ABSTRAK CUSTOMS (Instansi Kepabeanan) di mana pun di dunia ini adalah suatu organisasi yang keberadaannya amat essensial bagi suatu negara, demikian pula dengan Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (Instansi Kepabeanan Indonesia) adalah suatu instansi yang memiliki peran yang cukup penting dari negara dalam melakukan tugas dan fungsinya untuk melindungi masyarakat dari masuknya barang-barang berbahaya; melindungi industri tertentu di dalam negeri dari persaingan yang tidak sehat dengan industri sejenis dari luar negeri;memberantas penyelundupan;melaksanakan tugas titipan dari instansi-instansi lain yang berkepentingan dengan lalu lintas barang yang melampaui batas-batas negara;memungut bea masuk dan pajak dalam rangka impor secara maksimal untuk kepentingan penerimaan keuangan negara. Sistem pendidikan dan pelatihan pegawai yang berjalan atau sistem yang digunakan saat ini pada Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Bea dan cukai Sumatera Utara Permai Abadi adalah sistem semi komputerisasi dengan menggunakan program aplikasi Microsoft Office Word dan Excel, sehingga pekerjaan yang dilakukan memakan waktu yang lama dan kegiatan pengolahan data yang dilakukan kurang efektif. Hal tersebutlah yang mengakibatkan pengolahan datan pegawai yang mengikuti pendidikan dan pelatihan pegawai sering mengalami keterlambatan sehingga memungkinkan pegawai harus menggunakan sistem komputer yang telah terprogram untuk pengolahan data diklat. Sistem yang dihasilkan adalah sistem yang menggunakan komputerisasi yang perangkat aplikasinya lebih baik, sehingga dapat membantu meningkatkan kinerja pegawai pada Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Sumatera Utara maka dari itu penulis mencoba mengambil tema dalam tugas akhir ini dengan judul : “ Perancangan Sistem Informasi Pendidikan dan Pelatihan Pegawaioada Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Sumatera Utara Berbasis Java “. Kata kunci : Pendidikan, Pelatihan, Pegawai, Java.