Outline Khotbah 22-Juni-2014

advertisement
Outline Khotbah 22-Juni-2014
Spiritual Revolution 2
Inner Man
PEMBUKAAN:
Hari ini kita akan belajar tentang Inner Man / Manusia Dalam. Jadi kita punya yang namanya Outer Man dan
Inner man (Manusia Luar dan Manusia Dalam). Kebanyakan orang hanya tau tentang manusia luar / manusia
lahiriah. Tapi hanya sedikit yang paham tentang manusia dalam / manusia batiniah. Itu sebabnya kebanyakan
orang hanya hidup di dimensi lahiriah saja (fokusnya adalah pada apa yang bisa dilihat dan didengar oleh
mata dan telinga jasmani); tapi sangat sedikit yang hidup dalam dimensi roh.
Saya berdoa Firman Tuhan ini membawa Spiritual Revolution dalam hidup kita semua; sehingga mulai
sekarang kita semakin menyadari realita inner man / manusia dalam itu, dan kita mulai hidup dalam roh, dan
kita bisa melihat bahwa Firman Allah itu Ya dan Amen: mujizat dan perkara-perkara dahsyat Tuhan kerjakan
dalam hidup kita. Apakah anda siap?!
ISI:
I. DILAHIRKAN KEMBALI SEBAGAI ROH.
a. Baca Yohanes 3:1-12 !!!
 Perhatikan baik-baik: YESUS SEDANG MENJELASKAN TENTANG KELAHIRAN DARI DAGING DAN
KELAHIRAN DARI ROH !!!
 Pertanyaannya: APAKAH KITA BENAR-BENAR SADAR BAHWA KITA SUDAH DILAHIRKAN DARI
ROH? DAN APAKAH KITA SADAR BAHWA KITA ADALAH MANUSIA ROH? (INNER MAN)
 Ingat baik-baik: APA YANG DILAHIRKAN DARI DAGING ADALAH DAGING, DAN APA YANG
DILAHIRKAN DARI ROH ADALAH ROH !!!
b. KETIDAKSADARAN AKAN INNER MAN INILAH YANG MEMBUAT BANYAK ORANG TIDAK BISA
MELIHAT KERAJAAN ALLAH DIMANIFESTASIKAN DALAM HIDUP MEREKA !!!
 Itu sebabnya jangan heran kalau banyak orang yang berkata: “Di dalam nama Yesus, sakit
penyakitku sembuh !!!” Tapi tidak pernah melihat kuasa kesembuhan Allah dimanifestasikan.
Mengapa? Sebab sekalipun outer mouth-nya / mulut jasmaninya ngomong sembuh, tapi inner
mouth-nya / mulut hatinya berkata: “Aduh, sakit sekali, gimana kalau tidak ada mujizat, kok nggak
sembuh-sembuh.” Selama outer mouth dan inner mouth kita belum sepakat, maka kuasa
kesembuhan Allah tidak mungkin dilepaskan. Yesus sendiri berkata: Hanya yang dilahirkan dari Roh
yang bisa melihat Kerajaan Allah… bisa mengalami kuasa Allah… bisa mengalami mujizat-mujizat
yang berasal dari Allah !!!
 Ada lagi sebagian orang yang berkata: “Di dalam Yesus, aku orang yang diberkati !!! Pekerjaanku
diberkati! Keuanganku diberkati!” Hanya saja masalahnya mulut jasmani dan mulut roh nya tidak
cocok. Mulut jasmaninya ngomong diberkati. Tapi mulut batinnya berkata: “Aduh… susah sekali…
omset turun… bisnis sepi… order sedikit… kalau begini bagaimana saya bisa maju, bertahan saja
susah sekali.” Bukan hanya itu saja, inner man-nya sering membayangkan bayangan dan imajinasi
yang negatif: “Kalau sampai tidak bisa membayar hutang… kalau bisnisnya harus tutup… kalau diPHK… kalau tidak punya uang… kalau tidak bisa membayar uang sekolah anak” Tanpa sadar, kita
membuka celah bagi Iblis untuk mengaktifkan inner man / manusia roh kita ke arah yang negatif!
Selama inner man kita tertutu pada yang negatif seperti ini (mata roh kita melihat imajinasi yang
negatif, mulut roh kita ngomong perkataan yang negatif… telinga roh kita mendengar bisikanbisikan yang negatif), jangan heran kalau perkara-perkara negatiflah yang terjadi dalam hidup
kita: malapetaka, kemunduran, kemiskinan, kutuk, penderitaan, dst.
 INILAH YANG MENJADI ALASAN MENGAPA ADA SEBAGIAN ORANG YANG SETIAP HARI RAJIN
BERDOA DENGAN DAFTAR DOANYA YANG PANJANG, TAPI JARANG MELIHAT KUASA ALLAH
BERMANIFESTASI DAN MUJIZAT DINYATAKAN DALAM HIDUP MEREKA. MENGAPA? SEDERHANA!
OUTER MAN DAN INNER MANNYA TIDAK SEPAKAT !!! Doanya hanyalah hafalan saja, bukan doa
yang berasal dari keyakinan manusia rohnya !!! Doa manusia luarnya banyak yang positif, tapi
sayangnya manusia dalamnya masih dipenuhi dengan ketakutan, kekhawatiran, bayangan yang
negatif, keraguan, kebimbangan, perkataan pesimis, dst. Tanpa kita sadari, inilah yang membuat
doa kita tidak punya kuasa… inilah yang mengeringkan doa kita… sebab Yesus berkata bahwa
barangsiapa tidak lahir dari Roh, tidak bisa masuk Kerajaan Allah! DEMIKIAN JUGA DOA YANG
TIDAK DARI ROH (YANG HANYA BERASAL DARI HAFALAN SECARA DAGING SAJA), TIDAK BISA
Keluarga Allah
Page 1
Outline Khotbah 22-Juni-2014
‘MASUK KERAJAAN ALLAH’… TIDAK BISA DIDENGAR ALLAH… TIDAK BISA MENARIK KUASA ALLAH
BEKERJA… DAN TIDAK BISA MELAHIRKAN MUJIZAT-MUJIZAT !!!
II.
TUHAN MENYELIDIKI INNER MAN KITA.
a. Kita harus mengerti bahwa Tuhan itu adalah Tuhan yang menyelidiki inner man kita !!! Mengapa?
Sebab Tuhan itu Roh, maka yang Dia lihat juga roh kita !!! Sedangkan penampilan manusia luar / outer
man kita, itu nomer dua bagi Tuhan. Bagi Tuhan, inner man nomer satu, outer man nomer dua !!!
 Amsal 20:27
 Dalam Alkitab Bahasa Inggris-nya: “The spirit of man is the lamp of the LORD, Searching all the
innermost parts of his being.”
 Dengan kata lain, Tuhan menyelidiki seluruh bagian terdalam pada innerman kita - perkataan
inner man kita, pemikiran inner man kita, doa inner man kita, bayangan dan imajinasi inner man
kita, kerinduan-kerinduan dan keinginan-keinginan terdalam kita, seruan hati kita, dst.
 Itu sebabnya cara Tuhan menilai manusia sama sekali berbeda dengan cara manusia menilai
orang lain !!!
b. Baca Matius 9:20-22 !!!
 Perhatikan baik-baik bagaimana perempuan ini mendapatkan kesembuhannya:
c. OLEH KARENA ITU, MULAI SEKARANG BELAJARLAH UNTUK SEMAKIN MENYADARI BAHWA YANG
TUHAN LIHAT DALAM HIDUP KITA ADALAH THE INNERMOST PARTS OF OUR BEING / BAGIAN
TERDALAM DARI MANUSIA ROH KITA !!!
 Dalam hal pujian dan penyembahan, Yesus berkata: Pada hari terakhir, Aku akan membangkitkan
penyembah-penyembah yang benar, yang menyembah dalam roh dan kebenaran !!!
 Itu sebabnya dalam hal dosapun juga persis sama!
 Sebenarnya prinsip inner man ini juga sama persis dengan iman.
III.
ARAHKAN INNER MAN ANDA !!!
a. Karena yang dilihat Tuhan adalah inner man kita, maka arahkan inner man anda pada Firman Tuhan,
rencana Tuhan, janji Tuhan !!! Ini yang akan menjamin kuasa FirmanNya dinyatakan, rencanaNya
tergenapi, dan janjiNya terpenuhi dalam hidup kita !!!
 Amsal 23:7a Sebab seperti orang yang membuat perhitungan DALAM dirinya sendiri demikianlah
ia.
 Dalam Alkitab Bahasa Inggris-nya: For as he thinks WITHIN himself, so he is. Artinya: Seperti yang
dia pikirkan DALAM dirinya sendiri, demikianlah ia.
b. Jadi ini bicara tentang pemikiran di dalam… perkataan di dalam… imajinasi di dalam… doa di dalam…
iman di dalam…; dengan kata lain ini bicara tentang MANUSIA DALAM / INNER MAN !!!
 SEPERTI APA KITA MENGARAHKAN INNER MAN KITA, DEMIKIANLAH KITA !!!
 Itu sebabnya mulai sekarang perhatikan baik-baik ke mana kita mengarahkan inner man kita !!!
PENUTUP:
Marilah kita mengarhkan setiap inner man kita kepada Firman Tuhan, rencana Tuhan dan janji Tuhan karena
inilah kunci janji Tuhan, Firman Tuhan dan rencana Tuhan digenapi atas diri kita!!!
Keluarga Allah
Page 2
Download