xi INTISARI PERBANDINGAN LAJU PERTAMBAHAN

advertisement
INTISARI
PERBANDINGAN LAJU PERTAMBAHAN BERAT BADAN TIKUS
JANTAN DAN BETINA SERTA KADAR HORMON TRIIODOTIRONIN
DAN TIROKSIN DALAM DARAH
Arum Sari Santika Putri
10/305423/KH/06727
Kadar hormon tiroid, seperti Tiroksin (T4) dan Triiodotironin (T3) sangat
berpengaruh pada pertumbuhan. Hal ini berkaitan dengan efek dari peningkatan
laju metabolisme basal yang mempunyai peran penting dalam pertumbuhan dan
perkembangan suatu individu. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui
perbandingan pertambahan berat badan tikus Wistar jantan-betina dan mengetahui
adanya korelasi antara kadar T3-T4 dalam darah dengan laju pertumbuhan tikus di
Laboratorium Penelitian dan Pengujian Terpadu (LPPT) UGM Yogyakarta.
Dalam penelitian ini digunakan tikus galur Wistar jantan dan betina masingmasing 15 ekor. Tikus dipelihara sejak usia sebulan hingga empat bulan. Tikus
diberi pakan setiap hari berupa AD2 dan minum berupa RO secara ad libitum.
Tikus ditimbang berat badannya seminggu sekali dan dilakukan pengambilan
darah sebulan sekali. Pengambilan darah diawali dengan anestesi menggunakan
ketamin HCl 10% sebanyak 0,1 ml dan dilanjutkan dengan pengambilan darah
sebanyak 1 ml di sinus orbitalis. Selanjutnya darah ditampung di tabung mikro
dan disentrifuge dengan kecepatan 3000 rpm selama 15 menit untuk memisahkan
serumnya. Hasil penelitian menunjukkan laju pertambahan berat badan tikus
Wistar jantan rata-rata 22,8 gram setiap minggunya dan betina 12,8 gram. Dengan
perhitungan statistik konsentrasi T4 berkorelasi negatif dengan pertambahan berat
badan, artinya semakin tinggi berat badan maka T4 semakin rendah. Sedangkan T3
berkorelasi positif dengan pertambahan berat badan. Dari hasil penelitian dapat
disimpulkan laju pertambahan berat badan tikus Wistar jantan lebih cepat dari
tikus betina. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan pula bahwa kadar T3-T4
berpengaruh nyata pada pertambahan berat badan tikus (p<0,05).
Kata kunci : Tikus Wistar, berat badan, tiroksin, triiodotironin, ELISA
xi
ABSTRACT
THE COMPARISON OF BODY WEIGHT, THYROXINE AND
TRIIODOTHYRONINE CONCENTRATION BETWEEN MALE RATS
AND FEMALE RATS IN BLOOD SERUM
Arum Sari Santika Putri
10/305423/KH/06727
Tiroid hormone’s level, such as Thyroxine (T4) and Triiodothyronine (T3)
have a great impact on growth process. It was related against the effect of basal
metabolism elevation rate which had significant role on individual growth and
development. This research was attempted to understanding the comparison
between male and female wistar rat growth rate and its relation with T3-T4 level in
blood serum, and was conducted at Laboratorium Penelitian dan Pengujian
Terpadu (LPPT) UGM Yogyakarta. Fifteen male and female Wistar rats were
used in this research. Those rats had been raised since one month till four months.
Rats were fed of AD2 and RO ad libitum. Rats body weight were measured once a
week and blood samples once a month. Blood samples were collected via the
orbital sinus about 1 ml of blood using mikrohematokrit and placed into a sterile
tube, then centrifuged it 3000 rpm for 15 minutes to make serum. The result
showed that the growth rates of male rats were faster than the female ones. The
male growth rate were 22,8 gram per week and the female rats 12,8 gram per
week. The result using statistic method showed negative correlation between T4
concentrations and growth rate, but positive correlation between T3 concentrations
and growth rate. In conclusion, there are correlations between growth rate and
tiroid hormone’s level in rats (p<0,5)
Key words : Rat Wistar, body weight, thyroxine, triiodothyronine, ELISA
xii
Download