vi ABSTRAK PENERAPAN PASAL 74 UNDANG

advertisement
vi
ABSTRAK
PENERAPAN PASAL 74 UNDANG-UNDANG NOMOR 40 TAHUN 2007
MENGENAI TANGGUNG JAWAB SOSIAL DAN LINGKUNGAN DI PT.
HOLCIM INDONESIA TBK. PABRIK CILACAP
Oleh :
Benny Haryo Prakoso
E1A008237
Perusahaan dengan bentuk perseroan terbatas yang bergerak di bidang atau
berkaitan dengan sumber daya alam mempunyai Tanggung Jawab Sosial dan
Lingkungan (TJSL) yang diatur dalam Pasal 74 Undang-Undang Nomor 40 Tahun
2007 tentang Perseroan Terbatas (UUPT). Namun, tidak ada ketentuan mengenai
tata cara pelaksanaan tanggung jawab tersebut. Oleh karena itu penulis tertarik
untuk meneliti penerapan pasal tersebut pada salah satu perseroan terbatas yang
berada di Kabupaten Cilacap, yaitu PT. Holcim Indonesia Tbk. pabrik Cilacap.
Penelitian ini merupakan penelitian yuridis normatif yang menggunakan
pendekatan perundang-undangan, dengan spesifikasi penelitian deskriptif.
Berdasarkan penelitian yang dilakukan penulis dapat diketahui bahwa PT. Holcim
Indonesia Tbk. pabrik Cilacap, sebagai perusahaan yang berbentuk perseroan
terbatas dan bergerak di bidang sumber daya alam, tunduk pada Pasal 74 ayat (1)
UUPT, sehingga wajib melaksanakan TJSL, di mana dalam hal ini
pelaksanaannya bertempat di Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah. Kemudian terkait
dengan biaya yang diperlukan, maka perusahaan ini tunduk pada Pasal 74 ayat (2)
UUPT. Perusahaan tersebut harus menganggarkan dan memperhitungkan biaya
TJSL sebagai biaya perusahaan yang pelaksanaannya berdasarkan kepatutan dan
kewajaran. Dalam hal ini, PT. Holcim Indonesia Tbk. pabrik Cilacap
menyerahkan pelaksanaan TJSL pada bagian Community Relations (Comrel) dan
dilaksanakan dengan cara bermitra dengan pihak lain yaitu dengan melibatkan
Pemerintah Daerah setempat dan Universitas Jenderal Soedirman.
Kata kunci : Perseroan Terbatas, Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan.
vii
ABSTRACT
Basically, every company in the form of limited company which its
activities engaged in or related to natural resources have a Social and
Environmental Responsibility which governed by Article 74 of Law Number 40
Year 2007 about Limited Company. However, there are no provisions concerning
the procedures for the implementation of these responsibilities. Therefore, the
author are interested in examining the application of the chapter on one of the
limited company located in Cilacap Regency, PT. Holcim Indonesia Tbk. Cilacap
Plan.
This research is the juridical normative research that uses the statute
approach, with a descriptive research specifications. Based on research results
author can note that PT. Holcim Indonesia Tbk. Cilacap Plan, as the limited
company which it activities in the field of natural resources, subject to Article 74,
paragraph (1), of Law Number 40 Year 2007 about Limited Company, so it is
obligated to carry out the Social and Environmental Responsibility, where in this
case implementation housed in Cilacap Regency, Central Java. Then associated
with the required fee, these companies are subject to Article 74, paragraph (2), of
Law Number 40 Year 2007 about Limited Company. The companies have to
spends and takes into account the cost of Social and Environmental Responsibility
as the cost of the company, in which its implementation based on propriety and
reasonableness. In this case, PT. Holcim Indonesia Tbk. Cilacap Plan, handed
Social and Environmental Responsibility implementation to Community Relations
(Comrel) and its implemented by the other party in partnership with the regional
government and the University of Jenderal Soedirman.
Key words : Limited Company, Social and Environmental Responsibility.
Download