SKRIPSI Fasisme Italia 1922-1944 Oleh: RINI ARYANI NIM: K. 4403046 FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS SEBELAS MARET SURAKARTA 2010 BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah Perang Dunia I berlangsung antara tahun 1914-1918, membawa negara-negara besar berperang untuk menjadi negara Super Power. Negara-negara Eropa pada Perang Dunia I terbagi dalam dua blok: blok Jerman dengan Triple Alliantie (1882: Jerman, Austria dan Italia) dan blok Perancis dengan Triple Etente (1907: Perancis, Rusia, Inggris) . Pada awalnya Italia adalah negara netral, sikap Italia ini karena tidak menjadi bagian dari negara sekutu. Tetapi tahun 1915 Italia mengumumkan perang terhadap Austria dan Italia bergabung dengan Perancis, mengingkari Triple Alliansi (Jerman, Auastria dan Italia) tahun 1882 yang telah ditandatanganinya. Antara Italia dan Austria terdapat juga pertentangan meskipun keduanya termasuk Triple Alliantie, ialah mengenai daerah Tirol Selatan Istria, Dalmatia dari Austria yang dituntut Italia sebagai daerah italia irredent,. karena itu kedudukan Italia tidak tetap, dan sewaktu-waktu dapat keluar dari triple alliantie, Sikap ini akibat dari desakan-desakan rakyatnya yang sebagian berbahasa Italia dan masih dibawah kekuasaan Austria. (I Gamida, 1957: 120) Setelah Perang Dunia I situasi di Italia menghadapi pergolakan, meskipun Italia berada dipihak yang menang, namun Italia merasa keinginannya tidak terpenuhi. Bangsa Italia berkeinginan mengembalikan kejayaan Italia seperti kerajaan Roma dimasa lampau. Dengan demikian Italia bermaksud mengembalikan seluruh wilayah Italia yang dahulunya merupakan “ Italia Iredenta”. Keuntungan Italia dari Perang Dunia I, tidak sesuai dengan cita-cita rakyat Italia. Apa yang didapat Italia setelah Perang Dunia I, hanya merupakan sebagian daerah Tirol Selatan dan wilayah Istria sehingga tidak memuaskan bangsa Italia. (Makmun Salim,1971: 6-7) Berakhirnya Perang Dunia I telah menyebabkan Fasisme berkembang di Italia. Berkembangnya Fasisme di Italia salah satu faktornya adalah munculnya rasa nasionalisme. Italia yang selama perang bergabung dengan aliansi, dimana aliansi tersebut mengalami kemenangan pada tahun 1915, namun Italia merasa tertipu akan hasil 1 kemenangan tersebut. Italia kehilangan setengah juta penduduk laki-laki, dengan hampir setengah juta lainnya mengalami luka-luka. Sebagai imbalan, konferensi perdamaian Versailles memberi Italia daerah jajahan yang belum sesuai dengan harapan bangsa Italia dan para politikus kehilangan rasa tenteram. (Hugh Purcell. 2004 : 22-23) Berakhirnya Perang Dunia I membawa kesulitan ekonomi, politik dan perasaan meluas bahwa bangsa mereka akan mengalami keruntuhan. Rakyat menderita secara material, adanya partai-partai yang beragam tidak mampu mengatasi masalah-masalah bangsa. (Harun Yahya. 2004: 57) Bangsa Italia terutama para pemudanya sangat kecewa terhadap hasil perjanjian Versailles karena cita-cita Irredenta tidak tercapai. Tuntutan Italia terhadap Dalmatia dan Albania minta supaya diakui tidak terwujud, karena wilayah itu penting bagi Italia untuk mengawasi laut Adriatik. Pemerintah tidak mendapatkan lagi kepercayaan dari rakyat karena tidak berhasil memperjuangkan kehendak orang banyak. Keadaan negara sesudah perang sangat rawan kekurangan bahan makanan. Bahan mentah mengalami kenaikan, anggaran belanja tidak seimbang dengan pemasukan, juga adanya ancaman inflasi. Kaum buruh segera bertindak mengambil alih pabrik dan mengeluarkan pemiliknya. Pemogokan terjadi dimana-mana sehingga melumpuhkan industri dan jawatan pemerintah yang vital. Kerusakan hebat timbul didaerah pertanian, kaum tani merampas tanah, membakar rumah dan menghancurkan hasil panenan. (Rasyid Hamid, 1992: 29-30) Pada dasarnya kemiskinan Italia akibat Perang Dunia I adalah faktor terpenting dalam perkembangan kekuasaan Fasisme. Kemiskinan Italia setelah Perang Dunia I mengakibatkan kondisi Negara Italia sangat kacau, Fasisme kemudian memanfaatkan kondisi kekacauan dan ketidakstabilan Italia untuk menunjukkan diri kepada rakyat Italia sebagai ideologi penyelamat Negara. (Harun Yahya, 2004: 56-57) Negara Italia tertekan oleh kesulitan ekonomi dan angka pengangguran yang tinggi. Walaupun bangsa Italia menderita kerugian besar dalam perang, Italia hanya mencapai sebagian dari tujuan awalnya. Seperti halnya negara-negara lain yang telah kalah perang, bangsa Italia ingin memiliki kembali kehormatan dan keagungan Romawi pada masa lampau, Italia ingin mengembalikan kebesaran Romawi dan merasa berhak atas wilayah Romawi dulu. Italia merasa bersaing dengan kekuatan-kekuatan utama di dunia dan berharap untuk mengangkat dirinya kekedudukan semula sebagai negara yang pernah berjaya pada masa lampau. Karena pengaruh cita-cita ini, bangsa Italia berharap untuk menjadi sekuat Inggris Raya, Perancis dan Jerman (Harun Yahya. 2004: 59) Italia selain merasa terhina secara nasional, lebih banyak lagi rakyat merasakan penghinaan pribadi karena mengganggur dan tidak punya uang. Diantara tahun 19181923, Italia menderita krisis ekonomi, kemiskinan di Italia membuat hutang berlipatlipat. Kurang lebih 95. 000 juta lira pada tahun 1920. pada tahun yang sama, biaya hidup mencapai 600 % lebih tinggi dari pada tahun 1913 dan ratusan rakyat Italia menganggur. (Hugh Purcell. 2004. 23) Faktor lain yang membuka jalan bagi Fasisme adalah kebodohan dan rendahnya pendidikan dalam masyarakat. Pendidikan mengalami kemunduran hebat selama kekacauan Perang Dunia I. Banyak kaum muda terpelajar yang tewas dalam medan pertempuran. Pada umumnya hal ini mengakibatkan kemunduran tingkat kebudayaan dalam masyarakat. Sebagian besar pendukung Fasisme adalah kaum tidak terpelajar, para kaum tidak terpelajar berjuang atas nama Fasis, dan menjadi pelindung bagi kebijakankebijakan chaufinistiknya. Karena, ide-ide fundamental yang mendasari Fasisme (yakni rasisme, nasionalisme romantik,dan chaufinisme) hanya dapat diterima luas oleh kalangan tidak terpelajar, yang lain mudah terpojok oleh slogan-slogan mentah dan sederhana. (Harun Yahya. 2004: 61) Di tengah situasi kalah dan depresi, demokrasi berjuang untuk tetap hidup. Kekecewaan akan demokrasi merupakan salah satu faktor munculnya Fasisme. Di Italia, parlemen yang dipilih secara demokratik menentang bergabungnya Italia ke kancah peperangan, tetapi Raja dan kabinet menolak hal itu. Konflik elite ini meningkatkan sinisme rakyat Italia. Bagi banyak orang, berpartisipasi dalam pemilihan umum berarti dibayar atau dipaksa untuk memberikan suara kepada kandidat yang mereka tidak kenal atau inginkan. Pada setiap kegiatan politik, hak pilih umum tidak di jamin sampai tahun 1913. Langkah pertama Mussolini menuju fasisme adalah membangun kebenciannya pada politkus korup. (Hugh Purcell. 2004: 25) Faktor lain munculnya Fasisme adalah adanya ketakutan akan komunis. Tahuntahun sesudah 1918 semakin mengindikasikan bahwa demokrasi di Italia akan diakhiri oleh komunisme dari pada oleh Fasisme. Peristiwa luar biasa yang terjadi adalah Revolusi Rusia, sedang tatanan social baru yang telah didirikan di sana oleh Bolsheviks Lenin adalah komunisme. Dalam keaadaan yang demikian, tampak bahwa pemberontakan komunis sangat mungkin menyebar kearah barat. Di Italia, pada tahun 1920, komunis menduduki pabrik-pabrik di Turin dan Milan. (Hugh Purcell. 2004: 27) Kelemahan-kelemahan Italia ini juga disebabkan oleh ketidakcakapan raja Victor Emanuel III yang ketika itu memerintah. Hasrat rakyat ini, kemudian seperti sebuah peluang yang baik bagi Benito Mussolini, karena kemudian pada tahun 1922 Benito Mussolini menuntut Victor Emanuel III turun dari jabatanya sebagai raja. Citacita rakyat untuk mengadakan perubahan dalam pemerintahan berhasil. Pemerintahan Italia semuanya tergantung pada kepemimpinan Mussolini. Mussolini yang pada saat Coupnya, sangat terkenal dikalangan rakyat Italia yang tegar dan berwibawa. Namun dengan ketegasan ini, kiranya akan melahirkan apa yang disebut pemerintahan diktator. Fasisme yang merupakan ciptaan Mussolini berasal dari bahasa latin fasces, yang artinya kumpulan kayu-kayu yang dikaitkan pada sebuah kapak, dan digunakan pada zaman Romawi kuno. Pejabat senior yang disebut “Lictor” membawa benda ini (kayu yang dikaitkan pada sebuah kapak), yang dipercaya sebagai symbol kekuatan dan kedaulatan. (Harun Yahya. 2004: 54) Mussolini mengambil keuntungan-keuntungan dari tekanan-tekanan social dan keinginan dikalangan rakyat Italia akan perubahan. Setelah perang, Mussolini memobilisasi para mantan tentara, pengangguran dan mahasiswa, dengan slogan-slogan yang meneriakkan kembalinya masa-masa kejayaan Romawi Kuno. Mussolini mengorganisir para pendukungnya yang dikenal sebagai “ kemeja hitam”, dalam sebuah format semi militer, dan memiliki metode-metode yang di bangun dengan kekerasan. Mereka mulai melakukan penyerangan-penyerangan di jalan-jalan terhadap kelompokkelompok yang mereka anggap sebagai saingan mereka. Dengan berbagai unjuk salam, lagu, seragam dan pawai resmi yang bergaya Romawi, mereka membangkitkan emosi kaum tidak terpelajar dan punya hak suara. (Harun Yahya. 2004: 62-63) Pada tanggal 29 Oktober 1922, 50000 militan tersebut di bawah komando enam Jenderal berbasis memasuki Roma. Karena sang Raja sadar apa yang dapat dilakukan oleh kekuatan yang menentangnya itu, dan di bawah tidak ada yang dapat raja lakukan untuk melawan mereka, raja mengajak Mussolini untuk membentuk sebuah pemerintahan. Sebagai hasil perkembangan selajutnya, kaum Fasisme Italia akhirnya berkuasa. (Harun Yahya. 2004: 63) Mussolini memimpin bangsa Italia dengan cara diktator fasisme. Faham fasisme dalam prakteknya mengutamakan kepentingan negara. Seluruhnya untuk negara, negara diatas segala-galanya. Menurut Mussolini negara adalah absolut. Bisa bertindak apa saja asal berdasarkan dan beralasan untuk kepentingan negara. Dengan demikian Italia menjelang Perang Dunia II merupakan negara totaliter (Makmun Salim,1971: 6-7) Dengan latar belakang diatas maka penulis tertarik untuk mengambil judul “FASISME DI ITALIA 1922-1944” B. Perumusan Masalah Berdasarkan latar belakang diatas, adapun perumusan masalahnya adalah sebagai berikut : 1. Bagaimana latar belakang munculnya Fasisme di Italia? 2. Bagaimana sistem pemerintahan Fasis di Italia ? 3. Bagaimana akhir dari sistem pemerintahan Fasis di Italia? C. Tujuan Penelitian Setiap penulisan karya ilmiah pasti mempunyai tujuan demikian juga penulisan skripsi ini, adapun tujuan dari penelitian ini adalah sebagai berikut : 1. Untuk mengetahui latar belakang munculnya Fasisme di Italia 2. Untuk mengetahui sistem pemerintahan Fasis di Italia 3. Untuk mengetahui akhir dari sistem pemerintahan Fasis di Italia D. Manfaat Penelitian 1. Manfaat Teoritis Secara teorotis, hasil dari penelitian dapat bermanfaat sebagai berikut: a. Untuk memberikan tambahan pengetahuan ilmiah yang berguna dalam rangka mengembangkan ilmu sejarah khususnya yang berkaitan dengan topik “ FASISME DI ITALIA 1922-1944” b. Dalam penelitian ilmiah digharapkan dapat menambah wawasan dan pengetahuan penulis khususnya dan para pembaca pada umumnya. 2. Manfaat Praktis Secara praktis penulisan ini bermanfaat sebagai berikut : a. Sebagai syarat untuk mendapatkan gelar sarjana keguruan dan ilmu pendidikan Universita Sebelas Maret Surakarta b. Dapat melengkapi koleksi penelitian diperpustakaan khususnya mengenai “FASISME DI ITALIA 1922-1944” BAB II LANDASAN TEORI A. Tinjauan Pustaka 1. Sistem Pemerintahan Menurut C.F. Strong dalam Pamuji (1994: 4) pemerintahan didefinisikan sebagai organisasi di mana diletakkan hak untuk melaksanakan kekuasaan berdaulat dan tertinggi. Pemerintahan dalam arti luas merupakan sesuatu yang lebih besar dari pada suatu badan atau kementrian-kementrian yang diberi tanggung jawab pemeliharaan perdamaian dan keamanan negara-negara di dalam ataupun di luar. Pemerintah harus memiliki : 1) kekuasaan militer atau pengawasan atas angkatan bersenjata,2) kekuasaan legislativ atau sarana pembuatan hukum, 3) kekuasaan keuangan yaitu kesanggupan memungut uang yang cukup untuk membayar biaya mempertahankan negara dan menegakkan hukum yang dibuatnya atas nama negara. Menurut Van Poelje (1953: 64) dalam Inu Kencana Syafe’I ilmu pemerintahan adalah ilmu yang mengajarkan bagaimana dinas umum yang disusun dan di pilih sebaikbaiknya. Sedangkan menurut Poerwodarminto (1990: 58) arti kata pemerintah adalah kekuasaan suatu negara atau badan yang tertinggi yang memerintah suatu negara”. Lain halnya menurut Isjwara (1996: 104) bahwa pemerintahan adalah organisasi yang mengatur dan memerintah Negara. Menurut Wojowasito (1982: 17) pemerintah adalah perbuatan memerintah yang dikeluarkan oleh organisasi eksekutif dan jajaran pemerintah dalam rangka mencapai tujuan pemerintahan Negara. Selanjutnya Pamuji (1983: 9) menjelaskan sistem pemerintahan yang dimaksud adalah suatu cara untuk memerintah yang dikeluarkan oleh alat, badan atau organisasi eksekutif dan jajaran pemerintahan dalam rangka mencapai tujuan pemerintahan Negara. Istilah pemerintahan biasanya dibicarakan pula dalam hubungannya dengan bentuk dan struktur organisasi Negara dengan penekanan pembahasan mengenai fungsifungsi badan eksekutif dalam hubungannya dengan badan legislativ. Pada umumnya, dalam berbagai konstitusi berbagai negara dirumuskan mengenai bentuk dan struktur 7 dalam badan eksekutif dalam hubungannya dengan legislatif, khususnya yang bersifat nasional. Perumusan mengenai sistem pemerintahan tingkat nasional mestinya menggunakan satu model dari dua model utama ditambah satu model campuran yakni: 1) sistem kabinet atau parlementer, 2) sistem presidensil, 3) sistem campuran antara sistem kabinet dan sistem parlementer (Jimmly Assidiqie, 1996: 40) Berdasarkan pengertian di atas dapat dijelaskan bahwa sistem pemerintahan adalah pembuatan, cara dan hal-hal yang dilakukan oleh pejabat dalam struktur kekuasaan dalam satu negara, mencakup urusan pemerintahan dalam rangka mencapi tujuan Negara. 2. Fasisme Fasisme berasal dari kata “fasces” yang berarti seikat tongkat dan kapak (Harun yahya, 2004: 1). Menurut para ahli sejarah bangsa Italia, fasisme adalah fascio d’combatti mento yang berarti “persatuan perjuangan” (Ensiklopedia Nasional Indonesia V, 1989: 234) semenjak awalnya fasisme sangat menentang komunisme, sosialisme, liberalism, dan ingin membentuk negara yang totaliter. Dengan demikian, berbagai bentuk kegiatan baik yang menyangkut ekonomi, politik maupun sosial kemasyarakatan harus tunduk dan ditentukan oleh fasis. Fasisme (fasicm) merupakan pengorganisasian pemerintahan masyarakat secara totaliter oleh kediktatoran partai tunggal yang sangat nasionlais, rasialis, militeristis dan imperialis (William Ebestein dan Edwin Fogelman, 1985: 144). Menurut sejarahnya fasisme muncul di Eropa, Italia, menyusul Jerman dan Spanyol melalui perang saudara yang pecah pada tahun 1936. Sedangkan melalui perubahan secara totaliter dapatlah dikatakan bahwa fasisme dapat berkembang di negara-negara yang relatife lebih makmur dan secara teknologi lebih maju. ( William Ebestein dan Edwin Fogelmann, 1985: 146) Secara umum konflik antara industrialis (utara) dan rural (selatan) cenderung mengaburkan permasalahan dasar antarkelas sejak 1887. Kemajuan industri utara telah di dukung oleh kebijakan proteksi yang melarang masuknya modal asing, dan menjamin dominasi pasar domestik. Proteksionisme ini menjadi dasar komunitas kepentingan efektif antara modal industri besar dan organisasi kelas pekerja reformis. Namun dampaknya pada agrikultur Italia sangat berbahaya, kecuali terhadap produsen bahan pokok di pusat dan utara: para petani tidak lagi merupakan pengekspor produk mereka sendiri sedangkan pada saat yang sama dipaksa membeli produk industri Italia yang lebih mahal dari pada produk industri Negara maju lain. Hal inilah yang menjadi dasar permasalahan selatan salah satu konsekuensinya adalah sosialisme yang tesebar di selatan dan pulau-pulau disekitarnya tidak sama dengan PSI (Partai Sosialis Italia) atau persatuan dagang, tapi merupakan gabungan teori sosialis dan liberal. (Antonio Gramsci, 2000: 5-6) Perang berakhir tahun 1918 dan dua tahun selanjutnya ditandai oleh adanya kelas penguasa yang makin berkembang dan makin meyakinkan di Italia karena di antara massa pekerja dan kaum sosialis terdapat keyakinan bahwa revolusi tidak harus dihindarkan dan akan meletus seiring berjalannya waktu. Namun sejak PCI didirikan Januari 1921 gelombang revolusi telah reda, para pekerja telah dikalahkan dan para pekerja kahilangan kepercayaan diri untuk melakukan revolusi (Antonio Gramsci, 2000: 29) Pada musim gugur 1920, pasukan fasis mulai melakukan operasi pembersihan dalam kepentingan para pemilik tanah di utara dan di Italia pusat terhadap asosiasiasosiasi sosialis dan petani katolik serta melawan para sosialis di kota-kota didaerah. Perpecahan PCI pada bulan Desember 1921 merupakan awal perkembangan fasisme di Italia dan merupakan kegagalan aksi maret (Antonio Gramsci, 2000: 44-51) Rezim Fasis setelah tahun 1925 menguat dengan karakter pemerintahan yang dictator, sehingga kelas penguasa mengekspresikan kepentingan-kepentingan. Fasisme mengembalikan pada kaum borjuis ketidaksadaran kelas dan organisasi kelas dan pada bulan November 1925 banyak oposisi pers yang akhirnya hancur dan berada dibawah kendali fasis dengan sebagian tertentu saja dari organ-organ komunis dan sosialis (Antonio Gramsci, 2000: 97-98) Fasisme adalah doktrin, cara atau gerakan politik Italia yang merebut kekuasaan dan mendirikan pemerintahan yang diktator (Peter Salim dan Yenny Salim, 1991: 401). Menurut William Ebestein dan Edwin Fogelman (1985: 150), fasisme memiliki cirri-ciri: 1) fasisme merupakan produk dari masyarakat pasca demokrasi (post Democratic) dan pasca industry (post Industri) sedangkan kominis pada umumnya produk dari masyarakat pro demokrasi dan pro industry, 2) kaum fasis tidak mungkin merebut kekuasaan di negara-negara yang tidak memiliki pengalaman demokrasi sama sekali, 3) dalam masyarakat tersebut kediktatoran makin dijunjung atau dimungkinkan oleh militer, birokrasi, prestise, pribadi seorang dictator (charisma pemimpin), 4) adanya antusiasme dan dukungan massa (mass Support), 5) sistem fasis tidak berkembang di negara yang tidak memiliki tradisi demokrasi, maka kecil kemungkinan fasisme mencapai keberhasilan di negara-negara yang sejak dulu memiliki tradisi demokrasi, 6) pertumbuhan fasisme adalah pencapaian tingkat tahap tertentu dalam perkembangan industri. Dari penjelasan diatas fasisme adalah suatu idiologi yang berkembang dan dilatarbelakangi oleh kegagalan demokrasi yang menekankan pada rasialisme, pengabdian dan loyalitas seorang pemimpin yang didasarkan pada prinsip kesatuan dimana pelaksanaanya mencakup seluruh aspek kehidupan (totaliter). 3. Diktator Dictator berasal dari bahasa latin dictare, yang menyatakan sebagai perintah, seorang pemegang kekuasaan mutlak dalam menjalankan pemerintahan negara (Ensiklopedia Indonesia, 1989: 822). Menurut Frans L. Neuman dalam Jurnal Ilmu Politik (1993: 39) diktator adalah pemerintahan oleh seseorang atau kelompok orang yang menyombongkan diri dan memonopoli kekuasaan dalam negara dan melaksanakan kekuasaan tersebut tanpa dibatasi. Pengertian diktator juga dikemukakan oleh Jules Archer (1985: 19), diktator adalah seseorang penguasa yang mencari dan mendapatkan kekuasaan mutlak tanpa memperhatikan keinginan-keinginan nyata dari rakyatnya. Menurut Miriam Budiardjo (1989: 98) pengertian dari diktator itu sendiri ada dua macam: 1) diktator proletar, dimana antara masyarakat kapitalis dan masyarakat komunis terdapat suatu masa petalihan dalam suatu transformasi secara revolusioner dan masyarakat kapitalis menjadi masyarakat komunis, 2) diktator militer, yaitu suatu atau segolongan perwira yang menentang tanpa member pertanggungjawaban kepada rakyat, sehingga caranya naik ke pemerintahan dengan mengadakan kudeta. Kadang-kadang suatu diktator militer perlu sementara waktu untuk memulihkan keadaan kacau balau yang tidak dapat dikuasai lagi oleh kekuatan sipil yang kurang mampu atau tidak mendapat dukungan yang memadai. Carl J. Frederick dan Z. Bigriewle Brezinksky dalam Jurnal Ilmu Politik (1993: 40), menyebutkan cirri-ciri negara diktator adalah sebagai berikut: 1) suatu ideologi yang menyeluruh yang terdiri dari ajaran-ajaran (doktrin) badan resmi yang meliputi seluruh aspek vital dan pada kehidupan manusia dalam masyarakat yang harus dilakukan dan ditaati oleh setiap anggota masyarakat. Idiologi ini ditunjukkan untuk membentuk manusia baru paripurna yang berlainan dengan manusia yang sekarang ada dalam masyarakat, 2) satu partai massa yang dipimpin oleh seorang manusia diktator dengan anggota terdiri dari prosentase yang relative kecil dari jumlah penduduknya, yang terdiri dari laki-laki dan wanita dimana mengabdikan dirinya secara menyeluruh terhadap idiologi dan bersedia setia cara agar supaya diterima oleh umum atau partai tersebut diorganisir lebih tinggi atau sepenuhnya beserta birokrasi pemerintah, 3) suatu sistem teror baik psikis maupun phisik yang dilaksanakan melalui partai dan pengawasan polisi rahasia maupun khusus yang ditujukan terhadap musuh-musuh rezim yang demonstrative dan juga terhadap golongan penduduk yang tidak menyetujuinya. Teror itu baik yang dilakukan oleh polisi rahasia maupun oleh partai yang ditunjukan untuk menindas masyarakat secara sistematis dengan menggunakan ilmu modern. Menurut Sukarna (1981-86), prinsip-prinsip kediktatoran adalah : 1) pemusatan kekuatan yaitu kekuasaan legislative, eksekutif, yudikatif berada dalam satu badan, 2) pemerintah tidak kostitusonal, 3) pemilihan umum yang tidak bebas, 4) tidak ada perlindungan hak azasi manusia, 5) menolak kekebebasan pers, 6) peradilan yang tidak bebas dan memihak, 7) tidak ada pengawasan terhadap administrasi negara, 8) jaminan kebebasan terhadap individu dibatasi, 9) undang- undang dasar tidak lagi demokratis. Selanjutnya juga dikemukakan mengenai ciri-ciri konstitusi negara dengan sistem kediktatoran adalah : 1) konstitusi dibuat oleh pengikut-pengikut diktator berdasarkan perintah, 2) konstitusi dibuat untuk kepentingan diktator, 3) konstitusi tidak melindungi hak asasi manusia, 4) konstitusi tidak mengakui kebebasan rakyat, 5) konstitusi menghapuskan atau tidak mengatur dan membatasi pemilu yang bebas, 6) konstitusi menolak kebebasan pers, 7) konstitusi membatasi kebabasan peradilan, 8) konstitusi mengatur pemusatan kekuasaan legislative, eksekutif, yudikatif dalam satu tangan, 9) konstitusi memperluas dan tidak membatasi fungsi eksekutif, 10) perubahan konstitusi berdasarkan petunjuk atau tujuan diktator, 11) konstitusi dalam negara dengan sistem kediktatoran dibuat berdasarkan kekuasaan absolute (Sukarna, 1981: 86) Abu Daud Busroh (1987: 67) menyebutkan ciri-ciri negara diktator adalah sebagai berikut : 1) adanya peradilan khusus untuk mengadili orang yang melawan rezim yang berkuasa, 2) tidak ada kebebasan berserikat dan berkumpul, 3) tidak ada pemilihan umum. Dalam sistem kediktatoran kegiatan warga negara adalah terikat oleh penguasa atas negara. Sehingga kebebasan yang melekat pada dirinya adalah memuja sang penguasa (Soehino, 1980: 35). Sebagaimana diungkapkan oleh Jules Archer (1985: 21) bahwa sistem kediktatotan dibedakan menjadi dua tipe yaitu : 1) tipe diktator militer, yaitu mendapatkan kekuasaannya melalui kekuatan militer, 2) tipe diktator politik, yaitu mendapatkan kekuasaannya melalui pemilihan umum. Dari pengertian tentang diktator diatas dapat dijelaskan bahwa suatu pemerintahan dengan sistem diktator dalam menjalankan kekuasaannya akan selalu berpedoman pada prinsip-prinsip kediktatoran. B. Kerangka Berfikir Kerangka berfikir adalah suatu alur berfikir yang digunakan oleh peneliti dengan digambarkan secara menyeluruh dan sistematis. Dalam penelitian ini kerangkan pemikiranyya adalah: Italia Pemerintahan Victor Emanuel III Perang Dunia I Kemiskinan Nasionalisme Komunisme Pemerintahan Fasis Diktator Struktur Pemerintahan Kebijakan Dalam Negeri Perang Dunia II Keterangan: Kebijakan Luar Negeri Pada tahun 1941 meletus Perang Dunia I, yang dilatarbelakangi terbunuhnya putra mahkota Franz Ferdinand dari Austria oleh mahasiswa Serbia. Austria menuntut agar Serbia menyerahkan pembunuh Franz Ferdinand kepada Austria, tetapi Serbia tidak dapat memenuhinya, kemudian Austria menyerang Serbia. Pada Perang Dunia I Italia pada awal mulanya hanya menjadi Negara yang netral selama bertahun-rahun dan kemudian bergabung dengan sekutu, kemudian pada tahun 1915 ketika Italia dijanjikan propinsi Flime, triste dan Frento di bagian timur laut dan daerah-daerah lainnya sepanjang pantai yang sekarang bernama Yugoslavia. Setelah mengalami kekalahan, bangsa Italia mendapatkan kemenangan yang menentukan di Victoria Veneto pada tahun 1918 yang lalu mengakibatkan kekalahan Austria- Hongaria. Berakhirnya Perang Dunia I, melalui konferensi perdamaian Paris menghadiahkan kepada Italia Trento dan profinsinya, Tirol bagian selatan, Triste dan propinsinya sejauh Alpen Julian, Flame, Zara, Istria dan beberapa pulau lepas pantai Yugoslavia. Akan tetapi, situasi di Italia menjadi kacau dan terjadilah pergolakan politik. Pemerintahan Italia yang pada waktu itu dipegang oleh raja Victoria Emmanuel III, dimana masa pemerintahannya Italia menjadi Negara yang lemah dan kurang tegas, karena itu rakyat menginginkan suatu perubahan agar Italia menjadi pemerintahan yang kuat. Berakhirnya Perang Dunia I telah menyebabkan Fasisme berkembang di Italia. Berkembangnya Fasisme di Italia salah satu faktornya adalah munculnya rasa nasionalisme. Italia yang selama perang bergabung dengan aliansi, dimana aliansi tersebut mengalami kemenangan pada tahun 1915, namun Italia merasa tertipu akan hasil kemenangan tersebut. Italia kehilangan setengah juta penduduk laki-laki dengan hamper setengah juta lainnya mengalami luka-luka. Sebagai imbalan, konferensi perdamaian Versailles memnberi Italia daerah jajahan yang belum sesuai dengan harapan bangsa Italia dan para politikus kehilangan rasa tentram. Pada dasarnya kemiskinan Italia akibat Perang Dunia I adalah factor terpenting dalam perkembangan kekuasaan Fasisme. Secara umum fasisme memanfaatkan kondisi kekacauan dan ketidakstabilan dalam sebuah Negara untuk menunjukkan diri kepada rakyat sebagai idiologi penyelamat. Factor lain munculnya fasisisme adalah adanya ketakutan akan komunis. Tahuntahun sesudah 1918 semakin mengindikasikan bahwa demokrasi di Italia mungkin diakhiri oleh komunisme dari pada oleh fasisme. Peristiwa luas biasa yang terjadi adalah Revolusi Rusia, sedang tatanan social baru yang telah didirikan di sana adalah Bolsheviks Lenin adalah komunisme. Dalam keadaan yang demikian, tampak bahwa pemberontahan komunis sangat mungkin menyebar kearah barat. Di Italia pada tahun 1920, komunis telah menduduki pabrik-pabrik di Turin dan Milan. Mussolini mengambil keuntungan-keuntungan dari tekanan-tekanan social dan keinginan dikalangan rakyat Italia akan perubahan. Setelah perang, Mussolini memobilisasi para mantan tentara, pengangguran dan mahasiswa, dengan slogan-slogan yang meneriakkan kembalinya masa-masa kejayaan Romawi kuno. Mussolini mengorganisir para pendukungnya yang di kenal sebagai “kemeja hitam”, dalam sebuah format semi militer, dan memiliki metode-metode yang dibangun dengan kekerasan. Mereka mulai melakukan penyerangan-penyerangan di jalan-jalan terhadap kelompokkelompok yang mereka anggap sebagai saingan mereka. Dengan berbagai unjuk salam, lagu, seragam dan pawai resmi yang bergaya Romawi, mereka membangkitkan emosi kaum tidak terpelajar dan punya hak suara. Pada maret 1919, fasisme muncul menjadi gerakan politik dan Mussolini membentuk kelompok untuk bertempur melawan pemerintahan dan Mussolini membentuk kelompok untuk bertempur melawan pemerintahan yang di kenal sebagai baju hitam. Kaum fasis menolak parlemen dan mengedepankan kekerasan fisik. Anarki pecah dimana-mana dan pemerintah liberal tidak berdaya menghadapinya. Mussolini bersama kelompoknya melakukan longmarcg ke Roma, melihat rombongan tersebut pemerintah raja Victoria Emmanuel III menjadi ketakutan. Pada Oktober 1922, raja memintanya membentuk pemerintahan baru, dan jadilah Italia dikelola oleh pemerintahan fasis. Mussolini memerintah bangsa Italia dengan cara dictator fasisme. Faham fasisme dalam prakteknya mengutamakan kepentingan Negara. Seluruhnya untuk Negara, Negara diatas segala-galanya. Menurut Mussolini Negara adalah absolute, bias bertindak apa saja asal berdasarkan dan beralasan untuk kepentingan Negara. Dengan demikian Italia menjelang Perang Dunia II merupakan Negara totaliter. Kepemimpinan yang dictator ini berlaku juga pada kebijakan dalam dan luar negeri Italia. BAB III METODOLOGI PENELITIAN A. Tempat dan Waktu Penelitian 1. Tempat Penelitian Berdasarkan penelitian yang akan diajukan, peneliti akan menjaring data yang ada di perpustakaan, hal ini dilakukan dengan tekhnik pengumpulan data yang akan digunakan adalah studi pustaka. Adapun perpustakaan yang digunakan penulis dalam melakukan penelitian ini meliputi: a) Perpustakaan Program Pendidikan Sejarah Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta, b) Perpustakaan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta, c) Perpustakaan Pusat Universitas Sebelas Maret Surakarta, d) Perpustakaan Fakultas Sastra dan Seni Rupa Universitas Sebelas Maret Surakarta, e) Perpustakaan Pusat Universitas Gajah Mada Yogyakarta, f) Perpustakaan Pusat Universitas Yogyakarta, g) Perpustakaan Pusat Universitas Sanata Dharma Yogyakarta, h) Perpustakaan Nasional Jakarta, i) Perpustakaan Pusat Universitas Lampung 2. Waktu Penelitian Dalam penelitian ini penulis mengambil waktu untuk mengadakan penelitian sejak tanggal 1 Maret 2009 sampai dengan 10 Desember 2009. 16 B. Metode Penelitian Dalam usaha memecahkan masalah penelitian, peranan metode penelitian sangat penting, karena keberhasilan tujuan akan tercapai tergantung dari penggunaan metode yang tepat. Metode harus disesuaikan dengan objek yang akan diteliti. Kata metode berasal dari bahasa Yunani yaitu dari kata Methodos yang berarti cara atau jalan. Kaitannya dengan upaya ilmiah, maka metode menyangkut cara kerja untuk dapat memahami objek yang menjadi sasaran ilmu yang bersangkutan. (Koentjaraningrat, 1975: 58) Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah historis atau sejarah. Pemilihan metode ini karena objek yang diteliti oleh peneliti adalah peristiwa masa lampau serta berdasarkan permasalahan yang dikaji oleh peneliti, sehingga tujuannya adalah merekonstruksikan peristiwa masa lampau tersebut. Helius Syamsudin (1994: 3) metode adalah suatu cara untuk berbuat sesuatu, suatu prosedur untuk membuat seseuatu, keteraturan dalam berbuat, berencana dan lainlain, suatu susunan atau system yang teratur. Nugroho Notosusanto (1971), mengatakan bahwa metode penelitian sejarah merupakan proses pengumpulan, menguji, menganalisis secara kritis rekaman-rekaman dan penggalian-penggalian masa lampau menjadi kisah sejarah yang dapat dipercaya. Metode ini merupakan proses merekonstruksikan peristiwa-peristiea masa lampau, sehingga menjadi kisah yang nyata. Dari beberapa pendapat di atas dapat dijelaskan bahwa metode historis adalah suatu kegiatan untuk mengumpulkan sumber-sumber sejarah, menilainya secara kritis dan menghubungkannya dengan menggunakan langkah-langkah metode historis yang ada, sehingga menghasilkan suatu cerita sejarah, untuk memperoleh sumber yang otentik dan sahih. C. Sumber Data Sumber data yang merupakan sumber sejarah adalah segala sesuatu yang dipakai sebagai bahan penulisan peristiwa sejarah, yang merupakan suatu hasil penyelidikan untuk mendapatkan benda-benda atau data-data apa saja yang ditinggalkan manusia pada masa lampau. Menurut Helius Syamsudin (1994 : 29) sumber sejarah adalah semua saksi mata, segala sesuatu langsung atau tidak langsung menceritakan kepada kita tentang sesuatu kenyataan atau kegiatan manusia pada masa lalu. Jadi sumber sejarah merupakan bahan-bahan mentah (raw material) sejarah yang mencangkup segala macam evidensi atau bukti yang telah ditinggalkan oleh manusia yang menunjukkan segala aktifitas manusia pada masa lalu. Menurut Sigi Gazalba (1981: 105), sumber data sejarah dapat diklasifikasikan menjadi : 1) sumber tertulis, yaitu sumber yang berupa tulisan, 2) sumber lisan, yaitu sumber yang berupa verita yang berkembang dalam masyarakat, 3) sumber benda atau visual, yaitu semua warisan masa lalu yang berbentuk dan berupa. Dalam penelitian ini digunakan sumber data sejarah berupa sumber tertulis. Sumber tertulis menurut Hadari Nawawi (1991: 80) dapat terbagi menjadi dua, yaitu sumber tertulis primer dan sumber tertulis sekunder. Sumber tertulis sekunder adalah tulisan yang merupakan kesaksian dari seseorang yang dengan mata kepalanya sendiri atau dengan panca inderanya yang lain atau dengan alat mekanik menyaksikan peristiwa yang diceritakan (sumber autentik atau sumber langsung), sedangkan sumber tertulis sekunder adalah sumber yang ditulis seseorang yang tidak terlihat atau mengalami peristiwa sejarah itu sendiri. Dalam penelitian ini digunakan adalah sumber tertulis sekunder. Hal ini disebabkan karena sulitnya mencari sumber primer yang relevan dengan permasa;ahan yang diteliti. Namun, sumber tertulis sekunder yang dipakai dalam penelitian ini adalah berupa buku-buku seperti Fasisme Yang Mengguncang Dunia dan Sejarah dan Budaya, makalah, yang berkaitan dengan permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini. D. Tekhnik Pengumpulan Data Pengumpulan data merupakan bahan yang sangat penting dalam kegiatan penelitian ini. Untuk mengumpulkan data diperlukan suatu tekhnik tertentu. Berdasrakan sumber data yang digunakan dalam penelitian ini, yaitu sumber tertulis sekunder, maka tekhnik pengumpulan data yang digunakan adalah tekhnik kepustakaan atau studi pustaka. Tekhnik studi pustaka adalah suatu metode penelitian yang dilakukan dengan tujuan untuk memperoleh data atau fakta sejarah dengan membaca buku-buku literature, majalah, dokumen atau arsip, surat kabar atau brosur yang tersimpan dalam perpustakaan yang mendukung (Koentjaraningrat, 1986: 64) Ada beberapa keuntungan dengan menggunakan tekhnik studi pustaka, antara lain, menurut Koenjaraningrat (1986: 66) adalah untuk membantu memperoleh pengetahuan ilmiah yang sesuai dengan persoalan yang dipelajari. Memberikan pengertian dalam menyusun persoalan yang tepat, mempertajam perasaan dalam meneliti, membuat analisis serta membuka kesempatan memperluas pengalaman ilmiah. Dalam penelitian ini lebih ditekankan pada kegiatan membaca, mencatat bukubuku, surat kabar, majalah yang berkaitan dengan permasalahan yang di kaji di dalam penelitian ini. Kesemua kegiatan ini dilakukan dengan menggunakan system kartu atau katalogus, yaitu semua catatan yang relevan dengan permasalahan yang akan dikaji, di catat di dalam kartu yang mempunyai ukuran yang seragam dengan mencantumkan asal sumber yang meliputi: judul buku, sub judul ataupun subjek sebagai kata kunci (key words) dan disusun berdasarkan unruran abjad untuk membaca kembali, peneliti tinggal mengambil kartu-kartu tersebut berdasarkan kata kunci yang telah di buat. E. Tekhik Analisis Data Analisis data merupakan proses penyederhanaan data yang mudah dibaca dan diinterpretasikan, sehingga dapat disajikan dan dipahami oleh orang lain dengan jelas. Sesuai dengan metode dalam penelitian ini, yaitu menggunakan penelitian historis, maka analisis penelitian datanya juga menggunakan tekhnik analisis data. Helius Syamsudin (1996: 59) menyebutkan bahwa “ tekhnik analisis historis adalah analisis data sejarah dengan menggunakan kritik sumber sebagai metode untuk menilai sumber-sumber yang digunakan untuk mengadakan penelitian sejarah”. Kaitanyya dengan analisis data, Nugroho Notosusanto (1997: 40) mengatakan bahwa analisis data historis adalah analisis sejarah dengan kritik sumber sebagai metode untuk menilai sumber-sumber yang dibutuhkan. Bahan utama yang digunakan sejarawan dalam menganalisis data sejarah yang telah dikumpulkan dan relevan dengan masalah yang diteliti adalah fakta. Fakta merupakan bahan utama yang dijadikan sejarawan untuk menyusun historiografi dan fakta itu sendiri merupakan hasil pemikiran dari para sejarawan, sehingga fakta yang terkumpul mengandung unsure subyektifitas. Suatu kenyataan bahwa sulit sekali menemukan fakta-fakta yang benar-benar mencerminkan keadaan yang sesungguhnya. Sebuah fakta yang dikonstruksikan sejarawan akan menghasilkan konstruk, setiap konstruk mengandung unsur-unsur dari penyusunan konstruk tersebut, maka untuk mengkaji dan menganalisis diperoleh konsep-konsep dari teori-teori yang berfungsi sebagai criteria penyesuaian dan pengklasifikasian (Sartono kartodirdjo, 1982) F. Prosedur Penelitian Prosedur penelitian adalah langkah-langkah penelitian awal, yaitu persiapan proposal sampai pada penulisan hasil penelitian. Karena penelitian ini menggunakan metode historis, maka penyelidikan yang kritis dilakukan terhadap keadaan-keadaan, perlambangan serta pengalaman di masa lampau dan menimbang secara teliti dan hatihati tentang bukti-bukti faliditas dari sumber sejarah serta interpretasi dari sumbersumber keterangan tersebut. (Moh. Nasir, 1988: 56) Menurut Nugroho Notosusanto (1971: 18) dalam penelitian historis meliputi empat kegiatan, yaitu: 1. Heuristik Heuristik adalah kegiatan menghimpun jejak-jejak masa lampau yang merupakan peristiwa sejarah dengan cara melakukan pengumpulan bahan-bahan tertulis, tercetak, dan sumber lain yang relevan dengan penelitian ini. Untuk dapat menentukan sumber-sumber sejarah maka penelitian perlu mengadakan pengklasifikasian atau penggolongan berbagai macam sumber agar penelitian yang di lakukan tidak mengalami kesulitan.. Dalam penelitian ini untuk menemukan sumber-sumber sejarah digunakan studi pustaka. Studi pustaka dilakukan di perpustakaan, didalam perpustakaan ditemukan buku-buku yang ada hubungannya dengan masalah yang akan diteliti yakni “ Fasisme Italian 1922-1944”, salah satu diantaranya adalah buku “Sejarah dan Budaya”. 2. Kritik Kritik sumber adalah kegiatan untuk menyelidiki data sejarah, apakah data tersebut otentik dan sahih atau tidak. Dalam penelitian ini dilakukan kritik sumber secara ekstern dan intern; a) kritik ekstern yaitu: meneliti apakah data itu autentik, yaitu kenyataan identitasnya, bukan tiruan, turunan atau palsu, kesemuanya dilakukan dengan meneliti bahan yang dipakai, jenis dan tulisan, gaya bahasa, misalnya penulis melihat kebenaran dengan melihat penerbit, tahun penerbitan buku yang dipakai sebagai sumber. Kritik ekstern dalam penelitian ini dilakukan dengan cara melihat tanggal, bulan, tahun serta siapa yang mengarang atau penulis sumber tersebut, dengan mengidentifikasi latar belakang dari pengarang. b) kritik intern, yaitu: meneliti isinya apakah isinya pernyataan, fakta-fakta dan ceritanya dapat dipercaya. Untuk itu perlu diidentifikasikan penulisnya, beserta sifat dan waktunya, daya ingatan, jauh dekatnya dengan peristiwa dalam waktu, dengan kata lain perlu dicek apakah pernyataanya dapat diandalkan, misalnya penulis melihat biografi pengarang dan membandingkan buku satu dengan buku yang lainnya. Kritik intern dalam penelitian ini dilakukan dengan cara membandingkan sumber yang satu dengan sumber yang lain, sehingga didapatkan fakta sejarah yang benar- benar relevan dengan tema penelitian, misalnya dengan membandingkan buku “Menyikap Tabir Fasisme “ dan “Fasisme” 3. Interpretasi Interpretasi adalah kegiatan menafsirkan data atau sumber yang telah diteliti keaslianya, setelah melalui kritik sumber yang akan didapatkan informasi tersebut dapat disusun fakta-fakta sejarah yang dapat dibuktikan kebenarannya. Susunan fakta-fakta sejarah yang diperoleh harus dirangkai dan dihubungkan satu dengan yang lain sehingga menjadi satu kesatuan yang selaras dan masuk akal. Peristiwa yang satu harus dimasukkan kedalam konteks peristiwa yang lain yang melingkupinya. Proses penafsiran menjadi suatu proses kisah sejarah yang integral, menyangkut proses seleksi sejarah. Untuk proses seperti itu harus menggunakan fakta-fakta yang relevan dan menyingkirkan fakta-fakta yang tidak relevan. Interpretasi dalam penelitian ini dilakukan dengan menafsirkan dan menetapkan makna serta hubungan dari fakta- fakta yang ada. Fakta-fakta yang telah diseleksi tersebut dihubungkan satu sama lain sehingga muncul fakta yang relevan yang akan menjadi satu kesatuan kisah sejarah. 4. Historiografi Historiografi merupakan kegiatan menyusun fakta sejarah menjadi suatu kisah yang disajikan dalam bentuk cerita sejarah. Untuk menyusun cerita sejarah tersebut dibutuhkan ketrampilan dalam menyusun kalimat yang selaras dan benar, sesuai dengan prinsip-prinsip ilmiah. Langkah terakhir ini merupakan suatu lagkah penulisan jejak-jejak sejarah yang telah dikumpulkan dan dianalisis menjadi suatu cerita sejarah yang disajikan dalam bentuk tulisan. Usaha yang dilakukan untuk menarik kesimpulan yang kemusdian ditulis dalam bentuk karya tulis selalu berdasarkan pada semua fakta yang diperoleh dalam kegiatan penelitian, dilengkapi dengan imajinasi penulis yang rasial dan selaras. Pada tahap ini dilakukan untuk menyusun fakta sejarah menjadi sebuah kisah yang disajikan dalam bentuk tulisan tentang “Fasisme Italia 1922-1944” BAB IV HASIL PENELITIAN A. Latar Belakang Munculnya Fasisme Italia 1. Sejarah Singkat Italia Italia, suatu tempat kuno di Eropa tengah bagian selatan, adalah salah satu sumber kebudayaan barat. Disinilah dahulu bangsa Romawi membangun ibu kota bagi kekaisaran yang besar, dan kemudian disinilah gereja Katolik Roma memilih tempat untuk markas besar kegiatan spiritualnya. (Glolier Internasional, 1988: 148) Sejarah permulaan Italia sebagai besar adalah kerajaan Roma. Sejak abad ke-9, para kaisar Romawi suci, Norman, Sarasen, dan Paus bersaing merebut kekuasaan diatas daerah-daerah di Semenanjung Italia. Pada tahun 1713, Milano, Napoli dan Sardinia jatuh ke tangan Autria. Pada permulaan abad ke-19, Italia dipersatukan oleh Napoleon yang mengangkat dirinya sebagai Raja Italia pada tahun 1805, tetapi kemudian Austria berhasil menguasai Italia kembali pada tahun 1815. Pemberontakan terhadap pemerintahan Austria (1820-1821 dan 1831) berhasil dipadamkan. Pada pertengahan abad ke-19, Sardinia menggabungkan diri dengan Perancis dan Inggris untuk mrnaklukan Austria. Hasilnya Sardinia memperoleh Lombardia. Dengan sebuah plebisit tahun 1860, beberapa daerah Italia (Modem, Parma, Toscana, dan Romagna) memilih bergabung dengan Sardinia. Pada tahun itu juga Sicilia dan Napoli berhasil direbut oleh Sardinia. Setahun kemudian raja Sardinia, Viktor Emmanuel II, menyatakan diri sebagai raja Italia. (Ensiklopedi Indonesia seri geografi Eropa, 1990: 124) Italia adalah tanah yang pada masa sebelumnya dikenal dunia sebagai tempat bermukimnya sebuah imperium besar yang menguasai hampir seluruh dunia. Di tanah itu pula lahir berbagai istilah yang dikenal luas diberbagai belahan dunia. Seperti feodalisme, kaisar, kolonialisme dan banyak lagi istilah-istilah lainnya. Italia adalah tanah kelahiran sebuah bangsa yang selama berabad-abad menjadi penguasa dunia. Tanah yang pernah terpecah dan menjadi rebutan bangsa-bangsa adalah bekas jajahannya. Di akhir abad ke19, Italia pula yang mencoba kembali menegakkan kepalanya, negara yang baru belajar memerintah, parlemen dan kabinet yang23silih berganti, dengan partai-partai yang belum dewasa serta belum mampu membuat rakyat mengenal damai dan sejahtera. Di Italia yang seperti itu tidak mengherankan jika benih- benih sosialisme dan anarkisme tumbuh subur. (Syamdani ,2009:40-41) Terutama di Romagna, wilayah timur laut yang terletak antara lereng-lereng Appenine dan laut Adriatik. Disana penduduknya hidup miskin dan baru saja lepas dari penguasaan Napoleon serta kekuasaan Paus, setelah huru-hara yang panjang dan berdarah. Bagi banyak pegamat sejarah, tentu mereka tahu bagaimana di tanah Italia pernah tumbuh sebuah pusat peradaban dunia berupa kekaisaran Romawi. Kebesaran Romawi pada masa lalu itu telah menjadi sebuah kebanggaan sekaligus impian besar bagi anak muda Italia, tidak terkecuali Benito Mussolini. (syamdani, 2009: 41) 2. Awal Perkembangan Fasisme di Italia Perang Dunia I berlangsung antara tahun 1914-1918, membawa negara-negara besar berperang untuk menjadi negara Super Power. Negara-negara Eropa pada Perang Dunia I terbagi dalam dua blok: blok Jerman dengan Triple Alliantie (1882: Jerman, Austria dan Italia) dan blok Perancis dengan Triple Etente (1907: Perancis, Rusia, Inggris) . Pada awalnya Italia adalah negara netral, tetapi tahun 1915 mengumumkan perang terhadap Austria, mengingkari Triple Italia Alliansi yang telah ditandatanganinya. Antara Italia dan Austria terdapat juga pertentangan meskipun keduanya termasuk Triple Alliantie, ialah mengenai daerah Tirol Selatan Istria, Dalmatia dari Austria yang dituntut Italia sebagai daerah italia irredent,. karena itu kedudukan Italia tidak tetap, dan sewaktu-waktu dapat keluar dari triple alliantie, Sikap ini akibat dari desakan-desakan rakyatnya yang smasih dibawah kekuasaan Austria. (I Gamida, 1957: 120) Bangsa Italia berkeinginan mengembalikan kejayaan Italia seperti kerajaan Roma dimasa lampau. Keuntungan Italia dari Perang Dunia I, tidak sesuai dengan citacita rakyat Italia. Apa yang didapat Italia setelah Perang Dunia I, hanya merupakan sebagian daerah Tirol Selatan dan wilayah Istria sehingga tidak memuaskan bangsa Italia. (Makmun Salim,1971: 6-7) Fasisme Italia dimulai sesudah Perang Dunia I. Walaupaun Italia berperang dipihak yang menang dalam perang itu, kemerosotan ekonomi sesudah perang mengakibatkan inflasi, keresahan sosial dan pengangguran dimana-mana. Pekerja Industri mengadakan mogok, petani merampas tanah dan industriawan kelas menengah serta tuan tanah was-was akan terjadinya revolusi komunis. Dengan dukungan golongan klas menengah yang kettakutan, gerombolan penjahat berkeliaran dijalan-jalan, berkelahi langsung dengan faham kiri dan para pekerja, para penjahat ini dikenal sebagai fasci di combattimento (kelompok- kelompok untuk bertempur). (Joel Colton, 1985: 86) Fasisme adalah sebuah gerakan politik penindasan yang pertama kali berkembang di Italia setelah tahun 1919 dan kemudian di berbagai negara di Eropa, sebagai reaksi atas perubahan sosial politik akibat Perang Dunia I. Nama fasisme berasal dari kata Latin ‘fasces’, artinya kumpulan tangkai yang diikatkan kepada sebuah kapak, yang melambangkan pemerintahan di Romawi kuno (Harun Yahya, 2004 : 2). Istilah “fasisme” pertama kali digunakan di Italia oleh pemerintahan yang berkuasa tahun 1922-1924 pimpinan Benitto Mussolini. Gambar tangkai-tangkai yang diikatkan pada kapak menjadi lambang partai fasis pertama. Setelah Italia, pemerintahan fasis kemudian berkembang di negara-negara lain seperti Jerman, Spanyol dan rezimrezim diktatoris di Amerika Selatan yang muncul setelah Perang Dunia II. Ebenstein (1965 : 62) memberikan penjelasan bahwa “jika komunisme adalah pemberontakan pertama terhadap liberalisme, maka fasisme adalah pemberontakan kedua”. Fasisme muncul dengan pengorganisasian pemerintahan dan masyarakat secara totaliter, kediktatoran partai tunggal yang bersifat: ultra-nasionalis, rasis, militeris dan imperialis. Fasisme juga muncul pada masyarakat pasca-demokrasi dan pasca-industri. Jadi, fasisme hanya muncul di negara yang memiliki pengalaman demokrasi. Hal-hal yang penting dalam pembentukan suatu karakter negara fasis adalah militer, birokrasi, prestise individu sang diktator dan terpenting, dukungan massa. Semakin keras pola kepemimpinan suatu negara fasis, semakin besar pula dukungan yang didapatnya. Kondisi penting lainnya dalam pertumbuhan negara fasis adalah perkembangan industrialisasi. Munculnya negara industri, memunculkan ketegangan sosial dan ekonomi. Jika liberalisme adalah penyelesaian ketegangan dengan jalan damai yang mengakomodasi kepentingan yang ada, maka fasisme mengingkari perbedaan kepentingan secara paksaan. Fasisme mendapat dukungan pembiayaan dari industriawan dan tuan tanah, karena kedua kelompok ini mengharapkan lenyapnya gerakan serikat buruh bebas, yang dianggapnya menghambat kemajuan proses produksi dalam industri. Sumber dukungan lain bagi rezim fasis adalah kelas menengah, terutama pegawai negeri. Mereka melihat fasisme adalah sebuah sarana untuk mempertahankan prestise yang ada sekaligus perlindungan politik. Fasisme juga memerlukan dukungan dari kaum militer sebagai jalan menuju militerisasi rakyat (www.wordpress.com). Fasisme bukan merupakan akibat langsung dari depresi ekonomi, sebagaimana teori marxis, tetapi jelas kaum fasis memanfaatkan hal itu. Banyaknya angka pengangguran akibat depresi, melahirkan kelompok yang secara psikologis menganggap dirinya tidak berguna dan diabaikan. Saat hal ini terjadi, maka fasisme bekerja dengan memulihkan harga diri mereka, dengan menunjukkan bahwa mereka adalah ras unggul sehingga mereka merasa dimiliki. Dengan modal inilah, maka fasisme juga memperoleh dukungan dari rakyat lapisan bawah. Pada dasarnya fasisme bekerja pada setiap lapisan masyarakat. Fasisme memanfaatkan secara psikologis kesamaan-kesamaan pokok yang ada seperti frustasi, kemarahan dan perasaan tidak aman bagi rakyatnya. Maka tidak mustahil jika dalam sejarahnya rezim fasis Italia senantiasa mendapatkan dukungan masyarakat. Dalam sebuah pidatonya Mussolini menegaskan bahwa; Fasisme, semakin kaum fasis mempertimbangkan dan mengamati masa depan dan perkembangan kemanusiaan secara terpisah dari berbagai pertimbangan politis saat ini, maka kaum fasis semakin tidak mempercayai kemungkinan ataupun manfaat dari perdamaian yang abadi. Dengan begitu kaum fasis tidak mengakui doktrin Pasifisme yang lahir dari penolakan atas perjuangan dan suatu tindakan pengecut di hadapan pengorbanan. Peranglah satu-satunya yang akan membawa seluruh energi manusia ke tingkatnya yang tertinggi dan membubuhkan cap kebangsawanan kepada orang-orang yang berani menghadapinya. Semua percobaan lain adalah cadangan, yang tidak akan pernah benarbenar menempatkan manusia ke dalam posisi di mana mereka harus membuat keputusan besar,yaitu pilihan antara hidup atau mati. Kaum Fasis memahami hidup sebagai tugas dan perjuangan dan penaklukan, tetapi di atas semua untuk orang lain, mereka yang bersama dan mereka yang jauh, yang sejaman, dan mereka yang akan datang setelahnya (Harun Yahya, 2004 : 1). Gerakan fasis di Italia adalah sebuah gerakan spontanitas massa yang pasif, dengan para pemimpin baru yang berasal dari rakyat biasa. Gerakan fasis Italia berasal dari gerakan plebian. Gerakan plebian berarti gerakan yang berasal dari rakyat biasa, dikendalikan dan dibiayai oleh kekuatan borjuis besar. Fasisme berkembang dari kaum borjuis kecil, kaum proletar, dan bahkan pada tingkatan terbawah dari massa proletar. Basis asli bagi fasisme adalah borjuis kecil. Di Italia, kaum fasis memiliki basis yang sangat luas, karena di Italia terdapat banyak sekali kaum borjuis kecil baik perkotaan besar dan kecil, dan juga para petani. Saat sumber daya ‘normal’ militer dan polisi dalam kediktatoran borjuis, bersama dengan tabir parlementer sudah tak mampu lagi mempertahankan stabilitas masyarakat, maka keniscayaan rezim fasis telah tiba. Melalui agen fasis, kapitalisme menggerakkan massa borjuis kecil yang irasional dan kelompok-kelompok lumpenproletariat yang rendah dan terdemoralisasi seluruh manusia yang telah digiring ke dalam kesengsaraan dan kemarahan oleh kapitalisme. Dari fasisme, kaum borjuis menuntut sebuah pekerjaan yang menyeluruh; setelah selesai menggunakan perang sipil, kaum borjuis menuntut kedamaian untuk periode bertahun-tahun. Dan agen fasis, dengan menggunakan borjuis kecil sebagai alat penghancur, dengan menabrak semua halangan yang ada di jalannya, melakukan tugasnya dengan baik. Setelah fasisme menang, kapital finansial segera dipegang dan dikendalikan sepenuhnya beserta semua organ dan institusi kekuasaan, eksekutif administratif, dan pendidikan negara; seluruh aparatur negara bersama dengan tentara, pemerintahan daerah, universitas-universitas, sekolah-sekolah, pers, serikat buruh, dan koperasi. Saat sebuah negara berubah menjadi fasis, bukan berarti hanya bentuk-bentuk dan metode-metode pemerintahan yang berubah sesuai dengan bentuk yang ditentukan oleh Mussolini. Perubahan dalam lingkup ini pada akhirnya hanya berperan sangat kecil. Tapi yang pertama dan utama adalah dibinasakannya organisasi buruh; kaum proletar dihancurkan sampai tak berbentuk sama sekali; dan sebuah sistem administrasi diciptakan untuk mempenetrasi massa secara mendalam dan berfungsi untuk mengganggu kristalisasi independen kaum proletariat. Hal-hal tersebut adalah inti dari fasisme. Pada musim gugur 1920, pasukan fasis mulai melakukan operasi pembersihan dalam kepentingan para pemilik tanah di utara dan di Italia pusat terhadap asosiasiasosiasi sosialis dan petani katolik serta melawan para sosialis di kota-kota didaerah. Perpecahan PCI pada bulan Desember 1921 merupakan awal perkembangan fasisme di Italia dan merupakan kegagalan aksi maret (Antonio Gramsci, 2000: 44-51) Pada November 1921 Mussolini mengorganisir gerakan Fasis menjadi partai resmi, partai Nasional Fasis atau Nation Facist Party. Para penganut paham Fasis tersebut juga membentuk serikat buruh sendiri, sebuah sindikat untuk mengontrol kerja kaum buruh. Jadi sampai masa itu, Mussolini sekaligus dapat mendekati empat golongan masyarakat yang amat menentukan untuk mendukung Fasisme antara lain: a. Golongan kaum industrialis dan tuan- tuan tanah yang biasanya bersedia mendanai gerakan- gerakan fasis dengan harapan akan bebas dari gangguan serikat- serikat buruh mereka, b. Kelas menengah bawah yang sebagian besar terdiri dari golongan kaum penerima gaji, eksekutif berdasi dengan harapan fasisme akan melindungi status dan kedudukannya diperusahaan- perusahaan dari rongrongan kaum buruh kasar. Apalagi Fasisme menjanjikan pengawasan terhadap perserikatan- perserikatan dan organisasi- organisasi baru yang muncul, c. Golongan militer yang cenderung untuk melebih- lebihkan kebaikan, disiplin, dan persatuan nasional. Mereka ini umumnya tidak sabar dengan proses dermokrasi yang dianggap terlalu lamban dan bertele- tele dalam memecahkan permasalahan bangsa. Mereka menyokong gerakan Fasisme sebagai satu langkah berarti kearah militerisasi rakyat Itali, d. Kumpulan massa yang terdiri dari kaum pengangguran. Perasaan bahwa diri mereka tidak berguna, tidak disukai, dan berada diluar lingkungan yang terhormat dari masyarakat telah dimanfaatkan sejak semula oleh Mussolini. Dikalangan mereka yang berjiwa kosong inilah fasisme mendapat kemajuan- kemajuan yang mengkhawatirkan dan melecehkan akal sehat. Dengan memakaikan seragam pada seorang pengangguran, gerakam fasis dapat membuat orang itu merasa dirinya tergolong atau diperhitungkan. Itulah sebabnya mereka mulai membabi buta dengan dalih menjalankan perintah pemimpinnya. ( Thomas Wendoris, 2009: 23- 24) Fasisme dalam memperoleh dukungan massa juga menggunakan berbagai macam propaganda-propaganda untuk memaksa keinginan mereka kepada publik. Propaganda- propaganda yang digunakan antara lain: a. Negara Fasis hanya memperbolehkan idiologinya sendiri yang diajarkan. Diluar itu tak seorangpun boleh memikirkan yang lain, jika tidak, dia akan dihukum, buku-bukunya dibakar, atau dibungkam dengan cara- cara lainnya. Mereka yang tidak setuju dengan ideologi ini di intimidasi sampai dia mau menerimanya, b. Menyembunyikan sejarah yang benar dari masyarakat dan menggantinya dengan pengajaran sebuah versi khayalan yang mereka tulis sendiri. Tyjuannya adalah untuk mmebengun sebuah budaya, dimana pemikiranpemikiran kaum Fasis dapat berkembang dengan pesat, yang memungkinkan mereka lebih poluler dan lebih mengakar dalam masyarakat. Pemahaman tentang sejarah juga filsafat, sepanjang proses pendidikan diawasi ketat oleh negara fasis. Karena dididik dengan sistem itu, masyarakat tidak menyadari bahwa mereka sedang dicuci otaknya dalam idiologi Fasis dan bahwa pemikiran lain disensor sepenuhnya, c. Bagian yang paling penting dalam fasisme adalah sang pemimpin, yang namanya selalu ditonjolkan dalam setiap aspek kemasyarakatan. Gelargelar yang digunakan misalnya Benito Mussolini adalah ” il Duce” ( pemimpin yang mengetahui segalanya). Fasisme melekatkan sebuah kekuatan yang nyaris keramat kepada pemimpinnya, agar ia dapat mempertahankan daya tariknya dan meningkatkan penerimanya di hati rakyat. Mussolini dipandang sebagai seorang dengan kemampuan istimewa, perkataan dan pernyataan Mussolini dinamakan ”Dekalog fasis” dan ”Duce selalu benar” menjadi slogan diseluruh Italia. Cara lain yang digunakan untuk melukiskan pemimpin Fasis sebagai keramat adalah dengan menempatkan gambar- gambar dan patung-patung diseluruh penjuru negeri. Hal ini memiliki efek psikologis yang mendalam terhadap rakyat, yang terus menerus merasa diri mereka berada kekuasaan dan pengawasan. Propaganda resmi Mussolini antara lain mengarahkan pers bagaimana foto Mussolini akan ditempatkan, dalan foto ini Mussolini tampil dihadapan rakyatnya denga pose-pose yang megah seperti : menyapa kaum muda fasis, sebagai seorang pekerja keras ataupun olahragawan yang tidak kenal lelah. (Harun Yahya, 2004: 80-82) Fasisme Italia adalah hasil yang segera muncul dari pengkhianatan kaum reformis di saat kebangkitan kaum proletar Italia. Pada waktu Perang Dunia Pertama berakhir, terdapat tren naik dalam gerakan revolusioner Italia, dan pada bulan September 1920 gerakan tersebut berhasil melaksanakan penyitaan pabrik-pabrik dan industriindustri oleh para pekerja. Kediktaturan proletariat merupakan sebuah kenyataan pada saat itu. Namun, kekurangan kaum proletariat pada saat itu adalah ketidakmampuan untuk mengorganisirnya dan mengambil darinya semua kesimpulan yang diperlukan. Setelah usahanya yang berani dan heroik, kaum proletar ditinggalkan begitu saja untuk menghadapi kekosongan. Terganggunya gerakan revolusioner ini dalam kenyataanya menjadi faktor yang terpenting di dalam perkembangan fasisme. Di bulan September 1920, perkembangan revolusioner menjadi terhenti, dan bulan November 1920 menjadi saksi dari sebuah demonstrasi penting yang pertama dari kaum fasis Italia yaitu dengan merebut bologna (www.wikipedia.com). Rezim Fasis setelah tahun 1925 menguat dengan karakter pemerintahan yang dictator, sehingga kelas penguasa mengekspresikan kepentingan-kepentingan. Fasisme mengembalikan pada kaum borjuis ketidaksadaran kelas dan organisasi kelas dan pada bulan November 1925 banyak oposisi pers yang akhirnya hancur dan berada dibawah kendali fasis dengan sebagian tertentu saja dari organ-organ komunis dan sosialis (Antonio Gramsci, 2000: 97-98) 3. Ciri-Ciri Fasisme Petunjuk ke arah pemahaman fasisme terletak pada kekuatan dan tradisi masyarakatnya. Di Italia, tradisi otoritarianisme sudah menjadi hal yang terjadi berabadabad, sehingga munculnya rezim fasis merupakan hal yang biasa. Dengan cara hidup otoriter maka jalan menuju otoritarianisme hanya menunggu waktunya saja. Munculnya kediktatoran secara politik, ditandai dengan munculnya pemimpin yang menggebu-gebu meraih kekuasaan dan memiliki hasrat yang kuat untuk mendominasi (www.wordpress.com). Namun demikian antara sang diktator dan fasisme juga dipengaruhi iklim suatu masyarakat. Ada kalanya iklim suatu negara lebih mudah menerima kediktatoran dibandingkan dengan negara lainnya. Adanya gerakan massa yang otoriter dalam fasisme justru ditentukan oleh hasrat banyak orang untuk memasrahkan diri dengan setia. Hal ini tentunya tidak dapat diamati dari sudut pandang rasionalitas. Fasisme ibarat memanfaatkan kondisi psikologis kepatuhan sang anak kepada orang tuanya. Dengan kepatuhan, maka sang anak akan terlindungi karena memiliki tempat bergantung. Fasisme juga memiliki ciri untuk menyesuaikan diri dengan praktek kuno yang sudah ada. Mementingkan status dan kekuatan pengaruh, kesetiaan kelompok, kedisiplinan dan kepatuhan yang membabi-buta. Hal ini menyatu dalam membentuk karakter fasis. Sehingga sebagai suatu kesatuan, mereka hanya patuh terhadap perintah tanpa harus mempersoalkan apa dan bagaimananya. Sebagai cara mempertahankan kesatuan, fasisme juga menciptakan musuhmusuh yang nyata maupun imajiner. Jika merasa kekuatannya telah cukup untuk tidak sekedar berteori, maka kaum Fasis mulai menunjukkan sifat imperialisnya. Kaum fasis akan menjanjikan kemenangan dalam permusuhan dengan bangsa lain. Kaum fasis senantiasa ingin menunjukkan bahwa mereka lebih unggul dari bangsa atau negara manapun. Namun, apabila fasisme kalah, maka sang pemimpin fasis akan menjadi korban kehancuran rezimnya sendiri. Sejarah mencatat nasib tragis yang dialami Mussolini yang ditembak dan digantung oleh rakyatnya sendiri, setelah sebelumnya Italia mengumumkan kekalahannya dalam perang. Tidak seperti komunisme, fasisme tidak memiliki landasan prinsipil yang baku atau mengikat perihal ajarannya. Apalagi dewasa ini dapat dipastikan, bahwa fasisme tidak memiliki organisasi yang menyatukan berbagai prinsip fasis yang bersifat universal. Komunisme adalah satu bentuk sistem totaliter yang secara khas ada hubungan dengan bangsa-bangsa yang melarat dan terbelakang (Rusia di Eropa dan Cina di Asia). Fasisme adalah bentuk sistem totaliter yang secara khas pula tumbuh dikalangan bangsa bangsa yang lebih bearada dan secara teknologi lebih maju (Jerman di Eropa dan Jepang di Asia). Apabila Komunisme untuk sebagain besar adalah hasil dari masyarakat prademokrasi dan pra-industri, maka fasisme adalah faham yang lahir setelah ada demokrasi dan industri. Fasisme tidak mungkin lahir dinegara-negara yang belum mempunyai pengalaman demokrasi sama sekali. (William Ebenstein, 1965:62-63) Dalam buka The Doctrine of Fascism, Mussolini memberi model bagi gerakan fasis lainnya di dunia karena pandangannya lebih bersifat universal. Langkah itu dianggap lebih maju daripada doktrin nazisme yang hanya cocok di Jerman. Didalamnya, politik memiliki konteks hubungan kawan-musuh. Fasisme hanya mengenal musuh, bukan lawan. Karena terminologi musuh selalu dianggap sebagai penjelmaan sebuah gerakan kejahatan, maka penghancuran total atas mereka adalah satu-satunya penyelesaian. (Thomas Wendoris, 2009: 31) Dalam Sejarahnya bukan berarti fasisme tidak memiliki ajaran. Setidaknya para pelopor fasisme meninggalkan jejak ajaran mereka perihal fasisme. Mussolini sendiri sebagai pelopor fasisme Italia menulis Doktrine of Fascism. Ajaran fasis model Italia inilah yang kemudian menjadi pegangan kaum fasis di dunia, karena wawasannya yang bersifat moderat. Sebagaimana dicatat oleh Ebenstein (1965 : 75-85), unsur-unsur pokok ajaran fasisme terdiri dari tujuh unsur,yaitu : 1. Ketidak percayaan pada kemampuan nalar. Bagi fasisme, keyakinan yang bersifat fanatik dan dogmatik adalah sesuatu yang sudah pasti benar dan tidak boleh lagi didiskusikan. Terutama pemusnahan nalar digunakan dalam rangka “tabu” terhadap masalah ras, kerajaan atau pemimpin. 2. Pengingkaran derajat kemanusiaan. Bagi fasisme manusia tidaklah sama, justru pertidaksamaanlah yang mendorong munculnya idealisme mereka. Bagi fasisme, pria melampaui wanita, militer melampaui sipil, anggota partai melampaui bukan anggota partai, bangsa yang satu melampaui bangsa yang lain dan yang kuat harus melampaui yang lemah. Jadi fasisme menolak konsep persamaan tradisi yahudi-kristen (dan juga Islam) yang berdasarkan aspek kemanusiaan, dan menggantikan dengan ideology yang mengedepankan kekuatan. 3. Kode perilaku yang didasarkan pada kekerasan dan kebohongan. Dalam pandangan fasisme, negara adalah satu sehingga tidak dikenal istilah “oposan”. Jika ada yang bertentangan dengan kehendak negara, maka mereka adalah musuh yang harus dimusnahkan. Dalam pendidikan mental, mereka mengenal adanya indoktrinasi pada kamp-kamp konsentrasi. Setiap orang akan dipaksa dengan jalan apapun untuk mengakui kebenaran doktrin pemerintah. Hitler konon pernah mengatakan, bahwa “kebenaran terletak pada perkataan yang berulang-ulang”. Jadi, bukan terletak pada nilai obyektif kebenarannya. 4. Pemerintahan oleh kelompok elit. Dalam prinsip fasis, pemerintahan harus dipimpin oleh segelintir elit yang lebih tahu keinginan seluruh anggota masyarakat. Jika ada pertentangan pendapat, maka yang berlaku adalah keinginan si-elit. 5. Totaliterisme. Untuk mencapai tujuannya, fasisme bersifat total dalam meminggirkan sesuatu yang dianggap “kaum pinggiran”. Hal inilah yang dialami kaum wanita, dimana mereka hanya ditempatkan pada wilayah 3 K yaitu: kinder (anak-anak), kuche (dapur) dan kirche (gereja). Bagi anggota masyarakat, kaum fasis menerapkan pola pengawasan yang sangat ketat. Sedangkan bagi kaum penentang, maka totaliterisme dimunculkan dengan aksi kekerasan seperti pembunuhan dan penganiayaan. 6. Rasialisme dan imperialisme. Menurut doktrin fasis, dalam suatu negara kaum elit lebih unggul dari dukungan massa dan karenanya dapat memaksakan kekerasan kepada rakyatnya. Dalam pergaulan antar negara maka mereka melihat bahwa bangsa elit, yaitu mereka lebih berhak memerintah atas bangsa lainnya. Fasisme juga merambah jalur keabsahan secara rasialis, bahwa ras mereka lebih unggul dari pada lainnya, sehingga yang lain harus tunduk atau dikuasai. Dengan demikian hal ini memunculkan semangat imperialisme. 7. Fasisme memiliki unsur menentang hukum dan ketertiban internasional. Konsensus internasional adalah menciptakan pola hubungan antar negara yang sejajar dan cinta damai. Sedangkan fasis dengan jelas menolak adanya persamaan tersebut. Dengan demikian fasisme mengangkat perang sebagai derajat tertinggi bagi peradaban manusia. Sehingga dengan kata lain bertindak menentang hukum dan ketertiban internasional. Berdasarkan doktrin fasisme, pemerintahan fasis yang diusulkan oleh Benito Mussolini berciri-ciri ultra nasionalis, rasialis, otoriter, dan imperialistis. Pertentangannya dengan sistem komunisme lebih disebabkan oleh pembagian hasil. Komunisme menghendaki setiap penerimaan negara harus dikembalikan kepada rakyat untuk menambah kesejahteraannya. Fasisme menghendaki segala sesuatu terpusat pada negara, sehingga selalu berada dibawah kontrol sang penguasa. Rakyat akan dijamin sejauh negara menghendkinya dan tidak mengganjal tujuan-tujuan nasional yang dianggap lebih berharga daripada kesejahteraan rakyat. (Thomas Wendoris, 2009: 34) Dengan adanya Doktrine of Fascism tersebut maka paham fasisme semakin mencuat ketika dimulainya masa Perang Dunia II. Setidaknya perang yang muncul saat itu, terjadi sebagai akibat perkembangan ideologi fasis yang ingin meluaskan pengaruh ekstranasionalisnya. Sesudah berlangsungnya Perang Dunia II, ideologi fasisme seakanakan berakhir, tetapi hal yang terjadi tidak nyata demikian. Sebagai sebuah produk pemikiran, benih-benih fasisme akan terus ada selama terdapat kondisi obyektif yang membentuknya. B. Sistem Pemerintahan Fasis di Italia 1. Kediktatoran Benitto Mussolini a. Biografi Benitto Mussolini Benito Mussolini lahir pada hari minggu, 23 juli 1883 dengan nama asli Benito (untuk Benito Juares, pahlawan revolusi Meksiko) Amilcare Andrea (untuk dua tokoh sosialis Italia) Mussolini. Ayah Benito bernama Alessandro adalah seorang pandai besi dari desa Dovia, Predoppio. Ia tergolong aktif dalam perpolotokan Italia. Dalam usia yang relatif muda yaitu dalam usia 21 tahun, Alessandro telah mendirikan canag organisasi kiri Internasional I. Istri Alessanrdo adalah Rosa, seorang guru keturunan Borjuis. Rosa tertarik kepada Rosa karena pandangan-pandangannya yang tajam tentang Italia. Meski demikian Rosa adalah seorang yang sangat teguh dalam memegang teguh ajarannya. (Syamdani, 2009: 42) Sebagai seorang yang berasal dari sebuah keluarga sederhana, benito kecil harus bisa bertahan hidup, ia harus merasakan perihnya hidup miskin. Saat itu sebagai seorang yang mulai menggilai dunia politik, Alessandro, ayah Benito terlalu larut aktif dalam sebuah kegiatan politiknya. Alessandro terlalu aktif dalam pergerakannya sehingga ia tidak cukup waktu untuk pekerjaannya. Sementara gaji Rosa pun terlalu kecil sehingga tidak mencukupi untuk menutup kebutuhan hidup, apa lagi tidak lama kemudian adikadik Benito, Arnaldo dan Edvige lahir. (Syamdani, 2009:42) Dalam kondisi keluarga yang seperti itu, Benito tumbuh liar, keras kepala, bandel, dan pemberontak. Dalam hal keagamaan, Benito bertolak belakang dengan Ibunya. Rosa merupakan orang yang taat, sementara Benito hampir tidak mau masuk ke Gereja dan dia lebih suka menunggu diluar, duduk dibawah pohon sambil melempari anak-anak yang lewat. Sikap Benito ini tidak jauh berbeda dengan ayahnya, di rumah, Alessandro duduk sambil bergumam mengutk para ”si hitam”, istilah untuk menyebut kaum rohaniawan. Alessandro memang membenci mereka, dan kebencian itu diwariskan kepada anaknya, Benito. Akan tetapi, alessandro adalah ayah yang sedikit baik, yang selalu sedia menasehati dan menyenangkan anaknya, ia juga kadang keras dalam mengajar disiplin. Alessandro tidak ingin anak-anaknya tumbuh menjadi seorang yang penakut. Mental revoloisionernya telah mempengaruhinya falam hal mendidik anakanaknya, termasuk pada Benito. Mental itu adalah keras, pantang menyerah, dan tidak takut pada apapun. (Syamhadi, 2009: 43-44) Mussolini sebenarnya adalah anak yang cerdas, namun karena sering berkelahi dan membawa senjata tajam berupa pisau ke sekolah, maka Mussolini dikeluarkan dari sekolahnya. Pada masa kanak-kanak, memang Mussolini selalu menjadi pemimpin, terutama memimpin “geng” anak-anak kampungnya. Satu kali ketika geng yang dipimpinnya sedang merampok kebun apel, seorang anak terluka terkena tembakan. Melihat temannya terluka terkena tembakan, seluruh “perampok” kecil itu lari ketakutan kecuali Mussolini yang membawa anak luka itu ke tempat yang aman. Esok harinya, tanpa kenal ampun Mussolini mencari dan memukul semua “pengkhianat” itu satu demi satu (Jules Archer, 2007 : 75). Meski benito adalah seorang yang nakal dan senang melihat orang lain susah, namun dia ternyata juga orang yang suka melamun. Bacaan-bacaan kecilnya yang cenderung revolusioner mungkin sudah mulai mangiringi lamunannya ketika itu. Rosa merasa takut melihat perkembangan Benito, apalagi polisi seringkali mampir kerumahnya untuk memeriksa berbagai bacaan berupa buku-buku, pamflet-pamflet dan manifes revolusioner. Oleh karena itu Rosa memasukkan Benito ke sekolah diluar desanya yaitu sekolah Faenza, sebuah sekolah yang berada dibawah asuhan para pastor penjara. (Syamhadi, 2009: 44-45) Benito sangat membenci sekolahnya yang telah menghalangi kebebasannya itu. Benito benci kepada Pastor, murid-murid, upacara gereja, pengawasa terus menerus dan diskriminasi terhadap anak-anak disana. Acara makan adalah suatu hal yang sangat dibencinya, disaat makan anak-anak itu oleh para Pastor dibagi berdasarkan uang sekolah yang dibayarnya. Setidaknya ada tiga golongan murid disitu, yaitu yang uang sekolahnya 60 lira, 40 lira, dan 30 lira. Mussolini termasuk dalam golongan yang ke-3 yang berarti ia makan di meja paling ujung dengan roti yang sering keras dan basi. Itu merupakan penghinaan bagi Benito, dan ketidakadilan ini akan mempengaruhi perkembangan mental, ide, dan cita-citanya dimasa depan. (Syamhadi, 2009: 45-46) Disekolah Benito termasuk anak yang cerdas, namun tidak untuk semua mata pelajaran. Mussolini sangat menyukai pelajaran sejarah, dan sejarah kerajaan Romawi kuno merupakan bagian yang sangat disukai Benito. Sejalan dengan kesenangannya mempelajari sejarah Romawi kuno, Benito memiliki cita-cita agar kejayaan negeri nenek moyangnya itu dapat kembali bangkit dan ia juga bermimpi untuk dapat pula menikmatinya. Diskriminasi sosial yang dialami Benito selama disekolah telah membuatnya sakit hati dan dalam sebuah pertengkaran dengan temannya yang mengakibatkan temannya terluka dan Benito dikeluarkan dari sekolah dan Benito pun harus kembali membentu ayahnya dibengkel selama satu tahun. Setahun bekerja dibengkel ayahnya, Benito kemudian dimasukkan oleh Rosa kesekolah Giosue Carducci. Disekolah inilah untuk pertama kalinya Benito menunjukkan keahliannya berpidatonya. Saat itu terjadi ketika Giaseppe Verdi meninggal, saat itu dia diminta membuat pidato penghormatan terakhir. Semua orang dibuatnya terpaku, mulamula dipujinya kegiatan politik Verdi ketika kerajaan mulai berdiri. Akan tetapi tidak lama kemudian berubah menjadi pidato politik yang dengan keras mengkritik kondisi sosial saat itu, kondisi sekolah tempat sebelumnya Benito pernah belajar. Semua orang yang hadir membicarakan isi pidato Benito tidak terkecuali Anati (maju), sebuah harian resmi partai sosialis. Harian ini sangat tertarik dengan isi pidato Benito yang kemudian mengulas kembali isi pidato Benito, inilah kali pertama Benito muncul dalam koran. (Syamdani, 2009: 46-47) Semangat revolusioner dan kepandaianyya dalam berpidato tampak tumbuh dan berkembang di sekolah Giosue. Disaat umur 18, Mussolini lulus dari sekolah Giosue, Benito lulus dengan nilai yang sangat baik. Nilai sejarah, bahasa Italia, dan Sastra Benito merupakan nilai tertinggi dari seluruh murid didalam kelasnya, Benito kemudian berhak mengajar di tingkat sekolah dasar. (Syamdani, 2009: 47) Lulus sekolah Mussolini mencoba melamar untuk mengajar di sekolah dan Mussolini diterima mengajar di Gualitieri, Reggio Emilia sebuah daerah paling ’merah” di Italia. Mussolini membiasakan diri hidup dengan gaji 56 lira yang habis untuk baiay makan sehari-hari. Mussolini merasa kebebasannya terbelenggu, akhirnya tidak mau mengajar lagi dan pada tanggal 8 juli 1902 pindah ke Swiss dan tinggal di Yverdan. Karena di Yverdan Mussolini tidak mendapatkan pekerjaan yang tetap, tanggal 20 Juli 1902 Mussolini pergi ke Lausanne, karena persediaan uang terbatas, maka Mussolini terpaksa hidup menggelandang. (Syamdani, 2009: 48-49) Meski hidup dalam kondisi yang sangat sulit, akhirnya Mussolini mendapat pekerjaan tetap. Mussolini diterima menjadi sekretaris dan propagandais pada Asosiasi tukang batu dan kasar di Lausanne. Sejak kecil Mussolini sangat malas ke gereja. Ketika dewasa Mussolini selalu menempatkan diri sebagai musuh agama, Mussolini juga sering bicara keras mengkritik aturan sosial yang ada pada waktu itu, akibatnya pada tahun 1903 Mussolini datangkap dam dikembalikan ke Italia namun tidak sampai seminggu ia sudah menggelandang lagi di Bern dan Lausanne. Pada Januari 1905, Mussolini kembali kekampungnya setelah raja Italia memberikan amnesti kepada semua pelarian, dan pada 1904 Mussolini menjalani wajib militer. Mussolini kemudian kembali mengajar, kali ini dia diterima di Camia, Talmezzo namun karena wataknya yang buruk Mussolini dikeluarkan dari sekolah. Pada 1907 Mussolini meninggalkan Tolmozzo dan kembali ke Italia untuk membantu ayahnya. Diawal tahun 1908 Mussolini sukses ujian bahasa Perancis di Universitas Bologna dan menyandang gelar ”Profesor” dan mengajar lagi di Oneliglia. Meski demikian kebiasaan jeleknya tidak pernah berhenti. Pidato- pidato agitasinya telah membuat Mussolini ditahan dan dipecat pada Juli 1908, namun dibebaskan lima hari kemudian. Tidak lama kemudian Mussolini kembali ditahan selama 10 hari karena pidatonya yang tanpa ijin. Kepahlawanannya makin meluas dan mulai dilirik kelompok pekerja sebagai bagian dari mereka. Mussolini lalu ditawari sebagai sekretaris Dewan Pekerja Trent serta Editor Evvenire del Lavoratone (Syamdani, 2009: 54-55) Pada 1908 Mussolini bergabung dengan surat kabar Austria di kota Trento. Keluar dari situ, Mussolini menjadi editor sebuah koran sosialis la Lotta di Class (Pertentangan Kelas). Di sini antusiasmenya pada Karl Heinrich Marx makin besar. Tahun 1910, Mussolini menjabat sekretaris partai sosialis tingkat daerah di Forlì dan kepribadiannya berkembang menjadi antipatriot. Ketika Italia menyatakan perang dengan Kerajaan Ottoman tahun 1911, Mussolini dipenjara karena propaganda perdamaiannya. Ini bertentangan dengan kinerjanya kemudian. Setelah ditunjuk jadi editor koran sosialis Avanti, Mussolini pindah ke Milan, tempat membangun dirinya sebagai kekuatan berpangaruh atas para pemimpin buruh sosialis Italia. Mussolini percaya, para proletar bisa dikumpulkan dalam sebuah gerakan fascio. Inilah cikal bakal gerakan fasis, yang lahir di saat perekonomian Italia memburuk akibat perang, dan pengangguran merebak di mana-mana. b. Munculnya Benitto Musollini menjadi pemimpin fasis Italia Keyakinan politik Mussolini yang menghantarkannya ke puncak kekuasaan sebagai diktator Italia dengan mengusung ide Fasisme berangkat dari penggalan sejarah Italia ketika terombang-ambing diantara ide sosialisme dan liberalisme dalam usaha memecahkan persoalan-persoalan mendesak di bidang ekonomi dan politik. (Thomas Wendoris, 2009: 15) Karir politik Benitto Mussolini dimulai dengan menjadi penggerak demonstrasi menentang pengangguran dan harga barang yang tinggi. Suatu ketika Mussolini pernah mengancam akan melempar seorang walikota lewat jendela gedung balai kota. Tindakan tersebut tentu saja membuat para pejabat ketakutan dan terpaksa cepat-cepat bersumpah akan menurunkan harga susu. Pada 1909, Mussolini diangkat menjadi editor di surat kabar berbasis sosialis ” La Lotta di Clase” kelas perjuangan. Federasi kaum Sosialis, Forli, mengangaktnya menjadi sekretaris tahun 1910. Dua tahun kemudian, ia mulai berhasil tenar di tingkat nasional. Artikel- ertikel bernada keras yang ditulisnyadi surat kabar sosialis Avanti tempat ia bekerja sebagai redaksi, mampu menaikkan sirkulasi koran itu tiga kali lipat. Mula-mula ia menggerakan ide anti perang dan pro kebijakan revolusioner. Tapi ia kemudian berbalik ketika pemerintah Perancis mengirim agen rahasia untuk menyogoknya agar mengadvokasi Pemerintahan Italia untuk ikut Perang Dunia I di pihak sekutu. Sogokan tersebut adalah satu surat kabar baru yang sepenuhnya menjadi milik pribadinya di Italia, yang kemudian di beri nama Il Popolo. (Jules Archer, 2007: 76-77) Sudah tentu kaum Sosialis menjadi sangat sakit hati dan segera mengecam Mussolini sebagai penghianat serta penghasut perang. Mussolini dikeluarkan dari partai sosialis dan dipaksa mengundurkan diri dari surat kabar Avanti. Maka sejak saat itu dia mengurusi sepenuhnya surat kabar miliknya, namun Mussolini tidak serta merta bergabung dengan pasukan perjuangan hingga mendapat wajib militer. (Thomas Wendoris, 2009: 18) Pada tahun 1914, Mussolini menerbitkan surat kabar yang beraliran fasis dan mendirikan organisasi fasis. Seusai Perang Dunia I, gerakan fasisme ini berkembang menjadi gerakan politik dan pada tahun 1921, Mussolini terpilih sebagai anggota parlemen Italia. Dalam sebuah pidatonya, Mussolini menegaskan bahwa pada abad itu guna menggantikan pemerintahan yang dijalankan oleh orang banyak, harus muncul satu pemerintahan yang diatur oleh satu orang; seorang pemimpin besar. Hanya satu otak manusia, satu kemauan, yang dapat memimpin sebagian besar rakyat Italia. Mussolini sangat yakin bahwa jalan keluar dari kebuntuan di berbagai bidang yang berhubungan dengan masyarakat Italia sampai saat itu hanya bisa dipecahkan oleh seorang tokoh diktator yang memiliki karisma sangat kuat. Tokoh ini harus didukung oleh sebuah organisasi yang kuat pula. Sebuah partai tunggal yang ultranasionalis dan memiliki sistem mobilisasi massa paling efektif untuk mencapai tujuan-tujuannya. Oleh karena itu, tidak dapat ditawar-tawar lagi, pemimpin yang bersangkutan harus mempunyai akses tidak terbatas dalam memanfaatkan kemajuan industri dan teknologi untuk melakukan propaganda (Thomas Wendoris, 2009 : 20). Pada Maret 1919, fasisme menjadi suatu gerakan politik ketika ia membentuk Kelompok untuk Bertempur yang dikenal sebagai baju hitam, yakni kumpulan penjahat, kriminal, dan preman yang bertindak sebagai tukang pukul para cukong. Penampilan pasukan Mussolini tersebut sangat menakutkan dan tiap hari terlibat perkelahian di jalanjalan. Setelah gagal pada Pemilu 1919, Mussolini mengembangkan paham kelompoknya, sehingga mulai mendapat pengaruh. Kaum fasis pimpinan Mussolini, menolak parlemen dan mengedepankan kekerasan fisik. Anarki pecah di mana-mana. Pemerintah liberal tak berdaya menghadapinya. Mussolini membawa pasukannya, sejumlah besar kaum fasis yang bertampang sangar, untuk melakukan sebuah gerakan ke Roma. Melihat rombongan preman berwajah angker memasuki Roma, Raja Victor Emmanuel III merasa ketakutan. Akibatnya, Mussolini diundang ke istana dan menyerahkan kekuasaannya sebagai pemimpin Italia. Pada Oktober 1922, Raja memintanya membentuk pemerintahan baru. Jadilah Italia dikelola pemerintahan fasis. Selama memerintah, Mussolini menerapkan dikatorisme dan sistem sensor yang sangat ketat. Gebrakan pertamanya setelah memegang kekuasaan, adalah menyerang Ethiopia dengan merujuk pada pandangan rasis Charles Robert Darwin, “Ethiopia bangsa kelas rendah, karena termasuk kulit hitam. Jika diperintah oleh ras unggul seperti Italia, itu sudah merupakan akibat alamiah dari evolusi.” Bahkan Musollini bersikeras bahwa bangsa-bangsa berevolusi melalui peperangan. Sehingga jadilah Italia waktu itu bangsa yang ditakuti sepak terjangnya. Mussolini juga membentuk aliansi militer dengan Nazi Jerman pada tahun 1939 dan tak lama kemudian meletuslah Perang Dunia Kedua. 2. Kebijakan Dalam Negeri Italia Pada Masa Rezim Fasisme a. Kebijakan politik fasis Kebijakan politik dalam negeri Italia pada masa rezim fasisme sepenuhnya dipegang dan dikendalikan oleh satu orang penguasa. Pada tahun 1921 Benitto Mussolini menegaskan bahwa guna menggantikan pemerintahan oleh orang banyak, harus muncul satu pemerintahan yang diatur oleh satu orang, seorang pemimpin besar. Hanya satu otak manusia, satu kemauan, yang dapat memimpin sebagian besar rakyat Italia. Dengan demikian jelaslah bahwa pada masa rezim fasisme, Benitto Mussolini berkuasa mutlak atas segala kebijakan politik Italia. Dalam beberapa tahun pemerintahan Benito Mussolini barulah jelas bahwa janji-janji Mussolini untuk memperbaharui Italia menuju kebesaran zaman Romawi berarti kediktatoran, dengan partai fasis dan milisi fasis menguasai seluruh pemerintahan negara itu. Kaum oposisi dihancurkan, pers disensor, sekolah dipakai sebagai alat untuk mengajarkan fasisme, sedangkan industri dan buruh berada dibawah pengawasan pemerintahan melalui suatu bentuk koperasi pemerintah. Sasatan utama Mussolini meliputi cara menjadikan Italia lebih mampu mencukupi sendiri produksi pangan. Mengeringkan paya-paya penyebab malaria, dan menggalakkan turisme. ( Glolier Internasional, 1988: 186) Dalam sebuah pertemuan khusus dengan anggota Parlemen Italia, Mussolini memperteguh kekuasaannya dengan merangkap jabatan Perdana Menteri, Menteri Dalam Negeri dan Menteri Luar Negeri. Tidak ada seorangpun yang berani protes terhadap keputusan-keputusan politik yang ditetapkannya itu (Jules Archer, 2007: 79). Kediktatoran Benitto Mussolini berpengaruh besar terhadap segala kebijakan politik Italia. Segala keputusan politik ada ditangannya, tanpa ada seorangpun yang berani mengkritiknya. Mussolini menyebut dirinya sebagai Il Duce (Sang Pemimpin) yang harus dihormati dan dipatuhi oleh seluruh rakyatnya. Mussolini memerintahkan untuk memasang gambar-gambar dan patung-patung dirinya yang dipahat setengah badan di seluruh tepi-tepi jalan dan di sudut kota. Hal ini dilakukan agar rakyat Italia merasa selalu merasa takut untuk melakukan pengkhianatan karena Il Duce ada dimana-mana dan selalu mengawasi rakyatnya. Mussolini yang memiliki sikap permusuhan terhadap wanita, yang selama krisis ekonomi yang serius diawal tahun 1930. Mussolini memrintahkan bahwa wanita harus meninggalkan pekerjaanya, karena Mussolini menganggap bahwa wanita sebagai ” pencuri- pencuri yang berusaha merampas roti kaum pria, dan wanita bertanggungjawab atas ketidakproduktifan kaum pria”. Sebuah dekrit yang diajukan Mussolini didepan parlemen tanggal 28 November 1933 menyatakan ” lembaga- lembaga negara diberi kewenangan untuk menentukan persyaratan yang tidak menyertakan wanita dalam pengumuman untuk ujian masuk pegawai baru, mereka harus menentukan batas terhadap peningkatan jumlah pegawai di kantor- kantor pemerintahan). Berdasarkan surat keputusan yang sudah disahkan secara hukum pada 1 September 1938, jumlah pegawai wanita dikantor- kantor pemerintahan dibatasi maksimal 10 %. (Harun Yahya. 2004: 119) Demikianlah bahwa di bawah kepemimpinan Benitto Mussolini, rakyat Italia sebenarnya sangat menderita karena ketakutan akan kekejaman pemerintah. Berbagai macam propaganda fasis sangat menekan kehidupan rakyat Italia, sehingga tidak ada rasa aman, nyaman dan damai bagi rakyatnya sendiri. Pada tahun 1861 timbul soal Roma. Pada tahun 1861 timbul kerajaan Italia yang meliputi seluruh Italia, termasuk juga daerah Paus yang disebut Negara gereja, hingga Paus kehilangan daerahnya. Paus tidak mau mengakui kerajaan Italia. Dengan ini soal Roma tidak dapat dipecahkan sampai tahun 1929. Mussolinilah yang berhasil memecahkan soal Roma dengan mengadakan perjajian Lateran 1929 dengan Paus dan inilah jasa Mussolini yang terbesar. Isi perjanjian Lateran adalah : a. Paus berdaulat penuh dalam Negara vatikan (luasnya 44 ha, jumlah penduduknya 600 orang) yang meliputi: Vatican (istana Paus), gereja St. Pieter, istana-istana Lateran b. Paus mengakui kerajaan Italia c. Penetapan batas-batas antara kekuasaan agama dan negara di Italia d. Rooms-Katholik sebagai agama negara e. Paus menerima kerugian atas hilangnya Negara Gereja pada 1861 dan bantuan uang tiap-tiap tahunnya (Soebantardjo, 1956: 183) b. Kebijakan ekonomi fasis Kebijakan Ekonomi fasis di Italia memiliki ciri negara korporasi. Dalam pemahaman ini, negara berkuasa untuk menata dan mengawasi sistem perekonomian. Negara fasis mengatur asosiasi modal dan tenaga kerja, dimana tenaga kerja diawasi dan asosiasi mendapatkan monopolinya. Dengan demikian negar berfungsi sebagai kelompok penengah (Ebenstein, 1965 : 1985). Korporasi ialah gabungan dari orang-orang yang sama pekerjaannya atau kedudukannya (korporasi industri, korporasi perdagangan, korporasi tani dan lain-lain). Korporasi-korporasi ini memberikan wakil-wakilnya dalam pemerintahanuntuk memperjuangkan kepentingan uang diwakilinya. Inilah yang diebut negara korporasi yang sesungguhnya, karena korporasi-korporasi itu tidak mewakili rakyat, tetapi alat dari pemerintahan fasis untuk mempengaruhi rakyat dan wakil-wakil korporasi tidak ada yang berani menentang kehendak Mussolini. ( Soebantardjo, 1956: 183) Ekonomi fasis terdiri atas asosiasi-asosiasi modal dan buruh yang dikontrol. Setiap perserikatan mempunyai monopoli di lapangan pekerjaan atau usahanya masingmasing. Negara satu partai adalah penengah yang terakhir dari konflik- konflik diantara modal dan buruh. Ada dua asumsi yang mendasari filsafat negara korporasi. Pertama, masyarakat biasa tidak boleh memikirkan hal-hal yang bersifat politik. Mereka hanya berhak menjalankan tugasnya sendiri-sendiri. Kedua, para elitlah yang dianggap memiliki kemampuan untuk memahami masalah seluruh anggota masyarakat, karena itu hanya para elitlah yang berhak memerintah. Demokrasi dengan tegas menolak hal ini. Demokrasi melihat bahwa aspek ekonomi dan politik adalah sesuatu yang tak terpisahkan. Selain itu sangat tidak mungkin para penguasa menggantikan “perasaan’ masyarakat yang dikuasai, terlebih lagi adanya prinsip kelas unggul di dalam masyarakat. Bagi kaum fasis Italia sendiri, negara korporasi bukanlah suatu respons atas kapitalisme maupun sosialisme liberal. Melainkan adalah suatu solusi kreatif dalam memikirkan kemakmuran ekonomi. Namun demikian, bagaimanapun fasisme yang totaliter tidak pernah mengizinkan persaingan bebas. Negara harus menunjukkan kuasanya diatas kepentingan atau unsur apapun. Pada akhirnya, negara korporasi fasis terbukti kebangkrutannya. Saat Italia mulai dikalahkan oleh tentara sekutu pada Perang Dunia II, maka kepercayaan terhadap Il Duce juga memudar. Akhirnya, Mussolini harus merasakan hukuman mati dari rakyatnya sendiri. c. Sistem Pendidikan Fasis Negara- negara Fasis menolak untuk mempekerjakan kaum perempuan terlalu banyak di sekolah-sekolah. Menurut pandangan kaum Fasis, sekolah- sekolah adalah tempat untuk megajarkan disiplin dan kepatuhan. Terutama untuk mempersiapkan anakanak laki- laki untuk dinas ketentaraan dan anak-anak perempuan untuk kegiatan rumah tangga yang ada hubungannya dengan itu. Dalam pelaksanaan program yang sepenting itu, kaum pendidik fasis merasa bahwa kaum perempuan tidak mempunyai tempat. (William Ebenstein, 1965: 81-82) Fasisme memiliki sikap permusuhan terhadap wanita dan menganggap wanita lebih rendah dari Pria. Melalui berbagai undang- undang, pembatasan terhadap wanita ditempat kerja juga dikenkaan dalam bidang pendidikan. Misalnya dekrit tanggal 30 Januari 1927 melarang wanita disekolah menengah untuk mengambil kelas sastra dan filsafat. Surat keputusan lainnya yang disahkan tahun 1928 memberi jalan bagi kebijakan legal untuk menentang pendidikan kaum wanita dan wanita dilarang menjadi kepala sekolah menengah. Pelajar- pelajar wanita diharuskan membayar dua kali lipat untuk biaya sekolah menengah dan universitas dibandingkan pelajar pria. (Harun Yahya, 2004: 130) Pendidikan formal hanya dapat memberikan pengetahuan, bukan pertimbangan. Pertimbangan bukan satu hal yang dapat dipelajari disekolah-sekolah pemimpin fasis, tetapi hasil dari kepribadian, kepintaran, pengalaman dan falsafah seseorang. Latihan dan pendidikan dalam soal kepemimpinan, dinamika golongan, hubungan-hubungan manusia, integrasi antara orang perseorangan, doktrin partai, pemerintahan umum, sejarah, politik tidak menuju kepada sifat kepemimpinan yang sebenarnya. (Williem Ebenstein, 1965: 146-147) 3. Politik Luar Negeri Italia Pada Masa Rezim Fasisme a. Perluasan daerah jajahan Benitto Mussolini memimpikan untuk membentuk kekaisaran Romawi baru yang mempunyai daerah kekuasaan yang sangat luas. Untuk memenuhi ambisinya itu maka Mussolini berusaha memperluas daerah jajahannya. Langkah pertama yang dilakukan Mussolini ialah dengan mencaplok Corfu dan pelabuhan Fiume dari tangan Yunani serta merebut Rijeka dari Yugoslavia. (Monsanto Luka, 2008 : 46). Sebelum perang Dunia I berkobar, koloni Italia di Afrika meliputi daerah Libia, Eritrea dan tanah Somalia. Luas seluruhnya 700.000 mil persegi, berarti enem kali luas daerah metropole. Dari ketiga koloni tersebut Libia adalah yang terbesar, tetapi daerahnya tidak subur. Pada tahun 1912 daerah tersebut menjadi milik Italia dan pada tahun 1913 Italia memperluas koloni tersebut makin ke pedalaman. Didaerah pedalaman yang tandus yang terdidi dari gurun pasir itu Italia berhadapan dengan Sayid Idris as Sanusi, pemimpin agama Islam yang menolak kekuasaan Italia. Perlawanan sanusi tersebut berlangsung sampai tahun 1931. (Nyoman Armada, 1992: 95) Dalam Perang Dunia I Italia tidak hanya mempertahankan wilayahnya di Afrika tetapi Italia juga berusaha memperluasnya. Oleh karena itu Italia menerima tawaran Inggris untuk bergabung dengan sekutu. (Nyoman Armada, 1992: 95) Setelah Perang Dunia I berakhir, Italia sangat kecewa terhadap keputusankeputusan perdamaian berhubung: a) harapannya memperoleh daerah-daerah di Afrika bekas koloni Jerman tidak terpenuhi, dan bekas konoli Jerman dijadikan daerah mandat dan yang ditunjuk mandataris adalah Inggris, Perancis, Belgia dan Uni Afrika Selatan. B). Harapan memperolah kembali daerah-daerah Irredenta dibawah kekuasaan Inggris, Perancis, dan Amerika : Tessano, Sovoya, Corsica, dan Malta tidak tercapai, c). Harapan untuk mendapatkan tambahan daerah di Asia Kecil tidak terpenuhi. (Nyoman Armada, 1992: 96) Ambisi memperluas daerah koloni timbul lagi setelah Italia dikuasai fascis. Mussolini berusaha untuk menghimpun kembali prestige Imperium Roma kuno. Oleh sebab itu laut tengah harus dikuasai agar Italia tidak seperti tahanan di laut tengah. Lawan yang harus dihadapi untuk mencapai cita-citanya ini terdiri atas banyak negara-negara: Spanyol, Perancis, Albania, Inggris, dan Turki. (Nyoman Armada, 1992: 96) Pada tahun 1896 Italia gagal dalam usahanya untuk merebut Abbisynia (Ethiopia). Italia tidak dapat melupakan hal ini. Italia menduduki Abessynia, sebab-sebab Italia menduduki Ethiopia: a. Mussolini ingin menjunjung Italia menjadi kerajaan dunia seperti Italia zaman dulu dibawah kaisar-kaisar Romawi (Italia la Prima) dengan jajahan-jajahannya yang luas b. Mussolini ingin membersihkan nama Italia dari kegagalan 1896 yang menodai nama Italia (tidak ada bangsa kulit putih yang dapat dikalahkan bangsa Afrika, kecuali Italia) c. Seluruh Afrika telah habis dibagi negara-negara Eropa, kecuali Abessynia yang masih merdeka terus d. Abessynia akan digunakan sebagai sumber tentara kolonial Italia (manpower) untuk mencapai cita-cita fascisme, karena penduduk Italia sendiri dipandang kurang cukup jumlahnya (jumlah penduduk Abessynia 8 juta jiwa) e. Imperialisme modern (sumber bahan mentah, pasar industri Italia) Sebagai alasan untuk menduduki Abessynia dipakai: a. Abessynia melanggar batas antara Abessynia dan Somali Italia b. Menghapuskan perbudakan yang masih merajalela di Abessynia Pada waktu Ethiopia diserbu oleh Italia tahun 1935, penguasa negeri itu adalah kaisar Haile Selassi I, yang menggantikan Empress zauditu pada tahun 1930. Bagi Italia Ethiopia akan dijadikan sumber bahan mentah yang akan memperkaya Italia, sumber bahan pangan bagi Italia dan sumber manusia untuk tenaga Fascis. Pada 3 Oktober 1935, Mussolini memerintahkan invasi terhadap Ethiopia untuk memperluas kekuasaan Italia di Afrika Timur. Selama tujuh bulan terjadi serangkaian operasi militer di daerah tersebut. Tentara Italia menggunakan senjata kimia dan kekuatan udara untuk mengalahkan orang-orang Ethiopia yang tidak memiliki pertahanan. Akhirnya Mussolini mengumumkan kemenangan Italia dalam sorak sorai 400.000 pendukungnya di Roma pada 9 Mei. Mussolini berseru bahwa Italia akan menaklukkan dunia. Sementara Lembaga bangsa-bangsa sedang sibuk mencari penyelesaian tentang masalah Ethiopia (oktober 1935), tentara Italia dengan perlengkapan modern menyerbu Ethiopia dari jurusab utara, timur dan selatan. Alasan yang dikemukakan adalah bahwa ” gerakan strategis tersebut diperlukan untuk melindungi Eritrea dan Somali Italia dari agresi- agresi. Lembaga bangsa bangsa memutuskan Italia sebagai agresor dan dikenakan sangsi- sangsi finansian dan ekonomi. Tetapi Italia tidak mengubah sikapnya. Sesudah Ethiopia diduduki (1936) kaisar Haile Selessi melarikan diri ke London dan mengajukan protes kepada Lembaga Bangsa-bangsa mengenai agresi Italia ke negeri nya. (Nyoman Armada, 1992: 96-97) Liga bangsa-bangsa sebenarnya telah berusaha untuk menghentikan penyerangan Italia atas Ethiopia, tetapi gagal. Mussolini berhasil mencapai maksudnya dengan menumpahkan darah seribu lima ratus tentara Italia. Namun sang diktator sebenarnya belum puas, Mussolini menginginkan korban yang lebih banyak lagi dengan mengatakan bahwa kekaisaran akan bangga dengan lebih banyak genangan darah rakyat Italia (Jules Archer, 2007 : 83). Kemenangan yang diperolah atas Ethiopia telah membuat Benito Mussolini dan rakyat Italia mabuk kemenangan. Mussolini lupa bahwa ia harus membersihkan unsur pemerintahannya dari korupsi. Mussolini sama sekali tidak menyangka betapa banyaknya kenyataan buruk yang terjadi. Penyelewengan, suap, korupsi dan spekulasi dikalangan partai dan penguasa terjadi dimana- mana. Media massa tidak berani membuat pemberitaan tentang kesalahan yang dibuat Mussolini, sebab Benito memang tidak segan- segan untuk membredel media massa, memnjarakannya bahkan menghulum mati setiap orang yang berusaha memberitakan kesalahannya. (Syamdani, 2009: 61) Dalam kondisi pemerintahan yang penuh kebobrokan itu, Mussolini tetap yakin dengan kekuatan yang dimilikinya. Malah Mussolini berencana mengadakan konfederasi laut Tengah dan sasaran pertamannya adalah Spanyol. Di Spanyol perang saudara sedang belangsung antara pemerintahan Republik dan Jenderal Fransisco Franco. Mussolini mengirimkan banyak tantaranya untuk membentu Jenderal pemberontak tersebut guna membentuk pemerintahan model Fasis. Kurang lebih 70 ribu tentara dengan sejumlah senjata besar, pesawat terbang dan perlengkapan perang lainnya dikerahkan sehingga persediaan di Italia sendiri hampir habis. (Syamdani, 2009: 62) Mussolini ingin menguasai seluruh Laut Tengah sebagai laut Italia (Mare Nastrum: laut kita). Menurut Mussolini, historis laut tengah ini merupakan laut Italia, sebagaimana halnya zaman Romawi Kuno (Italia La Prima) dan zaman abad pertengahan ( zaman memuncaknya kota- kota Genua dan Venesia sebagai kota dagang). Karena itu Italia harus merebut kembali Laut Tengah. Usaha kearah ini ialah: a. memperkuat angkatan lautnya untuk mengimbangi angkatan laut Inggris di Laut Tengah b. menuntut pulau Malta dan Adriatik c. mengadakan perjanjian dengan Alabania (Perjanjian Tirana tahun 1926) untuk mengekang Albania dan menguasai Laut Adriatik d. ikut dalam pemerintahan kota Tanger sebagai kota Internasional (bersamasama Inggris, Perancis, Spanyol) pada tahun 1928 e. membantu Nasionalis (Franco) dalam perang saudara Spanyol (1936- 1939) untuk mendapatkan pengaruh di Laut Tengah bagian barat f. berusaha melalui Libya (jajahan Italia) mendapatkan pengaruh diantara negara-negara Arab, agar dapat menguasai Laut Tengah bagian timur. (Soebantardjo, 1952: 185) Italia melancarkan perjuangannya ke Somalia pada bulan Agustus 1940. Gerakan pasukan Italia itu kemudian dilanjutkan kebagian lainnya, yakni keperbatasan Lybia dan Mesir. Serangan-serangan Italia itu mulai dilancarkan ketika negara tersebut pada bulan Juni mengumumkan perang kepada Inggris dan Perancis. Setelah menduduki Somalia, pasukan Italia bergerak ke Sudan dengan maksud menguasai lembah sungai Nil. Tujuan utamanya adalah menduduki terusan suez yang dikuasai Inggris. Tentara Italia dalam waktu relatif singkat berhasil menguasai Moyale, Gallabat dan Kossala. Pasukan Italia dipimpin oleh Marsekal Rodolfo Graziani yang berkekuatan 200.000 orang dalam waktu singkat Graziani berhasil menduduki Sidi Barrani. (Makmun Salim, 1971: 36) b. Kerjasama Italia dan Jerman Pada Perang Dunia II Mussolini pada mulanya memandang rendah Hitler. Hitler sangat mengagumi Mussolini, Hitler mengagumi Mussolini seorang bekas sosialis yang berbalik haluan mencapai kekuasaan. Selain itu, Hitler juga melihat pentingnya persahabatan dengan Italia dalam upaya melakukan konsolidasi secara aman. Bagi Hitler, Mussolini merupakan tokoh panutan yang bisa dijadikan sebagai guru. (Syamdani, 2009: 56) Dalam suatu kesempatan Hitler juga pernah meminta Mussolini untuk mengadakan pertemuan. Mussolini sebenarnya sangat enggan mengulurkan tangan, hanya karena melihat pentingnya Jerman yang kuat untuk menandingi Prancis dan Inggris, pada akhirnya Mussolini mau mengadakan pertemuan tersebut. Bagi Mussolini pertemuan ini penting karena Mussolini harus membuat Prancis dan Inggris “sibuk” di Eropa, sehingga dapat mendukung ekspansi Mussolini di Afrika Utara dan usahanya menjadi pemimpin suatu aliansi Latin di Laut Tengah. Pertemuan itupun diadakan di Venesia, Italia pada 14 Juni 1934. (Syamdani, 2009: 57) Pada 1937, Mussolini diundang Hitler ke Munich Jerman. Disana Mussolini menyaksikan parade militer Jerman yang luar biasa dan Mussolini merasa tersudut. Tanpa bisa membantah, Mussolini lalu menyetujui dengan ide poros Roma-Berlin, yang menjadikan dirinya sekedar pasangan rekan junior Hitler. Keadaan ini sebenarnya sangat menyinggung sifat megalomaniak yang telah terpupuk subur dalam diri Mussolini. Namun kali ini, Mussolini harus realistis, bahwa Jerman telah dipersiapkan dengan lebih baik untuk menumpas kehidupan demokrasi dan menjadi negara terkemuka di Eropa oleh Hitler. Maka dari itu, Mussolini harus puas dengan kedudukannya sebagai pembantu sang diktator utama Eropa yang semula merintis kediktatorannya dengan mencontoh dirinya (Jules Archer, 2007 : 84). Pada tahun 1937 terjadilah perjanjian antara Mussolini dengan Hitler, yang lazimnya disebut As (poros) Roma-Berlin. Sebab-sebab mengadakan perjanjian ini ialah: a. fascisme dan Nasional- Sosialisme pada azaznya sama b. Italia dan Jerman sama-sama menghadapi dunia demokrasi yang tua dan kaya c. Mereka sama-sama membenci komunisme dan khawatir pada kemajuan Rusia d. Mereka saling membutuhkan bantuan (Soebantardjo, 1952: 185) Isi perjajian As Roma- Berlin: a. Jerman akan membantu Italia dalam usahanya untuk melemahkan Inggris di laut Tengah, dan sebaliknya Italia membantu Jerman untuk mendapatkan kembali jajahannya di Afrika yang setelah Perang Dunia I diduduki oleh Inggris. Lawan mereka bersama adalah Inggris b. Italia, Jerman, Jepang pada tahun 1937 membentuk anti Commintern pact (perjanjian anti- komunis) untuk menghadang Rusia c. Italia dan Jerman mengakui pemerintahan Franco di Spanyol dan akan terus meneruskan bantuannya (agar Franco menang dan menjadi Fascis, yang berarti kawan baru bagi Fascisme). (Soebantardjo, 1952: 186) Perjanjian ini diadakan karena baik Italia maupun Jerman pada prinsipnya mempunyai tujuan- tujuan yang sama dalam usahanya membangun negaranya masingmasing. Selain itu Fasisme Italia dan Nazi Jerman memiliki persamaan pandangan dalam beberapa hal, misalnya saja dalam usaha menghadapi negara-negara besar di Eropa dan masalah Komunisme. Selain itu sikap Italia dan Jerman terhadap perjuangan Franco adalah sama. Dimana mereka sama-sama menyokong Franco berada dipihak yang menang dan dengan demikian berarti memperkuat sekutu Fasisme. (Makmun Salim, 1971: 8-9) Sesampainya di Italia, Mussolini senantiasa memikirkan cara untuk menyaingi popularitas Hitler. Namun demikian, Mussolini mulai mengajarkan tentaranya berbaris tegap dan mulai mengutuki kaum Yahudi Italia seperti yang dilakukan Hitler. Pada 1938 berkat pengaruh Hitler, pemerintahan fasisme Italia menyetujui undang-undang antisemit yang mendiskriminasikan orang-orang Yahudi dalam semua sektor, sektor dalam masyarakat luas ataupun pribadi, dan menyiapkan cara untuk mendeportasi ribuan orang Yahudi Italia ke kamp-kamp konsentrasi di Jerman selama Perang Dunia II. Hampir 7.000 orang Yahudi Italia dideportasi dan sejumlah 5.910 akan dibunuh. Raja Victor Emmanuel memprotes kebijakan rasialis yang direkayasa oleh Mussolini menurut ide-ide Hitler. Apalagi raja Victor Emmanuel cenderung membenci orang-orang Jerman. Sayangnya, raja tidak dapat berbuat banyak ketika Mussolini mengancam akan menggulingkannya dari singgasana. Namun demikian, tanda-tanda kehancuran popularitas Mussolini sejak saat itu sudah mulai tampak, baik di dalam maupun luar negeri. Pada 1938, Jerman menduduki Austria dan dunia tetap membiarkannya. Sampai sejauh itu, Hitler berusaha memaksa Italia untuk mendukungnya dalam setiap perang melawan Sekutu Barat. Namun, Mussolini tetap bergerak dengan hati-hati dan mengharap rekan dari Jerman itu tidak bertindak gegabah. Lagipula Italia tidak sedang berada dalam kedudukan yang baik untuk berperang total. Maka, ketika perang itu terus berkecamuk setelah Hitler menghantam Cekoslovakia, Mussolini segera menyelenggarakan konferensi damai dengan Munich. PM Inggris, Chamberlain dan PM Perancis, Daladier di Munich berunding dengan Hitler yang ditengahi oleh Mussolini. Bertindak sebagai penengah Mussolini berhasil mendapat dukungan dan jaminan dari Inggris serta Perancis untuk menghentikan Hitler. Namun pada 1939, Hitler merobek-robek perjanjian itu kemudian mengambil alih Cekoslovakia. Negara Cekoslovakia merasa dikiorbankan ketika akhirnya diduduki Jerman tanpa pembelaan yang berarti dari Inggris dan Perancis. Mussolini sadar bahwa perang tidak mungkin lagi dielakkan, namun Mussolini berkata kepada Hitler bahwa Italia akan tetap berdiri walau Hitler terus memaksanya untuk terlibat. Sampai saat itu Mussolini tetap menunda untuk memasuki kancah perang hingga tampak bahwa Jerman akan mengalahkan semua negara Eropa Barat tanpa bantuannya. (Thomas Wendoris, 2009 : 45). Mussolini juga sadar bahwa Italia tidak sesiap Jerman untuk memulai perang baru. Apa lagi waktu itu Italia baru saja kembali dari dua arena perang besarnya, yaitu Spanyol dan Ethiophia. Dua perang itu telah benar-benar telah banyak menguras tenaga dan biaya Italia. Kelelahan dan suku cadang peralatan tempur yang terbatas merupakan salah satu alasan ketidaksiapan Italia. Tentara Italia kehabisan amunisi, peralatan, bahkan seragam. Meski di pangkalan terdapat ribuan pesawat tempur berjajar, namun hanya beberapa unit saja yang bisa beroperasi. (Syamdani, 2009: 65) Melihat perkembangan rencana perang yang dikobar-kobarkan oleh Jerman, pada 7 April 1939, Mussolini meniru taktik Hitler untuk menduduki Albania. Tentara Albania yang pernah dilatih oleh tentara Italia dengan segera berhasil dikuasai sehingga pada 12 April parlemen Albania menyatakan diri bersatu dengan Italia. Pada Mei 1939, selagi Jerman mempersiapkan diri untuk menyerang negaranegara di Eropa secara besar-besaran, Mussolini dan Hitler setuju untuk membangun sebuah persekutuan militer ”Pact Of Steel”. Persekutuan militer Italia dan Jerman ini diikuti dengan pakta non agresi antara Jerman dan Uni Soviet secara mengejutkan pada Agustus 1939. Seminggu kemudian Jerman menyerbu Polandia pada 1 September sehingga Inggris dan Perancis terpaksa mendeklarasikan perang terhadap Jerman dua hari kemudian. Perang Dunia II dimulai. Mengenai persiapan dan perencanaan Italia pada dasarnya hampir bersamaan dengan Jerman, sebab Mussolini dan Hitler dalam usahanya menggerakan pasukan dan membina massa, memiliki kesamaan. Persiapan persenjataan, persiapan manpower, terutama diharapkan dari negara-negara yang baru ditaklukan. Sedang mengenai rencana Italia, terutama ditujukan kearah Balkan Afrika. (Makmun Salim, 1971: 16) Di awal penyerbuannya, armada udara Jerman, Lutwaffe melancarkan pengeboman terhadap pangkalan-pangkalan udara Polandia. Hasil serangan itu sukses karena hampir seluruh pesawat terbang Polandia hancur sehingga superioritas udaranya langsung dikuasai Jerman. Sementara dari darat, divisi Panzer dan tank Guderian dengan cepat menggilas semua pertahanan darat Polandia, termasuk menggilas divisi kavaleri berkudanya. Dalam tempo 17 hari Polandia, khususnya bagian barat, berhasil dikuasai Jerman. Sedangkan Polandia timur berhasil dikuasai Rusia yang dengan licik menyusul menyerbu. Tanpa bantuan Mussolini, Hitler ternyata memang sanggup menyapu Polandia kemudian menaklukkan Perancis dan negara-negara lemah lainnya. Akhirnya, takut tidak diikutsertakan dalam gejolak itu Mussolini cepat-cepat mengumumkan perang melawan pihak sekutu, bergabung dengan Jerman pada 10 Juni 1940. Mussolini segera memerintahkan Jenderal Badoglio untuk ikut berperang, namun tidak lama kemudian terbukti bahwa keputusan itu malah mencelakakannya (Jules Archer, 2007 : 85). Pada 1 Juli 1940, Hitler menyatakan akan menduduki Gibraltar dan Terusan Suez. Memang Terusan Suez adalah titik paling sensitif dari urat nadi lalu lintas di antara dua samudera dunia. Daerah ini segara menjadi medan pertempuran hebat. Satu titik lain di Laut Tengan yang juga sangat penting bagi kerajaan Inggris, yaitu Benteng Gibraltar dan Terusan Suez. Pada 13 September 1940, Italia menyerang Mesir dengan maksud akan mengarahkan serangan ke Terusan Suez, sementara Jerman mendarat di Inggris. Peluang menyerbu Mesir memang terbuka lebar mengingat kawasan Libya yang sudah lam menjadi jajahan Italia berbatasan langsung dengan Mesir. Waktu itu Mesir merupakan jajahan Inggris. Oleh karena itu, Mussolini yakin bahwa serbuannya akan mengejutkan sekaligus menyenangkan Hitler yang sering meremehkannya. Namun, ambisi Mussolini itu banyak ditentang oleh para jenderalnya. Mussolini tidak peduli, mirip Hitler saat bernafsu menyerbu Polandia. Mussolini tetap memaksa panglimanya Marsekal Graziani melancarkan serangan walau sebenarnya kondisi dan persenjataan pasukan Italia pada waktu itu belum siap sepenuhnya. Hasilnya, di Mesir Inggris balik menyerang Italia hingga 38.000 tentara Italia ditawan, 73 tank, dan 237 senjata artileri dirampas pada 6 Desember 1940. Peristiwa tersebut merupakan kekalahan kedua di pihak Italia, setelah kekalahan di Yunani pada 14 November 1940. Mussolini menyingkirkan akal sehatnya untuk memenuhi ambisinya. Mussolini senantiasa berpikir sudah merasa terkenal dan populer ketika nama Hitler belum dikenal di Jerman. Namun saat itu tiba-tiba saja Hitler mencuat dan mengalahkan popularitasnya. Kehebatan Hitler dan pamer kekuatan Jerman di hadapan Mussolini benar-benar menghantui, seakan-akan pengalaman 40 tahun sebagai politikus di Italia yang amat dibanggakan Mussolini tidak berarti sama sekali bagi Hitler. Sukses Hitler pada 1940 ketika menaklukkan Perancis hanya dalam beberapa minggu lebih jauh telah menggerogoti kepercayaan diri Mussolini. Lebih terasa pahit lagi karena ternyata Mussolini tidak mempunyai bagian dalam menikmati kemenangan Jerman atas Perancis. Lalu ketika Hitler meneruskan operasi militernya ke Rumania untuk menguasai sumber minyak Plutsi, Mussolini benar-benar kehilangan akal, karena sebenarnya sumber minyak plutsi di Rumania pernah menjadi incarannnya. Dua kali ini lagi-lagi Jerman mendahuluinya. Demi mengembalikan gengsi sebagi politikus lebih senior daripada Hitler, tanpa berpikir panjang lagi Mussolni memutuskan untuk menyerang Yunani ketika sedang menggempur Mesir. Mussolini tidak mempedulikan lagi pertimbangan staf angkatan perang Italia yang menentang petualangan di Yunani. Marsekal Badoglio menentangnya dengan memberi pertimbangan bahwa serangan ke Yunani paling tidak membutuhkan 20 divisi tentara Italia. Sementara yang ada di pangkalan militer Albania hanya 9 divisi (P.K. Ojong, 2005 : 153). Dengan pertimbangan itu saja sebenarnya kecil kemungkinan Italia untuk menguasai Yunani, akan tetapi pertimbangan militer itu justru dikesampingkan oleh Mussolini. Akibatnya, Inggris bukan saja menghalau tentara Italia dari Yunani, tetapi juga membebaskan negara-negara jajahan Italia. Pasukan Italia benar-benar hancur dan kalang kabut. Untunglah pasukan Italia berhasil diselamatkan oleh pasukan Hitler pada 1941. Ambisi Mussolini memang tinggi, namun Italia tidak memliki sumber daya yang cukup. Peperangan demi peperangan yang dilakukan benar-benar menguras tenaga dan kemampuan bangsa Italia. Dari Dokumen Nurernberg yang terkumpul dalam proses pengadilan Nurernberg sesudah perang diketahui bahwa Italia dan Jerman bertentangan dengan pernyataan yang bersifat persahabatan, sebenarnya Hitler sangat memandang rendah Mussolini. Hitler menyatakan bahwa di antara Stalin, Hitler dan Mussolini, maka Mussolinilah yang paling lemah. Terbukti bahwa Mussolini tidak sanggup menghancurkan kekuasaan raja Victor Emmanuel dan kekuasaan Gereja Katolik. Kesalahan Mussolini memang besar sekali karena menjerumuskan rakyatnya ke dalam kancah Perang Dunia II. Padahal Raja dan Rakyat Italia sebenarnya tidak menyukai peperangan ini. Mussolini tidak mengenal rakyatnya, selalu mengira bahwa pelaut, serdadu dan pilot-pilotnya segera menjadi singa buas yang beringas begitu berpidato sambil memukul-mukul dadanya yang dibusungkan. Namun sayang, pidato yang bombastis tidaklah dapat mengubah bangsa Italia secara ekstrem. Sementara itu di pihak lain, Amerika Serikat memasuki kancah peperangan setelah pasukan udara Jepang membombardir habis pangkalan angkatan laut Amerika di Pearl Harbour, Hawaii pada 7 Desember 1941. Pada 11 Desember 1941, Italia dan Jerman mengumumkan perang atas Amerika. Pada awal November 1942, ofensif Jerman di Afrika Utara dihentikan oleh para serdadu sekutu yang dipimpin Jenderal Bernard Law Montgomery yang berhasil memukul mundur Korps Afrika milik Jerman. Sampai pada 13 Mei 1943, tercatat 275.000 serdadu Jerman dan Italia menyerah. Perang di Afrika Utarapun berakhir, yang juga menandai berakhirnya kekaisaran Italia di Afrika (P.K. Ojong, 2005 : 215). C. Akhir dari Sistem Pemerintahan Fasis di Italia 1. Runtuhnya Rezim Fasisme di Italia Pada 19 Juni 1943, diadakan sidang kabinet yang kemudian ternyata merupakan sidang kabinet terakhir yang dipimpin Mussolini. Pulau Pantelleria Italia baru saja direbut pasukan Sekutu, padahal pulau itu sempat digembar-gemborkan oleh kementrian propaganda Italia sebagai benteng teramat kuat, laksana Gibraltar yang sulit dikalahkan. Mussolini memasuki ruang sidang sambil membalas hormat para menterinya dengan anggukan. Mussolini segera memulai sidang dengan meminta laporan militer. Setelah mendengar kekalahan pasukan Italia di Pantelleria, Mussolini cepat-cepat menuduh pasukan yang menyerahkan Pantelleria sebagai pengecut. Mussolini mencacimaki jenderal-jenderal Italia, ditegaskannya sekali lagi bahwa Italia harus berperang terus meskipun serangan udara Sekutu makin hebat dan kemungkinan Sekutu akan mendarat di daratan Italiapun semakin besar. Sebagaimana biasa, Mussolini mengakhiri pidatonya dengan sebuah keyakinan besar bahwa akhirnya Italia-Jerman-Jepang akan mencapai kemenangan (Thomas Wendoris, 2009 : 53-54). Pada waktu itu, Menteri Perhubungan Vittorio Cini berdiri dan meminta izin untuk berbicara. Mussolini terperanjat sejenak, namun akhirnya memberi izin. Senator Vittorio Cini mengucapkan pidato yang tidak pernah terdengar semenjak Mussolini merebut kekuasaan pada 1923, yaitu pidato yang mengkritik Mussolini. Senator itu menyatakan kegelisahan rakyat Italia. Pada juni 1943, partai dan pemerintahan fasis Italia terguncang, kota-kota di Italia tidak henti-hentinya dihujani bom, kelaparan dan kekacauan mulai muncul, tanda-tanda pertama dari bahaya pemberontakan mulai terlihat. Senator Vittorio Cini meminta kabinet merundingkan dengan seksama keadaan yang sebenarnya. Mussolini mulai gugup mendengar pidato dari senator Vittorio Cini, lalu dengan suara keras dan ketus Mussolini beralasan bahwa tugas kabinet hanya membicarakan masalah teknis bukan politik, ditegaskannya pula bahwa setiap keraguan dianggap sebagai pengkhianatan dan akan dihukum mati. Cini berusaha meminta izin bicara lagi, namun Mussolini menolak dan dengan cepat menutup dan meninggalkan sidang. Segera setelah peristiwa itu, Cini mengirim surat meminta berhenti sebagai menteri, namun dugaan bahwa Cini akan ditangkap ternyata tidak terbukti. Popularitas Mussolini turun drastis sebagai akibat dari kekalahan Italia. Invasi militer tentara sekutu terhadap Sicillia yang dimulai pada 10 Juli 1943 berhasil dengan gemilang, akibatnya Mussolini semakin terdesak. Sementara itu Hitler tidak memberi bantuan senjata, melainkan semakin merendahkan kemampuan militer Italia. Dari dalam negeri, banyak orang mulai tidak menyukai peperangan ini. Maka sejak saat itu, Mussolini praktis kehilangan dukungan mutlak. Mussolini terombang-ambing di antara posisi Jerman yang telah memandangnya rendah dan rakyat berikut tentara serta raj Victor Emmanuel yang enggan berperang bersama Jerman, bahkan sebenarnya rakyat Italia sejak dulu membenci Jerman. Namun kini malah dijadikan teman seperjuangan oleh Mussolini (www.wordpress.com). Keadaan bertambah kritis ketika sampai laporan dari sekretaris pribadi Mussolini bernama Cesare menyebutkan bahwa Roma mulai menjadi sasaran bom-bom sekutu. Mussolini membaca isinya: ”saat ini musuh sedang melakukan pemboman udara hebat di Roma”. Pada waktu itu kira-kira 500 pesawat sekutu menyerang ibukota Roma, meskipun Sri Paus Pius XII telah berupaya sekuat tenaga untuk menjadikan kota kuno Roma tetap menjadi pusat kebudayaan dan kota terbuka. Sasaran pemboman di Roma adalah stasiun kereta api, suatu sasaran strategis. Akibat pemboman itu 4.000 penduduk sipil mati dan terluka karena aksi itu tidak diberitahukan terlebih dahulu. Banyak gedung bernilai tinggi terbakar dan penduduk sipil terkubur di bawah reruntuhan rumah. Pemboman di kota Roma telah menggoyahkan semangat orang Italia. Maka rakyat Italia mulai menimpakan kesalahan itu kepada Mussolini, biang keladi terlibatnya Italia dalam Perang Dunia II. Ketika itu makin bulatlah tekad orang-orang disekitarnya dan juga di kalangan istana kerajaan yang berpusat pada Raja Victor Emmanuel bahwa Mussolini harus digulingkan. Langkah penggulingan Mussolini diawali oleh Dino Grandi, veteran di kalangan fasis, bekas menteri luar negeri dan duta besar Italia untuk London, kemudian menjadi menteri kehakiman. Grandi mempunyai sikap konsisten, yang berani mencela pernyataan perang oleh Italia kepada Inggris. Grandi tidak suka jika Italia melibatkan diri dalam perang. Grandi terpaksa tutup mulut untuk sesaat karena besarnya kekuasaan yang dimiliki Mussolini. Pada akhirnya, Dino Grandi makin dekat dengan golongan oposisi dan kaum oposisi Italia yang berpusat di sekitar raja Victor Emmanuel yang tidak menyukai Mussolini (P.K. Ojong, 2005 : 185). Sejak awal Grandi sadar bahwa tindakannya akan mengancam keselamatan dirinya sendiri dan keluarganya, oleh karena itu sejak dari awal gerakannya Grandi sudah mempersiapkan paspor dengan visa ke Portugal. Paspor itu sudah tentu memakai nama palsu. Kemudian Grandi sebagai anggota Dewan Agung (Grand Council) lembaga ketatanegaraan Italia menyusun sebuah mosi tidak percaya dan mengusulkan supaya kekuasaan Mussolini sebagai kepala pemerintahan diserahkan kembali kepada kepala negara Raja Victor Emmanuel. Sebelum sidang dewan digelar pada 24 Juli 1943, Dino Grandi telah mendekati sebagian besar anggota dewan, termasuk Ciano, yang tidak lain adalah menantu Mussolini yang waktu itu menjabat duta besar untuk Vatikan. Semua setuju, bahkan Scorza sekretaris partai fasis yang biasaanya pro Mussolini juga setuju dengan rencana itu. Sebenarnya Grandi sendiri tidak bermaksud membentuk komplotan perebutan kekuasaan, maka dari itu sebelum sidang diadakan, Grandi telah bertemu dengan Mussolini untuk menjelaskan makna resolusi itu. Mussolini sendiri akhirnya menyadari bahwa sidang dewan agung itu dapat menentukan nasibnya, sehingga ketika Dino Grandi dengan beberapa rekannya pergi ke ruang sidang di Palazzo Venetia di Roma, gedung itu sudah dijaga oleh satu batalyon tentara fasis. Sang duce, Benitto Mussolini memasuki ruang sidang beberapa menit berselang dengan berpakaian seragam. Sikapnya seperti biasa, penuh percaya diri. Mussolini segera duduk di kursi ketua sidang sebagai pemimpin pemerintahan dan membuka sidang. Pada pembukaan sidang, Mussolini menegaskan bahwa sidang tersebut diadakan untuk melaporkan keadaan militer di Sicilia sesudah sekutu mendarat, bukan untuk membahas keadaan umum. Dalam pembukaan sidang itu pula, Mussolini mengulang kecamannya terhadap tentara Italia yang dianggap tidak becus, kurang bersemangat, dan gagal menjaga Italia. Maka dengan amat jelas Mussolini menolak bertanggung jawab dan lebih senang melemparkan kesalahan-kesalahannya ke atas pundak para jenderalnya. Mussolini mencoba cuci tangan, padahal semua jabatan dan wewenang penting, seperti pengangkatan jenderal, semua terletak di tangannya. Akhirnya pidato tersebut mendapat sambutan dingin. Kemudian ketika Dino Grandi berdiri untuk berbicara, seluruh ruangan menjadi senyap. Grandi menyampaikan dengan tenang bahwa antara pemerintah dengan rakyat ada jurang yang dalam. Grandi dengan berani mengecam pengingkaran hak-hak kebebasan dari rakyat. Grandi juga mengemukakan bahwa keputusan menyatakan perang terhadap Sekutu telah diambil oleh Mussolini tanpa menanyakan pendapat Dewan Agung. Setelah itu, Grandi mengajukan mosinya bahwa dalam keadaan tersebut bukan tentara yang harus disalahkan, dengan tegas Grandi menunjuk sang duce yang telah menjerumuskan Italia dalam peperangan yang mencelakakan. Hal itu bertentangan dengan kehormatan, perasaan dan kepentingan seluruh bangsa Italia (Thomas Wendoris, 2009 : 60). Pada saat itulah Mussolini hilang kesabaran, dengan dibantu Farinacci, menuduh Grandi menyabotase usaha peperangan. Namun kemudian Ciano, menantu Mussolini, angkat bicara. Ciano menyatakan telah memiliki dokumen-dokumen yang membuktikan bahwa Jerman tidak dapat dipercaya. Ciano menuduh Jerman melanggar perjanjian Roma-Berlin, Jerman telah memperlakukan Italia bukan sebagai sekutu melainkan sebagai budaknya. Lalu dengan tegas Ciano mendukung mosi Grandi. Perdebatan itu menurut Grandi berjalan sengit sampai lewat tengah malam. Grandi menunjukkan rancangan resolusinya, tetapi ditentang oleh Mussolini. Makna resolusi itu adalah mengembalikan Italia pada keadaan seperti sebelum Mussolini menjadi diktator. Untuk itu kekuasaan harus kembali diserahkan kepada raja Victor Emmanuel untuk mengambil tindakan selanjutnya. Berturut-turut beberapa anggota sidang angkat bicara, yaitu Marsekal De Bono yang memimpin peperangan Ethiopia. Lalu Sekretaris partai mengusulkan agar menunda sidang sampai lain kali. Namun, buruburu Grandi memprotes. Sidang harus diselesaikan hari itu juga. Mussolini menyetujui protes itu. Kemudian Federzoni mengemukakan faktafakta bahwa rakyat Italia tidak menyukai peperangan itu. Fakta-fakta dari Federzoni itu ditambahkan oleh Bastianini yang menyerang propaganda partai selama itu. Perdebatan dilakukan dengan sengit sehingga baru pukul 02.00 dilakukan pungutan suara mengenai resolusi Grandi. Sebanyak 19 orang setuju dengan mosi Grandi, 17 orang menentang dan dua suara abstain. Maka untuk pertama kalinya sebagai diktator, Mussolini ditentang secara terbuka dan dikalahkan oleh para pembantunya. Ketika hasil pemungutan suara diumumkan Mussolini duduk terdiam sejenak. Lalu mendadak berdiri kesal dan menuduh bahwa para pembantunyalah yang telah memaksakan terjadinya krisis pemerinatahan. Kemudian Mussolini segera menutup sidang dan meninggalkan ruangan sidang itu dengan kemarahan. Sementara anggota sidang yang lain bubar dengan diam. Grandi dan kawan-kawannya menyadari bahwa tindakan yang diputuskan itu akan ada konsekuensinya. Pukul 03.00 Mussolini tiba di Villa Torlona. Istrinya Rachele masih menunggu. Wanita itu tetap setia pada suaminya, meskipun Mussolini tidak lagi mencintainya. Ketika tinggal berdua, Mussolini sering membicarakan masalah politik dengan istrinya daripada dengan orang lain. Maka sebelum tidur Mussolini mengatakan bahwa tidak ada bahaya yang perlu ditakutkan dari resolusi Grandi itu. Satu-satunya hal yang paling menyakiti hati Mussolini adalah sikap Ciano, menantunya yang telah diangkat sampai ke tingkat yang begitu tinggi. Ciano pernah dijadikan menteri luar negeri dan duta besar, namun kini malah turut serta dalam komplotan Grandi untuk menjatuhkannya. Kemudian, Mussolini memutuskan hari itu juga akan menemui raja Victor Emmanuel (Thomas Wendoris, 2009 : 64-65). Pada 25 Juli Mussolini bangun dengan keyakinan bahwa raja akan menyetujui semua usulannya mengenai krisis politik itu seperti biasanya. Lalu Mussolini berangkat ke Palazzo Venesia, kantor tempat kerjanya. Di sana Mussolini mengeluarkan perintah untuk menangkap Grandi dan Ciano. Walau masih berada di Roma, Grandi dan Ciano tidak ditemukan. Sebenarnya kalangan polisi yang dekat dengan kalangan istana memang tidak berniat menyerahkan dua politisi itu ke tangan Mussolini. Mussolini memberi perintah kepada sekretaris pribadinya untuk menghubungi ajudan raja, apakah sore itu raja bersedia menerima Mussolini. Raja menjawab bahwa akan menerima Mussolini sebagai perdana menteri pada pukul 17.00 di Villa Savoia. Pakaian yang ditentukan untuk Mussolini adalah pakaian sipil, bukan pakaian seragam militer. Mussolini sebenarnya tidak senang jika harus mengenakan pakaian sipil. Mussolini lebih suka mengenakan seragam militer, namun Mussolini tetap optimis bahwa raja masih akan berpihak padanya. Rachele yang rupanya tidak setuju dengan optimisme suaminya mencurigai permintaan raja. Rachele berkeyakinan bahwa dengan berpakaian sipil, tentara istana akan lebih mudah menangkapnya daripada jika Mussolini berseragam militer. Mussolini hanya tersenyum mendengar kata-kata Rachele. Pukul 16.30, De Cesare, sekretaris pribadi Mussolini tiba untuk menjemputnya. Mussolini sudah siap, lengkap dengan tas kerjanya terdapat rancangan undang-undang mengenai nasib para anggota Dewan Agung yang membelot. Menurut Mussolini, badan ini hanya bisa mengeluarkan pendapat, namun tidak bisa menjatuhkan pemerintahan. Pukul 16.45, Mussolini dan sekretarisnya berangkat dan tiba di Istana tepat pukul 17.00. Mussolini menghadap raja, masih dengan keyakinan bahwa raja akan menolak mosi itu. Padahal, raja telah lebih dahulu menyetujuinya. Mussolini tidak pernah mengira bahwa Raja Viictor Emmanuel cepat memanfaatkan moment itu untuk menyingkirkan rival politik utamanya setelah 20 tahun menahan kebencian terhadap Mussolini. Selama itu rakyat Italia hanya tahu bahwa raja dan Mussolini cukup dekat. Hari itu adalah hari yang menentukan kemenangan raja Victor Emmanuel atas Mussolini. Sebuah kemenangan yang pahit mengingat negara Italia sampai sejauh itu masih terlibat dalam perang dan di ambang kekalahan (Thomas Wendoris, 2009 : 67). Sebenarnya sejak semula raja sadar bahwa keputusan untuk menyerahkan pemerinathan kepada Mussolini adalah sebuah kekeliruan yang sangat besar. Raja mengira bahwa tidak lama sesudah itu, tentu Mussolini akan berhenti sebagai perdana menteri. Namun setelah merasakan kekuasaan sebagai diktator, Mussolini ternyata mau terus memegang kekuasaannya. Maka hubungan raja dengan Mussolini tidak pernah dekat. Di pihak lain, Mussolini juga tidak menyukai keberasaan putera mahkota, pangeran Umberto. Mussolini telah menyekutukan Italia denga Jerman-Hitler. Namun sebenarnya raja Victor Emmanuel tidak menyukai Jerman. Oleh karena itu raja lebih sependapat dengan Ciano, menantu Mussolini karena Ciano juga membenci Jerman. Jadi, tidak dapat disangkal bahwa yang menjadi jiwa dari komplotan untuk menjatuhkan Mussolini adalah raja Victor Emmanuel sendiri. Raja yang telah memilih saat yang tepat untuk menggulingkan diktator itu. Pembantunya yang terpenting dalam komplotan itu adalah laksamana De Revel dan Marsekal Pietro Badoglio. Begitu juga kepala staf tentara jenderal Ambrosio dan Dino Grandi di samping Ciano. Komplotan itu disusun demikian rapi sehingga dinas rahasia Mussolini pun sama sekali tidak mengetahuinya. Maka ketika Mussolini pada 25 Juli 1943 sore hari menuju istana, segala persiapan komplotan sudah selesai. Dewan Agung Fasis yang diciptakan oleh Mussolini telah menyatakan tidak percaya lagi kepadanya. Kini, Raja Victor Emmanuel akan memukul Mussolini dengan senjata buatan Mussolini sendiri. Raja telah menerima mosi tidak percaya dari anggota Dewan Agung Fasis bahwa Mussolini harus meletakkan jabatannya. Raja juga telah mengangkat Marsekal Badoglio sebagai pengganti Mussolini (Jules Archer, 2007 :86). Akhirnya, Mussolini pun menjadi pucat dan berdirinya sempoyongan seolaholah baru saja menerima pukulan dahsyat di dadanya. Pertemuan dengan raja Victor Emmanuel hanya berlangsung seperempat jam, namun dalam waktu yang singkat itu berakhirlah masa kediktatoran Mussolini yang berumur 21 tahun. Mussolini segera dijemput dengan mobil tahanan ketika keluar dari istana. Mussolini, Duce Italia selama 21 tahun itu, kini menjadi tahanan negara. Keputusan Dewan Agung Fasis yang menjatuhkan Mussolini cepat sekali diketahui masyarakat. Sebenarnya pada Minggu 25 Juli 1943, seluruh Roma telah menduga akan terjadi sesuatu yang hebat. Pada hari itu usaha Scorza, sekretaris partai fasis untuk mengadakan mobilisasi dari semua kekuatan kaum fasis di dalam kota gagal total. Tidak lebih hanya 50-60 anggota partai yang menyetujuinya. Sisanya para petinggi fasis telah lumpuh, kehilangan semangat sama sekali. Sebaliknya rakyat Roma dan disusul seluruh Italia menyambut tidakan raja dengan gembira. Kartu dan tanda-tanda keanggotaan fasis dibuang di jalan-jalan. Pintu-pintu kantor pemerintahan didobrak, patung dan potret Mussolini dicampakkan ke jalan. Maka, berakhirlah kekuasaan fasisme di Italia. Akhir hidup Mussolini sangat menyedihkan. Republik Sallo yang dipimpinnya kian lama kian habis. Serangan tentara sekutu juga gerakan kaum partisan yang anti fasis telah menyebabkan Mussolini tidak bisa berbuat apa-apa. Pada 23 April 1945, Milan pun jatuh ketangan kaum partisan. Mussolini lari ke Como. Sementara Jerman yang merupakan sekutu Italia justru tidak berdaya. Dalam keadaan seperti itu, Mussolini bisa saja melarikan diri ke Swiss sesuai desakan anak buahnya. Akan tetapi, Mussolini mengatakan tidak akan meninggalkan Italia dalam keadaan apapun. Kaum partisan akhirnya sampai ke Como, dan Mussolini akhirnya melarikan diri lagi. Bersama beberapa anak buahnya Mussolini melarikan diri ke utara. Dari Dongo Mussolini dibawa ke sebuah barak di Desa Germasino. Bebrapa hari kemudian, seorang utusan Komite Pembebasan Italia, Kolonel valerio datang untuk membawa Mussolini dan Claretta Petacci. Seorang partisan datang dengan senapan otomatis. Valerio merebutnya dan membidiknya kearah Mussolini. Ditembakannya lima butir peluru ke badan Mussolini dan juga Claretta Petacci. Pagi hari berikutnya, mayat Mussolini dan Claretta Petacci digeletakkan didepan garasi Piazalle Loretto di Milan. Beramai-ramai kedua mayat itulalu digantung terbalik, supaya orang bisa menyaksikannya. (Syamdani, 2009: 78-83) 2. Italia Pasca Rezim Fasisme Jatuhnya daerah Messina Italia ke tangan Sekutu menyebabkan para petinggi pemerintahan dan militer Italia tinggal menghitung hari hari kekalahannya. Kemudian penantian terjawab pada 24 Juli, ketika mayoritas Dewan Agung Fasis menyetujui resolusi untuk menurunkan Benitto Mussolini. Hari berikutnya Mussolini ditangkap dan dipenjarakan (Thomas Wendoris, 2009 : 73) Selama dipenjara, beberapa kali Mussolini dipindahkan. Pertama, Mussolini dibawa ke pulau Ponza, lalu ke pulau Maddalena dan akhirnya ke Gran Saso. Selama dipenjara Mussolini dilarang mendengarkan radio dan membaca koran. Dalam keadaan yang menyedihkan itu, seorang kapten Jerman bernama Otto Skorzeny, bersama anak buahnya membebaskan Mussolini dan membawanya terbang ke Roma. Mussolini kemudian ke Munich. Bagi Mussolini, pengunduran dirinya di Italia dan kebencian rakyat terhadapnya adalah akhir karirnya. Ia tidak ingin lagi kembali aktif di dunia politik. Mussolini sangat senang bila Hitler bisa membebaskannya. Tetapi Hitler rupanya punya rencana lain. Hitler meminta kesanggupan Mussolini untuk memnuhi untuk memrintah kembali di Italia. Ketika Mussolini diminta Hitler untuk kembali mengambil jabatan yang telah ditinggalkannya, sambil menggelengkan kepala Mussolini malah mengusulkan supaya Hitler membantu Italia dalam menyusun kembali pasukannya, dan bisa ikut bertempur kembali. Setelah itu Jerman bisa meninggalkan Italia, demikian menurut Mussolini. Tetapi Hitler lalu mengatakan bahwa Hitler telah menyuruh Farinacci dan Graziani untuk membentuk kembali pemerintahan fasis serta meminta Mussolini kembali mengambil alih pimpinannya. Mussolini akhirnya menerima permintaan Hitler, dan sejak itu jadilah Mussolini boneka Hitler di Italia Utara, di negara yang disebut Republik Sosiale Italiana atau Republik Sallo, karena ibukotanya berada di Sallo. Sementara itu kota-kota besar di Jerman mulai menjadi sasaran bom udara Sekutu. Hamburg dihancurkan bersamaan ketika Mussolini digulingkan oleh konspirasi antara Grandi-Ciano dan Raja. Pada November 1943, Berlin mendapat serangan hebat sehingga 4000.000 penduduknya kehilangan tempat tinggal. Industri senjata Jerman satu per satu hancur. Sementara tentaranya tidak bisa leluasa melancarkan serangan balik di udara. Perang Dunia II memang diwarnai dengan berbagai aksi seru, yaitu kisah pembebasan Mussolini yang dilakukan secara berani dari Gran Sasso. Pembebasan itu dilakukan oleh Kapten Otto Skorzeny, seorang Jerman dari Silesia. Perintah untuk membebaskan Mussolini diberikan kepada Skorzeny oleh Hitler lebih berdasarkan pertimbangan politik daripada sentimentil. Selama dua bulan kaki tangan Skorzeny mengikuti pergerakan pasukan Italia yang selalu memindah-mindahkan Mussolini untuk menghindari pembebasan oleh pasukan Jerman. Hingga akhirnya pada 12 September 1943, setelah diketahui bahwa Mussolini dipindahkan ke Hotel Campo Imperatore di Gran Sasso, pegunungan Alpen, Skorzeny membebaskan Mussolini tanpa menumpahkan peluru sebutir pun. Aksi pembebasan itu sungguh melambungkan nama Skorzeny ke se antero dunia (Thomas Wendoris, 2009 : 74). Mussolini mengalami malam kebebasannya yang pertama di Wina Austria. Namun keesokan harinya, Mussolini terbang ke Munchen dan diantar ke markas besar Hitler. Di sana Mussolini bertemu dengan beberapa orang Italia lain termasuk keluarganya. Di markas besar tentara Jerman, Hitler menasehati agar Mussolini mendirikan sebuah pemerintahan fasis baru, Republik Sosial Italia di Salo, Danau Garda, sebelah utara Italia di bawah teritori Jerman. Untuk memperkuat kehendaknya, Hitler menyatakan ancamannya terhadap Mussolini. Selama berbicara, Hitler memandang terus dengan sorot mata tajam ke arah Mussolini. Jika Mussolini menolak, akan disiarkan berita bahwa Mussolini telah tewas akibat kecelakaan pesawat terbang dari Gran Sasso ke Wina. Pemerintahan baru itu sudah tentu tidak lebih dari sekedar boneka Hitler. Akan tetapi, seiring dengan pergerakan tentara Sekutu ke arah utara Italia, sudah tentu pemerintahan itu akan pendek umurnya (Jules Archer, 2007 : 86). Sambil berpamitan kepada Mussolini, Hitler mengingatkan lagi apabila Mussolini tetap bersikeras mengundurkan diri dari dunia politik, Jerman akan bertindak keras di Italia. Perlawanan dari pihak Italia sekecil apapun akan dibalas dengan gas racun, termasuk terhadap penduduk sipil Italia. Mussolini diberi waktu berpikir beberapa jam. Saat itu, legitimasi pemerintahan Italia yang dipimpin Jenderal Badoglio mulai mengisyaratkan sebuah gencatan senjata dengan Sekutu pada 3 September. Sementara itu, armada Italia telah ditahan di pangkalan-pangkalan Sekutu. Para tentara Italia telah dibubarkan atau ditawan. Sesudah itu, tentara Italia hanya menonton pertempuran dua pasukan asing di tanah airnya tanpa bisa berbuat apa-apa. Pasukan Italia hanya dapat melihat perlawanan tentara jerman pada Sekutu yang bersifat Internasional, karena terdiri dari pasukan Amerika, Inggris, Kanada, New Zeland, India, Brazil, Perancis dan Polandia. Tidak tahan akan keadaan yang terus menerus merugikan rakyat, diperburuk oleh aksi sabotase Jerman yang frustasi karena Napoli jatuh ke tangan Sekutu, Italia menyusul menyerukan perang terhadap Jerman pada Oktober. Orang Italia yang sudah jemu peperangan mengharap bahwa, dengan penyerahan kekuasaan kepada Badoglio, Italia akan segera hidup dalam damai. Begitu juga orang-orang di pihak Sekutu yang mempunyai harapan kalau Italia menyerah, peperangan akan berakhir di Italia. Ternyata tidak semudah itu, karena sesudah gencatan senjata pada 8 September 1943, peperangan di bumi Italia masih berlangsung terus sampai 20 bulan selanjutnya, sampai Mei 1945. tentu saja semua orang tidak mengira penderitaan rakyat Italia menjadi terulur 20 bulan. Bahkan boleh dikatakan penderitaan rakyat, bumi dan kota-kota Italia sesudah 8 September 1943 lebih besar dari masa sebelumnya. Hal ini disebabkan misi pasukan Jerman untuk mundur teratur sambil merusak segala sesuatu yang ditinggalkannya di Italia. Sekutu mengambil alih Naples pada Oktober 1943, tetapi karena pertahanan kuat dari pasukan Jerman, Sekutu tidak mampu mencapai Roma sampai Juni 1944. Jenderal Kesselring dari Jerman membuktikan kemampuannya mengundurkan diri dari Roma ke arah utara sambil bertempur terus. Kesselring tidak ingin menyerah begitu saja kepada Sekutu. Tentara Sekutu baru bisa memasuki kota Roma pada 4 Juni 1944. penduduk Roma pun bersorak gembira, sampai keesokannya pada 5 Juni, kota itu terus berpesta. Kemudian pasukan Sekutu di bawah pimpinan Eisenhower mendarat di Normandia pada 6 Juni keesokan harinya. Peristiwa ini langsung merebut perhatian semua orang. Pasukan Sekutu terus bergerak ke utara mendesak pertahanan pasukan. Pada awal 1945, kekalahan Jerman sudah di ambang pintu, namun Mussolini masih berusaha melarikan diri ke Swiss dengan menyamar sebagai serdadu Jerman. Namun penyamaran Mussolini, dikenali oleh partisan Italia dan ditangkap pada 27 April. Selanjutnya Mussolini dan istrinya ditembak mati di dekat Danau Como pada keesokan harinya. Tubuh keduanya dipindahkan ke Milan dan digantung terbalik dengan kabel piano di Piazza Loreto untuk tontonan publik dan penghinaan. Seluruh penduduk Italia bersorak gembira atas jatuhnya sang diktator (Monsanto Luka, 2008 : 47). Kematian sang diktator diikuti pula dengan hilangnya partai fasis di Italia. Pada pemilihan parlemen yang pertama pada 1948, setelah menjadi negara republik, sebuah partai neofasis yang didasari idealisme Mussolini hanya memenangi 2% suara. Dengan demikian, Italia tidak mengakui lagi adanya fasisme. Kemudian, rakyat Italia menghancurkan apa saja yang masih tertinggal dari sisa-sisa negara berbadan hukum itu. Italia memulai suatu tahapan baru rehabilitasi ekonomi yang didasarkan pada sistem campuran liberalisme ekonomi dan demokrasi politik. Akhirnya, rakyat Italia sadar bahwa ternyata fasisme yang dibentuk oleh Mussolini hanya membuahkan penghapusan serikat-serikat kerja yang bebas, penganiayaan dan pembunuhan para pemimpin yang pro rakyat, pembubaran parlemen yang digantikan oleh kediktatoran satu partai yang tidak lagi tersentuh hukum. Semua itu hanya merugikan rakyat Italia sendiri. BAB V PENUTUP A. Kesimpulan Fasisme mulai berkuasa di Italia sejak Oktober 1922 setelah Perang Dunia I. Walaupun Italia berperang dipihak yang menang namun Italia justru banyak menderita. Kemerosotan ekonomi sesudah perang mengakibatkan inflasi, keresahan social dan pengangguran dimana-mana. Keadaan ini diperparah dengan ketidakmampuan pemerintahan dalam menanggulangi keadaan. Hal ini membuat rakyat semakin menderita. Fasisme adalah sebuah gerakan politik penindasan yang pertama kali berkembang di Italia setelah tahun 1919 sebagai reaksi atas perubahan social politik akibat Perang Dunia I. istilah Fasisme pertama kali digunakan di Italia oleh Benito Mussolini, gambar-gambar tangkai yang diikatkan pada sebuah kapak menjadi lamnbang partai fasis pertama. Fasisme Italia berkembang dengan cepat karena mendapat dukungan hamper dari semua lapisan masyarakat yang merasa depresi dengan keadaan yang ada, antara lain: golongan kaum industrialis yang merupakan penyokong dana dari gerakangerakan fasis, tuan-tuan tanah, kelas menengah bawah, golongan militer dan kumpulankumpulan massa yang terdiri dari kaum pengangguran. Dalam usahanya mengambil tampuk kekuasaan, Mussolini melakukan berbagai propaganda untuk menarik simpati dari rakyat antara lain: Negara fasis hanya memperbolehkan ideologinya yang diajarkan, menyembunyikan kebenaran sejarah dari masyarakat, seorang pemimpin namanya selalu ditonjolkan. Ciri- ciri fasisme adalah ketidakpercayaan pada kemampuan nalar, pengingkaran derajat kemanusiaan, kode perilaku yang didasarkan pada kekerasan dan kebohongan, pemerintahan oleh kelompok elit, totaliterisme, rasialisme dan imperialisme, menentang hukum dan ketertiban internasional. Pada tahun 1914 Mussolini menerbitkan surat kabar yang berbasis Fasis. Fasisme Italia mulai berkuasa pada bulan Oktober 1922. System pemerintahan yang diterapkan oleh Mussolini adalah diktatorisme dan system sensor yang ketat. Dalam kebijakan politik dalam negeri Italia pada masa rezim fasisme sepenuhnya dipegang dan dikendalikan oleh satu orang penguasa. Kebijakan ekonomi fasis memiliki ciri Negara korporasi, Negara berkuasa untuk menata dan mengawasai system perekonomian. Dalam 70 system pendidikan menurut pandangan kaum Fasis, sekolah- sekolah adalah tempat untuk megajarkan disiplin dan kepatuhan. Terutama untuk mempersiapkan anak- anak laki- laki untuk dinas ketentaraan dan anak-anak perempuan untuk kegiatan rumah tangga yang ada hubungannya dengan itu. Dalam pelaksanaan program yang sepenting itu, kaum pendidik fasis merasa bahwa kaum perempuan tidak mempunyai tempat. Politik luar negeri Italia ditujukan untuk memperluas daerah jajahan antara lain ke Afrika dan Laut Tengah yang digunakan. Selain itu Italia mengadakan perjanjian kerjasama dengan Jerman yang lebih dikenal dengan As (poros) Roma-Berlin dalam Perang Dunia II, serta mengadakan kerja sama dengan Jepang dan Spanyol dalam usaha memperluas pengaruh fasisme. Berakhirnya sistem pemerintahan fasisme di Italia disebabkan kekalahan Italia pada Perang Dunia II dan kematian Benito Mussolini pada 27 April 1945. Kematian sang diktator diikuti pula dengan hilangnya partai fasis di Italia. Pada pemilihan parlemen yang pertama pada 1948, setelah menjadi negara republik, sebuah partai neofasis yang didasari idealisme Mussolini hanya memenangi 2% suara. Dengan demikian, Italia tidak mengakui lagi adanya fasisme. Kemudian, rakyat Italia menghancurkan apa saja yang masih tertinggal dari sisa-sisa negara berbadan hukum itu. Italia memulai suatu tahapan baru rehabilitasi ekonomi yang didasarkan pada sistem campuran liberalisme ekonomi dan demokrasi politik. Akhirnya, rakyat Italia sadar bahwa ternyata fasisme yang dibentuk oleh Mussolini hanya membuahkan penghapusan serikat-serikat kerja yang bebas, penganiayaan dan pembunuhan para pemimpin yang pro rakyat, pembubaran parlemen yang digantikan oleh kediktatoran satu partai yang tidak lagi tersentuh hukum. Semua itu hanya merugikan rakyat Italia sendiri. B. Implikasi 1. Teoritis Dari hasil penelitian, maka dieproleh implikasi secara teoritis bahwa sistem pemerintahan fasisme Italia yang berkuasa tahun 1922-1944 nmerupakan bentuk pemerintahan yang pertama kali berkembang di Italia yang kemudian diikuti oleh negaranegara Eropa lainnya. Keberhasilan rezim Fasisme memperolah kekuasaan tidak terlepas dari peranan Benito Mussolini sebagai pemimpin sekaligus pencipta dari Fasisme, dengan berhasil memanfaatkan kondisi- kondisi Italia pasca Perang Dunia I dengan melakukan berbagai propaganda-propaganda dalam mencari simpoati rakyat Italia yang sedang mengalami berbagai masalah. Selain itu rezim Fasisme Italia didukung oleh golongan-golongan masyarakat seperti golongan kaum industrialis, kelas menengah, militer dan kumpulan massa. Keberhasilan rezim Fasisme memperoleh kekuasaan tidak mengherankan, karena dapat dilihat dari kondisi dalam negeri Italia setelah Perang Dunia I. walaupun Italia berada pada pihak yang menang dalam Perang Dunia I, tetapi hasil yang didapatkan dari Italia sendiri tidak memuaskan. Italia justru menghadapi pergolakan, dan kemerosotan ekonomi sesudah perang yang mengakibatkan inflasi, keresahan sosial dan pengangguran dimana-mana serta didukung oleh ketidakmampuan pemerintahan Raja Victor Emmanuel III dalam mengatasi pemerintahan. Keadaan ini kemudian dimabfaatkan oleh Benito Mussolini untuk menarik simpati masyarakat yang sedang membutuhkan seorang pemimpin yang mampu mengatasi keadaan. Mussolini menarik simpati masyarakat dengan mengangkat isu “ingin mengembalikan kejayaan Romawi Kuno”. Rakyat yang merasa sudah frustasi akhirnya mendukung Benito Musolini dengan mengambil kekuasaan Raja Victor Emmanuel III, walaupun akhirnya rakyat menyadari kalau Benito Mussolini hanya membuat rakyat semakin menderita. Apabila pada saat itu Italia tidak ikut dalam Perang Dunia I dan tetap menjadi negara netral, mungkin Italia tidak akan mengalami pergolakan dalam pemerintahannya dan rezim Fasisme tidak akan berkambang di Italia yang akan membawa kesengsaraan bagi rakyat Italia pada kususnya dan dunia pada umumnya. 2. Praktis Implikasi praktis dari hasil penelitian ini yaitu sebagai seorang pemimpin harus mampu menjadi pemimpin yang baik bagi rakyatnya. Pemimpin yang baik yaitu pemimpin yang mengutamakan kepentingan negara dan rakyat dari pada kepentingan pribadi dan golongan. Dalam dunia pendidikan, pembaca diharapkan dapat mengambil nilai-nilai yang terdapat didalamnya tentang kepemimpinan Benito Mussolini. Benito dalam melaksanakan tugasnya sebagai seorang pemimpin dengan cara diktator, dimana Benito menganggap kepentingan negara diatas segala-segalanya sehingga melakukan berbagai cara untuk melaksanakan kepentingannya tersebut. Tetapi Benito dengan menguasai negara lain yang tidak berlangsung lama, hal ini membuktikan bahwa kediktatoran hanya bisa terbentuk melalui teror yang terorganisir, begitu pula naiknya sang diktator menjadi kekuasaan biasanya akan meminta pengorbanan, runtuhnya sang diktator juga akan membutuhkan pengorbanan. C. Saran 1. Kepada mahasiswa Program Pandidikan Sejarah, penulis mrnyarankan agar mengambil pelajaran dari kondisi Italia dibawah rezim Fasisme tahun 1922- 1944 sebagai sarana untuk mewaspadai gerakan neo- Fasisme di Indonesia 2. Kepada pemerintah hendaknya dapat mengambil hikmah dari pemerintahan Benito Mussolini. Walaupun Benito hanya seorang anak dari seorang pandai besi, Benito Mussolini dapat menjadi seorang penguasa di Italia. Seorang pemimpin negara jika dalam pemerintahannya dijalankan dengan cara diktator maka tidak akan berlangsung lama. DAFTAR PUSTAKA Abu Daud Busroh. 1987. Hukum Tata Negara, Perbandingan. Jakarta : Bina Aksara Antonio Gramchi. 2000. Sejarah dan Budaya.. Surabaya : Pustaka Promesthea Archer, Jules. 2007. Kisah Para Diktator, Biografi Politik Para Penguasa Fasis, Komunis, Despotis dan Tiran. Yogyakarta : Narasi. Donnel. Guilermo, dkk. 1992. Transisi Manuju Demokrasi : Kasus Eropa Selatan, penerjemah Hartono. Jakarta : LP3ES Ensiklopedia Nasional Indonesia V. 1989. Jakarta : PT. Cipta Adi Perkasa Garmidi, I. 1957. Sejarah Umum dari Mu’tamar Wina Sampai Pan Man Yam. Bandung : Ganaco Hadari Nawawi. 1993. Metode Penelitian Bidang Sosial. Yogyakarta : UGM Press Hart, Micheal H. 1978. Seratus Tokoh Paling Berpengaruh Dalam Sejarah. Jakarta : Mega Book Strore Helius Syamsudin. 1994. Metodologi Sejarah. Jakarta : Departemen Pendidikan dan Kebudayaan Hugh, Purcel. 2000. Fasisme. Yogyakarta : Resist Book Internasional, Grolier. 1989. Negara dan Bangsa: Eropa jilid 5 dan 6. Jakarta : Widyadara Isjwara, F. 1996. Pengantar Ilmu Politik. Jakarta : Bina Cipta Jimmly Assidiqie. 1996. Pergumulan Peran Pemerintahan dan Parlemen dalam Sejarah, Telaan Perbandingan Konstitusi Berbagai Negara. Jakarta : Universitas Indonesia Press Koentjaraningrat. 1975. Metode- metode Penelitian Masyarakat. Jakarta : PT. Gramedia Luhurima, B, P, F. 1992. Eropa Sebagai Kekuatan Dunia, Lintasa Sejarah dan Tantangan Masa Depan. Jakarta : Gramedia Pustaka Utama Makmun Salim. 1971. Ikhtisar Sejarah Perang Dunia II. Jakarta : Departemen Pertahanan Keamanan Pusat Sejarah ABRI Miriam Budiardjo. 1989. Moral- moral Ilmu Politik. Jakarta : Gramedia Monsanto Luka. 2008. Tangan Besi- 100 Tokoh Tiran Penguasa Dunia. Yogyakarta : Galang Press Murrayli, Tania. 2005. Gerakan-gerakan Rakyat Dunia Ketiga. Yogyakarta : Resist Book Nugroho Notosusanto. 1971. Norma-norma Dasar Penelitian dan Penulisan Sejarah. Surakarta : Departemen Pertahanan Keamanan Pusat Sejarah ABRI ________________. 1978. Hakekat Sejarah dan Metode Sejarah. Jakarta : Mega Book Store Ojong, P.K. 2005. Perang Eropa jilid II. Jakarta : Kompas ________________. 2005. Perang Eropa jilid III. Jakarta : Kompas Pamuji, S. 1994. Perbandingan Pemerintahan. Jakarta : Bumi Aksara Peter dan Yenny Salim. 1991. Kamus Bahasa Indonesia Kontemporer. Jakarta: Modern English Press Poewodarminto, W. J. S. 1990. Kamus Umum Bahasa Indonesia. Jakarta : Balai Pustaka Sartono Kartodirdjo. 1982. Pemikiran dan Perkembangan Historiografi Indonesia. Jakarta : Grafiti Press Sidi Gazalba. 1981. Pengantar Sejarah Sebagai Ilmu. Jakarta : Batara Karya Angkasa Soebantardjo. 1956. Sari Sedjarah jilid Eropa-Amerika. Yogyakarta : Bopkri Soehino. 1981. Ilmu Negara. Yogyakarta : Liberty Sukarna. 1981. Demokrasi versus Kediktatoran. Bandung : Alumni Syamdani. 2009. Kisah Diktator Psikopat: Kontroversi Kehidupan Pribadi dan Kebengisan Para Diktator. Yogyakarta : narasi Thomas Wendoris. 2009. Benito Mussolini. Yogyakarta: Milestrore William Ebestein, Edwin Pogelmen. 1985. Isme-isme Dewasa Ini. Jakarta : Erlangga __________________. 2006. Isme-isme Yang Mengguncang Dunia. Yogyakarta: Narasi Harun Yahya. 2004. Menyikap Tabir Fasisme, Ideologi Darwinisme yang Mengguncang Dunia. Bandung : Dzikra http://www.wikipedia.com. 5 November 2009 http://wordpress.com. 5 November 2009 http://kompas.com. 5 November 2009