7410030044_Sistem Informasi Geografis Pemantauan Kondisi

advertisement
POLITEKNIK ELEKTRONIKA NEGERI SURABAYA
JURUSAN TEKNIK INFORMATIKA
2012
SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS PEMANTAUAN KONDISI
JALAN WILAYAH JAWA TIMUR BERBASIS WEB
UNTUK BALAI BESAR PELAKSANAAN JALAN NASIONAL V
1. Nama Lengkap
: Sista Anindya Aisyah
2. NRP
: 7410030044
3. Kelas
: 3 D3 IT B
4. Jurusan/Program Studi
: D3 Teknik Informatika
5.
: Sistem Informasi Geografis Pemantauan Kondisi Jalan
Wilayah Jawa Timur Berbasis Web Untuk Balai Besar
Pelaksanaan Jalan Nasional V
Judul Proyek Akhir
6. Deskripsi Proyek Akhir :
 Latar belakang Proyek akhir
Transformasi pembangunan yang berkembang begitu pesat telah merubah
wajah kota- kota di wilayah Jawa Timur menjadi semakin semarak dengan
dinamika kehidupan masyarakat. Selain daerah agraris yang kaya dengan hasil
pertanian, Jawa Timur juga kaya akan sumber daya laut dan sumber daya alam
yang tidak akan habis sepanjang zaman. Wilayah geografis yang dibatasi oleh
samudera hindia di sebelah selatan, laut jawa di sebelah utara dan selat Bali di
Timur, Jawa Timur merupakan wilayah teritorial yang amat penting dan sangat
strategis dengan jembatan Suramadu, bandara Juanda dan pelabuhan Tanjung
Perak di Ibu Kota Surabaya yang sangat padat. Pertumbuhan industri juga begitu
cepat mulai dari ibu kota Surabaya berkembang ke seluruh pelosok wilayah Jawa
Timur sehingga kebutuhan pembangunan infrastruktur sarana dan pra sarana
wilayah tak bisa dihindari.
Sebagai pra-sarana transportasi, kondisi jalan dan jembatan yang baik dan
memadai sangat dibutuhkan. Berbagai macam kegiatan, baik kegiatan ekonomi,
bisnis, sosial, jasa, pendidikan dan lain-lain membutuhkan pelayanan transportasi
yang memadai. Sistem informasi geografis sebagai bagian integral dari teknologi
informasi memiliki peran penting dalam membangun infrastruktur pelayanan
transportasi. Akses informasi melalui web dapat menginformasikan kondisi
kerusakan jalan dan jembatan serta tingkat kemacetan di suatu tempat secara cepat
dan akurat.

Permasalahan Proyek akhir
Sebagai layanan transportasi, sistem informasi geografis perlu di update
dan disempurnakan untuk mendapatkan akses yang lebih mudah, lebih cepat,
lebih akurat dan terintegrasi. Saat ini tersedia sistem informasi geografis dengan
visual mapping untuk mendapatkan akses informasi geografi, kondisi jalan,
kondisi jembatan, serta tingkat kemacetan lalu lintas jalan. Modul visual mapping
POLITEKNIK ELEKTRONIKA NEGERI SURABAYA
JURUSAN TEKNIK INFORMATIKA
2012
tidak dengan cepat dan mudah dikenal masyarakat luas yang menginginkan akses
informasi geografis.
Dengan aplikasi pemrograman web dan memanfaatkan konfigurasi
MySQL sebagai server database serta konfigurasi apache web server dengan
bahasa pemrograman HTML maka mudah diperoleh akses informasi yang user
friendly dengan lebih cepat, lebih tepat, dan lebih akurat.
Dengan akses informasi geografis berbasis web maka layanan transportasi
lebih memiliki nilai ekonomis dan strategis karena eksistensinya sangat berguna
bagi kegiatan usaha, bisnis, jasa, dan kegiatan lain yang membutuhkan mobilitas
tinggi. Oleh karena itu sistem informasi geografis berbasis web di wilayah Jawa
Timur memiliki peran cukup penting bagi efektivitas pelayanan transportasi
dalam memacu pengembangan sosial dan ekonomi rakyat Jawa Timur.

Tujuan Proyek akhir
1.
Meningkatkan layanan transportasi melalui Sistem Informasi Geografis
berbasis web, sehingga lebih mudah dikenal/diakses oleh masyarakat luas
(user friendly).
2.
Aplikasi bahasa pemrograman HTML didalam Sistem Informasi Geografis
berbasis web yang berguna untuk pemantauan kondisi jalan dan jembatan
di Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional V.

Referensi (karya ilmiah lain yang diacu)
1.
Dirjen Bina Marga, Kementrian PU. 2011. Pembangunan Infrastruktur
Berbasis Data dan Peta GPS/GIS/IT. Penerbit: Bintang.
2.
Raharjo, Budi. 2010. Modul Pembrograman Web (HTML, PHP., dan
MYSQL). Penerbit: Modula.

Metode yang digunakan (jika ada)
-

Rancangan Diagram Sistem
Gambar 1. DFD Level 0 Sistem Informasi Geografis Pemantauan Kondisi Jalan dan
Jembatan di Wilayah Jawa Timur
POLITEKNIK ELEKTRONIKA NEGERI SURABAYA
JURUSAN TEKNIK INFORMATIKA
2012

Penjelasan dan Deskripsi Diagram Sistem
Didalam sistem ini terdapat 2 actor, yaitu admin dan user. Admin bertugas
untuk mengelola segala aktivitas monitoring kondisi jalan, diantaranya:
 entry data,
 menghapus data,
 mengubah data
Data berupa titik koordinat, foto (gambar), atau video yang didapat dari
hasil survey dapat divisualisasikan dalam bentuk digital mapping melalui web.
Setiap user yang ingin login/masuk kedalam sistem bisa memberikan
informasi, misalkan berupa kondisi jalan dan jembatan dengan meng-upload foto
(gambar) dan komentar. Admin mengolah dan membatasi akses data yang masuk
dari user dan menindaklanjuti melalui survey lapangan. Dari survey lapangan
tersebut, apabila memang kondisi jalan/jembatan perlu diperbaiki maka
selanjutnya ada tindak lanjut dari tim perbaikan jalan.
7. Nama Calon Dosen Pembimbimg:
Pembimbing 1 : Arif Basofi, S.Kom, MT
Pembimbing 2 : M. Udin Harun Al Rasyid, Ph.D
Pembimbing 3 : Didik Hardiono, ST, MT (Pembimbing luar)
Surabaya, 22 Oktober 2012
Sista Anindya Aisyah
NRP. 7410030044
Download