1 BAB 1 PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Dalam dunia bisnis

advertisement
BAB 1
PENDAHULUAN
1.1.
Latar Belakang
Dalam dunia bisnis, satu hal yang ditekankan ialah konsumen merupakan
raja karena konsumen adalah salah satu faktor yang sangat penting untuk
menentukan keberhasilan suatu bisnis. Untuk itu, produsen harus melakukan dan
memberikan yang terbaik kepada konsumen agar kepuasan konsumen dapat
terpenuhi.
Selain faktor di atas, faktor yang mempunyai peran besar dalam
menentukan keberhasilan bisnis adalah bagaimana produsen memperkenalkan
produknya
kepada
konsumen.
Semakin
kreatif
dan
inovatif
dalam
memperkenalkan produknya, maka konsumen akan lebih tertarik untuk membeli
dan menggunakan produk yang telah ditawarkan oleh pihak produsen.
Banyak cara yang dapat ditempuh oleh produsen dalam memperkenalkan
produknya, salah satunya ialah dengan menggunakan internet. Internet adalah
fasilitas yang paling baik untuk melakukan promosi dalam penawaran produk
dan pertukaran informasi. Dengan berkembangnya internet, berkembang pula ECommerce, yaitu layanan elektronik perdagangan yang meliputi pembelian,
penjualan, penyebaran, pemasaran barang dan jasa melalui sistem elektronik.
Dengan menggunakan internet ini maka konsumen tidak perlu menghabiskan
waktunya untuk mengunjungi langsung lokasi tempat pembelian produk.
Konsumen dapat melakukan komunikasi langsung dengan produsen secara
1
2
online (WebCamera) maupun melalui email agar konsumen dapat mengetahui
informasi-informasi produk yang akan dibeli.
Jaringan Internet yang tidak mengenal batasan geografis, dapat diakses
oleh siapapun yang memiliki koneksi ke Internet dan tidak memerlukan biaya
yang relatif besar untuk menggunakan Internet. Dengan Internet ini, produsen
dapat menghemat biaya promosi suatu produk secara maksimal dibandingkan
dengan bentuk promosi lainnya.
1.2.
Ruang Lingkup
Untuk pembahasan sebuah topik skripsi yang lebih terfokus dan terarah pada
suatu tujuan yang ingin dicapai, maka dalam skripsi ini akan membahas hal-hal
sebagai berikut :
•
Perancangan sistem penjualan
1. Perancangan sistem penjualan yang dapat di update dan di delete. Pada
bagian ini administrator dapat melakukan update pelanggan baru.
2. Tidak adanya pembahasan tentang sistem pembayaran secara online.
3. Analisis terhadap pemesanan produk food and beverage. Produk-produk
disini seperti kecap dan sirup dan target PT.Wowin adalah langsung
kepada konsumen.
4. Pembuatan sistem penjualan dan penyediaan informasi yang berbasiskan
web mengenai informasi produk, harga produk, jumlah produk yang
tersedia, dan lain sebagainya.
3
1.3.
Tujuan dan Manfaat
Tujuan dari perancangan sistem ini adalah :
- Melakukan analisis dan perancangan sistem aplikasi untuk penjualan.
- Mengunakan informasi terintegrasi untuk menciptakan suatu pelayanan yang
sesuai dengan keperluan pelanggan dan efisiensi waktu dari kedua belah
pihak.
Manfaat dari perancangan sistem ini adalah :
- Untuk mempermudah para pelanggan dalam pemesanan suatu produk secara
online.
1.4.
-
Meningkatkan efisiensi operasional.
-
Peningkatan time to market.
Metodologi Penelitian
Metode yang digunakan dalam penulisan skripsi ini meliputi dua bagian pokok
yaitu Metode Analisis dan Metode Perancangan.
1. Metode Analisis
Metode analis adalah suatu proses pengumpulan data dan informasi dalam
rangka meningkatkan sistem yang sedang berjalan. Metode analisis yang di
gunakan antara lain :
a. Survei atas sistem yang sedang berjalan di perusahaan ini
b. Wawancara dengan pihak perusahaan
c. Analisis terhadap hasil survey
d. Identifikasi masalah
4
Hasil dari analisis kemudian dibuat laporannya untuk masukkan dalam
perancangan system yang diusulkan.
2. Metodologi Perancangan
Adalah suatu proses perancangan suatu suatu sistem yang baru untuk
memperbaharui atau menggantikan sistem yang telah ada.
Metode ini meliputi:
a. Spesifikasi proses
b. Perancangan Layar
c. Perancangan Struktur atribut data
1.5.
Sistematika Penulisan
Sistematika dalam penulisan skripsi ini disusun dengan urutan sebagai berikut :
BAB I PENDAHULUAN
Bab ini akan membahas mengenai latar belakang masalah, ruang lingkup,
tujuan dan manfaat, metodologi penelitian yang dilakukan, serta sistematika
penulisan untuk menjelaskan pokok-pokok pembahasan.
BAB 2 LANDASAN TEORI
Bab ini akan menguraikan teori-teori yang mendukung penelitian ini,
yang menjadi dasar bagi pemecahan masalah dan didapat dengan melakukan
studi pustaka sebagai landasan dalam melakukan penelitian. Adapun beberapa
teori yang digunakan antara lain :
1. Penjualan
5
2. Produksi
3. B2B (Business to Business)
4. SQL SERVER 2000
5. Pengertian E-Commers
BAB 3 ANALISIS DAN PERANCANGAN
Bab ini membahas mengenai analisi dan perancangan lunak, menganalisis
masalah-masalah yang dihadapi, pemecahan masalah serta perancangan
perangkat lunak secara lengkap. Beberapa tahapan yang dilakukan antara lain :
1. Definisi Permasalahan
2. Analisa Permasalahan
3. Identifikasi Permasalahan
4. Solusi Penyelesaian Masalah
BAB 4 IMPLEMENTASI DAN EVALUASI
Bab ini menjelaskan implementasi perangkat lunak, sarana yang
dibutuhkan, dan contoh cara pengoperasian perangkat lunak yang dirancang. Bab
ini juga menguraikan hasil evaluasi dari penelitian ini.
BAB 5 SIMPULAN DAN SARAN
Bab ini mengemukakan kesimpulan dari penelitian yang dilakukan dan
saran-saran yang diusulkan untuk pengembangan lebih lanjut agar tercapai hasil
yang lebih baik.
Download