Pemanfaatan Pemberian Kredit Pensiun Di PT Bank Rakyat

advertisement
ABSTRAK
Nama : Endah Suci Aprianti
NPM : 10090201139
Judul Penelitian: Pemanfaatan
Pemberian Kredit Pensiun Di PT Bank
Rakyat Indonesia (Persero) Kantor Cabang Bandung Naripan
Penyaluran kredit sebagai salah satu kegiatan bank sangat penting artinya
mengingat hal ini merupakan salah satu kegiatan utama bank pada umumnya.
Tugas pokok suatu bank akan banyak diwujudkan melalui operasi kreditnya.
Dengan adanya pemberian kredit oleh pihak perbankan diharapkan akan dapat
mendorong kegiatan masyarakat di bidang ekonomi dan negara umumnya. BRI
selama ini merupakan bank yang dimiliki pemerintah dan telah memiliki jaringan
hingga kepelosok desa. Salah satu objek penyaluran kredit di PT. BRI adalah
pemberian Kredit Pensiun yang dilaksanakan oleh PT Bank Rakyat Indonesia
(Persero) Kantor Cabang Bandung Naripan. Salah satu manfaat Kredit Pensiun
tersebut adalah untuk membantu nasabahnya yang mempunyai kesulitan dalam
membutuhkan dana yang relatif bisa didapatkan dengan cepat dan mudah. Kredit
Pensiun yang diberikan oleh BRI Naripan tidak bersifat mengikat untuk kegiatan
produktif maupun konsumtif, sehingga nasabah dapat menggunakan Kredit
Pensiun tersebut untuk kegiatan produksi ataupun konsumsi mereka
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana
pemanfaatan pemberian Kredit Pensiun di PT BRI (Persero) Kantor Cabang
Bandung Naripan, sedangkan metode yang digunakan adalah menggunakan
metode deskriptif kualitatif.
Hasil dari penelitian ini adalah mayoritas nasabah Kredit Pensiun sebesar
70% mengaku pinjaman dari BRI tersebut sangat membantu kelancaran
ekonominya, dan lamanya proses pencairan dana setelah prose pengajuan adalah
70% mengaku kurang dari satu minggu dana telah bisa dicairkan. Sementara itu
kelebihan yang dimiliki BRI 65.5% mengaku karena perbankan ini dimiliki
pemerintah. Dan kelemahannya sebesar 80% dinilai dari faktor lainnya. Ditinjau
dari segi prosedurnya, 63.6% nasabah mengaku prosedurnya mudah dan besarnya
pinjaman dana yang diminta sebesar 46.7% nasabah mengaku sesuai seperti yang
diajukan. 70% nasabah menilai kinerja pegawai bank BRI Naripan biasa saja,
dalam artian tidak ada yang istimewa dan tidak teralu buruk. Sebesar 47.5%
mereka mengajukan alasan memilih BRI karena mereka menganggap aman
sehingga terdapat diatara nasabah tersebut telah mengajukan pinjaman sebanyak
2-4 kali yang mayoritas yaitu 59.5%.
Download