BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Proses pengumpuluan judul

advertisement
1
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Proses pengumpuluan judul penelitian dalam bentuk Proposal Tugas
Akhir adalah tahap penting dalam perkuliahan terlebih khusus di Politeknik
Negeri Manado. Dalam proses ini mahasiswa wajib mengumpulkan Judul
Penelitian yang nantinya akan dinilai oleh panitia dan partisipan penguji untuk
kedepannya apakah itu layak untuk dijadikan tugas akhir.
Proses pengajuan proposal tugas akhir yang penerapan teknologi
informasi masih sangat minim akan memakan waktu yang tidak sedikit baik
dari panitia, penguji, maupun peserta. Hal ini disebabkan oleh prosedur
pemasukan judul yang masih mengumpulkan berkas fisik kepada panitia untuk
di periksa apakah layak atau tidak.
Selain itu banyaknya revisi karena kurang matangnya materi akan
sangat memakan waktu dan tenaga untuk panitia, penguji, dan peserta seperti
pergantian judul oleh penguji karena tidak dianggap layak.
1.2 Alasan Pemilihan Judul
Dari uraian diatas, penulis menyusun laporan penelitian dengan judul
“Sistem Informasi Pengajuan Proposal TA & Peer Review Politeknik
Negeri Manado” berbasis web dengan harapan dapat mempercepat dan
mempermudah prosedur pengajuan proposal tugas akhir dan dengan adanya
Peer Review semua pihak yang terlibat bisa memanfaatkan fasilitas ini
berkomunikasi mengenai materi penelitian dan lebih mematangkan isi
penelitian yang akan dibawakan pada ujian proposal nanti.
Dengan penerapan sistem ini, waktu kerja dalam pengajuan proposal
tugas akhir akan lebih efisien karena untuk melakukan pengajuan judul, dan
2
revisi proposal dini sebelum ujian proposal sudah dapat dengan mudah
dilakukan didalam aplikasi yang dibuat dengan memanfaatkan fitur Peer
Review yang nantinya materi penelitian akan di review langsung oleh dosen
penguji, selain itu tujuan penelitian ini adalah sistem pembagian dosen
pembimbing untuk setiap mahasiswa dalam penyusunan tugas akhir bisa lebih
terkordiner dengan baik dalam aplikasi ini.
1.3 Rumusan Masalah
Berdasarkan uraian pada latar belakang, maka penelitian ini dititik
beratkan pada masalah berikut ini:
1. Bagaimana menerapkan sistem komputerisasi yang efisien dalam
proses pengajuan proposal tugas akhir.
2. Bagaimana meminimalisir revisi dalam ujian proposal tugas akhir.
1.4 Tujuan Penelitian
Tujuan yang akan dicapai dalam penelitian ini, yaitu:
1. Membuat sebuah aplikasi untuk mempermudah prosedur
pengajuan proposal tugas akhir, meningkatkan mutu.
2. Menerapkan fasilitas Peer Review Online sebagai media
komunikasi antara dosen dan peserta ujian proposal untuk
mempersiapkan materi penelitian yang matang.
1.5 Manfaat Penelitian
Hasil penelitian ini dapat memberi manfaat sebagai berikut:.
1. Memberi kemudahan dan efisiensi waktu dan tenaga dalam proses
pengajuan proposal tugas akhir.
3
2. Dapat meminimalisir revisi karena sebelum dilakukannya ujian
proposal, materi penelitian sudah diuji dan dinilai oleh penguji dan
panitia dengan fitur Peer Review.
1.6 Batasan Masalah
Karena begitu luasnya permasalahan yang ada, maka pokok permasalahan
yang akan dibahas pada penelitian ini hanya dibatasi / dititik beratkan pada hal
sebagai berikut:
1. Aplikasi ini digunakan hanya untuk ruang lingkup Politeknik
Negeri Manado
2. Aplikasi ini dibuat dengan Apache & PHP sebagai compiler dan
web server, dan MySQL sebagai database.
3. Tampilan antar muka aplikasi ini berbasis web untuk kemudahan
interaksi kepada pengguna.
1.7 Sistematika Penulisan
Penulisan penelitian tugas akhir ini sistematikanya akan dibuat sebagai
berikut:
1. BAB 1, PENDAHULUAN yang terdiri atas Latar Belakang,
Alasan Pemilihan Judul, Rumusan Masalah, Tujuan Penelitian,
Manfaat Penelitian, Batasan Masalah, Sistematika Penulisan, dan
Roadmap Penelitian.
2. BAB 2, TINJAUAN PUSTAKA akan menguraikan mengenai
teori-teori & teknologi pendukung yang akan di gunakan dalam
penelitian.
3. BAB 3, METODOLOGI PENELITIAN akan membahas mengenai
perancangan dan pembuatan aplikasi beserta tempat dan waktu
dilaksanakannya penelitian.
4
1.8 Roadmap Penelitian
Berikut adalah roadmap penelitian yang terkait dengan penelitian yang
penulis susun:
1. Fendy Hidayat. ST. M.Kom Jurnal Ilmiah “Sistem Informasi
Pengajuan Proposal Tugas Akhir Berbasis Web Dengan
Menggunakan Framework CodeIgniter” penelitian tersebut
menggunakan PHP framework CodeIgniter, tidak adanya fasilitas
peer review.
2. Andri, Sutrisno (Semantik) 2003 Jurnal Ilmiah “Rancang
Bangun Sistem Informasi Pengajuan Judul Tugas Akhir dan
Skripsi Berbasis Web Service” menggunakan pengembangan
sistem Web Engineering.
5
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA
2.1. World Wide Web
World Wide Web atau WWW atau juga dikenal dengan WEB adalah salah satu
layanan yang didapat oleh pemakai computer yang terhubung ke internet. Web
ini menyediakan informasi bagi pemakai computer yang terhubung ke internet
dari sekedar informasi “sampah” atau informasi yang tidak berguna sama
sekali sampai informasi yang serius; dari informasi yang gratisan sampai
informasi yang komersial. Website atau situs dapat diartikan sebagai kumpulan
halaman-halaman yang digunakan untuk menampilkan informasi teks, gambar
diam atau gerak, animasi, suara, dan atau gabungan dari semuanya itu baik
yang bersifat statis maupun dinamis yang membentuk satu rangkaian bangunan
yang saling terkait dimana masing-masing dihubungkan dengan jaringanjaringan halaman (hyperlink).
2.1.1 Para Ahli
1. Menurut Suwanto Raharjo S.Si, M.Kom, Web merupakan salah
satu layanan internet yang paling banyak digunakan dibanding
dengan layanan lain seperti ftp, gopher, news atau bahkan email.
2. Menurut Wahana Komputer, Web adalah formulir komunikasi
interaktif yang digunakan pada sutu jaringan komputer.
3. Menurut A. Taufiq Hidayatullah, Web adalah bagian paling
terlihat sebagai jaringan terbesar dunia, yakni intrenet.
4. Menurut Haer Talib, Web adalah sebuah tempat di internet yang
mempunyai nama dan alamat.
5. Menurut Boone (Thomson), Web adalah koleksi sumber
informasi kaya grafis yang saling berhubungan satu sama lain
dalam internet yang lebih besar.
6
6. Menurut Feri Indayudha, Web adalah suatu program yang dapat
memuat film, gambar, suara, serta musik yang ditampilkan dalam
internet.
7. Menurut Yuhefizar, Web adalah suatu metode untuk menampilan
informasi di internet, baik berupa teks, gambar, suara maupun
video yang interaktif dan mempunyai kelebihan untuk
menghubungkan (link) satu dokumen dengan dokumen lainnya
(hypertext) yang dapat diakses melalui sebuah browser.
2.1.2 Cara Kerja Web
Adapun cara kerja web adalah sebagai berikut:
a) Informasi web disimpan dalam dokumen dalam bentuk halamanhalaman we atau web page.
b) Halaman web tersebut disimpan dalam computer server web.
c) Sementara dipihak pemakai ada computer yang bertindak sebagai
computer client dimana ditempatkan program untuk membaca
halaman web yang ada di server web (browser).
d) Browser membaca halaman web yang ada di server web.
2.1.3 Fungsi Web
Secara umum situs web mempunyai fungsi sebagai berikut:
1. Fungsi komunikasi
Situs web yang mempunyai fungsi komunikasi pada umumnya
adalah situs web dinamis. Karena dibuat menggunakan
pemograman web (server side) maka dilengkapi fasilitas yang
memberikan fungsi-fungsi komunikasi, seperti web mail, form
contact, chatting form, dan yang lainnya.
2. Fungsi informasi
Situs web yang memiliki fungsi informasi pada umumnya
lebih menekankan pada kualitas bagian kontennya, karena tujuan
situs tersebut adalah menyampaikan isisnya. Situs ini sebaiknya
7
berisi teks dan grafik yang dapat di download dengan cepat.
Pembatasan penggunaan animasi gambar dan elemen bergerak
sepertio shockwave dan java diyakini sebagai langkah yang tepat,
diganti dengan fasilitas yang memberikan fungsi informasi
seperti news, profile company, library, reference,dll.
3. Fungsi entertainment
Situs
web
juga
dapat
memiliki
fungsi
entertainment/hiburan. Bila situs web kita berfungsi sebagai
sarana hiburan maka penggunaan animasi gambar dan elemen
bergerak dapat meningkatkan mutu presentasi desainnya, meski
tetap
harus
mempertimbangkan
kecepatan
downloadnya.
Beberapa fasilitas yang memberikan fungsi hiburan adalah game
online, film online, music online, dan sebagainya.
4. Fungsi transaksi
Situs web dapat dijadikan sarana transaksi biisnis, baik
barang, jasa, atau lainnya. Situs web ini menghubungkan
perusahaan, konsumen, dan komunitas tertentu melalui transaksi
elektronik. Pembayarannya bisa menggunakan kartu kredit,
transfer, atau dengan membayar secara langsung.
2.1.4 Jenis situs Web
Ada beberapa jenis situs web yang dikelompokkan sesuai
tujuannya yaitu sebagai berikut:
1. Alat Pemasaran
Saat ini media pemasaran tidak hanya media cetak saja.
Media elektronik sejenis situs juga dapat digunakan sebagai
media pe
masaran. Pemasaran melalui internet lebh cepat sampai dan
memiliki jangkauan yang jauh lebih luas.
8
2. Nilai Tambah
Sebuah halaman web merupakan sarana promosi karena
media promosi di web lebih murah dan efektif dibandingkan
media promosi konvensional seperti brosur, majalah atau Koran.
Pada umumunya konten situs web berupa referensi atau informasi
tambahan dari apa yang sudah diberikan secara offline.
Contohnya seperti di perpustakaan sudah disediakan koleksi
skripsi secara tercetak namun di web perpustakaan terdapat
repository skripsi yang lebih banyak dan dapat diakses dengan
mudah dengan cara mendownload bentuk softfile nya.
3. Katalog
Untuk di perpustakaan katalognya berupa katalog online yang
dapat diakses melalui web perpustakaan. Pada katalog tersebut
tersedia koleksi-koleksi yang dimiliki oleh perpustakaan.
Pemustaka dapat mengakses koleksi tersebut dengan cara
memasukkan judul, pengarang maupun subjek dari suatu koleksi
yang dibutuhkan. Sedangkan untuk melakukan peminjaman
pemustaka dapat langsung meminjam ke perpustakaan.
4. E-Commerce
E-Commerce merupakan suatu kumpulan yang dinamis antara
teknologi, aplikasi dan proses bisnis yang menghubungkan
perusahaan, konsumen dan komunitas tertentu melalui transaksi
elektronik.
Pada
perpustakaan
web
bertujuan
untuk
menghubungkan antara perpustakaan yaitu melalui pemustaka
dan pemustaka yang membuthkan informasi sehingga terjadinya
hubungan yang saling mengutungkan kedua belah pihak.
5. E-Learning
Cisco
menjelaskan
filosofis
e-learning
sebagai
berikut: Pertama, e-learning merupakan penyampaian informasi,
komunikasi, pendidikan, pelatihan secara on-line. Kedua, elearning menyediakan seperangkat alat yang dapat memperkaya
9
nilai belajar secara konvensional (model belajar konvensional,
kajian terhadap buku teks, CD-ROM, dan pelatihan berbasis
computer) sehingga dapat menjawab tantangan perkembangan
globalisasi. Ketiga, e-learning tidak berarti menggantikan model
belajar konvensional di dalam kelas, tetapi memperkuat model
belajar tersebut melalui pengayaan konten dan pengembangan
teknologi
pendidikan. Keempat, kapasitas
siswa
dalam
menguasai bahan yang disampaikan lewat e-learning amat
bervariasi, tergantung bentuk, isi, dna cara penyampaiannya.
Makin baik keselarasan antar konten dan alat penyampai dengan
gaya belajar, semakin baik penguasaan siswa yang pada
gilirannya akan memberikan hasilyang lebih baik.
6. Komunitas
Sebuah situs web yang dibuat dengan tujuan untuk
memungkinkan pengunjung berkomunikasi secara bersamaan.
Pengunjung bisa berbagi pengalaman, cerita, ide, dna lainnya,
bisa juga mencari dan menambah teman, atau untuk membuat
suatu perkumpulan baru.
7. Portal
Portal adalah aplikasi berbasis web yang menyediakan akses
suatu titik tunggal dari informasi online terdistribusi, seperti
dokumen yang didapat melalui pencarian, kanal berita, dan link
ke situs khusus. Untuk memudahkan penggunaannya biasanya
disediakan fasilitas pencarian dan pengorganisasian informasi.
8. Personal
Situs personal merupakan situs yang memiliki tujuan untuk
mempromosikan atau menginformasikan tentang seseorang.
Biasanya berisi tentang biodata, portofolio (kumpulan hasil karya
yang pernah dibuat), prestasi, atau sebagai diary yang
10
menceritakan kehidupan sehari-hari yang dipublish agar orang
lain dapat mengetahui dna mengenal tentangnya.
2.2. XAMPP
XAMPP adalah software web server apache yang di dalamnya
tertanam server MySQL yang didukung dengan bahasa pemrograman PHP
untuk membuat website yang dinamis. XAMPP sendiri mendukung dua
system operasi yaitu windows dan Linux. Untuk linux dalam proses
penginstalannya menggunakan command line sedangkan untuk windows
dalam proses penginstalannya menggunakan interface grafis sehingga lebih
mudah dalam penggunaaan XAMPP di Windows di banding dengan Linux.
2.3. MySQL
MySQL adalah salah satu jenis database server yang sangat terkenal.
MySQL menggunakan bahasa SQL untuk mengakses database nya. Lisensi
Mysql adalah FOSS License Exception dan ada juga yang versi komersial
nya. Tag Mysql adalah “The World's most popular open source database”.
MySQL tersedia untuk beberapa platform, di antara nya adalah untuk versi
windows dan versi linux. Untuk melakukan administrasi secara lebih
mudah terhadap Mysql, anda dapat menggunakan software tertentu, di
antara nya adalah phpmyadmin.
2.4. PHP
11
PHP adalah singkatan dari "PHP: Hypertext Prepocessor", yaitu
bahasa pemrograman yang digunakan secara luas untuk penanganan
pembuatan dan pengembangan sebuah situs web dan bisa digunakan
bersamaan dengan HTML. PHP diciptakan oleh Rasmus Lerdorf pertama
kali tahun 1994. Pada awalnya PHP adalah sinngkatan dari "Personal
Home Page Tools". Selanjutnya diganti menjadi FI ("Forms Interpreter").
Sejak versi 3.0, nama bahasa ini diubah menjadi "PHP: Hypertext
Prepocessor" dengan singkatannya "PHP". PHP versi terbaru adalah versi
ke-5. Berdasarkan survey Netcraft pada bulan Desember 1999, lebih dari
sejuta site menggunakan PHP, di antaranya adalah NASA, Mitsubishi, dan
RedHat
2.5. Bootstrap
Bootstrap adalah front-end framework yang solek, bagus dan luar
biasa yang mengedepankan tampilan untuk mobile device (Handphone,
smartphone dll.) guna mempercepat dan mempermudah pengembangan
website. Bootstrap menyediakan HTML, CSS dan Javascript siap pakai
dan mudah untuk dikembangkan.
Bootstrap merupakan framework untuk membangun desain web
secara responsif. Artinya, tampilan web yang dibuat oleh bootstrap akan
menyesuaikan ukuran layar dari browser yang kita gunakan baik di
desktop, tablet ataupun mobile device. Fitur ini bisa diaktifkan ataupun
dinon-aktifkan sesuai dengan keinginan kita sendiri. Sehingga, kita bisa
membuat web untuk tampilan desktop saja dan apabila dirender oleh
mobile browser maka tampilan dari web yang kita buat tidak bisa
beradaptasi sesuai layar. Dengan bootstrap kita juga bisa membangun web
dinamis ataupun statis.
12
BAB III
METODOLOGI PENELITIAN
3.1. Tempat dan Waktu
3.1.1. Lokasi Penelitian
Lokasi yang akan menjadi tempat penelitan adalah kantor
BPK Republik Indonesia Perwakilan Sulawesi Utara.
3.1.2. Waktu Penelitian
Waktu penelitian akan berlangsung dari bulan April sampai
Juni 2017.
3.1.3. Jadwal Kegiatan
Jadwal kegiatan selama waktu penelitian sudah:
Lokasi: BPK Republik Indonesia Perwakilan SULUT
Waktu: April – Juni 2017
BULAN
No Jenis
Kegiatan
1
Pengajuan
Judul TA
2
Konsultasi
3
Analisis
4
Perancangan
5
Implementasi
6
Pengujian
Februari
1
2
3
4
Maret
1
2
3
April
4
1
2
3
Mei
4
1
2
3
Juni
4
1
2
3
Juli
4
1
2
3
4
13
3.2. Metode Penelitian
Metodologi Rational Unified Process (RUP). Metode RUP
merupakan metode pengembangan kegiatan yang berorientasi pada proses.
Dalam metode ini, terdapat empat tahap pengembangan perangkat lunak
yaitu sebagai berikut:
3.2.1
Inception (Permulaan)
Tahap ini lebih pada melakukan wawancara, obsservasi,
analisis proses bisnis, dan menganalisis permasalahan. Pada
tahap ini alat bantu yang digunakan adalah rich picture untuk
menggambarkan prosedur yang berjalan dan kerangka PIECES
untuk mengidentifikasi permasalahan yang ada pada sebuah
prosedur.
3.2.2
Elaboration (Perluasan/Perencanaan)
Tahap ini lebih difokuskan pada perancangan diagram yang
sesuai dengan kebutuhan institusi. Perencanaan diagram tersebut
yaitu: perencanaan diagram class, perencanaan diagram
sequence, dan perencanaan diagram aktivitas. Sedangkan
diagram use case digunakan untuk menganalisis kebutuhan
adalah diagram use case.
3.2.3
Contruction (Konstruksi)
Tahap ini lebih pada pengembangan komponen dan fitur-
fitur sistem, perancangan database untuk menyimpan data, dan
melakukan pengkodingan pada perangkat lunak. Pada tahap ini
alat bantu yang digunakan yaitu notepad++ dan XAMPP untuk
melakukan koding program dan merancang database.
3.2.4
Transition (Transisi)
Tahap ini lebih pada deployment atau instalasi sistem agar
dapat dimengerti oleh user. Tahap ini Menghasilkan produk
perangkat lunak di mana menjadi syarat dari Initial Operational
Capability Milestone atau batas/tonggak kemampuan operasional
14
awal. Aktivitas pada tahap ini termasuk proses pengujian sistem
informasi.
3.3. Diagram Blok
3.3.1. Flowchart
Flowchart adalah adalah suatu bagan dengan simbol-simbol
tertentu yang menggambarkan urutan proses secara mendetail dan
hubungan antara suatu proses (instruksi) dengan proses lainnya
dalam suatu program. Dalam penelitian ini flowchart dari sistem
yang akan dirancang adalah sebagai berikut:
15
3.4. Rencana Biaya Pembuatan Tugas Akhir
No.
Komponen
Harga Satuan
Jumlah
Sub Total
1
PC Server
Rp
16.900.000
1 Unit
Rp 16.900.000
2
TV LED 22”
RP
1.800.000
2 Unit
Rp 3.600.000
3
Keyboard
Rp
200.000
1 Unit
Rp
200.000
4
Mouse
Rp
150.000
1 Unit
Rp
150.000
Keterangan
16
DAFTAR PUSTAKA
Hakim, Lukmanul. 2009. Trik Rahasia Master PHP Terbongkar Lagi.
Yogyakarta: Lokomedia.
Raharjo, Budi. 2011. Belajar Otodidak Membuat Database Menggunakan
MySQL. Bandung: Informatika.
KBBI. Jadwal. www.kbbi.web.id/jadwal (diakses pada 4:34 PM, 10/4/2016)
Documents.
Definisi
Analisis
Beban
Kerja
Menurut
Beberapa
Ahli.
www.documents.tips/documents/definisi-analisis-beban-kerja-menurut-beberapaahli.html (diakses pada 4:55 PM, 20/4/2017)
Adilkurnia. Definisi Beban Kerja. www.adilkurnia.com/tag/definisi-beban-kerja/
(diakses pada 6:12 PM, 10/4/2016)
Salam Edukasi. 2013. Dasar Hukum Pemenuhan Beban Kerja Guru.
http://www.salamedukasi.com/2013/11/dasar-hukum-pemenuhan-beban-kerjaguru (diakses pada 6:27 PM, 20/4/2017)
Arekubl.
2014.
Pengertian
Database
MySQL
dan
PHPMyadmin.
http://arekubl.blogspot.com/2014/01/pengertian-database-mysql-dan-phpmyadmin
(diakses pada 6:48 PM, 20/4/2017)
Wikibooks. Pengertian PHP. https://id.wikibooks.org/wiki/Pemrograman_PHP/
Pendahuluan/Pengertian_PHP (diakses pada 6:48 PM, 20/4/2017)
Dul.
Belajar
Bootstrap
Untuk
Pemula.
http://dul.web.id/bootstrap/3/tuts-
tips/belajar-bootstrap-untuk-pemula.php (diakses pada 6:58 PM, 20/4/2017)
Download