30 BAB V PENUTUP 5.1 KESIMPULAN Kesimpulan dari hasil

advertisement
BAB V
PENUTUP
5.1 KESIMPULAN
Kesimpulan dari hasil penelitian mengenai mobilitas pembawa muatan
dibawah pengaruh medan magnet juga fenomena magnetoconductance pada
lapisan Spirulina sp hasil deposisi spin coating adalah sebagai berikut:
1. Dari analisis fenomena transport pembawa muatan bahwa pengukuran
mobilitas dibawah pengaruh medan magnet lebih kecil daripada tanpa
medan magnet. Hasil ini berlaku baik untuk sampel sebelum evaporasi
kedua (sampel A) dan setelah evaporasi kedua (sampel B). Hal ini disinyalir
karena proses rekombinasi pembawa muatan positif dan negatif ketika
medan terpasang, sehingga dimensi pembawa muatan lebih besar dan
mobilitas menurun.
2. Hasil pengukuran magnetoconductance menunjukkan bahwa medan magnet
eksternal minimum yang diperlukan untuk mencapai nilai arus yang konstan
pada sampel A lebih besar daripada sampel B. Hal ini disinyalir karena
puritas pada sampel B lebih baik daripada sampel A. Sedangkan rasio MC
50,6% dan 37,4% diperoleh untuk masing-masing sampel A dan sampel B.
Rasio MC terus menurun seiring peningkatan tegangan bias yang diberikan.
Hal ini terjadi karena rekombinasi yang disebabkan oleh medan listrik.
Sehingga saat medan magnet diaplikasikan, pembawa muatan yang
berekombinasi hanya sedikit, menyebabkan penurunan arus akibat aplikasi
medan magnet rendah.
5.2 Saran
Penelitian selanjutnya diharapkan dapat teramati efek medan magnet dan
fenomena magnetoconductance dengan variasi variabel deposisi serta dapat
30
31
memperbaiki sistem pada ohmic contact agar lebih mudah dan efisien dalam
proses karakterisasi sifat kelistrikan.
Download