hubungan kejadian hipertrofi ventrikel kiri dengan riwayat hipertensi

advertisement
ABSTRAK
Perkembangan hipertensi menuju gagal jantung kongestif umumnya diawali
dengan hipertrofi ventrikel kiri sebagai kompensasi terhadap peningkatan
tekanan darah sistemik, yang pada akhirnya justru meningkatkan kerja jantung
dan menyebabkan gagal jantung. Prevalensi hipertensi terus mengalami
peningkatan yang merupakan konsekuensi dari peningkatan jumlah populasi
usia tua dan obesitas. Sementara itu, dalam 20 tahun terakhir, angka kematian
karena serangan jantung dan stroke yang disebabkan oleh hipertensi mengalami
penurunan namun dua efek hipertensi lainnya yaitu penyakit ginjal kronis dan
gagal jantung justru meningkat. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk
mengetahui hubungan kejadian hipertrofi ventrikel kiri pada pasien gagal
jantung kongestif dengan riwayat hipertensi pasien.
Penelitian ini bersifat analitik dengan rancangan penelitian cross sectional.
Populasi penelitian adalah pasien rawat inap gagal jantung kongestif usia 45
tahun keatas selama tahun 2009 di RSUP H. Adam Malik Medan. Sampel
penelitian dipilih dengan menggunakan teknik simple random sampling yaitu
sebanyak 85. Pengambilan data menggunakan rekam medis. Uji statistik yang
digunakan adalah Chi Square dengan interval kepercayaan 90%. Analisa data
menggunakan program komputer SPSS.
Pasien rawat inap gagal jantung kongestif usia 45 tahun keatas di RSUP H.
Adam Malik tahun 2009 yang positif mengalami hipertrofi ventrikel kiri dan
memiliki riwayat hipertensi dijumpai sebanyak 50,6%. Dari hasil uji Chi Square
diperoleh adanya hubungan yang signifikan secara statistik antara kejadian
hipertrofi ventrikel kiri dengan riwayat hipertensi pada pasien gagal jantung
kongestif (p = 0,0001 < p = 0,1).
Kata Kunci: hipertensi, hipertrofi ventrikel kiri, gagal jantung kongestif.
Universitas Sumatera Utara
ABSTRACT
The development of hypertension to congestive heart failure is generally preceded
by left ventricular hypertrophy as a compensation for increased systemic blood
pressure, which in turn would increase the work of the heart and cause heart
failure. The prevalence of hypertension continues to increase as a consequence of
an increasing number of an aging and obesity population. Meanwhile, in the last
20 years, mortality due to heart attacks and strokes caused by hypertension has
decreased. However, two other hypertensive caused diseases such as chronic
kidney disease and heart failure has increased. Therefore, this study aims to
correlate the incident of left ventricular hypertrophy with a history of
hypertension in patients with congestive heart failure.
This research is an analytical study with a cross sectional research design. The
population used for this study are patients hospitalized for congestive heart failure
aged 45 years and older during the year 2009 in H. Adam Malik hospital. Samples
were selected using the simple random sampling technique and the sample
required were as many as 85. Data was retrieved using medical records. The
statistical test used was Chi-Square with a 90% confidence interval. Data was
analyzed using the SPSS programme.
Patients aged 45 years and above who were hospitalized for congestive heart
failure in H. Adam Malik hospital during the year 2009 with a positive left
ventricular hypertrophy and a history of hypertension was 59,6%. The Chi-Square
test results showed a significant relationship (p = 0,0001 < p = 0,1) between the
incidence of left ventricular hypertrophy with a history of hypertension in patients
with congestive heart failure.
Keywords: Hypertension, Left Ventricular Hypertrophy, Congestive Heart
Failure.
Universitas Sumatera Utara
Download