internasional 10 Halaman >> Jumat > 15 Oktober 2010 REPUBLIKA PLO Minta AS Jelaskan Perbatasan Israel Hiru Muhammad RAMALLAH — Organisasi Pembebasan Palestina (PLO) meminta Amerika Serikat menjelaskan dimanakah tapal batas final Israel, termasuk tanah dan rumah milik Palestina. Permintaan itu disampaikan pejabat PLO, Yasser Abed Rabbo, berkaitan keinginan Israel agar diakui sebagai negara Yahudi. “Apa yang dikehendaki dari pemerintahan Amerika dan Israel adalah mereka memperlihatkan Penambang Selamat kepada kita mana peta negara Israel yang mereka minta untuk diakui itu,” kata Abed Rabbo kepada Reuters, Rabu (13/10). “Apakah peta ini berdasarkan perbatasan 1967 atau tak termasuk tanah dan rumah Palestina yang kami tempati saat ini,” katanya, mengacu saat ketika Israel mencaplok Tepi Barat dan Jalur Gaza dalam perang 1967. Masalah pembangunan permukiman Yahudi telah menggelincirkan perundingan langsung Israel-Pa- lestina yang diprakarsai AS. Per undingan itu dimulai 2 September dan berjalan tiga kali tatap muka hingga 26 September saat Israel tak memperpanjang pembekuan pembangunan permukiman Yahudi. Mantan perdana menteri Israel, Ehud Olmert, pernah memperlihatkan peta wilayah Palestina kepada Abbas yang luasnya mencapai 93,593,7 persen dari wilayah Tepi Barat dengan ada perbedaan 5,8 persen untuk tukar guling tanah dan koridor antara wilayah itu dengan Gaza. Namun, Palestina khawatir Netanyahu tak mengizinkan pendirian negara Palestina di Tepi Barat dan Jalur Gaza dengan Ibu Kota Yerusalem Timur, yang dicaplok Israel pada 1967. “Kami akan siap mengakui Israel sebagai negara Yahudi jika Washington memberikan kepada kami batas wilayah negara itu sehingga kami mengetahui apakah peta itu juga mencakup tanah dan rumah kami di Tepi Barat, Jalur Gaza, dan Yerusalem,” kata Abbed Rabbo. ■ reuters ed: nur hasan murtiaji POTO 33 PENAMBANG Wulan Tunjung Palupi 4 2 3 Kondisi mereka lebih sehat dari yang diperkirakan. 1 AP SAN JOSE — Mimpi buruk itu pun berakhir bahagia. Saat Luiz Urzua (54 tahun) keluar dari kapsul yang membawanya keluar dari kedalaman 622 meter di bawah permukaan tanah, semua orang bernapas lega. Seluruh 33 penambang yang terkubur di bawah 700 ribu ton bebatuan akhirnya berhasil diselamatkan. Mereka telah terkubur selama 69 hari, sebelum dievakuasi ke permukaan satu per satu. Operasi penyelamatan yang ditonton ribuan pasang mata di penjuru dunia inipun berlangsung tanpa kesalahan berarti. Kapsul berdiameter 1,6 meter itu berjalan bolak-balik melalui celah sempit yang digali tim penyelamat. Urzua, pria yang terakhir kali diselamatkan dari reruntuhan, adalah pimpinan kelompok penambang itu. Dia pulalah yang menjatah ketat makanan dan logistik lain bagi anak buahnya saat sama-sama di dalam tanah. “Kami telah melakukan apa yang ditunggu seluruh dunia,” katanya segera setelah menginjak permukaan tanah. “Kami memiliki kekuatan, kami punya semangat, kami ingin berjuang untuk keluarga.” Proses evakuasi dari dalam reruntuhan yang semula diperkirakan memakan waktu 36 jam, ternyata dipersingkat menjadi 22 jam 37 menit. Balon-balon, confetti, dan sampanye langsung dibagikan saat sang mandor itu berhasil diselamatkan. Presiden Cile, Sebastian Pinera, yang berada di lokasi sejak awal evakuasi, mengatakan, setelah peristiwa ini, “Anda tidak sama lagi, begitu juga negara ini,” ujar Pinera yang kemudian menyuruh penambang memeluk istri dan anaknya. Si Petugas Medis (1) Sang Veteran (2) Penambang Termuda (3) Si Bintang Bola (4) ohny Barrios Rojas (50 tahun), penambang ke21 yang diselamatkan. Saat ia terperangkap dalam tanah dan sang istri menanti di mulut tambang, baru terungkap bahwa sang suami memiliki wanita lain. Kedua wanita itu menunggu sang pria diselamatkan sambil bersitegang satu sama lain. Di dalam tambang, Barrios adalah petugas medis. ■ ario Gomez (63 tahun), penambang paling senior yang terperangkap. Gomez telah mengenal dunia tambang sejak usia 12 tahun. Dia berjanji, jika berhasil selamat, akan melangsungkan pernikahan di gereja setelah 30 tahun bersama sang kekasih—telah dikaruniai empat putri, dan tujuh cucu. Keinginan ini ia ungkapkan saat merayakan ulang tahun ke-30 kebersamaannya bersama sang kekasih di dalam reruntuhan. Suratnya dari dalam tanah yang berjudul, Dear Lila, dibacakan Presiden Cile, Sebastian Pinera. ■ immy Sanchez (19 tahun), melamar kekasihnya yang berusia 17 tahun saat terperangkap di dalam tanah. Sang pacar, Helen Avalos, ternyata sedang mengandung empat bulan. Helen pun menjawab “ya”, dan mereka akan mengadakan pesta pernikahan besar dan mengundang 500 orang. ■ M J BERSORAK MARTIN MEJIA/AP Warga di sekitar mulut tambang bersorak gembira begitu penambang terakhir muncul dari dalam tanah. Keluarga, kerabat, dan masyarakat yang berkumpul di pertambangan San Jose menyanyikan lagu kebangsaan Cile di tengah luapan kegembiraan sekaligus haru. Sebelumnya, pemerintah memprediksi butuh empat bulan agar teknik evakuasi benar-benar siap. Namun, dalam waktu 69 hari, celah sempit yang digali telah siap, demikian juga kerek dan kapsul pengangkut para penambang. Operasi evakuasi bahkan berjalan jauh lebih cepat dari prediksi awal. Perayaan tak hanya digelar di Kamp Esperanza, yang berarti harapan, tapi juga di Santiago, ibu kota Cile. Ratusan orang berkumpul di alun-alun kota yang memasang layar lebar untuk menyiarkan proses penyelamatan. Di Kota Capiapo, tempat lokasi tambang, sekitar 3.000 orang berkumpul, membunyikan klakson dan meneriakkan “Hidup Cile”. “Para penambang adalah pahlawan kami,” kata Maria Guzman, warga setempat. Dimulai pada Selasa (12/10) tengah malam, kapsul itu butuh waktu 25-26 menit untuk turun ke bawah tanah. Para penambang dibekali masker oksigen, kaca mata hitam, dan baju hangat agar kulit mereka mampu menghadapi perubahan temperatur. Tak dapat tidur Saat mendekati permukaan, kamera dipasang di puncak kapsul yang merekam saat-saat mereka kembali ke muka bumi. Para penambang relatif sehat daripada yang diperkirakan. Menteri Kesehatan Cile, Jaime Manalich, mengatakan, beberapa penambang mungkin akan bisa meninggalkan rumah sakit pada Kamis (14/10), lebih awal dari yang diproyeksikan. Mereka dikabarkan tak dapat tidur, karena ingin berbicara dengan keluarga serta mengalami perasaan campur aduk, antara bahagia, haru, dan trauma. “Mereka tidak bisa istirahat beberapa hari menjelang evakuasi sampai rekan mereka terakhir keluar,” kata Manalich. ■ ap ed: nur hasan M J antan pemain bola nasional Cile, Franklin Lobos (53 tahun), adalah satu-satunya penambang yang sudah terkenal sejak sebelum mereka tertimbun tanah. Sejak gantung sepatu, ia adalah sopir tambang yang berpindah-pindah dari pertambangan satu ke pertambangan lain. Ia pernah bermain untuk Cile dan membawa negaranya itu ke Olimpiade 1984 di Los Angeles. Saat baru diselamatkan, ia sempat mengoper bola dan kemudian menyalami Presiden Pinera. ■ Sumber: ap/wulan tp ed: nur hasan murtiaji SALAM Dalam gambar video yang dipasang di kedalaman 622 meter, tempat penambang teperangkap, anggota tim penyelamat terakhir, Manuel Gonzalez, memberi salam penghormatan ke arah kamera video. murtiaji ALEX IBANEZ/AP KEPALKAN TANGAN Luis Urzua (tengah), penambang terakhir yang keluar dari dasar tanah, mengepalkan tangan di sebelah Presiden Cile, Sebastian Pinera (kanan). AP Oleh Wulan Tunjung Palupi engan merunut silsilah keluarga jauh ke belakang, kita bisa dikejutkan temuan dengan siapa kita memiliki relasi. Situs yang bisa merunut latar belakang silsilah keluarga, Ancestry.com, melansir temuan, siapa yang masih terhitung punya relasi dengan Presiden AS, Barack Obama. Ternyata, Obama yang berasal dari Partai Demokrat, masih punya relasi dengan Sarah Palin, mantan gubernur Alaska yang menjadi kandidat wakil presiden 2008 berpasangan dengan rival Obama, John McCain, dari Partai Republik. Nama Palin juga sempat didengungkan sebagai calon presiden dari Par tai Republik pada 2012 mendatang. Kendati “musuh” politik, D ● Barack Obama menurut ahli genealogi di Ancestry.com, Obama dan Palin ternyata masih memiliki relasi. Penyiar radio sekaligus kritikus Obama, Rush Limbaugh, juga masih ada kaitan silsilah keluarga dengan Obama. Limbaugh gencar mengkritisi apa pun kebijakan Obama. Saat wawancara pada 2009, Limbaugh bahkan jelas berharap agar Obama gagal. Pakar silsilah keluarga di Ancestry.com yang berbasis di Utah, Anastasia Tyler, mengatakan, Obama dan Palin adalah sepupu ke-10 melalui satu kakek moyang bernama John Smith. Smith adalah pendeta dan pemukim awal di Massachusetts pada abad ke-17. Obama terkait dengan Smith dari garis keturunan ibu Anne yang kulit putih, demikian juga Palin yang terkait dengan Smith melalui garis ibu. Kakek moyang dua elite politik AS ini cukup terkenal di masyarakat karena menentang eksekusi terhadap pengikut aliran agama tertentu. “Smith menentang penganiayaan terhadap kaum Quaker,” kata Tyler dalam sebuah wawancara. Adapun Limbaugh, juga sepupu ke-10 dengan Obama melalui satu moyang bernama Richmond Terrell, pemilik tanah luas di Virginia, juga di abad ke-17. Namun, sejarah Terrel ini agak sedikit samar-samar. Bagaimana sebenarnya cara kerja genealog untuk merunut silsilah ratusan tahun ke belakang? Tyler memulai dengan memilih orang yang akan mereka telusuri, baru kemudian memeriksa pohon keluarga mereka. Pencarian dilakukan jauh mundur ke belakang mencari kesamaan nama keluarga dan lokasinya. Dalam proyek baru-baru ini, genealog menelusuri silsilah keluarga Obama, Palin, dan Limbaugh, serta beberapa orang lain, termasuk Ketua DPR AS, Nancy Pelosi, dan pemilik jaringan Fox, Glenn Beck dan Sean Hannity. Dari tiga nama yang disebut terakhir, mereka tak menemukan kaitan. Mereka juga merunut pohon keluarga mantan presiden George W Bush, dan menemukan ternyata ia masih punya hubungan dengan Obama, sekaligus de- ngan Palin. Obama dan Bush adalah sepupu ke-11 melalui Samuel Hinckley. Sedangkan Bush dan Palin adalah sepupu ke-10, juga melalui Hinckley yang adalah ayah mertua John Smith. Ancestry.com telah mengungkapkan di masa lalu bahwa keluarga Obama terkait investor Warren Buffett dan aktor Brad Pitt. Ditemukan pula bahwa Palin adalah sepupu jauh dari Franklin D Roosevelt dan Putri Diana. Pada 2007, istri Dick Cheney, Lynne, menemukan hubungan leluhur antara wakil presiden dari Par tai Republik itu dan Obama saat melakukan penelitian untuk bukunya. Dia mengatakan, hubungan itu sepupu kedelapan, meskipun Chicago Sun-Times menelusuri sebagai sepupu kesembilan. ■ ap ed: nur hasan murtiaji ● George W Bush HARAZ N. GHANBARI/AP Obama dan Bush Masih Saudara Sepupu?