Emotion

advertisement
Emotion
Kata emosi berasal dari bahasa latin, yaitu emovere, yang berarti
bergerak menjauh. Arti kata ini menyiratkan bahwa
kecenderungan bertindak merupakan hal mutlak dalam emosi
Biasanya emosi merupakan reaksi terhadap rangsangan dari luar
dan dalam diri individu. Sebagai contoh emosi gembira mendorong
perubahan suasana hati seseorang, sehingga secara fisiologi
terlihat tertawa, emosi sedih mendorong seseorang berperilaku
menangis.
Mengekspresikan Emosi
Nonverbal Communication
Proses komunikasi dimana pesan disampaikan tidak menggunakan katakata. Contoh komunikasi nonverbal ialah menggunakan gerak
isyarat, bahasa tubuh, ekspresi wajah, dan kontak mata, penggunaan
objek seperti pakaian, potongan rambut, dan sebagainya, simbol-simbol,
serta cara berbicara seperti intonasi penekanan, kualitas suara, gaya e
dan gaya emosi bicara.
Verbal Communication
Diungkapkan dengan penuh kesadaran
Untuk itu bahasa yang digunakan harus sama, termasuk pengartian akan
kata-kata yang digunakannya. Apabila bahasa yang digunakan sama tetapi
kata-kata yang digunakan diartikan lain maka komunikasi juga akan
terganggu
Experiencing Emotion
Fear
Ketakutan adalah suatu tanggapan emosi terhadap ancaman. Takut adalah
suatu mekanisme pertahanan hidup dasar yang terjadi sebagai respons
terhadap suatu stimulus tertentu, seperti rasa sakit atau ancaman bahaya.
Ketakutan harus dibedakan dari kondisi emosi lain, yaitu kegelisahan, yang
umumnya terjadi tanpa adanya ancaman eksternal. Ketakutan juga terkait
dengan suatu perilaku spesifik untuk melarikan diri dan menghindar,
sedangkan kegelisahan adalah hasil dari persepsi ancaman yang tak dapat
dikendalikan atau dihindarkan.
Anger
Secara psikologis marah adalah fenomena
emosional. Dari beberapa pengertian marah
diatas, maka dapat disimpulkan bahwa marah
adalah bentuk ekspresi manusia untuk
melampiaskan ketidakpuasan, kekecewaan atau
kesalahannya ketika terjadi gejolak emosional
yang tidak terkendalikan. amarah merupakan suasanan hati yang paling sulit
dikendalikan. Marah merupakan suatu emosi penting yang mempunyai fungsi esensial
bagi kehidupan manusia, yakni membantunya dalam menjaga dirinya. Pada waktu
seseorang marah, energinya guna melakukan upaya fisik yang keras semakin
meningkat
Happiness
Kebahagiaan atau kegembiraan adalah suatu keadaan pikiran atauperasaan yang
ditandai dengan kesenangan, cinta, kepuasan, kenikmatan, atau kegembiraan.
Emosi bahagia juga dianggap bersifat universal. Semua orang dari semua bangsa
merasakan emosi bahagia.
Apa yang membuat anda merasa bahagia? Secara umum, orang merasa bahagia
karena tercapainya keinginan dan kesuksesan, memperoleh keberuntungan,
mendapatkan penerimaan, serta mempersepsi adanya sesuatu yang menyenangkan.
Download