bab i pendahuluan

advertisement
BAB I
PENDAHULUAN
1.1
Latar Belakang
Komunikasi merupakan kebutuhan yang sangat hakiki dan penting bagi
kehidupan manusia yang tidak dapat dipisahkan untuk saling berinteraksi antar
sesama dan bisa mempengaruhi seluruh kehidupan manusia. Manusia adalah mahluk
sosial yang tidak bisa hidup tanpa orang lain dan tentu saja manusia juga
membutuhkan komunikasi dengan berbagai cara dan berbagai prantara agar
kebutuhan yang diinginkan untuk berkomunikasi dengan dunia luar terpenuhi. Tidak
jarang pula banyak masyarakat Indonesia yang rela membayar mahal untuk
memenuhi hal tersebut.
Hal ini dapat menentukan bagaimana cara untuk mengambil sikap dan cara
untuk memutuskan tindakan yang terbesar dari sebuah informasi. Melihat
pertumbuhan dan perkembangan media elektronik pada saat ini, media sekarang jauh
lebih maju dan baik dibanding dengan masa era-era sebelumnya dimana masih
sangat primitif dalam memandang media. Sekarang banyak media-media yang
bermunculan menampilkan informasi mulai dari Media Cetak hingga Media
Eletronik
Pada zaman sekarang, Masyarakat Indonesia merupakan mahluk konsumtif
dimana seringkali membutuhkan banyak hiburan dan informasi berkualitas dan
mempunyai banyak pilihan untuk mencari hiburan yang sesuai dengan kebutuhan
dan keinginan mereka. Pilihan-pilihan yang ada tentu saja untuk membantu mereka
dari rutinitas sehari-hari yang sudah cukup membuat mereka stres. Pilihan hiburan
1
2
tersebut bisa bermacam-macam seperti main game, jalan-jalan, makan, olahraga serta
menonton tv.
Tidak bisa dipungkiri bahwa menonton tv merupakan rutinitas yang paling
sering dan paling suka dilakukan oleh masyarakat di Indonesia. Hal ini dikarenakan
televisi adalah hiburan yang paling murah dan praktis karena hanya membutuhkan
biaya untuk membeli televisi saja tanpa ada biaya bulanan yang harus dibayar lagi
selain listrik. Selain itu televisi sekarang juga sudah menampilkan hiburan-hiburan
menarik selama 24 jam.
Media elektronik khususnya televisi, masing-masing mempunyai keunikan
dalam menyajikan program acaranya, untuk mendapatkan dan memberikan daya
minat penonton yang melihat program-program acara tersebut, mulai dari jam
penayangan, judul program, durasi, artis, dan dekorasi. Dimulai dari TVRI. Yang
disusul RCTI, SCTV, MNCTV, ANTV dan INDOSIAR. Semakin banyak keinginan
masyarakat untuk mendapatkan hiburan membuat semakin menjamurnya stasiun TV
baru yang memiliki kekuatan masing-masing seperti Trans7, Trans TV dan Metro
TV. Lalu seiring perkembangan zaman muncul bermacam-macam stasiun TV lokal
seperti JAK TV dan O’Channel.
Oleh karena itu banyak stasiun televisi yang berlomba-lomba dan berusaha
untuk menarik perhatian penonton dengan memberikan program-program unggulan
yang menarik. Melihat fakta bahwa salah satu program televisi yang banyak diminati
oleh masyarakat Indonesia adalah drama, maka MNC Pictures dibentuk khusus untuk
membuat drama yang nantinya akan disebarkan ke beberapa stasiun MNC group.
MNC Pictures adalah Production House yang merupakan bagian group Media
Nusantara Citra, sebuah group media yang besar di Indonesia. Dimana di dalamnya
tergabung RCTI, MNCTV, GlobalTV, SINDO TV, Indovision, Okezone, Harian
3
Seputar Indonesia, Majalah SINDO, Tabloid Genie, MNC Network, dan puluhan
stasiun radio lainnya yang tersebar di seluruh Indonesia.
FTV yang di produksi oleh MNC Pictures biasanya ditayangkan setiap hari
yaitu pukul 09.00 WIB dan pukul 12.30 WIB di RCTI dengan judul dan tema yang
berbeda-beda setiap harinya sesuai dengan ide cerita yang sudah direncanakan
sebelumnya disertai dengan artis-artis yang cukup ternama untuk menarik banyak
penonton. Program FTV yang diproduksi oleh MNC Pictures ini memiliki maksud
dan tujuan, untuk memberikan hiburan dan memberikan tayangan yang ditujukan
untuk semua golongan, Bagaimana proses pembuatan dari awal hingga akhir sebuah
FTV menjadi salah satu daya tarik dari sebuah produksi Film Televisi.
FTV yang berjudul Kebaya Hilang Cintapun Datang adalah salah satu karya
yang sukses dibuat oleh MNC Pictures. Menceritakan seorang wanita pengusaha
kebaya yang dikecewakan pacarnya karena gagal menikah dan secara tidak sengaja
memberikan kebaya nikah pesanan temannya kepada seorang pengemis ketika
terbawa emosi. Ditengah pencarian kebaya tersebut ternyata wanita tersebut
menemukan cintanya.
FTV Kebaya Hilang Cintapun Datang merupakan salah satu Film Televisi
yang mendapatkan rating dan share yang tinggi dibandingkan FTV lainnya.
Diperankan oleh Kade Ida Ayu Devie, Mario Irwansyah, dan Mayang Naomi,
berdurasi 120 menit dan ditayangkan pada hari senin pukul 13.00 hingga 15.00 WIB
di RCTI.
Melihat fakta diatas bahwa salah satu program televisi yang banyak diminati
oleh masyarakat Indonesia adalah Film Televisi atau FTV, maka dari itu penulis
mencoba menganalisis dan mengamati lebih jauh dan lebih mendalam mengenai
proses produksi dan hambatan sebuah produksi FTV.
4
Penulis ingin mengangkat judul dengan tema “ANALISIS PROSES
PRODUKSI FILM TELEVISI KEBAYA HILANG CINTAPUN DATANG DI
MNC PICTURES” karena penulis berpikir proses dari sebuah ide, lalu
mempersiapkan segala hal untuk menjadikannya berbentuk audio-visual, proses
esekusi, hingga menjadi master tayang pada pembuatan sebuah FTV adalah hal yang
paling penting karena menentukan kualitas dari tayangan FTV tersebut.
1.2 Perumusan Masalah
Dari latar belakang diatas dan beberapa program FTV yang sudah ada maka,
peneliti tertarik untuk mengangkat analisis pembuatan FTV Kebaya Hilang Cintapun
Datang di MNC Pictures sebagai inti dari penelitian ini, Karena bisa dikatakan
bahwa ada alasan khusus sebuah program FTV dibuat dengan konsep yang sedikit
rumit dan membutuhkan waktu yang cukup lama dalam mempersiapkannya.
Pada penelitian ini juga penulis ingin mengetahui apa saja yang menjadi
landasan pembuatan sebuah program FTV sampai ditayangkan oleh stasiun televisi
dari mulai perencanaan, syuting, editing hingga sampai ke master tayang. Disini
penulis juga ingin melihat hambatan-hambatan yang dialami oleh tim produksi serta
pihak-pihak lain yang terlibat dalam proses pembuatan sebuah FTV.
1.3 Ruang Lingkup
Berdasarkan latar belakang masalah yang sudah diuraikan diatas,penulis
merumuskan masalah sebagai berikut: “ANALISIS PROSES PRODUKSI FILM
TELEVIS KEBAYA HILANG CINTAPUN DATANG DI MNC PICTURES”
Untuk Menghindari ruang lingkup penelitian yang terlalu luas sehingga dapat
5
mengaburkan dan menyesatkan penelitian, maka peneliti membuat batasan secara
spesifik hal-hal yang akan diteliti. Adapun pembatasan yang akan diteliti adalah :
1. Bagaimana Proses produksi pembuatan program FTV Kebaya Hilang
Cintapun Datang di MNC Pictures dari awal hingga akhir?
2. Apa saja hambatan yang dialami tim produksi yang terlibat dari FTV Kebaya
Hilang Cintapun Datang dalam proses produksinya?
1.4 Tujuan dan Manfaat
Tujuan dari Penelitian ini adalah :
1. Mengetahui proses produksi FTV Kebaya Hilang Cintapun Datang yang
diproduksi oleh MNC Pictures.
2. Mengetahui hambatan-hambatan yang dialami ketika proses syuting FTV
Kebaya Hilang Cintapun Datang.
Manfaat dari penelitian ini adalah:
1. Manfaat Akademis
Penelitian ini diharapkan dapat memperkaya ilmu pengetahuan dan
wawasan mengenai Ilmu Komunikasi serta bisa menjadi refrensi bagi
mahasiswa broadcasting ataupun mahasiswa jurusan lainnya dalam membuat
penelitian skripsi khususnya mengenai proses pembuatan produksi sebuah
FTV atau drama dan melihat apa saja hambatan-hambatan yang sering
dialami tim produksi yang terdiri dari Executive Producer, Produser
Pelaksana, Pimpinan Produksi dan Asisstant Production di sebuah Production
House.
6
2. Manfaat Praktis
Bagi praktisi Marketing Communication umumnya dan praktisi
Broadcasting maupun pertelevisian Indonesia khususnya stasiun MNC
Pictures. Penelitian ini diharapkan dapat memberi manfaat dan menjadi
kontribusi bagi praktisi program drama dalam menjalankan tugasnya.
Penelitian ini juga dapat membantu mengetahui bagaimana proses produksi
sebuah drama yang digunakan televisi dan membantu praktisi Broadcasting
dalam mencari tahu apa saja hambatan ketika memproduksi drama FTV
khususnya yang diproduksi oleh MNC Pictures.
3. Manfaat Sosial
Penelitian
ini
diharapkan
dapat memberikan
informasi
bagi
masyarakat dalam mengkaji betapa pentingnya produksi FTV dalam sebuah
stasiun televisi dari awal hingga akhir dan bagaimana proses produksi
tersebut bisa mempengaruhi hasil akhir. Penelitian ini juga diperuntukan bagi
masyarakat yang ingin mencari tahu tentang produksi FTV dikarenakan
masih sangat jarang sekali buku yang membicarakan mengenai proses-proses
produksi di pertelevisian.
1.5 Sistematika Penelitian
BAB 1 Pendahuluan
Bab ini menguraikan awal permasalahan, diuraikan dengan latar belakang
masalah dan fenomena-fenomena yang terjadi dan akan dibahas secara singkat.
Berdasarkan latar belakang yang telah dibuat dapat ditarik perumusan masalah yang
akan menjadi bahasan dalam penulisan ini. Penulis juga memberikan gambaran
7
mengenai informasi umum dari perusahaan, ruang lingkup mengenai batasan topik
yang akan dibahas, serta tujuan dan manfaat laporan ini dibuat yang nantinya untuk
kepentingan penulis dan perusahaan.
BAB 2 Landasan Teori
Bab ini mengulas lengkap mengenai teori- teori apa saja yang digunakan
dalam sebuah penilitian dan membahas teori-teori yang berkaitan dan sesuai dengan
penelitian yang terdiri dari teori umum mengenai kamunikasi dan teori khusus
mengenai proses produksi itu sendiri sehingga nantinya akan mendukung dan
memperkuat penelitian ini.
BAB 3 Metodologi Penelitian
Bab ini menguraikan temuan-temuan proses penelitian yang pembahasannya
mengenai masalah yang ada dan akan dibahas, diuraikan, dijabarkan pada bab ini
secara mendetail. Pada bab ini juga penulis akan menganalisis, serta melakukan
evaluasi perusahaan dan melakukan
perbaikan-perbaikan yang pantas pada
permasalahan yang ada.
BAB 4 Hasil Penelitian
Hasil dari bab ini akan diuraikan dan dilalukakan untuk memapaparan hasil
dari penelitian tersebut yang mencakup gambaran umum tentang obyek penelitian
dan hasil pengumpulan data yang berhubungan dengan masalah yang dibahas dalam
penelitian ini. Teori yang ada pada bab2 akan disesuaikan dengan temuan-temuan
dan hasil penelitian yang ada pada bab ini.
8
BAB 5 Simpulan dan Saran
Bab ini memuat kesimpulan yang diambil dari analisis dan pembahasan
peneitian. Selain kesimpulan bab ini menyajikan saran yang merupakan sumbangan
pikiran peneliti yang didapat dari hasil penelitian ditujukan untuk MNC Pictures.
37
Download