Kerja Daerah(SKPD) untuk mewujudkan aspirasi masyarakat dan mencapai tujuan serta cita-cita berbangsa dan bernegara. Dalam rangka itu diperlukan pengembangan dan penerapan sistem pertanggungjawaban yang tepat, jelas, terukur dan legitimate sehingga penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan dapat berlangsung secara bedaya guna, berhasil guna, bersih dan bertanggung jawab serta bebas dari korupsi, kolusi dan nepotisme. Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (LAKIP) Dinas Perhubungan ,Komunikasi dan Informatika Kabupaten Berau disusun sebagai pertanggungjawaban pelaksanaan kegiatan dalam menjalankan proses pembangunan, baik untuk keberhasilan maupun kegagalan pelaksanaan Tugas Pokok dan Fungsi (TUPOKSI) serta Visi dan Misi Organisasi dan untuk mengetahui sejauh mana hasil akhir (Evaluasi) kinerja Dinas dengan TUPOKSI dan RENSTRA Dinas Perhubungan ,Komunikasi dan Informatika Kabupaten Berau. Adapun materi pokok pada laporan ini merupakan informasi mengenai capaian kinerja yang harus dipertanggung jawabkan dalam pelaksanaan tugas Dinas selama kurun waktu 1 (satu) tahun, hal tersebut dituangkan dalam Pengukuran Kinerja yang meliputi Capaian Indikator Kinerja Utama , Evaluasi dan Analisa Pencapaian Kinerja Program dan Kegiatan tahun 2013. Melalui LAKIP Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika Kabupaten Berau tahun 2013 ini diharapkan dapat menjadi bahan perbaikan kinerja untuk tahun selanjutnya sesuai dengan tujuan dan sasaran strategis Rencana Strategis Tahun 20112015 serta dapat menjadi indikator bagaimana Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika Kabupaten Berau berperan dalam mendukung pembangunan Daerah dan masyarakat Kabupaten Berau. Tanjung Redeb, 20 Januari 2014 KEPALA DINAS, Fahmi Rizani, SH Nip. 19580612 198203 1 018 DAFTAR ISI Ringkasan Eksekutif …………………………………………………………... i Kata Pengantar ………………………………………………………….. ii Daftar Isi ………………………………………………………….. iii Daftar Tabel ………………………………………………………….. v BAB I PENDAHULUAN …………………………………………...... A. Dasar Pembentukan Organisasi ………….…………..... 1 B. Tugas Pokok & Fungsi Dinas Perhubungan, Komunikasi Dan Informatika Kabupaten Berau …………………….. . 2 ……………………………………… 2 D. Sumber Daya Manusia …………………………………… . 3 C. Struktur Organisasi ………………………………… 6 F. Lingkungan Strategis yang Berpengaruh ……………….. 7 E. Sarana dan Prasarana BAB II PERENCANAAN STRATEGIK ………………………….................... A. Rencana Strategis ..……………………………………… 18 B. Penetapan Tujuan dan Sasaran …………………………. 19 …………………........... 25 C. Penetapan Kinerja Tahun 2013 BAB III PENGUKURAN KINERJA ..................………………………………. . …………………………………………. . 29 B. Evalusi dan Analisis Pencapaian Kinerja…………............ 28 C. Aspek Keuangan………………………………………….... . 50 BAB IV PENUTUP ………………………………………………….............. 53 LAMPIRAN ………………………………………………….............. A. Indikator Kinerja DAFTAR TABEL Tabel 1. Sumber Daya Aparatur Menurut Tingkat Pendidikan 4 Tabel 2. Sumber Daya Aparatur Menurut Golongan 5 Tabel 3. Sumber Daya Aparatur Menurut Gender 6 Tabel 4. Anggaran Belanja Langsung Th. 2013 9 Tabel 5. Rekapitulasi Penerimaan Retribusi Th. 2013 9 Tabel 6. Jumlah Angkutan Darat/Angkutan Penumpang Th.2013 10 Tabel 7. Jumlah Penumpang Angkutan Darat Th.2013 11 Tabel 8. Jumlah Kapal Penumpang,Barang Tiba & Berangkat di Dermaga Lokal Th.2013 14 Tabel 9. Rekapitulasi Arus Lalu Lintas Angkutan Udara Bandara Kalimarau Th.2013 15 Tabel 10. Misi dan Tujuan Dinas Perhubungan, Kominfo 20 Tabel 11. Tujuan dan Sasaran Dinas Perhubungan, Kominfo 22 Tabel 12. Penentuan Indikator Kinerja Sasaran 23 Tabel 13. Capaian Sasaran 1 34 Tabel 14. Capaian Sasaran 2 36 Tabel 15. Capaian Sasaran 3 38 Tabel 16. Perbandingan Anggaran,Realisasi Capaian Sasaran 3 39 Tabel 17. Capaian Sasaran 4 40 Tabel 18. Capaian Sasaran 5 44 Tabel 19. Capaian Sasaran 6 45 Tabel 20. Capaian Sasaran 7 34 Tabel 21. Capaian Sasaran 8 46 Tabel 22. Capaian Sasaran 9 47 Tabel 23. Capaian Sasaran 10 48 Tabel 24. Capaian Sasaran 11 49 Tabel 25. Realisasi Anggaran Belanja Tidak Langsung 50 Tabel 26. Realisasi Anggaran Belanja Langsung 52