analisis koreksi fiskal terhadap laporan laba rugi komersial pada

advertisement
ANALISIS KOREKSI FISKAL TERHADAP LAPORAN LABA
RUGI KOMERSIAL PADA RUMAH SAKIT ISLAM
JAKARTA SUKAPURA
Endawati, Radi Sahara, SE., MM.
Penulisan Ilmiah, Fakultas Ekonomi, 2008
Universitas Gunadarma
http://www.gunadarma.ac.id
kata kunci : analisa rasio rugi laba
Abstraksi :
Dalam pelaporan Laba Rugi terdapat Laba Rugi menurut komersial dan Laba
Rugi menurut fiskal. Keduanya mempunyai perbedaan yaitu laporan Laba Rugi
secara komersial perhitungannya menurut SAK dan Laba Rugi menutrut fiskal
perhitungannya menurut Undang-Undang perpajakan. Laporan Keuangan Fiskal
adalah apabila laporan disususn khusus untuk kepentingan perpajakan dengan
mengindahkan semua peraturan perpajakan. Laporan keuangan Komersial
adalah laporan yang disusun dengan prinsip akuntansi bersifat netral atau tidak
memihak. Untuk mengetahui perbedaan antara Laporan Keuangan Fiskal
dengan Laporan keuangan Komersial, maka digunakan alat analisis deskriptif.
Dan menggunakan metode pengumpulan data dengan study lapangan serta study
kepustakaan. Terdapat perbedaan antara Laporan Laba Rugi komersial dengan
Laporan Laba Rugi fiskal pada Rumah Sakit Islam Jakarta Sukapura pada tahun
2005 yaitu laba menurut komersial sebesar Rp (775.262.596), dan laba menurut
fiskal sebesar Rp (603.733.995). Rumah Sakit Islam Jakarta Sukapura menderita
kerugian, dan kerugiannya dikonpensasikan ke tahun 2006, 2007, 2008, 2009,
2010. Salah satu faktor perbedaan antara Laporan Laba Rugi komersial dengan
Laporan Laba-Rugi fiskal yaitu karena adanya beberapa pos yang harus
dikoreksi karena tidak diperkenankan mengurangi pajak. Pembukuan dapat
diselenggarakan berdasarkan standar akuntansi dengan penyesuaian ketentuan
perpajakan.
Download