LITURGI ADVEN II MINGGU, 6 DESEMBER 2015 tema: PANGGILAN PERTOBATAN (Maleakhi 3:1-4; Lukas 1: 68-79; Filipi 1:3-11; Lukas 3:1-6) GEREJA KRISTEN INDONESIA TAMAN CIBUNUT BANDUNG JL. VAN DEVENTER NO. 11 BANDUNG-40112 PERSIAPAN • Lilin adven 2 dinyalakan • Saat Teduh/Doa Pribadi • Pembacaan Pokok-pokok Warta Jemaat A. JEMAAT BERHIMPUN Jemaat berdiri AJAKAN BERIBADAH Penatua : Allah menciptakan manusia seturut gambar dan rupa-Nya Jemaat : Citra Allah dalam diri manusia telah rusak oleh dosa Penatua : Namun karena kasih-Nya, Allah tak pernah meninggalkan Manusia Jemaat : Dia memberikan Putera Tunggal-Nya bagi keselamatan kita Penatua : Allah memanggil manusia untuk menyesali dosanya dan bertobat Jemaat : Agar citra Allah kembali pulih melalui Yesus Kristus Penatua : Masukilah jalan pertobatan dengan segenap hati Jemaat : Selagi Allah masih bermurah hati kepada kita Penatua : Tuhan memberkati kita! Jemaat : Berkat-Nya menyertai dan memampukan kita! Penatua : Mari kita menerima panggilan Tuhan seraya menyanyikan : KJ 353: 1-2 SUNGGUH LEMBUT TUHAN YESUS MEMANGGIL 1. Sungguh lembut Tuhan Yesus memanggil, memanggil aku dan kau. Lihatlah Dia prihatin menunggu, menunggu aku dan kau. “Hai mari datanglah, kau yang lelah, mari datanglah!” Sungguh lembut Tuhan Yesus memanggil, “Kau yang sesat, marilah!” 2. Janganlah ragu, Tuhanmu mengajak, mengajak aku dan kau; Janganlah enggan menerima kasihNya terhadap aku dan kau. “Hai mari datanglah, kau yang lelah, mari datanglah!” Sungguh lembut Tuhan Yesus memanggil, “Kau yang sesat, marilah!” (Para Pelayan Ibadah memasuki ruang ibadah) VOTUM Pelayan Firman : Allah yang penuh Kasih dan Rahmat adalah sumber pertolongan kita! Jemaat menyanyikan | 5 7 A 1 . | -min 5 7 1 . | 5 4 A A -min 3 . | - min. SALAM Pelayan Firman : Damai Sejahtera Allah Menyertai kita semua! Jemaat : Kini dan selamanya Jemaat menyanyikan KJ 474 : 1 KEPADAMU PUJI-PUJIAN Kepada-Mu puji-pujian, madah syukur dan segala Kemuliaan, ya Bapa, Putra, Roh Kudus, sampai kekal abadi! KATA PEMBUKA DAN PENGAKUAN DOSA Jemaat duduk Penatua : Sebagai orang percaya, kita mengakui bahwa kehidupan kita telah diselamatkan oleh penebusan Tuhan Yesus Kristus. Pengorbanan Tuhan Yesus Kristus menjadi sarana pemulihan gambar dan rupa Allah dalam diri kita yang telah rusak oleh dosa. Sehingga kehidupan orang percaya adalah kehidupan dalam rahmat Tuhan yang harus senantiasa berjuang untuk menjauhi setiap dosa dan pelanggaran. Namun di sisi yang lain kita juga mengakui bahwa karena kelemahan manusiawi yang kita miliki, kita seringkali masih jatuh ke dalam dosa. Akan tetapi, Tuhan Yang Maha Kasih senantiasa menaruh harapan dan menanti agar kita bisa kembali seturut dengan gambar dan rupa-Nya. Atas dasar kasih-Nya, Allah senantiasa memberikan panggilan pertobatan bagi manusia dalam berbagai kesempatan, termasuk pada penghayatan minggu Adven yang ke-II ini. Namun, tak jarang manusia pun seringkali menanggapi panggilan pertobatan secara dingin dan mencoba membenarkan diri di balik kelemahan manusiawinya. Oleh karena itu, marilah saat ini kita tanggapi panggilan pertobatan itu dengan sepenuh hati. Kita datang kepada Tuhan, dan kita menyesali setiap dosa dan pelanggaran yang telah kita lakukan. Kita tanggapi panggilan pertobatan ini dengan dilandasi rasa syukur bahwa Tuhan masih memberi kesempatan bagi kita untuk bertobat dan kembali kepada-Nya. (Saat hening untuk doa pribadi) Pelayan Firman mengakhiri doa pengakuan dosa NYANYIAN JEMAAT Jemaat menyanyikan : NKB. 52: 1, 3 HAI ORANG YANG BERIMAN 1. Suara-Mu kudengar memanggil diriku, supaya ‘ku di Golgota dibasuh darah-Mu! Aku datanglah, Tuhan, padaMu; Dalam darahMu kudus, sucikan diriku. 2. Kendati ‘ku lemah, tenaga Kauberi; Kauhapus aib dosaku, hidupku pun bersih Aku datanglah, Tuhan, pada-Mu; Dalam darahMu kudus, sucikan diriku. BERITA ANUGERAH Jemaat berdiri Penatua : Kini terimalah berita anugerah dari Tuhan yang terambil dari Efesus 1:7, “Sebab di dalam Dia dan oleh darah-Nya kita beroleh penebusan, yaitu pengampunan dosa, menurut kekayaan kasih karunia-Nya” Demikianlah Berita Anugerah dari Tuhan! Jemaat : Syukur kepada Allah SALAM DAMAI Penatua : Marilah kita mewujudkan sukacita atas pengampunan dosa dari Tuhan dengan cara mengampuni sesama kita melalui ucapan “Salam Damai” satu sama lain. Jemaat berjabat tangan sambil saling mengucapkan “Salam Damai”. NYANYIAN JEMAAT Jemaat menyanyikan : KJ. 395: 1-2. BETAPA INDAH HARINYA 1. Betapa indah harinya saat kupilih Penebus. Alangkah sukacitanya, ‘ku memb’ritakannya terus. Refr.: ‘Ku diajari Penebus, berjaga dan berdoa t’rus. Indahlah harinya Yesus membasuh dosaku. 2. Betapa indah janji-Nya yang t’lah mengikat hatiku; kub’ri kasihku pada-Nya serta menyanyi bersyukur Ref…………. B. PELAYANAN FIRMAN Jemaat duduk DOA EPIKLESE Pelayan Firman memimpin doa pelayanan firman PEMBACAAN ALKITAB BACAAN I Lektor 1 : Bacaan pertama diambil dari Maleakhi 3:1-4 Demikian firman Tuhan … Demikianlah sabda Tuhan Jemaat : Syukur kepada Allah MAZMUR TANGGAPAN Lektor 2 : Mari kita tanggapi bacaan pertama tadi dengan menyanyikan Lukas 1 : 68-79 secara bergantian. Terpuji Tuhan Allah Israel, sebab Ia melawat umat-Nya. Terpuji Tuhan Allah Israel. Ia membawa kelepasan baginya. Laki-laki : Dia tumbuhkan tanduk kes'lamatan dalam turunan Daud, bagi kita semua. Seperti sudah difirmankan Tuhan, sejak dahulu oleh mulut para nabi, Perempuan : Telah lepaskan kita dari musuh, dari semua orang yang membenci kita, untuk tunjukkan rahmat ke leluhur dan mengingatkan perjanjianNya yang kudus. Laki-laki : Untuk ingatkan sumpah yang Ia b'rikan kepada Abraham, Bapa leluhur kita, bahwa Dia yang memberi karunia supaya kita lepas dari tangan musuh. Perempuan : Supaya kita dapat beribadah di dalam kekudusan dan kebenaran, supaya kita dapat beribadah seumur hidup tanpa ada rasa takut. Laki-laki : Dan wahai Engkau, anakku terkasih, engkau akan disebut nabi Sang Mahatinggi, kar'na kau jalan dahului Tuhan mempersiapkan jalan bagi Sang Mesias. Perempuan : Untuk memberi kepada umatNya suatu pengertian akan kes'lamatan yang berdasarkan pengampunan dosa yang oleh rahmat dan belas kasihan Tuhan. Semua Cantor : Dengan rahmatNya Ia lawat umatNya Dialah Surya Pagi dari tempat yang tinggi, 'tuk menyinari mereka yang diam dalam keg'lapan dan dalam naungan maut. BACAAN II Lektor 2 : Bacaan kedua diambil dari Filipi 1:3-11 Demikian firman Tuhan ... Demikianlah sabda Tuhan Jemaat : Syukur kepada Allah BACAAN INJIL Pelayan Firman : Kini, terimalah Injil Yesus Kristus yang dari Lukas 3:1-6. ... Demikianlah Injil Yesus Kristus. Yang berbahagia adalah mereka yang mendengar Firman Allah dan yang memeli-haranya. Maranatha! Jemaat menyanyikan “Maranatha” FRAGMENT ADVEN-2 KHOTBAH : PANGGILAN PERTOBATAN SAAT TEDUH PERSEMBAHAN PUJIAN : Pk. 07.00 dilayani oleh : PS Efrata (Karena Augerah-Nya) – Himelda Setiawaty Pk. 09.30 dilayani oleh : PS Efrata (Karena Augerah-Nya) Pk.17.00 dilayani oleh : Mannenkoor PENGAKUAN IMAN RASULI Jemaat berdiri Penatua : Jemaat yang terkasih di dalam Tuhan, mari bersama- sama umat Tuhan di segala tempat dan waktu, kita nyatakan kembali pengakuan iman percaya kita menurut pengakuan Iman Rasuli. Jemaat : Aku Percaya kepada .. DOA SYAFAAT Jemaat duduk Sebelum menaikkan Doa Syafaat, Pelayan Firman meminta Jemaat untuk menanyakan hal-hal yang ingin didoakan kepada Jemaat di samping kanan dan kirinya. Doa syafaat diawali dengan memberikan waktu kepada Jemaat untuk mendoakan Jemaat yang lainnya, baru setelah itu PF menaikkan Doa Syafaat secara umum, kemudian diakhiri dengan menyanyikan Doa Bapa kami secara bersama-sama. C. PELAYANAN PERSEMBAHAN PERSEMBAHAN Penatua : Marilah pada saat ini kita menghaturkan persembahan kepada Tuhan sebagai ucapan syukur atas segala berkat yang telah kita terima dalam kehidupan ini. Persembahan yang kita haturkan, dialaskan pada Maz. 116:17, “Aku akan mempersembahkan korban syukur kepada-Mu, dan akan menyerukan nama TUHAN.” Seiring kita mengumpulkan persembahan, mari kita menyanyikan : KJ. 450:1-3, HIDUP KITA YANG BENAR 1. Hidup kita yang benar haruslah mengucap syukur. Dalam Kristus bergemar; janganlah tekebur. Refrein : Dalam susah pun senang; dalam segala hal Aku bermazmur dan ucap syukur; itu kehendak-Nya! 2. Biar badai menyerang, biar ombak menerjang, aku akan bersyukur kepada Tuhanku. Ref…….. 3. Apa arti hidupmu? Bukankah ungkapan syukur, kar’na Kristus, Penebus, berkurban bagimu! Ref…….. DOA PERSEMBAHAN Jemaat berdiri Penatua memimpin Doa Persembahan D. PENGUTUSAN & BERKAT Jemaat berdiri NYANYIAN PENGUTUSAN KJ. 370:1, 3 ‘KU MAU BERJALAN DENGAN JURUS’LAMATKU 1. ‘Ku mau berjalan dengan Jurus’lamatku di lembah berbunga dan berair sejuk. Ya, ke mana juga aku mau mengikutNya. Sampai aku tiba di neg’ri baka. Refr: Ikut, ikut, ikut Tuhan Yesus; ‘ku tetap mendengar dan mengikut-Nya. Ikut, ikut, ikut Tuhan Yesus; ya, ke mana juga ‘ku mengikut-Nya! 3. Bersama Jurus’lamat hatiku teguh di lembah dan bukit yang perlu kutempuh. Tuhanku membimbing aku pada jalan-Nya yang menuju rumah Allah yang baka. Refr: PENGUTUSAN Pelayan Firman : Tuhan menginginkan engkau seturut dengan gambar dan rupa-Nya Jemaat : Kami siap menjadi segambar dan serupa dengan Tuhan Pelayan Firman : Tuhan menaruh harapan agar engkau bisa menjauhi dosa dan pelanggaran Jemaat : Syukur atas kebaikan dan kemurahan Tuhan Pelayan Firman : Karena kasih-Nya, Tuhan mengundangmu untuk bertobat Jemaat : Mampukan kami untuk menanggapi panggilan pertobatan dari Tuhan Pelayan Firman : Jangan takut, karena Tuhan selalu menyertai dan memampukan dirimu Jemaat : Syukur kepada-Mu ya Tuhan, BERKAT Pelayan Firman : Kini, terimalah berkat Tuhan yang akan senantiasa menguatkan langkahmu: Cinta Kasih Allah Bapa, Kasih Sayang Tuhan Yesus Kristus, beserta persekutuan dengan Roh Kudus, senantiasa memampukan dan menguatkan engkau untuk menanggapi panggilan pertobatan, agar engkau bisa semakin seturut dengan kehendak-Nya. Amin. Jemaat menyanyikan “Maranatha (5x) Amin (3x)”