NAMA : Ekky Mandala Pratama NPM : 22210304

advertisement
SISTEM AKUNTANSI
PENJUALAN PADA SWALAYAN
SANJAYA
NAMA : Ekky Mandala Pratama
NPM : 22210304
LATAR BELAKANG
Perkembangan perekonomian Indonesia saat ini sudah semakin
maju dan berkembang, hal ini dapat dilihat dari pendapatan
masyarakat yang semakin meningkat. Dalam mengatasi
peningkatan kebutuhan masyarakat tersebut kini banyak muncul
pasar yang lebih modern atau yang sering disebut pasar swalayan
untuk memenuhi kebutuhan akan barang dan jasa tersebut, seperti
diantaranya Swalayan Sanjaya. Untuk mengatasi masalah
tersebut, perusahaan membutuhkan suatu sistem yang dapat
menunjang pengelolaan penjualan agar dapat mencapai tujuan
yang telah direncanakan oleh perusahaan. Karena dengan adanya
sistem ini bisa memberikan informasi tertentu sehingga
perusahaan bisa mempertahankan atau bahkan meningkatkan
volume penjualan sehingga laba yang diterima oleh perusahaan
akan lebih besar.
RUMUSAN MASALAH
• Bagaimana sistem akuntansi penjualan yang
dipakai oleh Swalayan Sanjaya ?
• Bagaimana sistem akuntansi penjualan yang
efektif dan efisien bagi
Swalayan Sanjaya ?
BATASAN MASALAH
Pembahasan pada kegiatan sistem akuntansi
penjualan yang dipakai oleh Swalayan Sanjaya dan
sistem akuntansi penjualan yang efektif dan efisien
dalam menunjang pengelolaan penjualan.
TUJUAN MASALAH
• Untuk mengetahui sistem akuntansi penjualan
yang dipakai oleh Swalayan Sanjaya.
• Untuk menganalisis sistem akuntansi penjualan
yang efektif dan efisien dalam menunjang
pengelolaan penjualan yang selama ini telah
dilakukan oleh Swalayan Sanjaya.
PEMBAHASAN
Setelah melihat data dan melakukan pengamatan terhadap sistem
akuntansi penjualan yang digunakan oleh Swalayan Sanjaya maka penulis
ingin memberikan masukan dan usulan sistem akuntansi penjualan yang
dapat bermanfaat bagi perkembangan perusahaan :
• Bagian Kasir.
Dari data tersebut diatas tugas bagian kasir sebagian sudah terpenuhi
akan tetapi masih ada kekurangan yaitu tugas menyetorkan uang ke
bank yang dilakukan oleh kasir tidak diikuti dengan membuat
rekonsiliasi bank yang justru memberikan bukti setor bank kepada
manajer untuk dibuat rekonsiliasi bank tersebut. Agar bagian kasir
dapat berjalan dengan efektif dan efisien maka sebaiknya bukti setor
bank diberikan kepada bagian akuntansi untuk dibuat rekonsiliasi bank.
PEMBAHASAN
•
Bagian Gudang.
Dari pengamatan yang telah dilakukan bagian gudang masih kurang efektif,
hal itu disebabkan oleh pekerjaan mereka yang dilakukan secara rangkap oleh
para karyawannya. Misalkan karyawan bagian gudang membantu dalam
melayani konsumen, hal ini jelas mengganggu tugas dari masing-masing
bagian. Sebaiknya perusahaan menambah karyawan lagi agar tugas dari
masing-masing bagian dapat dijalankan sesuai dengan fungsinya.
•
Bagian Akuntansi.
Dari data tersebut diatas bagian akuntansi tidak mempunyai tugas khusus
sebagaimana mestinya yang mengakibatkan pembentukan fungsi ini tidak
efektif. Misalnya saja tugas membuat jurnal, buku besar dan rekonsiliasi bank
yang seharusnya dikerjakan oleh bagian akuntansi dikerjakan oleh manajer,
sedangkan tugas bagian akuntansi hanya membuat bukti untuk dimasukkan
kedalam jurnal buku besar. Yang sebaiknya dikerjakan bagian akuntansi selain
membuat bukti transaksi juga membuat jurnal, buku besar dan rekonsiliasi
bank yang memang seharusnya menjadi tanggung jawab bagian tersebut.
KESIMPULAN
Berdasarkan dari uraian sebelumnya, maka dapat ditarik beberapa
kesimpulan sebagai berikut :
• Tugas bagian kasir yang hanya menyetorkan uang hasil
penjualan ke bank dan mengirimkan bukti setor ke manajer
untuk dibuat rekonsiliasi bank.
• Tugas bagian gudang yang melakukan pekerjaan rangkap,
yaitu selain mencatat dan mengecek pada buku gudang jumlah
keluar masuk barang, karyawan bagian gudang juga membantu
dalam melayani konsumen.
• Sedangkan tugas bagian akuntansi hanya membuat bukti-bukti
untuk dimasukkan dalam jurnal buku besar, karena tugas yang
semestinya dikerjakan oleh bagian akuntansi justru dikerjakan
oleh manajer.
SARAN
Berikut ini penulis mengemukakan beberapa saran yang sekiranya mampu
dilaksanakan oleh perusahaan dan mungkin dapat bermanfaat bagi
perusahaan :
• Setelah menyetorkan uang ke bank sebaiknya kasir mengirimkan bukti
setor bank ke bagian akuntansi untuk dibuat rekonsiliasi.
• Masing-masing bagian didalam Swalayan Sanjaya ini masih melakukan
pekerjaan secara rangkap, untuk itu disarankan agar dilakukan
pemisahan tugas dari masing-masing bagian tersebut atau dengan
menambahkan suatu bagian tertentu agar sistem akuntansi penjualan
pada Swalayan Sanjaya dapat berjalan dengan baik.
• Sedangkan untuk bagian akuntansi disarankan untuk diberikan tugas
sebagaimana mestinya yaitu membuat jurnal dan buku besar kemudian
membuat bukti-bukti untuk dimasukkan kedalam jurnal buku besar.
Untuk itu manajer tidak perlu mengambil alih tugas dari bagian
akuntansi, diharapkan manajer hanya mengawasi pekerjaan dari
masing-masing bagian tersebut.
Download