ADLN Perpustakaan Universitas Airlangga PENERAPAN PSAK NO 46 TENTANG AKUNTANSI PAJAK PENGHASILAN DAN PENGARUHNYA TERHADAP LAPORAN KEUANGAN (STUDI KASUS PADA PT “X” DI GRESIK) DANIEL GODWIN SIHOTANG PEMBIMBING : Dra. MIENATI SOMYA LASMANA, MSi., Ak. FINANCIAL STATEMENT ; INCOME TAX – ACCOUNTING KKB KK-2 A 44 / 09 Sih p Copyright: @ 2008 by Airlangga University Library Surabaya ABSTRAK Perbedaan prinsip pengakuan pendapatan dan biaya antara akuntansi dan fiskal menimbulkan perbedaan permanen dan perbedaan sementara/temporer. Perbedaaan permanen dan perbedaan sementara yang timbul pada suatu perusahaan terlihat pada rekonsiliasi laporan laba/rugi perusahaan tersebut. Perbedaan sementara yang terjadi menimbulkan konsekuensi pajak masa depan (future tax effects atau pajak tangguhan). Perlakuan akuntansi atas future tax effects atau pajak tangguhan oleh IAI diatur dalam PSAK No. 46. PSAK No. 46 merupakan standar yang mengatur perlakuan akuntansi pajak penghasilan dengan menerapkan pendekatan neraca. Pendekatan neraca mengakui adanya kewajiban dan aktiva pajak tangguhan terhadap koneskuensi fiskal masa depan sebagai akibat adanya perbedaan waktu dan sisa kerugian yang belum dikompensasikan. Penelitian yang dilakukan terhadap PT ”X” dilakukan dengan pendekatan kualitatif studi kasus dengan pertimbangan penelititan dilakukan fakta-fakta yang telah terjadi di perusahaan. Dari hasil penelitian diketahui bahwa PT ”X” belum menerapkan PSAK No. 46 sehingga perubahan penerapan kebijakan yang baru menyebabkan laporan keuangan harus disajikan kembali. Dari hasil penyajian kembali tersebut diketahui bahwa penerapan PSAK No. 46 mengakibatkan munculnya akun baru yaitu aset pajak tangguhan yang menambah jumlah aset perusahaan sebagai akibat dari adanya manfaat pajak tangguhan yang mengurangi beban pajak perusahaan. Adanya manfaat pajak tangguhan juga mengakibatkan bertambahnya laba perusahaan sehingga meningkatkan ekuitas perusahaan. Kata kunci : Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan (PSAK No. 46), Beda Temporer dan Pajak Tangguhan. Skripsi PENERAPAN PSAK NO 46 TENTANG .... DANIEL GODWIN SIHOTANG