Diabetes Melitus Berujung Pada Hipertensi

advertisement
Tanggal : 2013-09-11
Penulis : Web RSUA
Kategori : Artikel
Diabetes Melitus Berujung Pada Hipertensi
Artikel :
Diabetes melitus adalah penyakit metabolik sebagai akibat dari kurangnya insulin karena adanya disfungsi
sel beta pankreas atau ambilan glukosa di jaringan perifer atau keduanya (pada DM-tipe 2), atau
kurangnya insulin absolut (pada DM-tipe 1).
Salah satu komplikasi akibat penyakit diabetes melitus yaitu penyakit jantung koroner dan gagal jantung.
Gagal jantung adalah manifestasi klinis yang sering terjadi penderita diabetes. Penyakit arteri koroner
adalah penyebab paling sering terjadinya gagal jantung kongestif. Penderita dengan diabetes hampir 2
kali lipat terkena gagal jantung dibandingkan dengan penderita non-diabetes.
Hipertensi merupakan penyebab gagal jantung kedua setelah penyakit arteri koroner. Diabetes
meningkatkan kemungkinan berkembangnya gagal jantung 1,8 kali pada pria dengan hipertensi dan 3,7
kali pada perempuan dengan hipertensi. Pada beberapa kasus, terdapat gagal jantung yang mempunyai
etiologi non-trombotik. Kardiomiopati diabetik dapat dijelaskan sebagai penyakit miokard pada penderita
diabetes yang tidak dapat dikelompokkan ke penyakit kardiovaskular lain seperti hipertensi atau penyakit
arteri koroner. Pada diabetes tipe 2, hiperinsulinemia dan resistensi insulin berhubungan dengan massa
ventrikel kiri. Protein pada ventrikel kiri secara terus menerus mengalami kerusakan dan resintansi, dan
konsentrasi insulin yang tinggi menurunkan rusaknya protein pada jantung.
Kontrol gula darah yang buruk meningkatkan risiko gagal jantung pada penderita diabetes. Tiap kenaikan
1% dari HbA1c berhubungan dengan kenaikan jumlah gagal jantung sebanyak 8% secara signifikan. Oleh
karena itu, penting bagi penderita diabetes untuk tetap mengontrol gula darah dan kontrol secara rutin
untuk mencegah atau mengobati terjadinya komplikasi jangka panjang.
Rumah Sakit Universitas Airlangga :
http://rumahsakit.unair.ac.id
Email : [email protected]
Kampus C Universitas Airlangga
Jl. Mulyorejo Surabaya, Jawa Timur, Indonesia - Kodepos : 60115
Phone Help Desk :
031.81153153 (Rawat Inap),
031.5916290 (UGD),
031.77338118 (UGD),
031.5916287 (Poli),
Fax : 031.5916291
Page 1
Download